Bab 13

Shanum meletakkan tas berisi pakaian miliknya di sisi lemari. Ia lantas keluar dari kamar, dan segera menuju dapur. Dengan begitu cekatan, Shanum mulai membuatkan makan malam untuk majikannya. Tanpa ia sadari apa yang ia lakukan mendapat perhatian dari seseorang yang ada di ambang pintu

"Siapa kau?"

Shanum membalik tubuhnya saat mendengar seseorang menyapanya. Shanum sama sekali tidak mengenal laki laki di depannya ini. Namun mengingat laki laki ini berada di rumah majikannya, membuat Shanum berpikir bahwa laki laki ini adalah bagian dari keluarga ini

"Maaf Tuan, saya Shanum, asisten rumah tangga yang baru" ujar Shanum

"Asisten rumah tangga yang baru?" tanyanya, dan dijawab Shanum dengan anggukan kepala

"Papa..." suara Mama Brianna mulai terdengar, membuat laki laki tersebut membalik tubuhnya hingga kini ia melihat kehadiran sang istri tercinta "Papa kapan pulang, kenapa tidak langsung ke kamar?"

"Tadi Papa haus, dan Papa ingin mengambil air di dapur, tapi ternyata ada dia"

Mama Brianna menatap Shanum yang kini tengah menunduk "Dia Shanum Pa, asisten rumah tangga yang menggantikan Mbok Minah, dan Shan perkenalkan ini suami saya, panggil saja Bapak Rapi" ujar Mama Brianna memperkenalkan

"Shanum Pak" ujar Shanum memasang senyum seadanya

Tuan Rapi hanya mengangguk singkat, dan langsung saja berjalan menuju lemari pendingin. Setelah itu ia keluar dari dapur. Meninggalkan Nyonya Brianna dan Shanum disana

"Tidak apa apa, Bapak memang begitu, beliau itu susah akrab dengan orang baru. Oh iya saya lupa mengatakan padamu bahwa Bapak adalah orang yang sangat perfeksionis, jadi semua yang ada di rumah ini harus selalu bersih, kau pahamkan?"

"Paham Buk"

"Oke, kau lanjut saja memasaknya, saya keluar dulu. Ingat perlakuan Bapak jangan di masukkan ke hati" ujar Nyonya Brianna menyadari suaminya yang memang sangat susah untuk akrab dengan orang lain

Setelah Mama Brianna pergi, Shanum memegang dadanya yang terasa berdebar. Entah apa yang terjadi pada Shanum, karena sebelumnya ia tidak pernah merasakan debaran seperti yang terjadi padanya saat ini. Ia menghela nafas sejenak untuk mengurangi debaran pada dadanya tersebut, dan setelah itu ia kembali melanjutkan masakannya. Selesai dengan masakan, kini Shanum menyajikan masakan tersebut diatas meja makan. Setelah itu ia kembali ke kamarnya.

Arga turun lebih dulu menuju meja makan, ia duduk di meja makan dan menatap beberapa hidangan yang sudah tersaji. Tidak berselang lama Shanum kembali keluar dari kamarnya dengan pakaian yang sudah berganti. "Hann... kemari" panggil Arga

"Iya Mas" sahut Shanum sembari berjalan mendekat

"Kau manis sekali saat memanggilku Mas" ujar Arga dengan senyum jahilnya "Coba panggil aku Mas sekali lagi" pintanya, dan hal tersebut justru mendapat tatapan tajam dari Shanum "Kau ini kaku sekali. Baiklah aku ingin meminta tolong padamu untuk memanggil Mama dan yang lain" ujar Arga mengutarakan keinginannya

"Baik Mas"

Shanum segera menjalankan perintah majikannya untuk memanggil seluruh anggota keluarga untuk makan malam. Setelah semua orang berkumpul. Shanum mengundurkan diri dan hendak ke belakang

"Hanna, kau akan kemana? Kemari saja makan bersama kami" ujar Arga menahan langkah Shanum

"Saya makan di belakang saja Mas" ujar Shanum sungkan

"Tidak, Kak Shan makan bersama kami saja. Bolehkan Ma, Pa?" tanya Selfi pada kedua orang tuanya

Mama Brianna melirik suaminya. Ia tahu bagaimana suaminya yang tidak terlalu suka dengan orang asing berada di rumahnya. Apalagi jika harus berada dalam satu meja makan yang sama "Bagaimana Pa?"

"Duduk"

Entah mukjizat apa yang telah terjadi. Tapi yang pasti ucapan tegas dari Papa Rapi membuat Mama Brianna melirik heran kearah suaminya. Ia tidak pernah membayangkan jika suaminya akan mengizinkan Shanum untuk ikut makan bersama mereka. Namun kini hal yang tak pernah ia bayangkan itu terjadi didepan matanya

Terpopuler

Comments

andi hastutty

andi hastutty

Galak kali bapaknya Arga

2024-06-28

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!