NovelToon NovelToon
GARA-GARA AJIAN SUKMO KENONGO

GARA-GARA AJIAN SUKMO KENONGO

Status: tamat
Genre:Kehidupan di Kantor / Romantis / Office Romance / CEO / Teen School/College / Tamat
Popularitas:59.5k
Nilai: 5
Nama Author: Al Orchida

Pelet Sukmo Kenongo adalah jalan ninja Lisa untuk memperbaiki hubungannya dengan sang kekasih yang sedang tak baik-baik saja.

Sayangnya, air yang menjadi media pelet, yang seharusnya diminum Reza sang kekasih, justru masuk ke perut bos besar yang terkenal dingin, garang dan garing.

Sejak hari itu, hidup Lisa berubah drastis dan semakin tragis. Lisa harus rela dikejar-kejar David, sang direktur utama perusahaan, yang adalah duda beranak satu, dengan usia lebih tua lima belas tahun.

Sial beribu sial bagi Lisa, Ajian Sukmo Kenongo yang salah sasaran, efeknya baru akan hilang dan kadaluarsa setelah seratus hari dari sejak dikidungkan.

Hal itu membuat Lisa harus bekerja ekstra keras agar tidak kehilangan Reza, sekaligus mampu bertahan dari gempuran cinta atasannya.

Di akhir masa kadaluarsa Ajian Sukmo Kenongo, Lisa malah menyadari, siapa sebenarnya yang layak ia perjuangkan!

Karya hanya terbit di Noveltoon.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Al Orchida, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Restu Bersyarat

Beberapa menit setelah Grace pergi, Nyonya Priska yang juga tak menghabiskan makan malamnya naik ke lantai dua. Sampai di depan pintu kamar David, Nyonya Priska mengetuk sambil memanggil putranya.

“Dave? Boleh mami masuk?”

Tak ada jawaban, tapi pintu tidak dikunci. Nyonya Priska masuk dan mendapati David yang bersiap ke kamar mandi. Nyonya Priska duduk di tepi ranjang besar putranya, diam beberapa detik sebelum akhirnya membuka suara.

“Mami ingin bicara sebentar, Dave!” ujar Nyonya Priska hati-hati. Menunggu David menoleh padanya, baru menyambung, “Soal kamu dan Grace.”

“Apa lagi yang mau dibahas, Mi?” David menghela nafas berat. “Aku capek. Nggak ada mood buat ngomongin Grace. Perempuan itu kasar dan keras kepala, aku nggak suka.”

“Tapi Dave, Diandra semakin hari semakin besar. Dia butuh figur seorang ibu untuk mendampingi masa remajanya. Kamu nggak bisa terus saja mengabaikan perasaan dan pertumbuhan anakmu.”

“Aku ngerti maksud mami, tapi…,” David menatap tajam ibunya, kalau melanjutkan ucapannya dengan nada yang lebih lembut dan tenang. “Jujur ya, Mi ... aku nggak punya perasaan tertarik sedikitpun sama Grace. Aku udah coba melihat dan menyukainya dari sejak dikenalkan mami tahun lalu, tapi aku malah jatuh cinta sama wanita lain.”

“Siapa wanita lain itu? Lisa sekretarismu? Drama apalagi yang mau kamu tunjukkan pada mami, Dave? Kamu nggak capek membohongi diri sendiri? Membohongi keluarga? Membohongi Diandra?”

“Aku beneran cinta sama Lisa, Mi! Aku sedang menjalani hubungan serius sama dia. Bukan sekedar main drama seperti sama Jeany atau Laura dulu!”

“Kamu yakin pilih Lisa? Diandra mungkin suka dengannya, tapi dibandingkan dengan Grace…,”

Sebagai orang tua, Nyonya Priska jelas menginginkan yang terbaik untuk putranya. Usia Grace hampir tiga puluh tahun, matang dan dewasa sebagai wanita. Grace juga cantik dan mapan secara finansial. Selain itu, Grace berasal dari keluarga pengusaha.

David menjawab, “Mi, tolong jangan bandingkan Lisa dengan Grace.”

Nyonya Priska coba menjelaskan baik-baik sudut pandangnya, “Mami cuma takut Lisa nggak serius mau jadi ibunya Diandra, Dave. Mami takut dia hanya memanfaatkan kamu untuk … kamu pasti paham maksud mami. Wanita seusia Lisa belum stabil, rentan dan silau dengan harta atau jabatan pria.”

“Lisa bukan perempuan yang melihat harta, Mi. Bukan Lisa yang ingin masuk dalam kehidupanku. Bukan dia yang ingin menjadi bagian dari keluarga kita, tapi aku yang memang ingin Lisa menjadi istriku.”

“Lisa terlalu muda buat kamu, Dave!”

“Meskipun masih muda, aku yakin Lisa bisa menjadi sosok ibu yang baik untuk Diandra. Mereka berdua sudah dekat seperti adik kakak, dan aku lihat Lisa tipe penyayang.”

Nyonya Priska menatap David cukup lama sebelum akhirnya mengalah. “Oke, kalau kamu memang yakin dan tidak sedang main drama dengan Lisa, lamar dia minggu depan.”

“Nggak bisa gitu dong, Mi!” David terlihat kaget dengan respon ibunya. “Aku harus bicara dulu sama Lisa dan ibunya.”

“Kalau dalam tiga hari ini kamu tidak ada tindakan apapun, tidak membuat persiapan lamaran, mami akan bicara dengan keluarga Grace. Suka atau tidak, kamu akan menikah dengan Grace secepatnya,” ancam Nyonya Priska.

“Mi, aku bukan anak usia dua puluhan yang nikah aja harus diatur-atur!” sanggah Dave kesal. “Biar aku urus sendiri masalahku yang satu ini, Mi. Please!”

“Mami cuma nggak ingin kamu kehilangan Grace–perempuan yang tulus mencintai kamu dan mau menerima Diandra sebagai anaknya,” ujar Nyonya Priska memberikan tekanan.

Mau tak mau, David harus mengambil keputusan. “Oke, oke! Kalau begitu tolong mami siapkan kebutuhan lamaran untuk minggu depan.”

“Pasti minggu depan? Yakin kamu? Mami nggak main-main loh, Dave!”

“Pasti, Mi!”

“Oke sip. Lisa suka warna apa?”

“Nggak tau, Mi. Nanti aku tanyain,” jawab David sambil garuk-garuk kepala. “Kasih Lisa satu set perhiasan ya, Mi. Khusus liontin kalungnya aku mau warna hijau emerald.”

Nyonya Priska tersenyum lebar, “Oke, serahkan soal perhiasan pada mami. Kamu cukup siapkan mental Lisa aja! Ajak dia makan malam di rumah, mami ingin kenal lebih dekat sama dia.”

“Iya, Mi!” jawab David lega, tapi juga kesal. Senang tapi juga khawatir.

“Oh ya, mami ada satu tas kerja wanita yang mami beli kemarin waktu ke Singapura, kayaknya cocok buat Lisa. Kamu bawa ke kantor aja besok pagi, bilang oleh-oleh buat dia dari mami.”

“Whoaaaa, siap!”

“Ya sudah mandilah!” ujar Nyonya Priska meninggalkan kamar.

David nyengir. Berusaha tenang meskipun kepikiran. Ia bahkan tidak yakin Lisa bakal langsung setuju dilamar minggu depan. Kecuali kalau gadis itu sedang hamil anaknya.

Kenapa ide konyol itu baru sekarang terlintas di otaknya?

David merasa menjadi pria bodoh sekaligus sok beradab sedunia. Bukankah Lisa tak akan punya alasan untuk menolaknya jika mereka sudah bobok bersama?

Bersambung,

1
Rifca Farih Azizah
gaya bercerita baru dari Al Orchida
ᴇʟꜱʜᴀᴅᴀʏ-②①L: hehehe iya kak, thanks udah mampir🙏
total 1 replies
Wahyu ningsing
lahh...Poto dan rambut yg dijampi2 kan milik Reza...kok ceo nya bisa mempan?? gimana siihh sistem kerja pelet itu Thor, sumpahh aku bukan ngritik jln ceritanya tp beneran pengen paham dunia klenik🙏🙏...maaf yaa thor
Wahyu ningsing: owallah begituu yaa, kalo malas gak usah dikasih persembahan aja thor🤣

iyaa Thor...santai kok...ini sambil nyemil mbacanya🤭
total 2 replies
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
apik, ditonggoni karya anyare kak👍
ᴇʟꜱʜᴀᴅᴀʏ-②①L: hehehe makasih kak🙏
total 1 replies
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
apik yo balesane lis anggo mantane😅
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
kyone paranormale kak Al rata2 asal banyuwangi yo kak, dukung madam susan wong banyuwangi🤭
ᴇʟꜱʜᴀᴅᴀʏ-②①L: for next wong Kebumen kak🤣
total 1 replies
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
dilema yo lis, keder mau seneng opo sedih😅
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
nek bisulan ning jidat malah bagus Vid, nek pecah bekase dikira ahli sholat jidate ireng😅
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
viona kaya kucing😅 kro sapa ae gelem asal duit
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
owalah ngerok 20 juta
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
lis bisae bikin kopi buat papanya diandra😄
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
Minyak kayu putih pancen anggo semua golongan yo, termasuke david😅
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
David lagi meriang toh
CHY
mestinya km nangkep basah jd mrk berdua gak bs berkelit lg.
trus km paparkan itu ke reza tp jgn sekali2 mau balikan dgn dia, itu sdh jd pembalasan combo bt dia he2
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
saiki akeh iklane yo maca novel toon
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
David cuma kalah umur lis
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
untung anggo sing pak bos
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
buka warung kopi ae lis
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
owalah podo hadiah jam tangan
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
slack iki podo ae kro messenger udu, opo Eskimo jaman dulu🤭
Ojjo Gumunan, Getunan, Aleman
demene reza buk
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!