"Apa yang baru saja terjadi, bukankah seharusnya aku sudah mati" ucap Nura di dalam hatinya, karena jiwanya baru saja masuk ke dalam tubuh wanita gendut yang tengah menjadi bahan tertawaan orang-orang yang ada disana, hal itu teejadi karena penampilannya yang kini sangat berantakan dan sama sekali tak mencerminkan sebagai seorang putri yang berasal dari sebuah kerajaan yang terkenal sebagai salah satu dari tiga kerajaan terkuat
Nura pun merasakan sakit di kepalanya dan tiba-tiba saja seluruh gambaran kehidupan orang yang kini tubuhnya ditepati oleh Nura pun tergambar dengan jelas di kepalanya "Ternyata wanita ini adalah seorang putri kerajaan, namun karena dianggap tidak berbakat dalam sihir dia pun menjadi tidak di hormati oleh siapapun termasuk juga para pelayan, selain itu dia juga terkenal sebagai wanita yang jelek juga gendut, baiklah karena aku telah diberikan kesempatan untuk hidup kembali maka aku akan membalaskan semua dendam mu" batin Nura.
"Hei, kalian tidak boleh memperlakukan kakak ku seperti itu, walau pun dia jelek, gendut dan tidak berbakat dia masih merupakan putri kerajaan ini" ucap Dyra Thomson yang merupakan adik kandung dari Allena Thomson yang kini tubuhnya telah menjadi milik Nura.
Mendengar perkataan putri Dyra semua orang yang berada di ruangan itu pun memujinya karena telah membela putri yang di anggap sampah oleh semua orang itu.
Berbeda dengan Nura yang kini telah menjadi Allena dia merasa adiknya itu sangatlah keterlaluan "Aku tau aku hanyalah seorang putri yang tidak di anggap di kerajaan ini, namun bukan berarti orang yang telah merebut tunangan kakaknya sendiri seperti dirimu itu dapat merasa jauh lebih baik dari diriku" ucap Allena dengan tatapan dinginnya yang berhasil membuat Dyra takut beberapa saat.
Semua orang yang berada di ruangan itu pun sangat terkejut dengan apa yang mereka lihat hari ini, karena selama ini putri Allena sama sekali tak pernah bersikap seperti itu, biasanya jika ada kejadian seperti tadi maka dia hanya akan meninggalkan tempat pesta itu sembari berlari dan menangis.
"Kenapa kau berkata seperti itu pada adikmu sendiri, bukankah dia hanya ingin melindungimu saja" ucap seorang wanita sembari berjalan ke arah mereka dengan begitu anggun sembari menatap ke arah putri Allena dengan tatapan jijik.
Allena pun semakin kesal mendengar hal itu namun dia tak menampakkan kekesalannya malah dia masih tetap berekspresi dengan datar dan dingin "Wah kakak memang sangat hebat menilai sesuatu, tapi bukankah kakak juga tak pantas berkata seperti itu karena kakak juga sama saja dengan dirinya, sama-sama merebut orang yang telah menjalin ikatan pernikahan dengan saudara kandungnya sendiri" ucap putri Allena dengan penuh penekanan kepada kakaknya putri Erika Thomson.
Mendengar perkataan seperti itu seketika membuat putri Erika mematung karena dia tak pernah menyangka jika adiknya itu akan berani berkata seperti itu padanya di depan begitu banyak orang, padahal selama ini dia telah burusaha menutupi kejadian tersebut dengan cara merajuk pada ayahnya agar merestui hubungannya dengan tunangan adiknya putri Allena, karena raja Thomson sangat menyayanginya dia pun mengabulkan permintaan anak kesayangannya itu dan mengatur pertunangan baru untuk putri Allena namun sayang anak perempuannya yang lain malah merebut kembali tunangan putri Allena.
Raja menyanyangi putri Erika karena putri Erika memiliki bakat yang luar biasa di bidang sihir bahkan untuk usianya yang sekarang dia telah berhasil mencapai tingkat penyihir kelas atas dan juga merupakan murid dari akademi Red yang berada di posisi terkuat kedua.
"Allena, karena kamu telah mencoreng nama baik saudara kandung mu sendiri dihadapan begitu banyak orang, maka aku sebagai raja di kerajaan Rose ini akan memberikan hukuman yang setimpal pada mu, mulai hari ini status mu sebagai seorang putri dari kerajaan Rose di cabut dan mulai dari saat ini hingga seterusnya aku Ryan Thomson raja dari kerajaan Rose mengatakan tidak memiliki ikatan darah dengan Allena Thomson, sehingga nama Thomson yang ada di belakang namanya akan hilang untuk selamanya" ucap Ryan Thomson yang merupakan raja dari kerajaan Rose juga merupakan ayah kandunhg dari Allena.
Mendengar hal itu ratu Lea pun sangat kaget "Raja mengapa kau mengatakan hal seperti itu, bukankah dia juga anak kandung kita" ucapnya dengan tatapan pilu.
Raja sama sekali tak menanggapi apa yang baru saja dikatan ratunya itu, hal itu membuat ratu Lea sedih segingga ratu Lea pun memutuskan untuk meninggalkan ruangan pesta itu.
Keributan pun terjadi setelah mendengar hal tersebut, putri Erika dan putri Dyra terlihat sangat puas dengan apa yang baru saja di dengarnya, putri Erika tau jika ayahnya sengaja melakukan hal seperti itu untuk melindungi nama baiknya dan menjaga nama baik kerajaan Rose sendiri.
"Hahahaha" Allena pun tertawa dengan begitu keras "Baiklah aku sama sekali tidak keberatan dengan apa yang kau katakan, namun apa yang aku alami dan rasakan selama aku berada disini pasti akan aku kembalikan berkali-kali lipat" ucapnya dengan tatapan yang begitu menakutkan, raja yang melihat tatapan dari mantan anaknya itu pun sempat kaget namun dengan sangat cepat dia pun dapat menepis ke kagetannya itu karena selama ini Allena hanyalah sebuah sampah yang membuat reputasi kerajaannya buruk dan dengan mengusirnya pada kesempatan ini membuat raja pun merasa tenang karena tak ada lagi celah di kerajaannya itu.
Allena pun pergi dari ruangan itu dengan perasaan marah yang memuncak hingga tiba di pintu gerbang dia pun bertemu dengan ibunya ratu Lea yang sedari tadi menunggu kedatangan anaknya itu.
"Putriku maafkan ibu karena tak dapat melakukan apapun, jagalah dirimu dengan baik dan bawalah liontin ini, karena ibu sangat yakin jika liontin ini akan dapat menolong mu nantinya" ucap Ratu Lea sembari memeluk erat putrinya itu hingga tanpa dia sadari air matanya pun terus menerus menetes dan membuat Allena tau jika ibunya kini tengah sedih karena hal yang menimpanya saat ini.
Allena pun membalas pelukan ibunya "Ibu tenanglah aku pasti akan baik-baik saja, ibu juga harus menjaga kesehatan ibu dengan baik, aku berjanji suatu hari nanti aku pasti akan kembali lagi ke kerajaan ini untuk bertemu ibu dan juga untuk memporak porandakan kerajaan Rose ini, jika saat itu tiba aku mohon ibu jangan pernah menghentikan aku" ucap Allena dengan penuh keyakinan.
"Baiklah nak jika itu yang ingin kau lakukan, ibu berjanji tidak akan pernah menghentikan apapun yang akan kau lakukan nantinya, ibu berharap kau dapat menepati perkataan mu untuk kembali ke sini dan menemui ibu" ucap ratu Lea yang kemudian melepaskan pelukkannya dan memberikan dua kantong koin emas kepada putrinya itu.
"Terima kasih ibu" ucap Allena yang kemudian langsung berpamitan kepada ibunya dan meninggalkan tempat itu.
Disepanjang perjalan Allena merangkai kembali ingatannya mengenai dunia yang baru saja dia tempati ini, karena itu dia pun mendapatkan banyak informasi yang nantinya akan sangat berguna untuknya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 54 Episodes
Comments
Ririn Santi
keren , mati diterjang tsunami, lalu hidup lg setelah di simbor air😁
2023-09-21
0
Frando Kanan
next Thor 😃
2023-06-01
0
Maria Lina
thor bgus ceritanya .dan aku yg pertama baca n like ya thor.saya cuman berharap jgn lama aj up nya ya thor karena saya pengemar cerita mu dri awal thor.dan cerita spesial wife kenapa jararang up thor kn lagi seru seru nya thor.mau lihqt pembalasan aleta thor😊
2023-06-01
0