...****************...
"Satu"
"Dua"
"Tiga"
"Empat"
Ucap Leo dan juga Felix secara bergantian. Saat ini posisi keduanya sedang push up, melaksanakan hukuman dari Tuan Kalandra White yang murka.
"Ingat jangan sampai berhenti sebelum dapat 100x putaran!"Tuan Kalandra mulai memberikan peringatan. Setelah puas memberikan hukuman bagi Putra dan juga keponakannya, Tuan Kalandra memutuskan naik menuju kamarnya guna merayu sang istri.
Tok tok tok
"Sayang buka pintunya? Tega sekali menyuruhku untuk tidur di luar. Aku sudah menghukum mereka agar tidak melakukan hal-hal yang tidak istriku suka, jadi mari bicara Sayang!" Kalandra masih dalam Mode merayu Areta agar mau memaafkannya.
Ceklek
Tiba-tiba saja pintu terbuka lebih dulu sebelum Tuan Kalandra mengetuk pintu untuk kedua kalinya.
"Sayang akhirnya kau keluar juga aku________"Kalandra kaget setengah mati karena tiba-tiba saja Nyonya Areta menarik kerah bajunya untuk masuk ke dalam kamar tanpa aba-aba. Hatinya berdebar hebat kala mengira jika istrinya sudah tidak sabar ingin mengajaknya bercinta."Ya ampun sayang sabar dong, buru-buru sekali sih?"Ucap Dad Kalandra penuh percaya diri. Ia bahkan mulai ingin membuka kancing kemejanya, hingga membuat Mom Areta nampak mengerutkan Keningnya heran.
"Apa yang ingin kau lakukan?"Tanya Mom Areta yang nampak menatap suaminya aneh.
"Bukannya istriku ini sudah tidak sabar untuk mengajakku bercinta?" Ucap Dad Kalandra dengan mengedipkan sebelah matanya.
"Cih, percaya diri sekali!"Ucap Mom Areta sembari bergidik geli, buru-buru ia berjalan ke arah meja di samping ranjangnya untuk mengambil sebuah amplop kecil dan langsung memberikannya ke pada sang suami."Bukalah dan pilih salah satu!"Ucap Mom Areta sembari bersedekap dada.
Dad Kalandra merengut bingung, tapi Ia tetap melakukan apa yang di perintahkan oleh Istrinya. Saat Dad Kalandra membuka Amplop itu, Dad Kalandra semakin di buat terbelalak Karena yang ia dapati adalah beberapa foto Gadis muda yang nampak cantik dan seksi."Sayang kau serius dengan Ini?"Ucap Dad Kalandra dengan berbinar.
"Tentu saja, apa ada yang kau sukai salah satunya? Jika ia berikan padaku, setelah itu aku akan menghubunginya. Kebetulan mereka adalah putri dari teman arisanku, jadi masalah bebet, bibit, bobot sudah terjamin lah!"Ucap Mom Areta sembari berjalan ke arah ranjangnya.
Kalandra semakin di buat tercengang dengan kejutan dari sang istri, benarkah sang istri mengizinkannya menikah lagi? Agaknya Dad Kalandra sudah salah paham dalam hal ini. 🤣
"Sayang sebenarnya aku tidak mau melakukan ini, tapi jika kau memaksa apa boleh buat, aku ikut maumu saja! Aku janji akan berbuat adil pada kalian berdua."Ucap Dad Kalandra dengan berbinar, ia sudah membayangkan betapa indahnya punya istri dua.
Nyonya Areta langsung Bangkit dari duduknya dengan mata yang terbelalak Lebar. "Apa Maksudmu Tuan Kalandra White,Kenapa kau bicara seperti itu? Apa kau ingin menikah lagi?"Agaknya Nyonya Areta mulai paham jika suaminya salah tanggap. pantas saja bicaranya tidak nyambung dari tadi!
"Loh, bukannya ini memang maumu? Makanya kau memberikan foto-foto ini padaku!"Agaknya Tuan Kalandra belum sadar juga dengan ucapannya. Tiba-tiba saja Tuan kalandra berteriak kesakitan karena Pinggangnya di cubit dengan keras Oleh Nyonya Areta yang marah.
"Beraninya kau ingin menikah lagi hah, itu adalah pilihan untuk calon menantumu, bukan calon maduku! Awas saja jika kau berani berulah lagi, maka aku tidak akan segan-segan meninggalkanmu untuk selamanya. Ingat itu!"Mom Areta langsung melepaskan cengkeramannya setelah puas melampiaskan emosinya. Buru-buru ia merebut amplop itu dari tangan sang suami dan turun ke bawah untuk menemui Putranya dan menunjukkan seluruh foto-foto itu.
...****************...
"Buka Itu dan pilihlah" Ucap Mom Areta sesaat setelah memanggil Putra dan keponakannya untuk duduk di luar keluarga.
"Apa lagi ini mom, aku masih lelah!"Ucap Leo yang baru duduk di sofa dengan nafas tersengal-sengal setelah selesai melaksanakan hukumannya.
"Jangan banyak alasan, jika kau tidak mau memilih satu di antara wanita yang ada di foto itu, maka kau harus mencarinya sendiri. Mom beri kau waktu Satu Minggu, jika kau tidak kunjung datang membawa calon istrimu maka Mom yang akan memilihkannya untukmu dan segeralah menikah!" Mom Areta tidak main-main dengan ucapannya.
"Mom, apa mom pikir mencari istri bisa semudah itu? Aku belum siap menikah lagi mom. Ku mohon mengerti lah!"Ucap Leo penuh hati-hati.
"Mau sampai kapan kau meratapi perceraian mu dengan wanita jalang itu hah? Mom malu Leo, semua orang mengira kau bercerai karena Kau itu belok alias kaum pelangi karena terlalu sering jalan berdua dengan sepupumu itu!"Ucap Mom Areta dengan nada kesal. ia juga sampai menunjuk ke arah Keponakannya yang nampak shock saat ini.
"Ya tuhan aku kenak lagi! Sebenarnya dosa apa aku di masa lalu hingga harus hidup di keluarga ini?"Batin Felix meratapi nasibnya yang malang.
_
_
Keesokan harinya, Saat mengunjungi gerai Pakaian milik Perusahaan Retro.Corp dan juga Gerai minuman kemasan Milik White tea.Company tak sengaja ia melihat ada kerumunan di dalam gerai. Entah apa yang terjadi sehingga terjadi keributan di sana?, jujur saja Leo merasa tidak perduli dan memilih untuk segera masuk dan mengecek apakah ketersediaan barang sudah terpenuhi dan bisa sampai Basar berakhir. Saat asik melihat-lihat koleksi yang ada di gerainya, tiba-tiba saja ada seorang gadis berpakaian seragam SMA yang memeluknya dari belakang.
Grep
"Honey I Miss you!"Pekik Gadis itu di sela-sela pelukannya, bahkan Leo dapat merasakan detak jantung milik gadis kecil yang tiba-tiba saja memeluknya.
"Hei lepaskan Dia!"Ucap Felix yang baru saja tiba dengan tergopoh-gopoh karena mendapat laporan dari Pengawalnya jika Tuan Leo tiba-tiba di peluk oleh seseorang, Awalnya Felix sangat takut jika perempuan itu adalah Rara mantan istri Leo. Nyatanya saat ia lihat, gadis yang memeluk atasan sekaligus sepupunya itu adalah Seorang gadis kecil yang masih memakai baju SMA.
Felix terus menatap Aneh ke arah sepupunya yang hanya diam saja di peluk oleh seorang wanita asing yang tiba-tiba saja memeluknya, bahkan Leo juga sampai memejamkan kedua matanya seakan menikmati pelukan itu. "Hei lepaskan aku bilang!"Lagi-lagi Felix lah yah berteriak tak terima dan berusaha melepaskan pelukan gadis itu ke pada sepupunya.
"Mana Dia Liliana?"Tiba-tiba saja datanglah beberapa gadis lain yang berpakaian SMA masuk ke dalam gerai milik Keluarga Aberto.
Deg
Mata Liliana membola, ia tau betul itu suara siapa? Suara dari anak-anak nakal yang selalu membully dirinya karena di anggap aneh. liliana yang berparas bule membuat semua temannya merasa iri padanya dan ingin sekali menyakiti dirinya."Tuan tolong aku!"Ucap Liliana dengan berbisik ke pada Leo dan Felix.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 109 Episodes
Comments
Ima Kristina
masih nyimak Thorr
2024-12-15
0