Chapter 17-Saudari Kembar dan Seorang Sepupu?!

...Terkadang kita terlalu sibuk, memimpikan sesuatu yang tak pernah bisa kita gapai....

...《Leonardo Relaxen Alendra》...

"Terima kasih, Selamat tinggal!" Ucap nya berpamitan pada Angel, wajah nya tersenyum meski ada air mata yang membasahi. Perlahan tapi pasti, jiwa Eva menghilang dari pandangan. Sedangkan Leon, ia hanya bisa menangis.

Ia kini sudah menyadari seberapa tidak becus dirinya sebagai seorang kakak, betapa salahnya dia pada Eva, dan betapa bodohnya ia hingga bisa diperalat oleh orang asing.

Ia menyesal dan entah kenapa hati nya begitu rindu seakan adiknya sudah tidak ada, padahal ia dengan jelas melihat sosok Eva dihadapan nya, tapi hati nya tetap saja begitu merindukan adik perempuan nya itu.

Seakan raga yang ada dihadapan nya ini memang raga adiknya tapi dengan jiwa yang berbeda. Seakan-akan jiwa adiknya berada disuatu tempat yang jauh, yang mustahil untuk dia gapai. Entahlah, perasaan aneh apakah ini, ia sendiri juga tidak tahu.

Dan Angel, ia hanya menatap datar sang kakak.

"Sudahlah, kk. Semua nya sudah terlambat, luka yang kau gores dihati nya itu, sulit untuk disembuhkan." Seru Angel pada Leon, dan lalu pergi meninggalkan ia sendiri dengan rasa bingung dan pertanyaan yang kembali menghampiri nya.

"Kenapa Eva menggunakan kata 'nya' dan 'itu'? Seharusnya kan, 'dihati ku itu' bukan 'dihati nya itu'. Ada apa lagi ini???" Pikiran nya yang benar-benar penuh kebingungan.

🌸🌸🌸

》Dikamar Eva《

Saat ini ia sudah selesai mandi, dan entah kenapa ia penasaran sekali pada laci yang berada disebelah kanan nya itu.

Karena tidak ingin terus penasaran dibuatnya, ia pun memutuskan untuk menarik laci itu agar terbuka. Terlihat sebuah buku yang bertuliskan 《My Diary》, karena merasa tertarik ia akhirnya membuka buku itu dan membaca halaman demi halaman. Hingga sampai disebuah halaman yang membuat ia begitu terkejut.

"Senin, 27 April 2020.

Hari yang cerah sedang menyapa dunia, membuat suasana hatiku yang buruk menjadi lebih baik, apalagi setelah berbincang dengan mereka lewat panggilan video. Seperti biasa, keluargaku terpedaya oleh tipu muslihat Helen. Hanya mereka lah yang mempercayaiku didunia ini, mereka yang selalu menghibur diriku dihari-hari yang menyedihkan ini. Yah, tadi pun mereka menghubungi ku lagi.

Kami berbincang cukup lama, dia adalah saudari kembar dan juga sepupu kesayangan ku, Evelyn Meishana Noelle dan Ashlyn Eloise Claretta. Mereka berdua adalah salah satu alasan aku masih bisa bertahan hingga kini dan merupakan penyemangat hidupku.

Aku dan Evelyn terpisah sejak masih bayi, Evelyn tanpa sengaja dibawa oleh seorang suster karena mengira dia adalah anak dari salah satu pasien yang baru saja melahirkan.

Kebetulan ibu dan dia melahirkan dirumah sakit dan diwaktu yang sama, juga ruangan yang bersampingan. Karna itu, pada akhirnya anak dari ibu itu yang ternyata tidak selamat dianggap sebagai saudari kembar ku.

Kami baru bertemu beberapa bulan yang lalu disebuah restoran, saat sepupu ku mengajak ku bertemu. Awalnya terasa canggung, namun dengan cepat kami semua menjadi dekat. Itu adalah pertemuan pertama kami dan merupakan kenangan pertamaku yang menyenangkan.

...By~...

...Evangelyn Sierra Alendra"...

Begitulah kiranya isi halaman buku tersebut. Hal itu membuat Angel amat sangat terkejut, ia baru mengetahui bahwa gadis yang ia tempati raga nya saat ini ternyata memiliki saudara kembar dan seorang sepupu yang begitu menyayangi nya.

"Jadi gadis itu adalah saudari kembar dan sepupu nya? Hm, menarik. Baiklah, misi pencarian dimulai." Batin Angel sambil mengingat memori pertemuan mereka dengan saudara kembar nya itu.

Via telpon on*

Eva

"Lín shūjì nǐ hǎo? ! Shì wǒ ānjí lì nà. Wǒ xūyào nǐ de bāngzhù."

(Halo, Sekretaris Lin? ! Ini aku Angelyna. Aku membutuhkan bantuan mu.) Ucap nya dengan bahasa China.

P.S. Sekretaris nya yaitu Nona Lin Muyun adalah orang China, dia salah satu pegawai terbaik anak perusahaan nya di Beijing.Dan juga salah satu orang kepercayaan nya dan keluarga besar nya.

(+86)813********

"Niánqīng nǚzǐ?! Nǐ xūyào shénme bāngzhù?"

(Nona muda?! Bantuan apa yang nona butuhkan?)

Eva

"Wǒ xiǎng ràng nǐ zhǎodào guānyú yīgè míng jiào Evelyn Meishana Noelle hé Ashlyn Eloise Claretta de nǚhái de xìnxī. Jǐnkuài dì!"

(Aku ingin kau mencari informasi tentang seorang gadis bernama Evelyn Meishana Noelle dan Ashlyn Eloise Claretta. Secepatnya!)

(+86)813********

"Hǎo de, nǚshì. Wǒ huì jǐnkuài jiāng xiángxì xìnxī fāsòng gěi nín."

(Baik, nona. Saya akan mengirimkan detailnya kepada Anda sesegera mungkin)

Eva

"Hǎo de, wǒ huì děng de."

(Bagus, aku tunggu)

Tut...tut..

Via telpon of*

Dia menutup telpon sambil tersenyum Smirk menatap kearah luar jendela kamarnya.

Terpopuler

Comments

🍁ᴄᴎ͜͡ᵲ᭄Redblack🌅ͧ ᷤ ⃫ᷨ⃟⃤🧧🍁

🍁ᴄᴎ͜͡ᵲ᭄Redblack🌅ͧ ᷤ ⃫ᷨ⃟⃤🧧🍁

Lanjut baca

2022-05-24

1

Nadine Wulans

Nadine Wulans

lanjut dobel up hhh🌹

2022-05-13

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!