NovelToon NovelToon
Terjebak Cinta CEO Dingin

Terjebak Cinta CEO Dingin

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / CEO
Popularitas:44.2M
Nilai: 4.8
Nama Author: cacasakura

pernahkah kamu berpikir untuk lari dari penikahan yang tidak ada dalam daftar rencanamu?! Hal itulah yang kini ada dalam pikiran Arinda Anindira, terbesit pikirannya untuk kabur dari pernikahannya bersama Daniel Arsenio.
Bagaimanakah cara Daniel seorang CEO yang sangat dingin meluluhkan dan mendapatkan cinta Arinda?
ikuti terus kisahnya

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon cacasakura, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Ep. 29

“Silahkan tuan” Cantika mempersilahkan Daniel dan Ansel untuk mengikutinya ke ruang meeting

Di ruang meeting Sinta sudah menyiapkan bahan untuk meeting, dengan berdandan full dan di baluti pakaian kerja yang sexy.

Daniel dan Ansel memasuki ruang meeting, mata Daniel menangkap perempuan yang berbeda dari foto profil dan perempuan yang di temuinya di pinggir jalan saat itu.

Bukankah seharusnya cewek itu yang meeting bersama kami, kenapa ceweknya berbeda, guman Daniel yang menatap lama Sinta.

Sepertinya tuan muda Daniel naksir dan suka ama penampilan gue. Kesempatan ini nggak boleh gue sia-sia in guman Sinta dalam hati dengan percaya diri. Sinta lalu merapikan sedikit baju dan bergaya sedikit centil.

Cantika memandang heran pada Daniel yang menatap Sinta dengan tatapan heran dan bingung.

“Maaf tuan Daniel apakah ada masalah?” tanya Cantika.

“setahu saya, meeting hari ini bukankah dengan nona Arinda?” tanya Daniel masih menatap Sinta.

Si**an, kenapa dia terus sih yang di cari. Gue kan lebih cantik dan sexy dari tu cewek, gue nggak akan kalah gue harus bisa lebih hebat dari cewek itu. secara dari tadi ni cowok terus liatin gue yang tentunya lebih cantik dari cewek kampungan itu guman Sinta dalam hati yang tidak senang dan meremehkan Arinda dalam hati.

“maaf sebelumnya tuan Daniel, memang sebenarnya nona Arinda yang menjelaskan rincian acara ini. Namun berhubung nona Arinda memiliki pekerjaan lain yang tidak bisa di tunda, jadi di gantikan oleh nona Sinta. Tapi Tenang saja tuan Daniel, nona Sinta akan menjelaskan semua detail acara ini sesuai dengan arahan nona Arinda” jelas Cantika.

Daniel hanya diam, Cantika lalu meminta Sinta untuk memulai meeting dengan menjelaskan perincian tentang list acara yang sesuai dengan arahan Arinda.

Sinta dengan sengaja duduk di sebelah Daniel, tangannya memegang beberapa lembar kertas yang berisi acara acara yang telah di susun.

Untung gue pakai baju agak sexy sekarang, siapapun pria tidak akan ada yang menolak secara tubuh sexy dan wajah cantik gue guman Sinta dalam pikirannya sambil menjelaskan beberapa point tentang acara untuk perusahaan Daniel.

Ansel dapat melihat raut wajah Daniel yang mulai tidak suka dengan apa yang di lakukan Sinta.

Saya yakin saat ini tuan muda sangat marah pikir Ansel yang melihat tingkah Sinta yang mulai berani.

Cantika tidak terlalu memperhatikan dengan apa yang di lakukan Sinta, dia terlalu fokus dengan lembaran kertas di tangannya. Sinta pun mengambil kesempatan saat bossnya tidak terlalu memperhatikan dirinya, dengan berani Sinta menyentuh tangan Daniel.

Daniel sudah mulai tampak gerah dengan tingkah laku Sinta, dia pun langsung berdiri dari kursinya membuat semua orang terkejut termasuk Sinta yang tangannya langsung di tepis oleh Daniel.

“ Nona Cantika, sepertinya saya tidak jadi menggunakan jasa Eo milik anda” daniel berdiri dari tempat duduknya lalu melangkah pergi keluar ruang meeting.

Cantika terkejut dan bingung saat Daniel membatalkan menggunakan jasa Eo miliknya.

“Maaf tuan Daniel, kenapa anda mendadak membatalkan semuanya? Apakah ada acara yang tidak anda sukai? Kami bisa mengganti acaranya sesuai dengan kemauan anda!” tawar Cantika yang berusaha untuk Daniel tidak membatalkan kerja samanya.

“Sebaiknya anda tanyakan saja pada event manager yang anda tunjuk ini” kata Daniel yang berlalu pergi tanpa menjelaskan apapun. Ansel ikut mengiringi Daniel menuju mobilnya.

“Tuan Ansel, maaf sebenarnya apa yang terjadi. Kenapa di menit terakhir tuan Daniel membatalkannya” cantika tidak mengerti dengan pemikiran Daniel yang seenaknya membatalkan.

“Maaf nona Cantika, sebaiknya anda menanyakannya langsung pada event manager anda ini. Dengan bertingkah seperti ini siapa yang mau menggunakan jasa Eo anda?” kata Ansel yang langsung menyindir keras Sinta yang pucat ketakutan.

Cantika lalu melihat ke arah Sinta untuk meminta penjelasan darinya.

“sebenarnya ada apa ini Sinta?” tanya Cantika sesudah Daniel meninggalkan kantor Pearl Star.

“Ma...ma...maaf mbak. Aku juga tidak mengerti kenapa tuan Daniel membatalkannya. Aku hanya tidak sengaja menyetuh tangannya dan Tuan Daniel langsung membatalkan menggunakan jasa Eo kita”

Cantika tidak hanya percaya begitu saja dengan pengakuan Sinta, dia langsung memeriksa laptopnya dan memeriksa CCTV yang sudah terkoneksi dengan laptop miliknya. Cantika sangat kesal dan terkejut dengan video yang di lihatnya

“Ya aampuuun Sinta, pantas saja tuan Daniel menolak menggunakan jasa Eo kita dengan kamu berpenampilan dan juga bersikap seperti itu. Dia pasti berpikiran jika kita menggunakan jalur tidak benar untuk mendapatkan klien penting seperti dia” Cantika kesal dan marah dengan attitude dan pakaian Sinta yang terkesan seperti perempuan malam.

“Maaf mbak, aku benar-benar menyesal mbak” Sinta mengakui kesalahan yang telah di perbuatnya.

“Dengan Attitude dan pakaian kamu yang seperti ini. Tentu saja tuan Daniel berpikiran lain, sekarang kerja keras kita jadi berantakan semua itu gara-gara kamu” omel Cantika.

Pintu ruang meeting terbuka, Maya masuk dengan santai ke ruang meeting tersebut.

“Hai say....gimana meetingnya dengan Arebeon corp.” Maya datang menghampiri Cantika dan Sinta di ruangan meeting.

Cantika sudah sangat marah pada Sinta, hingga dia tidak memperdulikan kedatangan Maya.

“Mulai hari ini kamu aku Skors selama 6 bulan tanpa gaji. Karena kesalahan kamu sudah sangat keterlaluan kali ini” Cantika pergi meninggalkan ruang meeting menuju kantornya. Sinta jatuh terduduk dengan keputusan Cantika, kakinya lemas hingga tak dapat berdiri untuk mengejar Cantika.

Maya tampak bingung segera mengiringi Cantika ke ruang kerjanya.

“Tika, ada apa sih cin? Kok lu kasih hukuman ama tu mak lampir?” tanya Maya yang lalu duduk di sofa ruang kerja Cantika.

Cantika duduk di sofa single, dia yang sudah sangat kesal dengan lancar menceritakan apa yang terjadi saat meeting tadi. Maya terkejut dengan penuturan Cantika atas sikap Sinta yang sudah sangat keterlaluan

“astaga naga, nggak nyangka akika kalo tu mak lampir bisa berprilaku seperti itu. Emang dasar dia Jones gatel, nggak bisa bener liat bening dikit maunya di tempelin gitu” omel Maya yang kesal.

“ itu mangkanya aku kasih pelajaran dia dengan hukuman skors selama 6 bulan tanpa gaji”

“aduuuuh tika....jadi orang tu jangan terlalu baik napa? Langsung pecat aja tu mak lampir”

“Aku nggak bisa ngambil keputusan buat mecat dia may, kamu kan tau kalo kinerja Sinta lumayan bagus...ya....aku akuin kalo kinerjanya masih di bawah Arinda, tapi ada juga beberapa klien yang puas dengan hasil kerjanya” Cantika memberi Sinta keputusan untuk tidak memecatnya.

"Emang iya sih tu mak lampir kerjanya lumayan bagus, tapi sekarang gimana? Arebeon Corp. udah membatalkan menggunakan jasa kita, lu tau kan berapa besar kerugian kita?” Maya mengingatkan berapa besar dana yang akan di keluarkan Arebeon corp. dan peluang kerja sama dengan klien-klien besar yang sudah hilang begitu saja.

***************

maaf kepada para pembaca, author terlambat

update...

terima kasih sudah membaca "Terjebak Cinta

CEO Dingin" tetap dukung author ya dengan

like, vote dan tipnya.....😊😊😊

terima kasih ( Π_Π )

1
Avril
*Daniel* typo
epi Parhanah
si maya walau bancica tapi dia tulus banget ya garda terdepan buat arin😭
epi Parhanah
lucu banget pas bilang polisi lemes amat langsung ngakak/Facepalm//Facepalm/
Avril
🤣🤣
Rafateen Halwatuzahra
selalu semangat author
Nay
q lagi cari novel yang kaya gini tapi nama tokohnya ziko dan zira tapi gak nemu" si,tolong dong Yang tau /Sob/
Radit Octa
Lumayan
Ari Murtono
Luar biasa
Hjsitihabiba Biba
mungki evan kali
Mmh Zhia
setiap x baca nama Mmh nya Daniel pasti salah bukan ailen tp alien
Rita Amelia
Akhirnya ketemuu nih novell duluu pernahh bacaa terusss ganti akun udh lamaa nyari akhirnyaa ketemuuu yeyy sukaa bangett sama nih novelll
Emel Emelmeeel: sama aku juga baru ketemu nih novel
total 1 replies
Rury Jayanti
Luar biasa
Peni Kisaran
cerita yg sangat bagus👍👍
Sintia Dewi
arvin....kasian playboy kadal ini tasya ternyata kepincut sm aldo gimna dong/Smirk//Smirk//Smirk/
Sintia Dewi
kan kan sudh gw duga musuhnya daniel ya mreka ber 2 itu. gk kapok2
Sintia Dewi
cahh lemah lu dan baru jg lu blng bkalan jagain arin ke adiknya, baru ditolak gt aja lu ngambek, dah lah bubar aja kalian muak kali aq sm tuan muda 1 ini. usha lu mblom seberapa ni ya inget/Pooh-pooh/
epi Parhanah: sabar Wak 🤭🤣
total 1 replies
Sintia Dewi
wkwkwk cium terus dan....nikahin napa dah lama bener
Cat Lover
ucapkan all is well...
Sintia Dewi
yahhh daniel lu kebangetan nikahin dulu main sosor aja lu...../Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Sintia Dewi
cieee.daniel udh main klaim aja si arindanya...cemburu ya cewek incaranya mau di gaet sahabat sendiri...panas nie ye panas/Chuckle//Chuckle//Chuckle/
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!