aku dan kedua sahabatku kini sudah siap dengan seragam SMA masing masing. setelah di rasa cukup, kamipun segera turun menuju ruang keluarga untuk menyusul yang lain.
" sudah siap nona? " tanya pak roy yang pagi pagi sudah datang menjemput kami.
" sudah pak " jawabku. " emmm rasanya tidak enak jika kalian memanggil saya pak. kalian bisa panggil saya om " tutur pak roy.
" MAKIN PARAH ITU MAH " teriak kami greget. " becanda. kalian bisa panggil saya dengan sebutan kakak. kalo begitu mari kita berangkat " kami mengangguk patuh lalu berjalan bersama menuju garasi mobil.
tak butuh waktu lama kamipun akhirnya sampai di depan bangunan SMA NEGRI 3 YOGYAKARTA. bangunannya sangat besar, mungkin tiga kali lipat lebih besar dari sekolahku.
" mari nona, tuan. saya antarkan kalian ke ruang kepala sekolah " ucap kak roy. perlahan kamipun berjalan bersama menelusuri koridor menuju ruang kepala sekolah. begitu banyak pasang mata yang melirik kami dengan penasaran, mungkin karna murid baru yang masuk terlalu banyak.
tok tok tok
" masuk!! "
" permisi pak hasan. saya roysil hermawan, asisten pribadi dari tuan presdir. saya datang kesini untuk mengantar murid baru yang sudah pak hasan bahas dengan tuan presdir " tutur kak roy.
" oh? baiklah, silahkan duduk!! " kami semuapun perlahan duduk di sofa untuk membahas tentang kegiatan di sekolah ini.
" untuk kelas saya sudah tetapkan. ahmad saputra, hasnah dan jahrah akan tinggal di kelas 10 MIPA 4 "
" delima, putri ayu dan selvia akan tinggal di kelas 10 IPS 3 "
" dan yang terakhir. maulida, salasiah, ahmad syarif dan sri rahma akan tinggal di kelas 10 MIPA 3. sebentar lagi wali kelas kalian akan datang untuk membawa kalian kekelas masing masing "
***
Di sinilah kami sekarang. di kelas mipa 3 yang nampak sangat menakjubkan. bukan tentang kebersihan dan ketenangannya, tapi karna kenakalan dan kehebohannya. tapi ini juga tidaklah buruk, setidaknya sebulan kedepan akan lebih mengasyikkan.
" baiklah anak anak. hari ini kita kedatangan murid baru pindahan dari kalimantan. kalian, silahkan perkenalkan diri masing masing " jelas pak kumis.
" maulida. bisa di panggil lida " ucapku dengan wajah datar. sesungguhnya aku tidak suka orang asing, makanya pasang tampang wajah datar.
" woaahh azka punya saingan guyss "
" ice girlnya udah muncul "
" datar sih, tapi lumayan lahhh "
aku memasang tampak malas saat mendengarnya. memang benar, ada satu orang yang memiliki tampang dingin, dan cueknya minta ampun.
" perkenalkan namaku salasiah. kalian bisa panggil sala atau ala. terima kasih " lanjut sala.
" wuihhh cakep nih "
" boleh lah jadi stok andalan "
" gebetan gue tuh!! jangan ada yang ngambil ya!! "
aku melirik tajam para lelaki cabul yang tengah menatap sahabatku dengan tatapan laparnya. berani sentuh sahabatku, kucincang kalian satu satu.
" perkenalkan nama saya sri rahma. kalian bisa panggil rahma. terima kasih "
" bodynya aduhai "
" gendut, tapi cantik "
" setia ama salasiah "
kalo di pikir pikir para ceweknya hanya diam saja, sedangkan para cowoknya heboh banget kayak lagi majelisan.
" ahmad syarif "
" ARRRGGHHH " aku tersentak kaget saat tiba tiba kubu cewek langsung teriak girang karna abang mulai memperkenalkan diri. mampuslah kalian para cowok.
" bang!! kayaknya kau bakal di gondrong emak emak deh kedepannya " bisikku pada abang sambil menutupinya dengan sebelah tangan.
" kalo mereka gondrong aku, kan ada kamu yang nolongin " balas abang.
" ogahhh " jawabku malas. namun seketika bulu kudukku terasa meremang, dan benar saja, aku di serang secara tak kasat mata oleh tatapan tajam para cewek. kayaknya mengejek abang bukanlah hal yang menguntungkan.
" baiklah, kalian bisa duduk di kursi yang masih kosong " kami berempat mengangguk patuh lalu berjalan bersama menuju kursi yang kosong. aku mengambil duduk di kursi pojok barisan keempat dekat jendela. di sebrang kursiku ada abang sendirian. sedangkan di depan abang ada rahma dan sala yang duduk bersama. tentu saja aku memilih bangku terpisah sama abang, males aku kalo harus duduk sama si sok cool ini.
brak
" good morning "
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 164 Episodes
Comments
ANAA K
semangat thorr
2021-02-26
2