Malamnya, Pandji duduk dalam diam di meja makan, mengunyah makanan dengan tenang tanpa ekspresi apapun.
"Mas Pandji kenapa makannya cuma sedikit?" Tanya Giandra, adik perempuannya yang baru berumur 11 tahun. "Mau Gia ambilkan bacem tahu tempe lagi? Atau mau nambah gudeg?
"Mas Pandji tadi udah makan sama Kak Mika di luar, Gia. Masih agak kenyang," jawab Pandji kalem pada adik yang selalu mengidolakannya itu.
"Buat Mas Raksa aja sini! Sekalian ambilkan ayam goreng lagi, Gia! Jangan Mas Pandji aja yang diperhatikan, aku juga kakakmu!" perintah Raksa dengan seringai menyebalkan.
Giandra dengan wajah malas mendekatkan piring lauk pada kakaknya itu, membiarkan Raksa mengambil sendiri sebanyak yang diinginkannya.
"Raksa … makan dengan sopan!" Tegur Ibundanya lembut dan tegas. "Tidak ada yang mengajarkan kamu makan berlebihan dan rakus seperti itu!"
Pemuda tanggung yang akan berumur 15 tahun itu menunduk dan mengangguk, "Maaf … Raksa lapar sekali, tadi latihan berat di kesatrian, Ibunda."
Ayah Raksa menyambung, "Gimana latihan hari ini sama Pakde Noto?"
"Raksa masih belum mahir memakai sihir api, Ayah." Jawab Raksa dengan ekspresi menyesal.
"Bakatmu bukan di sana, Raksa! Kenapa kamu tidak mempelajari pengendalian udara saja?!" Sahut Pandji datar.
Raksa melirik ke arah ayah dan ibunya sebelum bertanya pada kakaknya, "Mas Pandji tadi habis ngajar langsung pulang ya?"
Uhuk … Pandji hampir tersedak mendengar adiknya berani mengadukan dirinya pada orang tua mereka.
"Pandji bisa jelaskan, Ibunda!"
"Ibunda mendengarkan, tapi jika alasanmu tak masuk akal … kamu tau resikonya," ancam Ibunya dengan nada sangat lembut.
Pandji menggaruk kepalanya, menimbang mau berkata jujur atau berbohong. "Pandji … tidak ingin ikut turnamen, jadi Pandji menghindari latihan."
Ayahnya hanya tersenyum tipis menanggapi putranya, "Ayah percaya walaupun tidak latihan Mas Pandji akan tetap bertanggung jawab dengan tugas yang diembankan Pakde Noto sebagai pengurus kesatrian."
" … " Pandji merasa linglung mendengar ucapan ayahnya.
"Kesatrian kita kehilangan pamor dua tahun berturut-turut. Turnamen bela diri tahunan dimenangkan oleh Hargo Baratan milik Paman Candika. Akibatnya banyak murid kesatrian yang pindah belajar ke sana, jumlah pendaftar baru pun menurun tajam.
Kamu tidak bisa memberikan beban pada Raksa dan Giandra karena mereka juga mengikuti kompetisi sesuai dengan tingkat umur dan level dalam kesatrian. Putra Ganendra itu milikmu, sudah seharusnya kamu ikut membesarkannya sebagai ucapan terima kasih pada Eyang.
Saat turnamen dilaksanakan kamu sudah genap berusia 17 tahun, jadi kamu akan ikut kategori umum dan membuktikan bahwa kesatrian milikmu layak dijadikan pilihan untuk pendidikan bela diri bagi bangsawan sekalipun."
"Artinya Pandji akan melawan jagoan-jagoan dari tempat lain ya Ayah?!"
Benar-benar pertanyaan konyol yang tidak perlu dijawab, karena Pandji sebenarnya tahu persis apa yang dimaksud ayahnya.
Dia memang tidak pernah mengikuti turnamen tahunan karena kepandaiannya membuat alasan, tapi kali ini jelas kedua orang tuanya tidak menerima itu lagi. Ikut turnamen tahun ini adalah sebuah kewajiban.
Acara duel antar kesatrian kali ini akan diikuti oleh 32 perguruan yang tersebar di daerah Yogya dan Solo. Sepuluh diantaranya adalah kesatrian dengan nama kesohor dan berisi juara bela diri dan ilmu sihir yang mumpuni.
"Berapa persentase Pandji akan memenangkan turnamen tahun ini, Ayah?" Tanya Pandji dengan ekspresi pusing.
"Bagaimana Ayah tau kalau kamu tidak pernah latihan?"
" … " Pandji memasang wajah stagnan.
Tidak bisakah Ayah menjawab saja dengan jujur?
Ayah Pandji menyeringai menantang, "Kita akan berlatih di halaman belakang, Ayah juga sudah lama tidak olahraga malam."
Sudut bibir Pandji berkedut, "Jam berapa, Ayah?"
"Tengah malam."
Breng*sek … Ayah benar-benar ingin menguji kemampuanku! Firasatku buruk, sepertinya aku akan babak belur malam ini.
***
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 180 Episodes
Comments
tirta arya
ang..ang..ang..
2025-02-20
0
Michelle Ardina
siap2 panji ayah al hebat loh
2024-09-18
1
𝐋α◦𝐒єησяιтꙷαᷜ 🇵🇸🇮🇩
ohh ini ada dua tanda baca 👉 ?! pertanyaan dan pernyataan
2023-07-27
2