Walau pun beberapa penguasa masih meragukan Askar, tapi memang harus melakukan sandiwara ini demi kebaikan bersama.
"Jangan bercanda, jika memang kau berasal dari alam semesta atas, bagaimana mungkin kau datang ke dunia ini hanya berniat untuk tinggal, apa kau merencanakan sesuatu ?." Lou sen tidak semudah itu menerima penjelasan Askar.
"Di sudut langit angkasa sana, terdapat sebuah dunia bernama... Hmm... Pakulaut, ya ... Pakulaut, suatu ketika ada yang menyerang dunia itu dan menghancurkannya, dan satu-satunya makhluk yang tersisa hanyalah aku, terombang-ambing di angkasa, hingga jatuh di dunia ini." Askar bercerita secara asal-asalan.
Semua penguasa dengan seriusnya mendengar cerita karangan Askar dengan khidmat, tidak ada komentar apa pun dan Askar cukup ahli dalam bersandiwara.
Dan Askar pun melanjutkan ceritanya.
"Dan alam semesta kerajaan gelap lah yang melakukan semua itu, tapi siapa sangka, dunia tempat kalian tinggal menjadi incaran selanjutnya,... berhubung aku sudah memiliki keluarga bersama Else tentu aku tidak ingin kejadian yang sama terulang kembali, aku bertarung melawan Suras man demi melindungi dunia ini, karena aku tahu, hanya aku satu-satunya yang mampu mengalahkannya." Sekian kisah hasil karangan raja iblis As kar.
Sedikit melirik bagaimana ekspresi semua penguasa setelah mengetahui kebenaran dari raja iblis As kar, dan nyatanya itu memberikan dampak besar bagi mereka.
Dwargoun berjalan mendekat, dipeluk raja iblis as kar dengan kuatnya, dan menepuk pundak disertai isakan tangis.
"Aku tidak tahu seberapa berat beban kehidupanmu nak,.... saat aku kehilangan satu-satunya orang yang paling aku cintai..., itu membuatku sangat sedih, dan kau kehilangan seluruh ras... dari dunia mu, sungguh aku tidak bisa membayangkannya." Ucap Dwargoun yang tersendat-sendat karena menarik ingus.
"Begitulah." Balas As kar mencoba berpura-pura menangis.
"Coba kalian bayangkan itu semua, dia yang masih muda ini berjuang untuk dunia kita, dan kalian hanya memikirkan diri sendiri, apa kalian semua tidak punya hati nurani." Berkata Dwargoun sembari berteriak keras menujuk ke arah semua penguasa.
Semua penguasa tertunduk lemas sembari membayangkan setiap hal yang di ceritakan oleh raja iblis As kar.
Bagi beberapa makhluk yang sudah melihat kekuatan Suras man, tentu merasa yakin jika kehancuran dunia As kar adalah nyata, bagaimana pun juga itu hampir terjadi di dimensi Noir ini.
"Baiklah, aku akan berusaha semaksimal mungkin untuk mencari Kristal energi yang banyak."
"Ya mari kita lakukan, lima puluh ribu, bahkan seratus... Tidak itu terlalu banyak, intinya kita berjuang demi menyelamatkan dunia ini."
"Itu benar, jika dunia ini hancur, maka kita pun tidak akan bisa hidup."
"Kita pergi ke tanah neraka, gali semua tambang demi masa depan dunia kita ini."
Berteriak keras semua penguasa yang kini ikut serta dalam rencana Askar mengumpulkan kristal energi.
'Mudah sekali ternyata.' pikir Askar selagi berpura-pura mengusap air matanya.
Biar pun itu hanya kebohongan, Askar tidak perduli, selama rencana untuk mengumpulkan kristal energi demi membentuk segel persembunyian skala super besar sekali berhasil.
"Ngomong-ngomong raja iblis, aku penasaran kenapa namamu mirip sekali dengan kawanku, Askar." Dwargoun bertanya secara tiba-tiba dan membuat raja iblis As kar kebingungan.
"Mungkin hanya kebetulan, jadi jangan dipikirkan." Santai Askar menjawab dengan ekspresi datar.
"Begitu kah, mari kita berjuang bersama-sama." Dwargoun x'pander ke 3 benar-benar mempercayai apa yang Askar katakan.
"Tentu saja." Jawab Askar dengan tersenyum.
**********
Mengumpulkan Lima puluh ribu ton kristal energi kualitas terbaik bukanlah hal mudah, karena satu kristal memiliki kekuatan yang sama dengan sepuluh kristal kualitas tinggi.
Dan itu hanya terdapat di tempat-tempat dengan sumber energi alam yang murni, salah satunya adalah tanah neraka, dalam kurun waktu 1 Minggu setelah pertemuan ke dua belas ras secara mendadak.
Masing-masing dari mereka mengirimkan ribuan pasukan menuju tanah neraka, sedangkan untuk urusan pintu, tentu Weshu memberikan izin membuka gerbang segel secara khusus.
Dan delapan ras unknown lain pun mendatangi Sauron demi menahan dirinya agar tidak mencampuri urusan mereka ketika menggali pertambangan kristal energi.
Walau untuk dua makhluk yaitu ras Aqua dan ras fairy mustahil bertahan hidup di tanah yang panas. Biar begitu mereka berusaha keras mencari kristal energi kualitas terbaik di wilayah kekuasaan mereka.
Nyatanya Dwargoun x'pander ke 3 memberikan kontribusi besar dengan menyerahkan 10.000 kristal energi yang terdapat di bawah kuil dewa naga, dan itu adalah 3/4 harta yang ras dragonic simpan selama puluhan ribu tahun.
Begitu pula dengan penguasa lain, biar pun tidak menyerahkan seluruh kekayaan mereka, tapi bantuan itu sangat berpengaruh terhadap kelancaran rencana raja iblis As kar.
Hanya saja masalah terdapat di Zilogia, ya... Bendahara kerajaan, Okane, dia yang sangat perhitungan dalam urusan penggunaan harta, tentu merasa berat hati menyerahkan 5.000 kristal energi kualitas terbaik.
Saat itu Zilogia berkata ..."kau tahu Askar, ini aku ambil secara diam-diam selagi aku mengutus Okane pergi berlibur."
"Apa tidak akan jadi masalah pak tua, jika dia tahu maka ..." Askar bisa membayangkan bagaimana Okane akan mengoceh saat melihat brangkas ruang harta telah berkurang sangat banyak.
"Harta tidak bisa menggantikan nyawa kita, nak." Ucap Zilogia dengan bijak.
"Aku berharap dia benar-benar bisa mengerti." Balas Askar yang merasa tidak nyaman.
Diluar dugaan, dalam waktu kurang dari satu Minggu, target pengumpulan kristal energi mencapai jumlah yang di perhitungkan.
Ada dua puluh sembilan ribu ton dari hasil sumbangan para penguasa ras, dan ada Dua puluh tiga ribu ton dari dalam tambang tanah neraka.
Dan saat semua terkumpul di satu tempat, Askar pun mulai mempersiapkan rencananya untuk membentuk segel persembunyian skala luar biasa besar.
Askar meminta bantuan Dwargoun dan bawahannya untuk menyebar delapan relik batu segel dunia di balik ke delapan penjuru angin. Dimana tempat terkumpulnya kristal energi berada tepat di tengah-tengah.
Setiap makhluk sengaja datang untuk melihat apa yang akan dilakukan oleh Raja iblis As kar dengan lima puluh dua ribu ton batu kristal itu.
"Raja iblis As kar apa kau yakin ini akan berhasil." Bertanya Ruliat yang merasa ragu.
Tentu itu bukan sekedar alasan, karena sebuah segel prasasti untuk menutupi seluruh dunia hampir mustahil dibuat oleh siapa pun, terkecuali mereka yang mencapai tingkat seperti dewa.
"Tidak perlu khawatir, aku sudah tahu apa yang harus aku lakukan." Ucap Askar tanpa ragu sedikit pun.
Didalam pikiran Askar terdapat ingatkan dewa pemangsa, tentu keahlian Asyura untuk menciptakan sebuah segel prasasti tidaklah sembarangan.
Karena dimensi falsus yang dibuat oleh dewa penciptaan Davendra, berhasil di sembunyikan oleh dewa Asyura, tentu ini berlaku pula jika Askar melakukan hal yang sama.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 308 Episodes
Comments
Muslimin
mantap
2022-01-06
0
ime Queen
anjay awalnya aku ingin nanis pas lihat endingnya aku ikin ngakak mau kamu apa sih thor ngajak gelut ya....
2021-12-21
0
arfan
723
2021-08-23
0