NovelToon NovelToon
Ketika Istriku Tak Lagi Manja

Ketika Istriku Tak Lagi Manja

Status: tamat
Genre:Tamat / Crazy Rich/Konglomerat / Beda Usia
Popularitas:15.3M
Nilai: 4.7
Nama Author: kisss

Haikal dan Siska susah lama pacaran, bahkan hampir menikah. Namun, Haikal memutuskan hubungan sepihak karena tak suka dengan kepribadian Siska yang manja dan boros. Tetapi, sebuah insiden terjadi dan Haikal terpaksa menikahi Siska.

Kehidupan rumah tangga mereka begitu palsu, di depan keluarga besar mereka tampak menjadi keluarga harmonis. Semua dilakukan demi kebahagiaan putra mereka. Hanya Siska yang mencintai pernikahan mereka, berbeda dengan Haikal yang menikah karena terpaksa dan kasihan pada Siska.

"Mas, lihat deh, bagus banget kemeja ini. Sengaja aku beli tadi karena ingat kamu!" ujar Siska dengan raut wajah berbinar.

"Bisa tidak, sekali saja kamu tidak boros dan manja, Siska?! Aku muak dengan tingkah kamu yang bisanya manja dan boros?!" balas Haikal dengan nada dingin menatap remeh dan jijik wajah Siska yang berubah menjadi sendu.

"Mas," lirih Siska menangis karena dimarahi oleh Haikal.

"Manja, Bisanya cuma nangis kalau di bentak sedikit," desis Haikal kesal.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon kisss, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Rasa Bersalah Haikal

"Emang kamu mau kerja apa?" Haikal bertanya pada sang istri membuat Siska tersenyum samar.

"Aku mau buka usaha kayak restoran gitu, loh, Mas. Sama temen SMA ku. Katanya aku cukup tanam modal aja, dia yang bakal cari tempat strategis buat usaha kamu nanti. Dia juga yang bakal cari orang kerjanya! Cocok banget dengan karakter ku yang bisanya cuma ngabisin uang hehe. Tapi, sekarang aku ngabisin uang nya biar bisa beranak Pinak seperti kamu!"

Siska bercerita penuh semangat. Membayangkan dirinya akan sukses di kemudian hari, membuat wanita itu tak sabar menanti hari itu tiba. Dia akan membuktikan pada sang suami, kalau dirinya juga bisa bekerja. Seperti wanita karir pada umumnya.

Haikal mendengarnya dengan cermat. Sebagai pebisnis handal yang sudah punya pengalaman banyak. Pria itu memberi sedikit saran pada istrinya.

"Kalau mau buka usaha bareng temen, itu harus ada surat perjanjian di atas kertas hitam putih, karena karakter asli seseorang itu akan jelas saat berurusan dengan uang. Banyak sekali orang-orang di luar sana yang pertemanan nya hancur, karena uang! Nanti kamu bukannya untung, malah buntung!"

Haikal menasehati sang istri. Siska yang pada dasarnya mental nya sudah tidak baik-baik saja pun merasa kalau suaminya tidak percaya pada kemampuan nya.

"Nggak bakalan buntung! Karena aku percaya banget sama dia. Kamu jadi orang nggak boleh suudzon gitu, Mas. Nggak baik tahu!" larang Siska cemberut.

Haikal pun menghela nafas berat. Istrinya memang sangat keras kepala. Susah sekali untuk sekedar diberi nasehat saja.

"Terserah kamu aja lah! Yang jelas aku udah ingetin kamu dari awal. Jangan sampai aku lihat kamu nangis, gara-gara di tipu temen!"

Haikal berdecak kesal. Istrinya tak mau mendengar saran nya. Pria itu pun melepaskan pelukannya lalu tidur memunggungi Siska.

Wanita itu mencoba memeluk Haikal lagi. Namun, pria itu langsung melepaskan tangan Siska dari perutnya.

"Ck, jangan peluk-peluk. Aku gerah!" tolak Haikal tanpa memikirkan perasaan Siska.

Wanita itu hanya bisa menggigit bibir bawahnya saja menatap punggung polos suami.

"Dasar suami jahat! Giliran udah puas, di peluk aja nggak mau! Padahal dia duluan tadi yang minta peluk." Siska hanya menggerutu kesal dalam hati.

Memang kelakuan Haikal begitu. Selesai berhubungan pasti maunya jauh-jauh. Entah suami orang juga begitu?

*

*

Haikal berangkat kerja. Dalam perjalanan pria itu mendapatkan telepon dari kepala kelinci. Haikal hanya mampu berdecak kesal, dia sendiri sangat jenuh dengan keadaan nya saat ini.

"Halo! Ada apa?" tanya Haikal datar.

[Ke rumah sekarang! Ada sesuatu yang ingin aku bicarakan sama kamu]

"Aku tidak bisa! Hari ini aku ada meeting jam 09:00 WIB."

Haikal melihat jam tangan melingkar di tangannya. Jarum kecil menunjuk angka 07:35 WIB.

[Kamu ke rumah sekarang atau aku yang ke kantor kamu? Oh atau tidak, kamu mau aku ketemu sama istri pertama kamu, Mas?]

Suara wanita di seberang sana mulai meninggi. Mampu membuat Haikal mengerem mendadak, pria tampan itu terkejut bukan main. Dia sangat takut dan khawatir dengan ancaman si kepala kelinci.

"Jangan macam-macam kamu ya?! Dari awal aku sudah tegaskan ke kamu kalau hubungan kita jangan sampai tercium oleh keluargaku! Baik keluarga besar atau kecil?!"

Haikal berkata dengan nada tegas. Suara klakson mobil di belakang nya terdengar, pria itu menepikan mobilnya.

[Aku juga udah tegaskan dari awal kalau aku mau kamu adil, Mas! Bukan malah habis nikah, langsung pergi ke rumah istri pertama kamu sampai 5 Minggu. Tidak balik-balik ke rumah ku! Padahal aku juga istri kamu?!]

Suara wanita itu semakin meninggi, terdengar suara Isak tangis juga. Tentunya Haikal tahu kalau wanita itu menangis.

"Lebih tepatnya istri dadakan?! Kamu ingat dan kamu tahu bagaimana kita menikah malam itu?! Aku tidak pernah berharap punya dua istri."

[Eh, enak aja kamu ngomong begitu?! Kamu pikir aku juga mau ada di kondisi ini? Yang ada aku juga malu, Mas. Menikah dengan suami orang! Belum lagi tetangga ghibahin aku?!]

Haikal bersitegang dengan wanita kepala kelinci. Hingga pria itu memutuskan untuk pergi ke rumah wanita itu, karena tidak mau ancaman nya terwujudkan. Pria itu belum bisa menghadapi kemarahan keluarganya kelak.

"Oke oke! Kamu tunggu di rumah. Aku akan ke sana sekarang!" Haikal segera mengakhiri panggilan tersebut.

Pria itu memukul setir mobilnya berkali-kali.

Bugh.

Bugh.

"Akkk … Sialan! Kenapa bisa seperti ini? Aku tidak cinta sama, Siska. Bukan berarti aku tega khianatin dia!"

Pria itu mengusap wajahnya frustasi. Rasa bersalah kerap kali menghantui jiwanya.

"Andai malam itu aku tidak ke sana?" gumam Haikal pelan teringat kejadian bulan lalu.

Flashback on.

Waktu itu ….

*

*

Maaf telat up, insya Allah up lagi habis ini 🌹🌹🥰❤️

Bersambung.

Jangan lupa like coment vote dan beri rating 5 yah kakak 🥰🥰

Salem Aneuk Nanggroe Aceh ❤️🥰

1
mentur
Luar biasa
Fareza Gmail.Com
huft.. kirain beneran pisah taunya akting.. syukurlaa..
AN Liliput
minum jamu kunyit putih Thor..rutin smpe sembuh
AN Liliput
bau bau pelakor
mentur
Luar biasa
Juan Sastra
udah baca tapi ngulang baca lagi.. 😂
Ridha Jerome
luar biasa
WaTea Sp
wkkkkkwkkkkkk
Happy Family
kaki kiri sebaiknya
Happy Family
ada anak ke dgn mantan suami? tak de kan? kenapa tak kerja yg halal? menghidupi diri sendiri,hargai diri sendiri.... yg kau pilih mau hidup mudah... mana bisaaaaaa???? lain kau doa minta pd Yang Esa memudahkan segala urusan tanpa rintangan yang terjal.... MINTA PADA YANG KUASAAAAAAAAA... bukan minta² hidup mewah sama manusiaaaaaaa??? aku gerammmm....
Happy Family
salah sendiri... jgn cr salah org lain.... sbb menjadi baik atau jahat itu pilihan kamu sendiri... bertanggungjawab lah atas diri kamu sendiri....
Happy Family
🙂🙂
Happy Family
betul
Ervina
Luar biasa
Fany Zhuper Jhutek
Kecewa
Fany Zhuper Jhutek
Buruk
Sulimah Kusuma
Luar biasa
Maryani Yani
😭😭😭😭😭😭
fujichen
horeeee
v3r4
Bagus ceritanya👍🏻👍🏻👍🏻👍🏻👍🏻👍🏻
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!