CH 03

...Dahulu ada begitu banyak sekali Benua-Benua. Tetapi karna adanya beberapa alasan membuat Benua-Benua tersebut menghilang dan hanya menyisahkan beberapa Benua saja, yaitu Benua Timur (Dong), Benua Barat (Xī), Benua Tengah (Zhong), dan Benua Utara (Běi) dan untuk satu Benua dipimpin oleh satu Kekaisaran....

...Benua Timur dipimpin oleh Kaisar Dong Feng....

...Kaisar Dong Feng memiliki seorang Permaisuri dan 2 putra yang bernama Ling Fei (Permaisuri) Dong Fang (Putra Mahkota) dan Dong Ling (Pangeran)....

...Benua Barat dipimpin oleh Kaisar XĪ Mo. Kaisar Xī Mo Memiliki seorang Permaisuri (Ning Rong) dan seorang Selir (Meng Ni). Permaisuri Ning Rong memiliki seorang Putra bernama Xī Ming dan seorang Putri yang bernama Xī Min Yue, sedangkan Selir Meng Ni memiliki seorang Putra yang bernama Xī Que...

...Benua Tengah dipimpin oleh Kaisar Zhong Huo. Kaisar Zhong Huo memiliki seorang Permaisuri bernama Ling Lin, Kaisar Zhong Huo juga memiliki 2 Selir Bernama Yue Yi dan Mo Mo. Permaisuri Ling Lin memiliki seorang Putri bernama Zhong Ming Xie, Sedangkan kedua Selir tersebut masing-masing memiliki seorang Putra yang bernama Zhong Kei dan juga Zhong Fan...

...Benua Utara dipimpin oleh Kaisar Bei Kang. Kaisar Bei Kang hanya memiliki seorang Permaisuri bernama Mo Lan Xi dengan 2 orang anak yang bernama Běi Nue dan Běi Feng Mei...

...Benua yang di pijaki saat ini sendiri merupakan Benua Utara, Sesuai dengan urutan yang disebutkan, Benua Utara merupakan Benua terlemah dari semua Benua....

...Tidak hanya lemah dibidang kekuatan, Benua Utara ini juga lemah dibidang pangan. Hal itu dikarenakan sering turunnya salju yang membuat hasil panen menjadi gagal. Namun, kecakapan dalam kepemimpinan Kaisar Bei Kang membuat para rakyat hidup berkecukupan....

......Diseluruh Benua ini, kekuatan di ukur dengan seberapa tinggi tahap kultivasi seseorang. Namun tidak semua orang dapat menjadi seorang kultuvator, sebab untuk menjadi kultuvator seseorang harus memiliki Akar Roh, untuk mengetahui seseorang memiliki Akar Roh atau tidak akan dilakukan tes dengan menggunakan Batu Roh khusus pada saat orang itu berusia 6 tahun dan jika seseorang itu tidak memiliki Akar Roh maka orang tersebut dikatakan tidak berguna. Hal itu berarti bahwa di dunia ini Hukum Rimba berlaku dimana yang kuat akan selalu menginjak-injak yang lemah.......

...Ranah seorang kultuvator Tahapan Fana ada beberapa yaitu: Kondensasi Qi, Ranah Awal, Pembentukan Inti, Pengembangan Roh, Ranah Master, Ranah Grandmaster, Ranah Kaisar, Ranah Emperor, Ranah Surgawi, Ranah Sage dan Ranah Nirvana. Masing-masing memiliki 5 tahapan....

...Kaisar dari masing-masing Benua sendiri memiliki Ranah kultuvasi yang berbeda-beda, untuk Kaisar Dong Berada di Ranah Kaisar tahap akhir, Kaisar Xī berada pada Ranah Grandmaster tahap 4, Kaisar Zhong berada pada Ranah Kaisar tahap 4, sedangkan untuk Kaisar Bei sendiri berada di Ranah Grandmaster tahap awal....

...Ada juga beberapa Profesi, yaitu...

...Alkemis...

...Dibagi menjadi 7 tingkatan, yaitu:...

...Saturn (Lead), Jupiter (Tin), Mars (Iron), Venus (Copper), Mercury (Mercury), Moon (Silver) dan Sun (Gold). Ketika seseorang resmi menjadi seorang Alkemis, maka orang tersebut akan memiliki Lencana yang dikhususkan untuk setiap tingkatannya....

"Itu bukannya nama-nama planet yah?". Sela, gadis itu saat mendengar nama dari tingkatan Profesi seorang Alkemis.

"Pla- Planet, apa itu?" Tanya balik sang Naga yang kebingungan.

"Ah, bukan apa-apa. Lanjutkan saja cerita nya". jawab gadis itu sambil menggeleng pelan kepalanya.

"Hm, baiklah".

...Tabib...

...Profesi Tabib memiliki 4 tingkatan, yaitu...

...Tingkat Awal, Tingkat Jingga, Tingkat Kuning dan Tingkat Biru....

[Menurut author, Tabib dan Alkemis itu berbeda (menurut author yah manteman) jadi, dimana mereka memang berada di perahu yang sama namun arah yang berbeda. Seorang Tabib menggunakan tanaman herbal untuk menyembuhkan penyakit yang sederhana sampai yang penyakit langka, seorang Tabib memanfaatkan pengetahuan kedokterannya dalam menyembuhkan pasien sedang tanaman herbal yang dibutuhkan diolah menjadi obat bubuk ataupun cair. Sedangkan untuk seorang Akemis memanfaatkan pengetahuannya untuk meracik tanaman-tanaman herbal langka untuk dijadikan pil-pil yang berguna bagi para Kultuvator. Seorang Alkemis bisa menjadi seorang Tabib tetapi seorang Tabib tidak dapat menjadi seorang Alkemis, hal itu dikarnakan untuk menjadi seorang Alkemis seseorang harus memiliki Kekuatan Jiwa yang cukup besar.]

[Kalau ada yang tidak setuju, langsung dikomentar aja yah, biar dengan cepat kembali direvisi sama Author]

...Ahli Formasi...

...Ahli Formasi merupakan Profesi yang sangat jarang ditemukan itu dibuktikan dengan hanya adanya 2 Master ahli Formasi, dan Kedua Ahli Formasi tersebut hanya berada di Kekaisaran Dong dan juga Zhong, menjadi seorang Ahli Formasi sendiri juga harus pintar dalam penulisan Kaligrafi dengan begitu pada saat seorang Ahli Formasi membuat Formasi tidak salah dalam penulisannya....

...Ahli Sihir...

...Sama seperti Ahli Formasi, Ahli Sihir ini juga sangat jarang ditemukan bukan karna susahnya dalam merapalkan Sihir atau belajar Sihir, melainkan karna pengguna Sihir biasanya digunakan oleh orang-orang yang mengikuti jalur Hitam atau sesat, sehingga mereka lebih memilih tinggal ditempat yang jauh dari masyarakat sekitar....

...Summoner...

...Summoner sendiri merupakan Profesi dimana seseorang dapat menjinakan dan mengontrak Binatang Surgawi. Namun kontrak akan berlaku apabila kekuatan Binatang Surgawi berada dibawah tingkatan Summon yang akan mengontraknya, jika tidak maka sang Summon akan mederita luka dalam yang fatal....

...Dan untuk Seorang Summon memiliki 9 tingkatan/Bintang [contohnya Summon Bintang 1, Bintang 2, Bintang 3 dan seterusnya hingga Bintang 9]...

"Em".

"Ada Apa?". Tanya sang Naga.

"Ah. Tidak apa-apa, aku hanya ingin tahu bagaimana cara seseorang dapat menentukan bahwa dia merupakan Summon Bintang 1 atau Bintang sembilan?". Tanya Gadis Kecil itu penasaran.

"Oh. Kalau itu tentu saja ditentukan dari tingkatan/tahapan pada Binatang Surgawi tersebut".

"Jadi, Binatang Sugawi sendiri memiliki Tahapan Kultuvasi yang sama dengan manusia, hanya yang membedakannya adalah sebutan atau Ranahnya. Nah, Binatang Surgawi sendiri memiliki delapan (8) Ranah dengan masing-masing memiliki 9 Tahapan, yaitu Ranah Bumi, Ranah Langit, Ranah Bintang, Ranah Surgawi, Ranah Mortal, Ranah Immortal, Ranah Mitical, dan Ranah Divine. Untuk Ranah Bumi sendiri setara dengan Ranah Pengembangan Roh pada Kultuvasi manusia, sehingga ketika ada seorang Summon yang mengontrak Binatang Surgawi di Ranah Bumi maka dengan otomatis sang Summon tersebut disebut/dinamakan sebagai Summon Bintang 1, begitupun seterusnya". Jelas Naga tersebut.

"Lalu, di Ranah apakah dirimu berada?". Tanya gadis itu lagi

"Aku? Ha Ha Ha, kalau untuk sekarang aku berada di Ranah Immortal, tetapi hal itu akan berbeda apabila aku berada pada kondisi puncakku, karna jika aku berada pada kondisi puncakku maka aku sendiri berada di Ranah Divine tahapan akhir, luar biasa bukan". Jawab Naga itu dengan angkuhnya.

Sendangkan Gadis Kecil yang mendengar itu hanya mendecih pelan, tetapi tidak dengan hatinya yang memuji naga dihadapannya ini sebab aura yang dipancarkan oleh naga tersebut sangat luar biasa.

'Sedang terluka saja aura nya sekuat ini maka apa jadinya jika naga itu berada pada puncaknya, entah se-mengerihkan apa aura yang akan dipancarkannya,' pikir Gadis itu sambil menggeleng pelan kepalanya.

Dia kembali menatap naga dihadapannya itu kemudian kembali bertanya "Apakah ada jenis Binatang lain, selain Binatang Surgawi?"

"Ya. Ada lagi 2 jenis, yaitu Binatang Buas dan Binatang Iblis, untuk Ranah Kultuvasinya juga sama dengan Binatang Surgawi". Jawab sang Naga

"Lalu, bagaimana cara membedakan ketiga jenis Binatang tersebut?"

"Kalau untuk Binatang Surgawi perbedaannya cukup besar karna Binatang Surgawi memiliki Aura Murni/suci yang sangat pekat, sedangkan untuk Binatang Buas dan Binatang Iblis cukup dibedakan dengan letak dari Inti Kristal, untuk Binatang Buas memiliki Inti Kristal yang terletak pada kepala bagian atas sedangkan Inti Kristal untuk Binatang Iblis sendiri berada pada bagian dadanya".

"Baiklah. Aku mengerti, apakah sudah selesai?".

"Tentu saja belum. Masih ada beberapa lagi yang perlu kamu ketahui, seperti kekuatan pendukung atau biasa disebut dengan kekuatan Elemen dan beberapa Ras yang ada di dunia ini".

"Nah, untuk kekuatan Elemen sendiri ada dibagi menjadi 10 bagian, yaitu Elemen Api, Elemen Air, Elemen Tanah, Elemen Angin, Elemen petir, Elemen Tumbuhan, Elemen Kristal, Elemen Es, Elemen Cahaya dan Elemen Kegelapan".

"Bagaimana cara mengetahui dan membedakannya?". Tanya nya lagi

Walaupun Dia sering membaca novel tentang hal-hal yang seperti ini tak membuatnya menjadi sok tahu, karna menurutnya belum tentu teknik yang dia baca pada novel sama dengan apa yang dia alami sekarang, jadi lebih baik banyak bertanya dari pada menjadi sok tahu tapi kenyataannya nihil.

Terpopuler

Comments

el_shiraz

el_shiraz

bagusss

2022-10-14

0

el_shiraz

el_shiraz

bagusss

2022-10-14

0

Risma Farna

Risma Farna

Klu tabib sama kayak dokter mungkin ya... Klu alkemis kayak apoteker mungkin.... Hanya pendpt loh ya... Klu salah dibenarkn.... 🙏🙏🙏

2022-06-16

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!