9. Hubungan yang terungkap

Setelah keluar dari Rivena House Production, Fernando Jose menandatangani kontrak dengan rumah produksi yang baru. Meskipun dia merasa gaji di tempat Vena lebih tinggi dibanding gaji di tempat yang sekarang, paling tidak dia merasa sedikit lega telah lepas dari kungkungan wanita jahat itu.

Fernando Jose sedang berusaha untuk mendekati Elsa. Dia sangat menyukai gadis mahasiswa tingkat akhir itu. Secara diam-diam, Fernando Jose menghubungi Elsa. Menjemput Elsa saat pulang dari jam kerjanya.

Elsa turun melihat ke kiri dan ke kanan. Setelah memastikan tidak ada yang memperhatikan, dengan buru-buru Elsa masuk ke dalam mobil milik aktor tampan itu.

"Bagaimana kabarmu? Aku sangat mengkhawatirkanmu. Apakah dia masih menjahatimu?" tanya Nando.

Elsa menggelengkan kepala, dengan senyuman di wajahnya. "Akhir-akhir ini Bu Presdur tidak pernah memarahiku. Bahkan dia begitu baik padaku."

Fernando Jose mengerutkan keningnya. "Apa kamu yakin pada sikapnya itu? Apakah dia hanya sekedar berpura-pura?"

Elsa menggelengkan kepala. "Aku berharap Ibu Presdir benar-benar telah berubah menjadi sosok baik. Bagaimana denganmu? Ada apa mencariku hingga sampai ke sini? Aku takut bila orang lain melihat kita berduaan seperti ini."

Pria tampan itu hanya memberikan senyuman kepada gadis manis yang ada di sebelahnya. Kendaraannya dilajukan menuju suatu tempat. Saat turun dari kendaraan, aktor itu menggunakan segala sesuatu yang bisa menutup identitasnya sebagai artis tersohor di negeri ini.

Jika khalayak mengetahui bahwa dia jalan dengan seorang gadis, maka akan melukai hati dan perasaan para fansnya. Hal ini bisa membuat heboh jagat dunia hiburan, hingga kekhawatiran lain yang bisa saja terjadi pada Elsa.

Mereka menuju sebuah taman. Elsa berjalan malu-malu di sebelahnya. Dengan sigap, Nando menarik dan menggandeng tangan gadis itu. Elsa yang merasa canggung mencoba melepas genggaman tangan dari pria yang terkenal ini. Dia merasa khawatir jika membuat aktor papan atas ini bisa mendapat masalah jika terus berdekatan dengannya.

Namun, Nando tidak sedikitpun melonggarkan genggaman itu. Dia semakin merangkul Elsa dengan hangat. Suasana guguran daun dari pohon-pohon yang mereka lewati menambah keromantisan suasana hati mereka.

Tanpa mereka sadari, ada seseorang yang terus mengikuti di belakang. Seseorang tersebut seakan mengenal wajah di balik masker, kaca mata hitam, dan topi tersebut. Secara diam-diam memotret mereka dan terus mengikuti mereka.

Keesokan harinya sebuah berita mengenai Kencan Diam-diam Sang Idola Para Wanita menghebohkan laman media sosial. Di sana terpampang dengan sangat jelas tangan Elsa yang bergandengan dengan tangan pria yang diduga aktor ternama.

Pemberitaan tersebut membuat agensi yang menandatangi kontrak dengan Fernando Jose murka. Dia dipanggil dan disidang oleh para pimpinan rumah produksi tempat dia mendapatkan kontrak yang baru.

"Kamu pikir kamu ini siapa, hah? Kamu tak bisa seenaknya gini dong? Paling tidak kamu bisa menjaga imeg bahwa kamu ini belum memiliki kekasih. Jika kamu memiliki kekasih secara diam-diam begini, maka kamu akan melukai perasaan penggemarmu," ucap Presiden Direktur rumah produksi yang baru itu, benar-benar marah.

"Biarkan saja Boss, toh semua ini pasti akan hilang kembali dengan sendirinya," ucap Fernando Jose dengan cuek.

"Tak bisa begini dong! Kamu itu kekasih milik semua wanita. Jika kamu benar-benar telah memiliki kekasih, lalu apa lagi dong yang kami jual dari kamu?"

Fernando Jose merasa sangat tersinggung dengan ucapan Presiden Direktur barunya. Seakan semua usaha dan kerja kerasnya tak pernah ada arti di depan matanya. Seolah semua skill yang dimiliki selama ini, hanya berlandaskan wajahnya yang kebetulan sangat rupawan.

"Jika Anda tidak menghargai saya, kita bisa membatalkan kontrak," ucap Fernando Jose dengan dingin.

"Tidak bisa! Saya sudah membayar mahal kontrak tersebut. Jika kamu membatalkan secara tiba-tiba seperti ini, kamu akan saya tuntut!"

*

*

*

Fernando Jose berusaha menghubungi Elsa. Namun, panggilannya tak kunjung masuk juga. Hal ini membuatnya merasa sangat khawatir. Lalu terlintas dalam pikirannya untuk mencoba menghubungi lewat Vena.

Dengan sedikit merasa ragu, Fernando Jose mencari kontak pada panggilan wanita yang sangat dibencinya itu. Namun, teringat bagaimana dengan keadaan Elsa, membuat Nando memaksakan diri untuk menghubungi Vena.

"Halo, kenapa kau menghubungiku? Apa yang kau lakukan padanya, hah?"

Begitulah jawaban yang dia dapatkan tanpa memberikan kesempatan untuk sekedar menyapa. Nando menjauhkan ponsel tersebut dari telinganya.

"Bagaimana keadaannya?"

Mendengar pertanyaan tersebut, Laura seakan mendengar suara Sistem di dalam pikirannya. "Kali ini kamu mendapat misi Laura. Misi dianggap sukses jika kamu mengatakan bahwa 'Elsa adalah milikmu.'

Mata Laura terbelalak. Lagi-lagi Sistem memberinya misi yang dianggap memalukan. Dia menggelengkan kepalanya.

"Jika kamu masih mengkhawatirkan dia, maka kamu jangan mengganggunya lagi!"

Sistem kembali bersuara. "Cepat katakan!"

"Bagaimana pun aku mencintai Elsa. Semenjak tadi aku belum bisa menghubunginya. Aku sangat khawatir padanya," ucap Fernando Jose.

"Di-dia ... adalah milikku!" Laura segera menutup panggilannya. Meninggalkan tanda tanya yang besar di kepala Fernando Jose.

"Bagaimana Sistem? Apakah misiku sudah berhasil?" tanya Laura.

"Belum! Anda belum dianggap berhasil karena Anda tidak mengucapkannya dengan sungguh-sungguh."

Mendengar jawaban dari Sistem, membuat Laura mendengkus kesal. Dia merasa bingung akan kemauan sistem ini.

Dia teringat sikap orang-orang yang ada di kantornya. Sebelumnya dia menuliskan hubungan Elsa dan Fernando Jose dilakukan secara diam-diam dan tersembunyi. Namun, alur dalam cerita yang ia tulis seperti benar-benar telah bertukar.

Dia melihat Elsa dibuli oleh orang-orang yang bekerja di kantornya. Dia mulai gelisah dengan cerita yang mulai tidak diketahui arah mainnya. Dia merasa sangat kasihan kepada Elsa yang mendapat perlakuan buruk.

Bukan karena apa-apa. Hanya saja Elsa dianggap telah menghianati Presdir Vena karena memiliki hubungan khusus dengan seseorang yang telah dikhianati oleh Fernando Jose.

💖💖💖

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!