NovelToon NovelToon
Cinta Terlarang Dengan Muridku

Cinta Terlarang Dengan Muridku

Status: tamat
Genre:Romantis / Teen / Contest / Cintamanis / Patahhati / Tamat
Popularitas:16.6M
Nilai: 4.9
Nama Author: Navizaa

Alea Abraham adalah seorang janda berumur 27 tahun. Setelah bercerai dia memutuskan untuk pergi dari kota itu dan menjadi seorang guru di sebuah SMA. Akan tetapi dia harus menghadapi kejahilan dan perhatian murid nya yang bernama Steven Austin.

Steven Austin adalah remaja berumur 18 tahun. Anak dari pemilik perusahaan terbesar di salah satu bagian negara Amerika Serikat. Tetapi sikap nya selalu membuat onar dan kerusuhan. Kenakalan remaja yang seperti pada umum nya. Hingga semua nilai pelajaran nya tidak pernah bagus.

Alea sebagai wali kelas tentu menginginkan yang terbaik untuk murid nya. Apalagi seorang pewaris terkenal seperti steven. Hingga dia memutuskan untuk memberikan les Privat sehabis pulang sekolah karena menurut alea steven punya otak yang cerdas.

Hingga lama2 karena sering bersama menumbuhkan benih2 cinta diantara guru dan murid itu. Perhatian dan ketulusan Steven bisa membuat Alea jatuh cinta lagi. Akankah cinta mereka bisa bersatu dengan kendala usia yang terpaut jauh dan status sosial yang sangat berbeda?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Navizaa, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Terbongkar

Happy reading 😘

Malam ini Alea termenung di atas sofa ruang tamu. Dengan kedua tangannya menggenggam cangkir yang berisi kopi hitam. Sesekali mensruput kopinya yang sudah hangat.

"Apa yang harus aku lakukan?" gumamnya

Flashback on

Setelah Rebece yang mengetahui hubungannya dengan Steven, ternyata ada satu orang lagi yang mendengar pembicaraannya dengan Mama Steven.

"Apa kamu mempunyai hubungan dengan Steven Austin?" Tanya orang yang berdiri dibelakang Alea.

Alea sontak membalikan badannya. Terlihat seorang wanita berambut sebahu yang tidak lain adalah Nancy.

Nancy adalah salah seorang guru disekolah tersebut. Dia sudah lama menyukai Andre, tapi Andre tidak membalas perasaannya. Nancy juga sangat dekat dengan Mamanya Andre Nyonya Amanda, Kepala sekolah di SMA tersebut.

"Bukan urusanmu" Jawab Alea datar

Dari awal perkenalan dengan Nancy, wanita itu memperlihatkan bahwa tidak dia menyukai Alea. Dan penyebabnya adalah karena Andre menyukai Guru baru itu. Tentu saja hal tersebut menjadikan dia semakin benci kepada Alea.

"Oh, jadi benar ya?. Apakah Andre sudah mengetahuinya?" Ucap Nancy tersenyum mengejek.

Alea hanya diam saja.

"Ternyata guru berwibawa seperti mu bisa membuat skandal yang cukup berat ya, hahaha. Sungguh tidak tahu malu!" Lanjutnya lagi tertawa sinis.

Alea menhela nafas kasar mendengar ucapan wanita itu, dia lebih memilih pergi dan masuk kembali ke ruang kelasnya dari pada harus menjawab pertanyaan dari Nancy.

Flashback off

Alea merenung, mengingat kejadian tadi siang di sekolah. Dia memijat pelipisnya yang terasa sedikit pusing. Sebenarnya dia sudah mempersiapkan mentalnya, tentang hubungan terlarang dengan Steven.

Tok ... tok ... tok ...

Tiba-tiba terdengar suara pintu diketuk.

Alea berjalan dan membuka pintu itu.

"Sayang, aku sangat merindukanmu, kamu tahu aku mendapatkan peringkat pertama" Steven yang baru datang langsung masuk dan berbicara panjang lebar.

"Steven, aku mau bicara padamu." Ucap Alea menghentikan langkah Steven.

Dia berbalik menatap Alea.

"Ada apa sayang?" tanya steven

"Lebih baik kita ahiri hubungan ini" jawab Alea to the point.

Tentu saja hal itu membuat Steven terkejut.

"Apa maksudmu Al?"

"Mamamu telah mengetahui hubungan kita, dan juga salah seorang guru." Jawab Alea

"Tapi kenapa Mama bisa tahu Al? apa kamu yang memberitahukannya?"

"Apa kamu kira aku orang bodoh yang melakukan hal itu!" Alea jadi emosi.

"Oke sayang aku minta maaf, kamu tenang saja ya, aku akan bicara pada Mama." Ucap Steven menenangkan Alea

"Bukan itu saja Stev, kalau pihak sekolah mengetahui hubungan ini pasti aku akan lansung dipecat secara tidak hormat. Bahkan mungkin aku bisa dipenjara karena menyalahi aturan."

"Tidak sayang, aku pasti akan menemukan jalan keluarnya." Steven sedikit lebih tenang dibanding dengan Alea.

"Tidak ada yang bisa menyelamatkan aku Steven, lebih baik kita ahiri sebelum semuanya terlambat. Sekarang pergilah dari sini." Alea mendorong tubuh Steven, tapi Steven tidak bergerak sama sekali.

"Aku tidak ingin berpisah darimu" Ucap Steven dingin.

"Pergilah steven, kita tidak bisa melanjutkan semua ini."

Steven semakin emosi melihat kelakuan Alea yang sangat takut menurutnya.

"Kalau kamu takut dipecat secara tidak hormat, maka keluarlah dari pekerjaan itu Al, bekerjalah diperusahaan Papaku, kalau kamu bukan guruku lagi maka tidak akan ada alasan untuk kita berhubungan seperti ini." Ucap Steven.

"Tidak semudah itu Steven, kamu tahu siapa Papamu, pasti akan sulit bekerja diperusaannya, dan kita tidak akan mendapatkan restunya, apalagi dengan statusku yang seorang janda." Alea menunduk, dia terlihat sedang menahan air matanya.

Steven yang melihat itu langsung membawa kekasihnya itu ke dalam pelukannya.

"Aku berjanji akan memperjuangkanmu sayang, aku akan memperjuangkan hubungan kita." Steven mencium rambut Alea.

"Aku takut Steven, aku takut kehilanganmu." Pecah sudah air mata Alea.

Dia tidak kuasa menahan semua ini. Cinta terlarang dengan muridnya akhirnya terbongkar juga.

Apalagi Rebeca Mama Steven telah mengetahuinya juga. Sungguh rumit dan sangat menyakitkan mengingat hubungan mereka yang seharusnya tidak terjadi.

Akan tetapi perasaan yang telah ada dan tumbuh itu juga tidak bisa disalahkan begitu saja. Steven menggendong Alea masuk kedalam kamarnya. Dibaringkan tubuh Alea ke ranjang. Steven mencium kening Alea lama. Dengan keadaan yang sudah sangat lelah karena banyak pikiran, akhirnya Alea terlelap dengan Steven yang memeluknya.

Sedangakan di kediaman Richard Austin ...

"Pa, putramu itu telah bikin malu keluarga ini." Ucap Rebeca yang saat ini berada di atas ranjang bersama suaminya.

"Memangnya ada apa ma?" tanya Richard.

"Steven berhubungan dengan guru Wali kelasnya!" jawab Rebeca sedikit emosi.

"Oh, biarkan dulu mereka ma, Steven masih muda, dan juga karena guru itu Steven sekarang bisa menjadi anak yang lebih baik, banyak prestasi dan tentunya sangat membanggakan." Ucap Richard yang sebenarnya sudah mengetahui semuanya

"Kenapa Papa malah membelanya, anak kita masih 18 tahun Pa, kehidupannya masih sangatlah panjang. Bukankan nanti akan mengganggu perkembangan Steven kalau dia berpacaran dengan wanita ya lebih tua darinya.?" Rebeca tidak terima.

"Biarkan waktu yang menjawabnya, setidaknya saat ini putra kita sudah tidak banyak berulah. Aku hanya ingin yang terbaik untuk Steven, tentu saja masalah jodoh Steven masih sangat jauh. Jadi mungkin bisa saja Steven suatu saat akam mencintai seorang wanita lain yang lebih muda dan kaya." Ucap Richard sambil membenarkan letak tidurnya.

Rebeca hanya diam, tapi dia tetap tidak terima kalau Steven masih berhubungan dengan guru itu.

***********

Keesokan harinya.

Steven yang baru saja pulang kerumah nya dikagetkan dengan suara Rebeca yang memanggilnya dengan agak tinggi.

Dia tahu kenapa Mamanya memanggilnya seperti itu.

"Steven Austin! apa kamu kurang kasih sayang, hemm ... kenapa kamu memilih guru itu? banyak gadis yang lebih muda dan kaya dari nya." Ucap Rebeca

"Ma, aku mencintainya, aku tidak peduli berapa umurnya dan apa statusnya. Yang penting kita berdua saling mencintai." Ucap Steven

"Steven putraku, kamu belum mengenal wanita itu bukan? bagaimana kalau dia hanya memanfaatkanmu, jangan terjerat rayuan mautnya steven sayang, dia hanya menginginkanmu karena kamu seorang Austin."

"Jangan menilai seseorang kalau belum mengenalnya Ma, dan aku sangat mengenal siapa Alea Abraham." Steven berlalu pergi dari hadapan Mamanya dan berlari menuju kamarnya.

Rebeca sangat kesal dengan sikap Steven yang malah membela wanita itu. Dia berjanji pada dirinya sendiri akan memisahkan mereka berdua.

*********

Disebuah sudut restoran telah duduk wanita cantik berambut coklat sebahu. Dia melihat jam yang berada di pergelangan tangannya. Sudah 15 menit dia menunggu seseorang. Ya dia adalah Nancy.

Nancy mengajak Andre untuk bertemu di sebuah restoran. Awalnya Andre menolak, tetapi setelah Nancy mengatakan tentang rahasia Alea barulah Andre mau diajak untuk bertemu.

Hampir 20 menit menunggu akhirnya datang juga laki-laki yang sangat dicintainya itu.

Nancy tersenyum mempersilahkan Andre duduk.

"Apa yang kamu ketahui tentang Alea? dan rahasia apa yang kamu maksud Nancy?" Tanya Andre lansung.

"Bisakah kita memesan makanan dulu sebelum kita bebincang? aku sudah sangat lapar." Ucap Nancy.

"Baiklah kita pesan makanan dulu." Andre memanggil pelayan dan mereka pun memesan makanan yang sama.

Nancy sungguh sangat senang bisa berdua dengan Andre seperti ini. Meskipun cintanya bertepuk sebelah tangan tetapi dia masih sangat mengharapkan Andre.

Nancy tahu bahwa cinta Andre hanya untuk Alea sahabat lamanya. Tapi dia tidak mengira bahwa lelaki didepannya ini cintanya juga bertepuk sebelah tangan.

Saat ini Andre terdiam dan hanya memandang layar Hpnya.

Setelah beberapa menit Akhirnya makanan yang mereka pesan telah siap. Merekapun makan dengan diam. Andre memang sengaja menjauh dari Nancy setelah wanita mengungkapkan perasaanya.

Andre tidak ingin memberi harapan pada Nancy karena dia memang tidak menyukai wanita itu.

"Sekarang ceritakan rahasia Alea yang kamu bicarakan ditelepon tadi?" Ucap Andre yang saat ini sudah selesai makan.

"Baiklah, aku akan memberitahumu sebuah rahasia yang dia sembunyikan selama ini." Nancy mengambil gelas dan meminumnya.

"Cepat Nancy, jangan bertele-tele!" Andre sudah tidak sabar.

"Apa kamu tahu Steven Austin?"

"Tentu saja, dia adalah anak tuan Richard Austin, siapa yang tidak mengenal nya, lalu apa hubungannya dengan Alea?" Tanya Andre

"Alea dan Steven mereka berhubungan gelap, eh maksudku mereka sedang berpacaran." Jawab Nancy langsung.

"Jangan ngawur Nancy, kamu tahukan kalau Steven itu murid Alea. Mungkin mereka dekat hanya sebatas guru dan murid" Ucap Steven.

"Aku memberitahukan hal ini karena aku merasa kasihan padamu Andre, Alea tidak memilihmu karena dia lebih memilih Steven!! kalau kamu tidak percaya ya terserah, atau kamu bisa membuktikan sendiri." Ucap Nancy

Andre terdiam mencerna semua perkataan Nancy, dia mencoba mencari kebohongan di mata wanita itu tapi yang ada hanya melihat sebuah keseriusan.

"Baiklah, aku akan mencari tahu sendiri. Mudah-mudahan semua perkataanmu tidak benar." Ucap Andre berdiri dan mengambil beberapa lembar uang di dompernya.

Nancy hanya menatap kepergian Andre dengan rasa kecewa.

Apa rasaku terhadapmu ini salah ndre? bukalah hatimu untukku, karena wanita yang kamu cintai telah memiliki cinta lain dihatinya.

Batin Nancy ...

Bersambung ...

Janga lupa dukung saya dengan Like, komen dan votenya yang banyak ya😍😍😍

Difavoritkan juga❤ Terima kasih ...

1
Pepe Black Street
Lanjut thur
Erina Munir
bagus cpt ketauan belangnya...untung ajaa
Imang Tiah
Luar biasa
Benyang
lanjut
Andi Tri putra
Luar biasa
Qaisaa Nazarudin
Udah tau gitu kenapa Alea masih ngotot aja,Beda umur yg jadi penyebab,Kalo prianya yg dewasa ceweknya masih SMA itu mah udah biasa,gak ada juga yg mempermasalah kan nya,Lha sekarang kebalik,Tapi harus kayak janggal gitu,Padahal banyak aja tuh pasangan yg istri lebih tuaan dr suami..
Rswt Slv
Biasa
Gaulisia
baca yang kedua kalinya 😍
Lia Pave
lnjut
Solaya
wakanda
Sophia Aya
mampir thor
Tavia Dewi
senang x punya pasangan seperti itu,,,,jadi iri deh saya.
Tavia Dewi
dengar senang x,,, jarang Lo laki cinta ma cewek seperti itu,,, pasangan ja bisa selingkuh pa gi udh nikah,,,pa ne hanya da dunia nyata atau novel ja y 😒
Elminar Varida
main skip aja thor. nggak asik ah...😙
Steyvi Kumois
Lumayan
Arman Naff
boleh lah....walau sedikit bisa di tebak alurnya tapi daya menikmatinya....ok...ok....terus berkarya ya
Nurlaela Ella
pasti vero yg di anggap stela hanya teman
Andini Muulanaa
cocok thor
Andini Muulanaa
r nya yang pas putrinya g ada
Andini Muulanaa
yh pergi
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!