Sambil mengguyur tubuhnya dengan air dari shower Andrian berpikir hadiah apa yang diterimanya nanti. Secepatnya Dia menyelesaikan aktivitasnya supaya bisa segera keluar rumah. Karena waktu yang sudag mendekati 1 jam dari yang sistem janji kan.
Andrian mengenakan kaos putih polos dan celana panjang kain yang nyaman untuk digunakan. Handuk terbentang di tangannya untuk rambutnya yang masih basah.
Dalam keadaan seperti itu Andrian kelihatan sangat tampan. Sayangnya tidak ada seorangpun yang melihat ketampanan itu selain rumput yang bergoyang serta angin yang bertiup.
Andrian membuka pintu karena sudah lewat 1 jam 5 menit dari waktu yang dijanjikan sistem untuk mengirim hadiah.
Tidak ada tanda-tanda bahwa ada orang yang akan mengirim paket hadiah. Teringat akan paket, Andrian teringat bahwa paket yang berisi pakaian-pakaian dan sepatu yang dipesannya melalui aplikasi belanja online miliknya belum ada yang datang.
Sepertinya nanti Andrian akan memeriksa kembali di aplikasinya. Barangkali ada pesan masuk dari seller yang belum dibuka untuk keterlambatan pengiriman.
Sungguh akhir-akhir ini memang Andrian sangat sibuk. Apalagi dengan berbagai peristiwa yang terjadi beberapa hari terakhir sehingga Andrean sempat merupakan bahwa dia sedang memesan beberapa paket.
Andrian melangkah ke halaman karakter terkejut dengan sesuatu yang dilihatnya di halaman. Matanya membulat seketika.
Sesuatu yang ada di halaman itu tidak pernah terlintas sedikitpun dalam khayalannya. Tadinya Andrian mengira bahwa hadiahnya sedikit banyak berhubungan dengan uang, tetapi sekarang yang ada di depannya sungguh tidak disangka sama sekali.
Mobil sedan tuanya sudah berada di sana dengan sedikit perubahan di mana mana. Membuat mobil itu terlihat lebih gagah daripada sebelumnya.
Andrian berlari dan melihat ke sekeliling rumahnya barangkali ada tanda-tanda orang yang mengantar mobil tersebut ke rumahnya.
Tidak ada tanda-tanda adanya seorang manusia pun di sekeliling rumah Andrian. Di daerah rumah Adrian jarak antara rumah yang satu dengan rumah yang lain memang berjauhan.
Rumah paling dekat dari rumah Andrian berjarak sekitar 2 petak tanah dari rumah Andrian. Jadi bisa dibayangkan Kesunyian seperti apa yang tiap malam menyelimuti Andrian.
Tidak ada pertanda adanya orang yang mengantar mobil tersebut. Apakah mobilnya bisa mengendarai sendiri ke rumahnya secara otomatis? Apakah mobil Adrian bisa terbang? sepertinya seperti itu.
Tidak ada suara mobil yang masuk ke halaman rumah. Sepertinya mobil itu masuk ketika Adrian sedang mandi. Suara air pasti menyamarkan suara mobil itu sendiri.
Benar pasti seperti itu mana mungkin juga mobil bisa terbang dari langit hanya cerita-cerita fantasi yang seperti itu.
Meskipun ada mobil yang terbang dari langit, itu masih diuji coba dan belum dipasarkan secara umum. Dan satu hal lagi, tidak mungkin juga terjadi pada ketentuan milik Andrian.
Namun Bukankah hal yang mustahil juga terjadi pada kehidupan Andrian beberapa hari terakhir.Sesuatu yang tidak mungkin, menjadi sesuatu yang mungkin.
Bukanlah hal yang aneh jika mobil itu terbang sendiri menuju rumah Andrian. Baiklah, sepertinya memang Andrian harus lebih terbiasa kan harus seperti ini.
Andrian mengelilingi mobil sedan tua miliknya yang hampir berubah 50%. Tentu saja menjadi lebih baik lagi. Warna hitam mobilnya yang cenderung sudah ada pengelupasan di sudut-sudut badan mobil yang untungnya tidak begitu terlihat sekarang sudah berganti dengan warna hitam yang glossy mengkilap.
Pergantian velg-nya yang sekarang menjadi lebih sporty dengan warna silver yang mencolok. Ada tambahan Wing juga di bagian belakang sehingga mobilnya sekarang jadi lebih keren.
Keempat ban yang bocor memang juga sudah waktunya diganti, tetapi karena Andrian tidak mempunyai uang lebih semua itu selalu ditundanya. Dan lihatlah kini keempat roda mobilnya sudah berganti dengan 100% baru.
Selanjutnya Andrian membuka bagasi mobilnya dan ada sound system disitu.
Rasa terkejutnya menjadi bertambah ketika Andrian masuk ke mobilnya dan menyalakan mesin. Terdengar dengungan halus yang hampir tidak terdengar.
Andrian bersorak dalam hati, mesin mobilnya menjadi lebih halus lagi. Dan terasa lebih ringan ketika Andrian mencoba tuas gigi serta menekan kopling dan pedal rem.
Suasana terasa agak dingin menyebar ke seluruh kabin mobil. Dengan segera Andrian menutup semua jendela mobil yang memang tadi dia biarkan terbuka.
Seperti kebiasaannya selama ini yang selalu membiarkan jendela mobil dalam keadaan separuh terbuka agar bisa merasakan udara yang menerpa karena suatu hal. AC mobilnya dalam keadaan rusak.
Dan saat ini Asia mobilnya sudah berfungsi dengan baik. Mobil sedan tuanya sudah melakukan peremajaan yang luar biasa sempurna menurut Andrian.
Dengan mobil seperti ini, Andrian tidak perlu lagi khawatir ketika akan mengendarai mobil sedikit pada batas atas kecepatan yang dianjurkan, karena biasanya Andrian hanya mengendarai mobil sangat jauh di bawah batas atas kecepatan dan sedikit di atas batas ke bawah.
Lapisan kulit yang melapisi semua joknya juga Sudah terganti dengan yang baru berwarna coklat. Andrian merasa sensasi seperti berkendara dengan mobil baru meskipun dalam body mobil lama.
Tidak masalah, lagi pula Andrian tidak berteman dengan gengsi dan rasa sombong. Selama ini hidupnya juga tidak pernah menuntut yang lebih tinggi daripada yang didapatnya. Kehilangan orang tua dalam usia yang masih muda, mengajarkan itu semua. Bisa dibilang Andrian dewasa sebelum waktunya.
Setelah puas menikmati mobilnya, Andrian masuk ke dalam rumah untuk melepas penat. Sebelum pergi tidur seperti biasa Andrian akan bersantai di sofa ruang tamunya sambil membawa makanan dan minuman.
Kali ini Andrian membuat jus lemon yang dicampur dengan madu ditambah dengan beberapa potongan es batu. Tidak lupa juga puding buah tropis menjadi teman Andrian bersantai.
[Ting]
[Hadiah sudah diberikan sistem atas kebersihan Tuan Rumah menyelesaikan misi Malam ini, semoga hadiah yang diberikan bisa bermanfaat untuk Tuan Muda dan memberikan manfaat kepada orang banyak yang membutuhkan pertolongan.]
"Siapa yang mengirim mobil itu, System?" Tanya Andrian karena masih heran dengan mobil yang tiba-tiba ada di pekarangan rumahnya.
[Ting!]
[Tentang pertanyaan Tuan Rumah mengenai bagaimana bisa muncul, itu menjadi rahasia System. Dan sistem mempunyai hak penuh kepada tuan rumah untuk tidak menyampaikannya. Satu hal yang pasti hadiah sudah diberikan semoga Tuan Rumah suka]
"Tentu saja suka Baiklah. Maaf kalau pertanyaan tadi menyinggung, Terima kasih atas hadiahnya, sistem ini sangat berguna bagiku." Kata Andrian sambil tersenyum.
[Ting]
[Baik, Kalau tidak ada yang ditanyakan, sistem permisi dulu. Selamat malam Tuan Andrian Sanders semoga mimpi indah. ]
Andrian menghisap tetesan terakhir jus lemonnya sebelum beranjak ke kamarnya untuk beristirahat. Sebelum itu, Andrian mematikan semua lampu yang ada kecuali lampu teras, dapur, dan ruang belakang.
Dengan adanya mobil yang sudah dimodifikasi di bagian depan halaman rumahnya sungguh membuat tenang dan bisa bermimpi indah.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 22 Episodes
Comments
Hades Riyadi
Joss markojos 😀👍👍👍
2023-01-05
0
Zafrullah Effendy
keren thor....
2022-12-29
0
Khafa
👍
2022-12-27
1