Bab 8

"Mau kemana kamu, Gala? Rapih sekali," tanya Dania sembari memperhatikan Gala yang terlihat berbeda dari biasanya.

Lelaki itu mengenakan baju kaos berwarna putih yang melekat erat di tubuh besarnya dan dipadukan dengan celana jeans berwarna biru malam. Tidak lupa, jaket denim untuk melapisi baju kaosnya.

"Teman lamaku mengajak ketemuan, Mom," jawab Gala sembari menjatuhkan dirinya di sofa ruang tengah, di mana Dania dan Daniel tengah bersantai.

"Cieee ... ngomong-ngomong, kenapa teman lamanya tidak dikenalkan sama Mommy dan Daddy?" goda Dania.

Gala tersenyum tipis. "Dia cowok, Mom. Bukan cewek. Dia pemilik sebuah kafe di pusat kota. Cafe Dut's, apa kalian pernah dengar nama kafe itu?"

"Cafe Dut's?" Dania tersenyum sembari melirik Daniel.

"Maksudnya kafe dangdut?" sela Daniel kemudian.

"Ya. Kafe yang bertema dangdut. Entah kenapa temanku yang satu itu begitu terobsesi akan dangdut. Entah itu musiknya, lagunya, atau apa pun yang berbau-bau dangdut."

Dania terkekeh pelan. "Sepertinya anak kita pun tidak lama lagi akan ikut-ikutan menjadi pencinta dangdut," ucap Dania kepada Daniel yang duduk di sampingnya.

"Ya, sepertinya begitu." Daniel menimpali.

Di tengah perbincangan hangat mereka, tiba-tiba Berlian datang kemudian menjatuhkan diri di samping Dania. Seperti biasanya, gadis itu bersandar dan bermanja-manja kepada sang mommy.

"Kalian bahas apa, sih?" tanya Berlian heran.

"Bukan apa-apa. Mau tau aja urusan orang," sela Gala yang kemudian bangkit dari posisinya lalu berpamitan kepada Daniel dan Dania. Sementara Berlian tampak menekuk wajahnya. Ia kesal karena pertanyaannya tidak digubris.

"Sebenarnya kak Gala itu mau ke mana, Mom?" tanya Berlian kepada Dania setelah Gala menghilang dari pandangannya.

"Bertemu dengan teman lamanya."

"Oh." Berlian hanya ber 'Oh' ria.

"Oh ya, bagaimana pekerjaanmu hari ini, Berlian? Pasti sangat menyenangkan," tanya Dania sembari mengelus lembut puncak kepala Berlian.

"Apanya yang menyenangkan, Mom? Seharian berdiri di depan meja kasir kemudian diwajibkan untuk terus tersenyum kepada para pembeli. Bayangkan, Mom! Aku harus tersenyum seharian penuh sampai aku lupa bagaimana caranya cemberut. Gigiku sampai kering dibuatnya," celetuk Berlian.

Dania terkekeh pelan. Sementara Daniel tersenyum tipis sembari mencebikkan bibirnya.

"Baru saja sehari, kamu sudah mengeluh. Paling juga seminggu, kamu pasti out dari tempat itu," sahut Daniel.

Berlian bangkit dari posisinya. Ia duduk dengan tegak dan tatapan tajam tertuju pada sang daddy. "Aku pastikan bisa bertahan di tempat itu hingga uang gaji pertamaku keluar."

Lagi-lagi Daniel mencebikkan bibirnya. Ia tidak percaya jika Berlian bisa bertahan di tempat kerjanya hingga sebulan penuh.

"Kenapa? Apa Daddy tidak percaya dengan kata-kataku barusan?" protes Berlian.

"Mari kita buktikan saja." Daniel tersenyum miring.

Sementara itu, di tempat lain.

"Apa kamu sudah dengar, Mel? Hari ini Boss kita punya tamu spesial dan kita diwajibkan untuk menunjukkan kemampuan terbaik kita, agar lelaki itu bisa terhibur," ucap Maya sembari memasukkan dress yang akan ia kenakan malam ini ke dalam tas ranselnya.

"Ya. Aku sudah dengar. Aku harap, tamu Boss Axel kali ini bukannya aki-aki gaul yang sudah lupa umur," sahut Berlian yang juga tengah bersiap-siap menuju tempat kerjanya.

Maya terkekeh mendengar jawaban dari gadis itu. "Ya ampun, Mel. Kamu lucu!"

"Serius! Kan gak lucu kalau aku disuruh menari dan menyanyi di depan aki-aki gaul yang genitnya kadang-kadang melebihi genitnya anak-anak ABG," gerutunya lagi.

"Sudah-sudah, jangan menggerutu lagi. Sebaiknya kita berangkat sekarang, nanti malah terlambat lagi," ucap Maya sembari merangkul pundak Melody.

...***...

Maaf ya, Gaeyyss! Author slow up sama cerita Melody 🤧 soalnya Author pengen fokus tamatin cerita Arini dulu, baru fokus di mari. Maafin, Author yeee ...

Terpopuler

Comments

Puja Kesuma

Puja Kesuma

berliana semangat kali ya...jgñ lupa traktir kita ya berliana klo gajian😁😁😁

2022-08-12

4

Nurak Manies

Nurak Manies

💪💪💕💕🌹🌹🌹🌹

2022-08-03

3

erni karmila

erni karmila

thor kok nggak lanjut lagi ya

2022-07-30

2

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!