Cinta itu anugerah.. bagi siapa saja yang menikmati anugerah cinta itu sendiri.
Namun cinta itu juga sakit.. kalau ternyata orang yang kita cintai tak pernah bisa di miliki..
Marisa masih terus mencari semua hal yang ia tahu tentang Rian. Baginya Rian itu adalah cinta pertamanya dan selalu berharap ia adalah cinta terakhirnya.
Dalam keheningan malam, tampak Marisa yang duduk diatas sofa sambil bermain laptop. Tidak lupa juga sembari mendengarkan lagu yang semakin menghantarkan keheningan malam yang semakin terasa sunyi. Terlihat Marisa yang terlihat sibuk mencari setiap nama pria dijejaring sosial yang bernama Rian. Ia klik satu persatu. Namun apa yang ia dapatkan selama ini hasil dan upayanya masih tetap saja nihil.
Dan sekali lagi, marisa pun terus mencari dijejaring sosial. Entah mengapa ada satu akun yang dicurigai bahwa itu adalah Rian. Dengan inisial akun R. Dan ditambah lagi, foto profile nya adalah wajah 'Valentino Rosy'. Semakin menambah keyakinan bahwa kemungkinan itu adalah Rian. Yang Marisa tahu Rian memang sangat menyukai moto gp.
Akun itu terkunci. Seluruh Poto tidak dapat dilihat. Dan postingan terakhir pun tiga tahun lalu. Postingan terakhir itu bukan berupa foto. Tapi sebuah postingan dengan tulisan hanya sebatas menyapa teman facebooknya. "Hay semua"
Lalu Marisa pun membuka informasi terkait tentang profile tersebut. Saat di cek pendidikan kuliahnya di Universitas Gajah Mada. Apakah mungkin itu adalah Rian. Kalau iya, Kemungkinan besar bahwa Rian kuliah di Jogja benak Marisa. Meskipun itu tidak menampilkan foto namun entah mengapa rasa penasaran Marisa pada pengguna Facebook itu meyakinkan bahwa itu adalah Rian.
Kebetulan Marisa memiliki kakak sepupu yang kuliah disana. Namanya Angga. Dengan cepat Marisa melakukan panggilan. Ia pegang benda pipih, lalu ia ketik nama sepupunya itu. dan ia dekatkan ke telinga nya.
"Hallo Ka Angga"
"Apa ca?"
"Ka, kamu masih kuliah"
"Masih lanjut S2"
"Masih bolak balik dong ya ke kampus"
"Lumayan"
"Ka, disana ada yang namanya Rian gak. Mahasiswa dikampus kakak"
"Lupa"
"Serius nanya"
"Gak tahu, ada apa sih tumben nanya"
"Cari tahu dong ka. Siapa tahu gitu"
"Emm ada apa sih Ca?? penting gak"
"Penting banget buat aku ka"
"Nagih utang ya"
"Lebih dari itu ka"
"Kalau nama Rian ada banyak gimana? Nanti kamu pusing sendir"
"Cari tau sebanyak-banyaknya. "
"Tar Kakak cari tahu, tapi.. ada hadiahnya kan"
"Pasti"
"Hadiahnya apa?"
"Kerja aja belum dah minta hadiah. Pokoknya Kakak tenang aja soal hadiah"
"Yaudah, besok kakak cari tahu. Alumni ya?"
"Kayanya sih alumni deh, soalnya dia seangkatan aku"
"Iya kakak coba cari tahu besok"
"Oia catatan ya kak. Dia itu orang Jakarta. Kelahiran Jakarta pokoknya"
"Iya Ca. Ada lagi?"
"Udah"
"Oke tunggu aja kabar baiknya"
"Iya kak jangan lama-lama"
Lalu Marisa pun menutup teleponnya. Ka Angga adalah termasuk orang yang aktif dikampus. Jadi menurut Marisa tidak ada salahnya meminta bantuan pada Kak Angga.
Dalam hati Marisa terdalam Marisa terus berdoa. semoga saja filling Marisa adalah benar. Bahwa Rian kuliah di UGM dengan begitu ia mampu bertemu dengan pujaan hatinya itu.
Selama ini sebenarnya Marisa sudah sering mencari Rian ke dua kota yang katanya Rian singgahi itu, yaitu Bali dan Jogja. Namun selama itu juga memang tidak pernah ada titik terang. Yang Marisa dapatkan selalu nihil.
Berharap saja kali ini kak Angga bisa menemukan Rian. Dan Marisa tidak lagi dihantui rasa penasaran akan cintanya selama ini. Dan Marisa tidak keberatan sama sekali, bila harus membayar mahal bila sampai ka Angga menemukan Rian.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 319 Episodes
Comments
🅿!💤©€$_--🦈 🐬
🙏🙏🙏🙏🙏🙏👍👍💪💪💪💪
2022-01-20
0
ZaZa
sewa detektif suwasta Mer😁😁😁
2021-12-03
1
Machan
minta bantuan akhirnya. semangat nyari ya mar
2021-11-17
0