Gadis Bisu?
Di sebuah keluarga yang cukup kaya,dihuni oleh seorang suami istri dan dua orang anak gadis,salah satunya bernama angela,gadis yang diangap bisu oleh semua orang karna bisa dibilang suaranya tidak pernah terdengar.
"Pagi ma,pagi pah" sapa gadis cantik yang bernama camilla,atau mila. "Pagi nak" sapa seorang laki-laki paruh baya yang merupakan kepalah keluarga,bernama prabu.
"Pagi juga sayang,ayo sarapan" sapa seorang wanita paru baya kepada sang putri kesayangan,diberi nama chella.
Mereka duduk dan mulai sarapan,hingga ditengah-tengah sarapan,tiba-tiba seorang gadis datang dan duduk dikursi, tanpa basa basi atau sekedar melirik dia langsung mengambil sarapan dan langsung memakanya.
Mereka hanya menatap sinis dan tidak suka kearahnya,tapi tidak berkata apa-apa karna udah biasa,dan gadis bernama angela itu pun tidak akan menjawab atau malas,setelah makan sehelai roti angela langsung bangkit dan berjalan keluar dari rumah,dia berjalan kearah mobil yang sudah diparkir didepan,tanpa bertanya atau mencari tau siapa yang akan memakai mobil itu,angela langsung masuk dan memberi kode kapada supir untuk berangkat.
Mobil melaju meninggalkan halaman rumah,bersamaan dengan kluarnya ketiga orang itu,"loh,kok mobil aku dipakai sibisu itu sih?aku kan hari ini mau naik mobil." kesal mila karna dia yang meminta disiapkan mobil malah angela yang gunakan.
"Sabar sayang,kamu pakai mobil mama saja,biar mama yang antar kamu." Ucap cella kepada sang putri,berusaha mennangkan walapum dia juga cukup kesal dengan salah satu putrinya.
"Yaudah ayo nanti kita telat"ucap mila berjalan lebih dulu,cella menoleh dan menatap sang suami. "Aku mau kamu hukum anak kamu itu mas,masa dia memakai mobil yang mila siapkan lebih dulu sebelumnya." Ucapannya kepada sang suami,kemudian pergi menuju ke garansi untuk mengeluarkan mobilnya.
*********
"Kita udah sampai nona muda"ucap sang supir yang berhenti didepan gerbang sekolahnya,Angela membuka pintu,keluar dari mobil. Dia berjalan kearah kordidor sekolah,dari jauh dia bisa melihat ribut-ribut dan kehebohan siswi,tapi angela tidak perduli,dia tetap berjalan dengan santai dan sedikit angkuh. Tidak peduli dengan cibiran dan julukan yang diberikan,selagi tidak membuatnya rugi maka dia akan cuek saja.
Angela melewati sekumpulan laki-laki didepan kordidor,dia bahkan tidak menoleh dan menatap mereka membuat sang tenggara,atau kerap dipanggil gara karna kesal. "Gar,lihat tuh cewek,kayaknya gak tertarik sama lo,buktinya dia lewat gitu aja."Ucap teman gara bernama ready,menujuk angela yang sudah menjauh.
"Sial!"Ucapnya bangkit dan ingin mengejar angela,tapi tanganya dipegang oleh temanya yang lain.
"Gue dengar dia bisu"ucap gemal membuat gara tersenyum miring.
"Bisu?"
"Itu kayanya julukan anak-anak,soalnya dia gak pernah denger suara dia,maka dia disebut gadis bisu,tapi kata guru-guru dia bisa bicara,"jelasnya.
"Gue gak peduli"ucapnya lalu berjalan mengejar angela,
"Woy tunggu!" Teriak gara membuat anak-anak di kordidor bingung,siapa yang gara panggil?Karna tidak merespon dari angela membuat gara kesal.
"Woy cewek bisu berhenti lo!"Teriaknya membuat anak-anak langsung paham siapa yang dipangil oleh sang pangeran sekolah,tapi mereka bertanya-tanya ada hubungan apa sampek gara mengejar angela.
Angela yang tau kalo dia dipangil oleh gara, tapi karna merasa dia tidak ada urusan dia terus berjalan,tiba-tiba beberapa siswi menghadang jalanya membuat angela harus berhenti dan dia menoleh ke arah gara sampai dihadapanya.
Angela menaikan alisnya tandangya bertanya,'ada apa'dengan tetap memasang wajah datar,"cih beneran bisu lo?"Hina gara,tapi angela merasa tidak penting,jadi dia memutuskan untuk berbalik badan dan meninggalkan gara,tapi tiba-tiba tanganya ditarik oleh gara,membuat angelah beraksi berlebih,dia dengan kasar melepas pegangan gara,dia menatap kejam gara lalu dia melangkah pergi,dari sana."Ganguh" Desisnya dalam hati.
"Woy cewek bisu! Sialan lo,berani lawan gue"teriak nya kesal tapi angela benar-benar tidak peduli,"Selain bisu kamu juga tuli ternyata." Lanjut gara sehingga ank-ank dikordidor menertawakan angela,tapi apakah angela peduli?tentu tidak.
Jika orang lain mungkin akan menangis,tapi angela merasa itu salah-satu kebahagiaan mereka,yaitu menghina orang lain dan salah satu bahanya adalah mereka.
"Tunggu pembalasan gue,cewek bisu!"geram gara lalu kembali keteman-temanya.
"Kenapa lo gar?dicuekin sama cewek bisu itu?"tanya aditta teman gara juga.
Mereka enam bersahabat,tadi ada gemal,aditya,bagas dan raka,diantara mereka ber enam paling pendiam adalah raka. Dia jua paling tampan,setelah gara tentunya,sedangkan gara dia orang yang paling galak,tegas dan kejam,dia selalu mengajak teman-temanya bolos.termasuk raka,padahal raka termasuk wakil OSIS.
"Gue pastiin dia akan menyesal melawan gue,"desis gara kemudian dia pergi dari sana.
"Mau kemana?"tanya raka.
"Kantin,"jawab gara.
"Tidak kemarin kamu sudah bolos,jatah minggu ini udah habis,gue gak bisa jamin kalian lagi"ucap gara tegas dengan wajah datar.
"Loh fikir gue peduli,ini sekolah punya bokap gue,"jawab gara tidak kalah datar."Mungkin disekolah lo bebas,tapi kalo yang tau bokap lo?"tanya raka sambil menaikan sebelah alisnya menentang gara.
Gara menatap raka tajam,kemudian berdacak kesal sambil berjalan menuju kekelasnya dan diikuti yang lain. Kalo guru-guru atau kepala sekolah gara tidak akan takut,tapi sialnya raka satu-satunya ank OSIS,dan yang paling menyebalkan adalah raka dekat dengan bokapnya,jadi muda raka mengadu kepada sang daddy.
Raka hanya tersenyum miring,lalu berjalan mengikuti mereka,dia selalu membantu teman-temanya saat mbolos,bahkan dia pun kadang mbolos,tapi raka masih tau batasan,dan dia membatasi jatah mbolos mereka. Raka memang wakil OSIS tapi sama saja dia seperti ketua OSIS.
Kadang dengan mudanya dia membungkam ketua OSIS saat menemukan mereka mbolos,jadi tidak ada yang bisa menghukum mereka,kecuali atas perintah raka. Memang secara logika gara yang berkuasa karna ditakuti satu sekolah,tapi diatas gara ada raka,dan gara pun tidak bisa berkutik saat raka mengancam akan mengaduhkan kepada sang daddy.
**********
Bel istirahat berbunyi,semua sudah keluar dari kelas menuju ke kantin,atau perpustakaan dan tempat lain. Dan angela memilih berjalan ke taman belakang sekolah,disana sepi dan dia suka berada disana,tidak ada yang mengusik atau membuat masalah ada sebuah ketenangan untuk angela.
Tiba-tiba tubuhnua tersiram air dari atas,membuat angela kaget dan langsung berdiri,dia mendongak dan melihat gara sama teman-temanya di roftop,dan ember ditangan gara sudah membuktikan bawah dialah pelakunya.
"Selamat mandi cewek bisu!"Teriakan gara disambut tawah oleh teman-temanya,kecuali raka yang memilih duduk dan bermain ponsel,dari pada meladeni mereka. Dia osis tapi prinsipnya,jika tidak ingin membantunya,setidaknya tidak ikut mem-buly-nya,jadi dia memilih diam.
Angelah masih mendongak dengan tatapan datar dan tangan mengepal,tubuhnya basah semua,dia yakin tidak hanya satu ember,yang dia gunakan untuk menyiram dirinya,Posisisnya cukup jauh dan angela benar-benar cukup basah.
Angela tanpa berkata apa-apa langsung pergi dari sana,dia menuju ketoilet dan melihat penampilanya,angela keluar tanpa menganti baju dia berjalan kearah kelas,membuat semua murid menatap heran dan menertawakanya. Angela memasuki kelas dan mengambil tasnya,dan pergi kearah gerbang tapi sebelum itu dia menuju keparkiran.
Angela menatap enam motor dan angela tau diapa pemiliknya,tanpa tau dia jongkok dan mengempeskan ban mereka satu persatu,bukan angela tidak tau siapa mereka dan kendaraan yang mereka gunakan. Hanya karna selama ini tidak ada masalah jadi dia tidak peduli,tapi hari ini mereka mencari masalah,memang angela tidak marah-marah atau memaki mereka,tapi tetap membalas mereka.
"Imbas"gunamnya dalam hati,kemudian berjalan ke arah gerbang dan langsung keluar saat melihat gerbang terbuka,Angela bolos dan tidak peduli,kalo dihukum pun urusan belakang.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 141 Episodes
Comments
Muslimah 123
💞💞🌷🌷
2025-01-03
0
Tiara Bella
aku mampir Thor ...
2024-12-13
2
fany_lovely
lanjutkan Thor😋
2024-12-12
1