12. Rahasia

Markas Federasi Venus, tahun 3022.

" ahh.." V mengerang kesakitan saat bangun dari tidur panjangnya.

" kau akhirnya bangun. Selamat, kau telah selesai dan resmi menjadi rakyat Venus. Namamu sekarang adalah V, ingat itu." ujar dokter X yang membuat mata V terbelalak kaget seketika.

" hah? Apa?" tanya V memastikan.

" namamu sekarang adalah V. Itu nama yang sudah di tentukan komandan."

" tunggu.. Apa komandan tahu aku dari dunia tahun 2022?! Kenapa dia tahu nama panggilanku disana adalah V?" gumam V dalam hatinya. Ia menjadi semakin panik.

" tapi aku ingat dengan jelas, gadis itu.. Yang memiliki rambut hitam berada di ruangan ini bersamaku. Sekilas dia memang mirip seseorang yang ku kenal." gumam V kembali.

" hai! Kau akhirnya sadar! Wahh, lihatlah penampilan barumu. Bagus sekali!!" ujar Leah yang datang dengan auranya yang ceria.

" hmm, ya." jawab V dingin.

" ayo! Aku ingin memperkenalkanmu pada seseorang!" ujar Leah dengan semangat menarik lengan V. Dengan lemas V berusaha beranjak. Dengan pikiran yang masih bertanya-tanya.

Leah menyeretnya ke sebuah perkampungan, mungkin seperti itu istilahnya. Karena tempat ini banyak dihuni manusia-manusia bumi yang sudah memiliki rambut biru. Namun sangat jauh dari kota glamor-nya Federasi Venus.

" siapa yang harus kutemui sampai sejauh ini?" gerutu V.

" sahabatku." jawab Leah. Menunjuk pada seseorang yang tengah berdiri membelakangi mereka.

" apa urusannya denganku sampai dia harus bertemu denganku?" tanya V.

" entahlah, dia bilang kau akan tahu setelah bertemu dengannya." jawab Leah seraya menghampiri sahabatnya.

" Ji Eun! Aku sudah membawanya." ujar Leah.

Gadis itu berbalik. V seketika membeku. Tak percaya dengan apa yang sudah dilihatnya. Ji Eun ini adalah..

...

...

" IU?!" tanya V pelan karena ia takut itu bukanlah IU yang ia kenal, melainkan orang lain.

" terima kasih Leah." ujar gadis bernama Ji Eun tersebut.

" bahkan suara keduanya sangat sama.." gumam V merasa sedikit sedih. Di satu sisi ia senang IU disini, tapi di sisi lain ia takut membahayakan nya. Terlebih IU yang asli tengah hamil sekarang.

" ada apa kau ingin bertemu denganku?" tanya V berusaha tenang.

" apa Leah sudah memberitahumu? Kau akan tahu setelah bertemu denganku." ujar Ji Eun santai.

" apa maksudmu? Aku tidak melihat apapun darimu yang membuatku mengerti." ujar V dingin.

" Leah, bisa tinggalkan kami berdua dulu?" ujar Ji Eun pada Leah.

Dengan raut wajah kesal Leah pergi. Padahal Ji Eun tahu Leah menyukai V.

" kau yakin tidak mengenaliku?" ujar Ji Eun berjalan mendekati V.

" tidak! Aku tidak kenal!" V berusaha teguh. Padahal sebenarnya ia takut. Takut pada IU di dunia asli, dan takut identitasnya terbongkar disini.

" yakin?" tanya Ji Eun memastikan.

V akhirnya hanya bisa terdiam menunduk. Tapi pikiran nya masih belum bisa memastikan. Ada celah keraguan di hatinya, tidak mungkin IU bisa sampai di dimensi ini.

" kau! Sampai tidak mengenaliku begini, kau tidak mau makan masakanku lagi?!" akhirnya sifat asli Ji Eun keluar. Ia terus memukul bahu V dengan keras.

" ahh!! Iya, iya!! Aku tahu!! Ampuni aku!!" V mengerang kesakitan.

" sudah tahu sekarang?!" gertak Ji Eun yang ternyata adalah IU.

" aku masih tak percaya kau disini, apakah Suga tahu?!" ujar V.

" sepertinya belum, member lainnya juga. Baru kau yang tahu." ujar Ji Eun akhirnya berhenti memukul V.

" kenapa bisa begitu?! Kau makan sesuatu dari si pak tua itu?"

" sepertinya.. Iya." ujar Ji Eun ragu.

" kenapa kau begitu tidak yakin?" tanya V.

" aku bertemu dengannya di restoran yang sama dua hari yang lalu. Aku tidak tahu pak tua itu akan begitu kejam menjebakku."

" menjebakmu? Apa maksudmu?!"

" entahlah, aku juga masih sulit mencerna apa saja yang kumakan hari itu."

" kau bertemu siapa hari itu?" tanya V memastikan, apakah orang itu suruhan pak tua ataukah incaran nya selanjutnya.

" aku bertemu salah satu member Blackpink, konser kita selanjutnya akan digelar bersamaan dengan debut solonya."

" tunggu, bukan Jennie kan?"  tanya V. Karena gadis berambut hitam sebelumnya memang terlihat seperti rapper member Blackpink tersebut.

" bukan. Kau bertemu orang lain disini?" Ji Eun kaget.

" tidak, hanya mirip. Aku belum memastikan."

" tapi bukan Jennie Blackpink yang aku temui waktu itu."

" lalu siapa?"

" Lisa."

" apa?!"

...

...

Markas Distrik III/3, Bumi tahun 3022.

Jungkook, Jimin dan Suga baru selesai latihan. Keringat mengucur deras di pelipis hingga dada, seiring  air yang mengalir ke tenggorokan mereka.

" tidak ada yang bisa menandingi kesegaran minum air setelah berolahraga." ujar Jimin.

" ya, lumayan melelahkan." timpal Suga.

" tapi kalian berdua kalah dariku tadi. Payah sekali." ejek Jungkook.

" hey! Kau berani mengejek hyung-mu?!" timpal Jimin.

" kalah tetap saja kalah, lagipula kita semua sama disini." Jungkook semakin mengejek. Pertengkaran mereka hingga terdengar prajurit yang lalu lalang disana.

" aku penasaran, bagaimana kabar V disana." ujar Suga memperlihatkan kekhawatiran nya.

" ya, aku juga tidak tenang membiarkan dia sendirian disana." timpal Jimin.

" sekarang, kita harus berpegang teguh pada tujuan awal kita. Bawa V pulang!" gertakan Jungkook membangkitkan semangat kedua hyung-nya.

" kalian terlihat akrab akhir-akhir ini?" sapaan tiba-tiba Komandan Umum Gong Yoo membuat ketiganya kaget.

...

...

" ah! Komandan, kenapa muncul tiba-tiba? Kami kaget sekali." ujar Jimin.

" kenapa kaget? Kalian seperti sedang menyembunyikan hal besar dariku." kalimat Komandan Umum Gong Yoo membuat ketiganya semakin panik.

" mohon maaf Komandan, kami panik karena orang sepenting anda bisa ada di tempat seperti ini. Mana mungkin kami bisa menyembunyikan hal besar dari anda." ujar Suga dengan tenang.

" tempat seperti ini apa maksudnya? Aku bukan sosok yang hanya bisa memerintah. Berkeliling markas dan melihat perkembangan bumi ini sudah jadi agendaku setiap hari." jawab Komandan Umum Gong Yoo.

" wah! Komandan hebat sekali. Sosok pemimpin yang di idam-idamkan setiap orang." pujian Jungkook berhasil membuat Komandan Umum Gong Yoo berhenti mencurigai mereka.

" berarti untuk mendapatkan hati orang ini adalah dengan memujinya. Dia tipe orang yang haus pujian." pikir ketiganya.

" ayah! Kita harus segera ke.."

Muncul seorang gadis berambut hitam dari dalam.

" Jennie Blackpink?!" semuanya serentak mengenali gadis itu.

...

...

" Jeanne? Kenapa sampai berlari seperti itu?" tanya Komandan Umum Gong Yoo.

" ehm, itu.. Kita bicara di tempat lain." ujarnya.

" baiklah, ayo. Ahh, kalian lanjutkan berlatihnya. Aku harus bicara dengan putriku dulu." ujar Komandan umum Gong Yoo berpamitan.

Rumah Bangtan, tahun 2022.

Semua orang berkumpul di ruang tengah. Suasana tegang, semua diam tanpa suara. Entah takut untuk bicara atau bingung harus mulai dari mana.

" aku dulu saja." ujar Suga yang memang selalu lebih awal bicara.

" aku, Jimin dan Jungkook bertemu sosok aktor Gong Yoo. Tapi mungkin itu bukan dia yang asli. Tapi yang paling mengagetkan adalah, putrinya. Dia salah satu member Blackpink, Jennie. Namanya disana Jeanne."

" ya! Dia!" tiba-tiba V menyahut keras.

" dia? Siapa maksudmu?" tanya Suga.

" aku juga bertemu Jennie di Federasi Venus!"

" mustahil! Jennie yang kulihat berambut hitam." sangkal Jimin.

" dia memang memiliki rambut hitam, tapi saat di Venus dia memakai wig biru. Saat aku baru tersadar setelah mendapatkan gen biru, mereka berbincang tentang Jennie yang belum ingin mendapatkan gen birunya."

" siapa yang berbincang dengannya?" tanya Suga.

" dokter X, aku rasa dia hanya dokter biasa yang bertugas memberikan gen biru pada manusia bumi yang dibawa kesana."

" itu artinya, Jennie punya akses bebas ke Federasi Venus?"

" kemungkinan begitu.." ujar V yang tiba-tiba menatap IU penuh curiga.

IU menggeleng pelan memberikan isyarat, belum saatnya Suga tahu ia juga masuk dunia itu. V menghela nafas, takut ia yang akan disalahkan jika terjadi hal buruk pada IU dan bayinya nanti.

" kenapa kau menghela nafas begitu? Ada orang lain yang kau kenal ada disana?" tanya Suga, membuat V panik seketika.

" ah, itu.. A-ada." ujar V gugup.

Ia kembali menatap IU yang mulai memelototinya. Tatapan yang menyeramkan.

" haish, ibu hamil ini akan membunuhku." gerutu V dalam hati.

" ada? Siapa?!" tanya Suga menyudutkan.

" eh, itu.. Aku belum yakin itu mereka yang asli. Tapi yang aku teliti, selain ada Jennie Blackpink ada member lain juga yaitu Lisa. Selain itu ada gadis yang selalu menempel padaku, aku teliti ternyata dia Dahyun member Twice. Tapi.. Yang menurutku aneh adalah, Jennie. Dia yang memberiku nama baru disana. Dan dia memberiku nama V. "

" dia asli." ujar IU yang sejak tadi diam hanya memelototi V.

" bagaimana kau bisa tau?" tanya Suga.

" hanya orang di zaman ini yang tahu Kim Taehyung adalah V kan?"

" ya, benar. Berarti baru satu yang kita prediksi adalah asli." jawab setiap memberi disana.

" ingat ini. Aku tidak akan mentolelir kebohongan sekecil apapun. Jika kalian dalam bahaya atau bahkan yang terburuk adalah mati disana, aku takkan bertanggung jawab!" ujar Suga tegas seakan tahu ada yang belum ia ketahui.

...

...

V terlihat semakin khawatir. Jika IU ada dibumi, ia tak masalah. Ada tiga orang termasuk suaminya yang melindunginya. Tapi dia ada di Federasi Venus, di tempat yang kumuh dan rawan penyerangan. Terlebih ia tengah mengandung.

" aku takut kau dibenci Suga karena menyembunyikan hal ini." isyarat V pada IU.

" tenang, aku pasti akan baik-baik saja." IU mengangguk pelan. Namun hatinya tetap tak tenang.

Federasi Venus, tahun 3022.

" Ji Eun, ikut kami!" sebuah suara membuat IU langsung bangun dari tempat tidurnya.

" siapa kalian?!" tanya IU panik.

" kami perwakilan dari Pasukan Federasi Venus, pimpinan kami ingin bertemu dengan anda." ujar mereka.

" b-baiklah." ujar IU sedikit panik. Ia menurut saja mengikuti dua orang pasukan itu.

Markas Pusat Federasi Venus.

...

...

" Ji Eun, kami tahu kau baru sembuh dari cedera minggu lalu."

" tapi saat ini kami benar-benar membutuhkanmu."

" kami akan kembali mengutusmu ke bumi. Besok kita akan menyerang mereka."

" apaa?!"

To be continue..

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!