Part 15

“Sendirian saja, Pu? Suamimu ke mana?” Pertanyaan bersuara lirih itu lolos dari bibir seorang Deavenny yang sampai saat ini masih perlu perawatan di rumah sakit. Ia melihat sang putri masuk ke ruang rawatnya tanpa ditemani siapapun.

“Oh ... Orsino sedang mengurus pekerjaan, Mom. Katanya masalah di perusahaannya belum selesai juga sampai sekarang,” jawab Puella sesuai apa yang ia tahu dari suaminya. Ia mengambil duduk di kursi samping ranjang pasien supaya lebih dekat dengan sang Mommy.

“Hari libur begini dia masih bekerja?” Marvel ikut menimpali seraya menyodorkan minum untuk putri satu-satunya.

Puella menerima susu kemasan kesukaannya. “Thanks, Dad.” Sembari tersenyum, lalu menyeruput dari sedotan yang telah ditusukkan oleh daddynya. “Iya. Armadanya ada yang mengalami kecelakaan lagi. Jadi, dia harus ganti rugi untuk barang yang dikirimkan.”

“Berapa kerugiannya? Bilang padanya untuk ajukan pencairan dana padaku supaya ku bantu,” ucap Marvel. Memijat pundak Puella, kemudian ia duduk di tepi ranjang yang ditiduri sang istri.

Puella menggeleng tak tahu. “Entah, dia tak pernah mau terbuka dan memberi tahu tentang itu. Aku juga sering menawarkan bantuan, tapi Orsino selalu mengatakan kalau ingin menyelesaikan sendiri dan tak ingin membebaniku.”

“Kalau begitu, nanti aku saja yang bertanya langsung padanya. Dia suamimu dan keluarga kita juga sangat cukup untuk membantu.” Marvel mengeluarkan ponsel dan menghubungi sang menantu.

“Telepon siapa, Dad?” tanya Puella.

“Orsino.”

“Tidak mungkin diangkat, tadi sebelum berangkat ke sini, aku sudah coba menghubunginya, tapi tak diangkat.”

“Benarkah?” Tak berselang lama, Marvel memperlihatkan layar ponsel yang menunjukkan hitungan detik terus bergerak, pertanda panggilan diangkat.

Puella tersenyum hambar ketika mengetahui itu. Dia tak tahu kenapa akhir-akhir ini menghubungi suami sendiri sangat sulit. “Mungkin tadi Ors sedang sibuk.” Tapi, tetap saja selalu pikiran positif yang ditanamkan dalam diri.

Puella memilih tidak menguping pembicaraan Daddy dan suaminya. Ia menggenggam tangan sang Mommy yang seakan menatapnya penuh tanya.

“Hubunganmu dengan Orsino baik-baik saja, kan?” tanya Deavenny.

Mengangguk, walau Puella tak tahu apakah benar baik atau hanya karena ia menganggap semua tak ada masalah yang perlu dirisaukan.

“Syukurlah. Mommy lega mendengarnya. Kapan-kapan kalau suamimu sudah ada waktu luang, ajak dia ke sini, ya?”

“Tentu.” Puella berusaha tersenyum walau tak tahu bisa atau tidak mengajak Orsino.

Semenjak menikah, Puella dan Orsino lebih banyak menghabiskan waktu sendiri-sendiri. Jauh berbeda ketika masih pacaran. Mengingat masa-masa dahulu, rasanya begitu bahagia. Orsino sering mengajaknya main dan tidak pernah malu jalan bersama wanita dengan satu kaki palsu. Perhatian pria itu juga berhasil membuatnya selalu tersipu. Sering ia digendong depan umum.

Apa pun alasan yang membuat Orsino tidak banyak menghabiskan waktu lagi dengannya, Puella tetap yakin kalau suaminya adalah sosok setia dan selalu mencintainya. Hanya saja saat ini ia yang harus pengertian oleh keadaan sang pria.

Sampai sore Puella menghabiskan waktu menemani orang tuanya. Hingga menjelang malam, barulah ia pamit. Memeluk Mommy, lalu bergantian Daddy.

“Perusahaan Orsino katanya tak ada masalah, sudah selesai,” beri tahu Marvel.

Puella hanya mengangguk mendengar itu, syukur kalau begitu. Dan ia berjalan keluar meninggalkan area ruang rawat.

Pulang dengan menaiki taksi, Puella tertegun saat hendak masuk ke dalam apartemennya, sudah ada dua orang wanita berdiri di depan pintu. Satu adalah mertuanya, sementara yang lebih muda dan seksi itu? Entah siapa.

Terpopuler

Comments

himmy pratama

himmy pratama

mertuamu GK jelas jg pu..

2024-04-26

0

Yanti Jambi

Yanti Jambi

calon madu nya pu ya yg seksi itu

2023-07-21

1

Rifa Endro

Rifa Endro

mertua durhakim, malah membawa wanita lain ke hunian putranya. mungkin sengaja mau pamer pada Pue !!! menantu yg tidak dianngapnya itu

2023-07-21

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!