NovelToon NovelToon
Gairah Cinta Sang Pembalap

Gairah Cinta Sang Pembalap

Status: tamat
Genre:Komedi / Tamat / Cintapertama / Mafia / Enemy to Lovers
Popularitas:11.7M
Nilai: 4.9
Nama Author: Elis Kurniasih

IG - elis.kurniasih.5

Keanu Putra Adhitama, seorang pembalap yang digandrungi banyak kaum hawa ternyata memiliki satu kisah asmara yang belum selesai. Ia tak mampu menghapus kenangan wanita itu, walau mencoba menerima setiap wanita yang lain datang.

Keluarga memisahkan Keanu dengan sang pujaan hati yang ternyata anak dari asisten rumah tangganya sendiri. Bukan hanya itu, ternyata sang pujaan hati pun mengalir darah seorang mafia internasional sekaligus musuh besar keluarganya.

Bagaimana kisah cita sang pembalap ini selanjutnya? Akankah ia dan sang pujaan hati akan bersatu?

Sekuel
- Aku Bukan Wanita Penggoda
- XL (Extra Love)

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Elis Kurniasih, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Wanita sekeliling Keanu

Keanu berdiri di balkon dengan pintu kamar apartemen yang terbuka. Ia menikmati udara dingin dan gelapnya malam dengan sepuntung r*k*k. Semua sudah ia dapatkan. Keinginan dan cita-cita. Keinginan untuk menjadi pembalap dunia pun sudah ia raih. Ia bahkan berada satu tim dengan pembalap yang enam kali mendapatkan tropi di ajang kelas tertinggi kejuaraan balap motor Internasional ini.

Namun, ada satu yang belum ia raih hingga saat ini. Cinta. Keanu masih tidak bisa mencintai wanita lain selain cinta pertamanya itu. Gairah cinta semasa SMA itu sangat membekas dan tak bisa hilang walau setelah melewati beberapa kali purnama.

Brak

Keanu tersentak saat Chintya menutup keras pintu kamar mandi. Pria itu langsung mematikan benda yang mengebul dimulutnya dan masuk ke dalam. Ia melihat sang kekasih sudah berpakaian rapi untuk meninggalkan apartemen ini.

“Mau kemana?” tanya Keanu dengan menarik lengan Chintya.

“Pulang,” jawab Chintya ketus sambil meraih mantel berbulu itu.

Keanu menahan mantel berbulu yang hendak menyelimuti tubuh Chintya. “Ini sudah malam.”

“Biar saja.”

“Chintya, come on!”

Wanita itu menatap tajam Keanu. “Delapan tahun kita berteman. Empat tahun kita putus nyambung dan dua tahun terakhir kita memutuskan untuk serius. Tapi sepertinya hanya aku yang serius. Kamu tidak.”

“Hei, tidak seperti itu.” Keanu kembali menarik tubuh Chintya untuk mendekat.

Chintya pun menangis. Keanu semakin tak tega dan memeluk tubuh ramping itu.

“Maafkan aku, Chin.”

“Sebagai wanita aku terhina diperlakukan seperti itu terus. Padahal aku ingin bercinta denganmu.” Chintya melonggarkan pelukan dan menatap lekat wajah tampan Keanu “Apa kamu tidak mencintaiku.”

Keanu menarik nafasnya. Ia berusaha menenangkan Chintya dan mengelus rambut pirang itu. “Pikiranmu tertalu negatif. Seharusnya kamu bersyukur karena aku menghargaimu, menghormatimu dan tidak ingin merusakmu. Aku ingin kita melakukannya setelah menikah.”

Sudah kesekian kali, Keanu melakukan hal ini, meninggalkan Chintya di saat gairah wanita itu diujung tanduk. Keanu pun merasakan hal yang sama, sebagai laki-laki ia pun terbuai oleh cumbuan itu dan ingin melakukan lebih. Namun, bayangan Jihan selalu menghentikan aktifitas itu.

“Kalau begitu, ayo kita menikah!”

“Tidak semudah itu, Chin. Keluargaku belum mengenalmu,” sahut Keanu.

“Kalau begitu kenalkan. Aku siap.”

Keanu menatap Chintya. Ia tidak bisa menolak keinginan wanita itu. Sejak kuliah, Chintya memang sering membantunya. Wanita itu juga pengertian. Tapi seiring statusnya yang berubah menjadi kekasih dan menjadi wanita Keanu, ia tak lagi pengertian. Justru sebaliknya, kini Chintya terus menuntut untuk dimengerti.

“Baiklah. Setelah putaran terakhir selesai. Kamu ikut bersamaku pulang.”

“Kapan?” tanya Chintya senang, menatap Keanu dengan mata berbinar.

“Bulan depan.”

Chintya langsung tersenyum dan memeluk Keanu. “Aku mencintaimu, Kean. Sangat mencintaimu.”

Keanu pun menerima pelukan itu dan tersenyum. Mungkin, ini saatnya ia benar-benar melupakan Jihan. Hidup terus berjalan. Usia pun semakin matang. Sang kakak saja, sudah menikah dan sebentar lagi akan punya anak. Sementara ia masih diam ditempat. Mungkin, Chintya adalah wanita yang tepat, pikirnya.

****

Putaran terakhir musim ini segera digelar. Kebetulan pertandingan terakhir di adakan di negara ini, Itali, tempat ia dan Chintya menetap dua tahun lalu. Tak jarang, Chintya menginap di apartemen Keanu. Begitu pun sebaliknya, Keanu sering menginap di apartemen Chintya. Tapi tak ada sesuatu yang terjadi di antara mereka. Mereka hanya tidur bersama dan Keanu memeluk wanita seksi itu hingga terlelap.

“Hai, Kean. Kau sudah siap?” tanya salah satu mekanik yang menyiapkan motor milik Keanu.

“Ya.”

Keanu dan tim mekanik itu bersalaman.

“Kau bisa, Kean,” ucap salah satu mekanik yang berjenis kelamin perempuan dengan mengedipkan mata dan memeluk Keanu.

Wanita yang cukup dekat dengan Keanu itu bernama Rachel. Mereka pernah berciuman bibir di ruangan area itu saat sepi. Padahal status Keanu masih pacar Chintya. Keanu memang playboy.

Keanu menerima pelukan itu dan menerima ciuman Rachel di pipinya sebelum ia keluar dari ruangan tim.

Keanu tersenyum dan mengangkat ibu jarinya ke atas setelah memakai helm fulface. Kemudian ia menaiki motor seribu cc itu. Tubuhnya sudah lengkap dengan kostum balap yang disertai dengan alat pelindung punggung agar tidak fatal ketika terjadi kecelakaan.

“Keanu …” teriak para penonton yang ada di sana.

Chintya pun hadir. Ia di temani teman-temannya duduk di area penonton VIP. Keanu menoleh k arah Chintya duduk dan melambaikan tangannya.

Sontak, Chintya pun berdiri dan memberi kecupan jarak jauh. “Love you, Kean.”

“Uuuuu ….” Sorak semua orang di sana.

Keanu dan ke sembilan belas orang lainnya tengah bersiap. Mereka sudah duduk di motor mereka masing-masing dan menunggu aba-aba untuk mulai beraksi.

Tiga, dua, satu.

Bruuuum …. Bruuuuum … Bruuuum

Suara kencang berasal dari ban motor yang berputar cepat di atas aspal halus itu. Semua peserta memacu gas untuk berada paling depan.

“Oh ****.”

Keanu menghindari kecelakaan yang terjadi tepat di depannya. Salah satu motor di depannya keslip dan membentur motor yang persis berada di samping motor itu. Keanu langsung memelankan kecepatan hingga akhirnya ia semakin sulit mengejar motor yang ada di depan.

“Go .. Kean.” Mekanik wanita yang menyukai Keanu terus menyemangati pria itu melalui layar tivi yang mereka lihat di ruangan tim.

Waktu terus berjalan. Para peserta sudah melewati sebagian putaran dari putaran sebelum finish.

Keanu hampir melewati Mark, pria yang sudah enam kali mendapat tropi. Kalau pun di pertandingan ini, Keanu naik podium, tetap saja tidak mengurangi poin Mark yang sudah melesat jauh di atas.

Presenter di sana terus berbicara dan berteriak, karena pertandingan kali ini menyisakan Keanu dan Mark yang sedang kejar-kejaran. Di susul Fabio di belakangnya, hingga akhirnya Mark berhasil melewati garis finish.

“Yeeeeayyy …” sorak semua orang di sana.

Mark melepas kedua tangannya yang semula berada di setir untuk melambaikan tangan dan memberi kecupan pada penonton. Keanu pun melakukan hal yang sama, walau ia tak berhasil mengejar Mark pada tiga detik terakhir.

“Mark …”

“Keanu …”

“Fabio …”

Seru semua orang memanggil ketiga nama yang akan naik podium. Musim ini pun ditutup dengan kemenangan Mark yang ketujuh kalinya. Rencananya setelah ini, Mark akan pensiun. Ia berencana untuk pergi ke Bali. Mark dan Keanu pun berteman baik, karena mereka bernaung pada tim yang sama.

Ketiga pria yang digandrungi wanita itu tertawa dan menyambut orang\=orang yang memberi ucapan selamat. Ini adalah kali pertama Keanu naik podium, setelah berada di kelas grand prix seribu cc.

Keanu di wawancara oleh beberapa wartawan di sana, mengingat ia adalah satu-satunya peserta dari Asia yang mampu berada di ajang berkelas ini.

Di Indonesia, Kenan dan Hanin pun melihat live itu melalui televisi yang langsung terhubung dengan jaringan televisi di sana. Sebagai ayah, Kenan sangat bangga. Ia merangkul bahu istrinya.

“Putra kita, Ma.”

Hanin mengangguk dan tersenyum. Lalu, Bi Lastri datang membawakan the hangat kepada majikannya itu.

Lastri berjongkok dan meletakkan duacangkir the hangat di meja. Matanya ikut melihat ke arah televisi. “Itu, Den Keanu, Bu?” tanyanya pada Hanin.

“Iya, Bi.”

“Wah, hebat.”

Kenan melirik ke arah Lastri. Ia memang sudah melakukan hal yang tepat. Memisahkan Keanu dengan putri Bi Lastri. Jika waktu itu ia tidak keras dan tidak menentang hubungan itu, mungkin putranya tidak akan menjadi seperti sekarang, pikir Kenan.

1
Sunatri Potabuga
meweeeek ,,,,,,
Sunatri Potabuga
manusia yang manusiawi
Sunatri Potabuga
ayo de sama sama berjuang mama setuju,,
Sunatri Potabuga
wkwkwk puassss
Sunatri Potabuga
lanjuut mantaaap saya suka
Mumu Muyanah
cantik bner ,,☺️
Hilmawati
kapan cerita untuk gio dan viona Thor?
Maharani Rani
ko gak di lanjutt kak
Setianingrum Ningrum
Luar biasa
Yulia Sm
Kecewa
Yulia Sm
Buruk
74 Jameela
😂🤣😂🤣😂🤣💃💃💃
74 Jameela
cakep
74 Jameela
acuh..cuek ajja..kalian ber2 yg jalanin org lain omg mcm"blm tentu mereka sekuat setegar kalian..ws to jihan&keanu tetap cemungut
74 Jameela
Luar biasa
Diana Subar
kereenn jihan..!!!
nah ini barù novel yg ku tunggu..cewek jagoan ...wow...!!!
Mimih Na Ghebhian
lanjut dong thor kok smua'y ngegantung sih,,,,cerita sean dn nindi jg ngegantung,,,,ayo thor semangat lanjut lagi
Jong Nyuk Tjen
knapa sih s oma rasti ga tinggal bareng aja am s kiara, anak perempuan ny ? itu kan s gunawan anak yatim piatu jd lbh cocok kl s rasti tinggal am mereka .
Jong Nyuk Tjen
mkny suami n mertua seperti mereka msti d ksh pelajaran , jngan krn tajir mulut ngomong semauny aja aplg s mertua kl ngomong ga pake filter, rasain deh emang s hanin ga pny kaki n tangan ? Inget bu rasti emang enak kl anak kehilangan pasangan hidup ny krn mulut kamu yg ember ? yakin bener kl s hanin bakal kembali kermh krn ga bs hidup sengsara , s hanin itu org biasa bu rasti , bkn org seperti kalian yang ga bs hidup susah .
Jong Nyuk Tjen
mkny kean jngan suka ksh ke bnyk cewek ciuman akhirnya mereka merasa kamu ksh harapan ke mereka. Kasian s jihan dpt mulut comberan sedangkan mulutnya s jihan msh murni
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!