NovelToon NovelToon
Terjerat Cinta CEO

Terjerat Cinta CEO

Status: tamat
Genre:Romantis / Contest / Cintapertama / Patahhati / Tamat
Popularitas:504.6k
Nilai: 5
Nama Author: Eka Murniasih

Novel kali ini menceritakan tentang pertemuan tak sengaja Kania dengan CEO tampan di hotel. Lucu seru jangan lupa like.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Eka Murniasih, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Rencana

Happy Reading 😘

**__**

Kania di peluk Kevin tanpa menolak dengan lembut Kevin menghirup aroma wangi dari rambut Kania.

"Kamu pake minyak wangi apa sih? harum banget?"

"Minyak wangi? Aku beli minyak wangi murah tapi sudah beberapa hari aku gak pakai minyak wangi karena habis dan aku belum ada uang lagi untuk membelinya."

"Lalu ini wangi harum dari mana?" Kevin mencium puncak kepala Kania.

"Oooohhh ini rambut mu ternyata yang wangi, rajin creambath ya?" tanya Kevin lagi

"Kamu ini sengaja ngeledek aku ya?! Minyak wangi aja aku beli kalau ada uang, apalagi creambath, aku bakal mikir berkali-kali untuk itu. Aku cuma keramas pakai shampo aja ko."

"Hemmm wangi nya awet ya, harum aku suka wangi rambut mu." perkataan Kevin berhasil membuat Kania kembali merona.

"Bisa lepasin aku gak, ini udah malam dan aku mau pulang." Kevin pun melepaskan pelukannya.

"Gimana kalau mulai malam ini kamu disini bersama ku sampai sebulan kedepan. Aku akan menyuruh orang untuk mengambil barang-barang mu."

"Gak gak,, gak mau malam ini, besok aja. Malam ini aku mau tidur di rumah ku sendiri dan kamu cepat bukakan pintunya dan jangan mengantarkan aku pulang."

Kevin berjalan ke pintu, menekan kunci akses dan membukakan pintu untuk Kania, dengan cepat Kania pun berjalan keluar tanpa menoleh lagi kearah Kevin.

Aduh ini beneran gak dianterin sampe bawah gitu? ya ampun bener-bener kebangetan ya.

Kevin menutup pintu berjalan mengikuti Kania dengan langkah cepat memegang tangan Kania.

"Ih,, apaan lepasin tangan ku. Ngapain kamu ngikutin aku!"

"Aku cuma mau mengantar mu ke lobby aja ko, lagian kayanya kamu kaya orang kebingungan gitu lupa belok ya ha-ha-ha."

"Gak tuh." Kania menekan tombol lift begitu pintu terbuka dia melangkah masuk diikuti Kevin. Didalam lift Kania diam bingung.

lobby lantai 1 apa G apa LG ya.

Kevin menekan angka 1 cepat, dan lift bergerak turun. "Tuh kan coba kalau aku gak ikut, pasti kamu nyasar ke mana tuh."

Sampai di lobby pintu lift terbuka Kevin masih saja menggandeng tangan Kania.

"Kita cuma jalan aja, gak perlu gandengan kali kaya mau nyebrang aja." omel Kania.

"Biarin aja, truk aja gandengan masa kita enggak ha-ha-ha." ledek Kevin jayus.

Didepan pintu lobby Kevin melepaskan tangan Kania membiarkan Kania pulang dengan keras kepala nya yang tidak mau diantar.

Aku harus cepat sampai halte kalau gak mau ketinggalan bus terakhir.

Sepeninggalan Kania, Kevin duduk santai di kursi lobby apartemen mengeluarkan ponselnya mencari nama seseorang dan menelepon nya.

"Halooo Cynthia apa kabar mu? Apa kamu ada waktu malam ini, aku ingin bertemu dan bicara padamu..?"

"Oke di cafe biasa ya,aku langsung kesana." Kevin maematikan sambungan telepon dan keluar menuju mobilnya lalu pergi.

**

Cafe Warrior

Seorang wanita duduk di kursi sendiri, tiba-tiba pelayan datang membawakan segelas minum untuknya.

"Oh maaf mas, saya kan belum pesan apa-apa?" tolak wanita itu.

"Iya mbak, tapi minuman ini dari seorang pria yang disana." jawab pelayan sambil menunjuk ke arah pria itu berdiri.

"Oh iya makasih." Pelayan pun pergi setelah minuman diterima.

Pria itu berjalan menghampiri wanita yang sudah berdiri seperti menyambut.

"Kevin..!"

"Haloo Cynthia, tumben cantik amat malam ini? Ayo duduk."

"Aku emang selalu cantik kali."

"Ah masa, seingat ku dulu kamu itu tomboi dengan rambut pendek model cowok dan galak. Setelah kuliah di luar negeri kembali sudah berubah feminim gini, aku pangling tau."

"Udah ngejek nya, masih inget aja sih itu kan dulu Vin."

"He-he-he iya deh iya. Oiya aku mau minta bantuan kamu nih bisa gak?"

"Bantuan apa?"

"Aku mau nyumbang ke salat satu yayasan panti asuhan gitu, tapi aku gak mau pakai namaku. Bisa kan pakai nama mu?"

"Tumben baik banget, ada apa nih? gak biasa nya kamu peduli sama orang lain? Udah inget kalau beramal itu penting?!"

"Ya kan aku emang baik, cuma lupa mulu kalau mau mulai nya ha-ha-ha maklum sibuk."

"Jangan-jangan kamu lagi suka sama cewek ya, makanya jadi agak berubah dikit sih."

"Ah,, mana ada aku suka sama cewek. Nanti aku kirim uang ke rekening mu, terus kamu berikan ke panti asuhan Cinta Kasih menggunakan namamu."

"Yah oke oke, bisa bisa. Apa sih yang gak buat kamu Vin."

"Kamu emang paling baik sedunia he-he-he,, andai aja kamu cowok Cyn pasti udah ku angkat jadi kakak laki-laki ku ha-ha-ha."

"Idih siapa juga yang mau jadi kakak mu?"

"Masa gak mau aku keren, tampan, tajir, kaya gini."

"Tapi jujur deh Vin, kamu ngelakuin ini bukannya karena cewek ini kan?" Cynthia menunjukan gambar yang ada di ponsel nya kehadapan Kevin, gambar punggung Kania.

"Eh apaan gak ada itu, kamu kaya gak kenal aku aja sih?"

"Ya kali kan gitu, kamu kan sempet heboh waktu gambar ini muncul, biar kata aku jauh aku juga selalu ngikutin kamu kali Vin."

"Wah bakat jadi detektif nih kayanya."

"Jujur aja sih Vin, kamu tertarik sama wanita di gambar ini, siapa dia? terus apa hubungannya sama kamu yang tiba-tiba ingin nyumbang ke panti asuhan? Apakah wanita itu berasal dari sana?" Cynthia memberikan pertanyaan banyak ke Kevin.

"Nanya udah kaya polisi aja. Aku hanya ingin berbagi aja Cynthia. Kalau soal gambar wanita itu juga gak ada apa-apa udah lewat lama juga kan masalahnya."

"Terus..?"

"Terus kalau kamu gak mau jadi kakak laki-laki ku karena aku ingat dulu kamu tomboi, gimana kamu jadi kakak perempuan ku ha-ha-ha."

Kevin bukan itu yang ku mau.

"Gak mau,,, aku gak mau jadi kakak mu!"

"Lalu kamu mau nya jadi apa?? Jadi pacar ku..."

Seketika Cynthia diam dan kaget dengan cara bercanda Kevin yang sangat tepat mengenai sasaran.

*Kenapa kamu gak pernah peka sih Vin, dari dulu Vin dari dulu kenapa kamu selalu menganggap ku sebelah mata dan hanya menjadikan ku sahabat mu aja. Padalah aku, Padahal aku ingin lebih..

Apakah karena wanita di gambar itu Vin, kini aku merasa kamu sedikit lebih bisa menghargai sesuatu. Siapa wanita itu? Apa kelebihannya*?

"Heiii... malah diam udah jangan lupa kirim nomer rekening mu ya dan jangan lupa juga kirim uangnya, nanti alamat nya aku kasih tau."

"Oh iya, oke..!"

**__**

to be continued...

Ada apa ya selanjutnya,,, hemmm cinta segitiga gak ya? semoga sih gak. Semoga Cynthia sadar diri lah.

Jangan lupa like nya makasih.

1
ep_mygTHV
wkwkwkwk makan ikan lele ae pake piso,, sekalian ae pake golok🤣🤣🤣
ep_mygTHV
smpe segitu nya peringatan ibu panti , smpe jgn megang mobil,, sedih bgt gua,,
ep_mygTHV
yg miskin harga diri nye mahal, yg kaya harga diri nya murah🤣
ep_mygTHV
kok kaya nya crita nya gk asing yak🤔
Zia Sazia
bagus
Linda Purnama
mmmm cerita ini ke sama Drakor yg pernah aku tonton deh✌️maaf ya bukan nya apa
Yasni Nellu
Yang sabar ya mbak Cintya...
Yasni Nellu
klau aku maunya si kania sama kevin aja .
Yasni Nellu
Kania...yg sabar ya...
Yasni Nellu
wah...ternyata kevin pintar melukis juga ya.
Yasni Nellu
wah....sepertinya si kevin dah mulai ni....
Yasni Nellu
Tu Vin...dengerin nasehat si andri...ntar lu bucin baru lo.....
Yasni Nellu
ati ati vin.....entar kebalik lo.....mala lo yg jd bucin.
Yasni Nellu
awal carita yg bagus...aku suka...
Wastina Sitinjak
jd ilfil
Herawati
vin kevinnnnn......jujur aza napa,
Siti Masrukha
lanjut thor
Sri Puryani
ini
☠ ᵏᵋᶜᶟ𝐀𝐧𝐠𝐠𝐮𝐧ᵇᵃˢᵉ☪️༄⃞⃟⚡
akan ku bawa kemana...
Anggiria Dewi
baru baca aku mam
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!