NovelToon NovelToon
Rumah Kost Pak Manto

Rumah Kost Pak Manto

Status: tamat
Genre:Misteri / Horor / Rumahhantu / Tumbal / Hantu / Iblis / Tamat
Popularitas:591.4k
Nilai: 5
Nama Author: novita jungkook

Berbentuk rumah biasa namun memiliki banyak kamar, karena rumah ini memang untuk kamar kost khusus untuk wanita saja. entah itu mahasiswi atau wanita yang sudah selesai kuliah, harga yang murah membuat banyak yang antri di kost milik Pak Manto.

Namun di balik itu semua ada misteri, sebab satu persatu banyak anak kost yang menghilang entah kemana dan tidak bisa untuk di temukan.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon novita jungkook, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 20. menemukan Rena

Cepat kedua gadis ini berjalan menuju ruangan kecil yang tadi sempat di masuki oleh Pak Manto, ini bukan lagi tentang rasa penasaran tapi karena mereka sudah yakin sekali bahwa tempat tinggal mereka memiliki rahasia kelam yang harus segera di ungkap karena semakin banyak teman yang menghilang dari tempat tersebut, sehingga memang mereka butuh untuk mengetahui apa yang telah terjadi.

Apa lagi tadi Pak Manto keluar dari tempat itu dengan raut wajah seolah menunjukkan kesedihan yang sangat dalam sehingga membuat mereka menjadi begitu penasaran tentang apa yang telah terjadi, Sheila dan Diva segera berjalan tanpa suara agar tidak ada yang melihat mereka masuk ke dalam ruangan kecil di bagian belakang tersebut.

Walau sekarang ada rasa takut di dalam hati mereka karena setelah mendekati ruangan kecil itu ada aura yang tidak bisa mereka pahami sehingga bila tidak berhati-hati maka yang ada akan muncul masalah lain, mereka juga bukan orang yang paham tentang hargai sehingga nanti justru akan menimbulkan masalah.

Kewaspadaan harus di tingkatkan karena bila tidak maka yang ada mereka berdua bisa celaka, satu saja melihat mereka ada di sini maka akan timbul masalah besar dan sudah pasti nanti akan di amuk oleh Bu Dewi atau bahkan Pak Manto itu sendiri, akibat mereka telah lancang memasuki kawasan terlarang.

Bahkan sudah ada papan tulisan yang memberi mereka peringatan agar jangan masuk dalam kawasan ini, tapi mereka malah nekat Karena rasa penasaran yang begitu tinggi dan juga Sheila merasa begitu yakin ada sesuatu yang telah terjadi kepada Zizi di tempat kost mereka ini.

"Kau lihat ini, pintu nya di gembok!" Diva mencoba untuk membuka.

"Apa yang di simpan di dalam sana sehingga harus di gembok seperti ini?" Sheila berusaha untuk mencari lobang.

"Aaaaaagkk!"

"Suara siapa itu, Div?!" Sheila kaget ketika mendengar ada suara orang yang sedang melenguh antara takut dan kesakitan di bagian samping.

"Ada suara orang yang barusan!" Diva juga ikut mendengar.

"Iya, aku seperti mendengar orang yang ketakutan." Sheila berjalan hati hati untuk mencari tau.

"Awas jangan sampai itu hanya jebakan saja, kita tidak punya senjata ini." Diva takut karena mereka memang belum tau tempat ini.

Dari kejauhan mereka melihat seperti seseorang sedang berjalan dengan langkah yang begitu gontai, bukan hanya gontai tapi dia terlihat seolah sedang ketakutan dan berusaha untuk kabur dari seseorang yang tengah mengejar dia dengan sangat cepat. Diva dan Sheila bingung harus bagaimana Karena mereka malah beranggapan bahwa orang tersebut bisa saja salah satu anak buah dari Pak Manto.

Namun Diva merasa itu bukan orang jahat karena terlihat dari langkahnya saja seolah dia begitu kesakitan dan juga ketakutan, maka dengan gerakan nekat Diva segera menghampiri orang tersebut dan dia ingin tahu apa yang telah terjadi sehingga seseorang itu berlari tidak karuan dan hampir kehabisan tenaga saat ini.

"Tolong aku...aku tidak mau mati." Rena merintih dan kemudian jatuh di dekat mereka berdua.

"Rena!" Diva tersentak tidak percaya ketika melihat keadaan Rena yang sudah berlumuran dengan lumpur.

"Rena? kenapa Rena ada di sini dan kenapa bentuk Dia sangat kotor seperti ini?!" Sheila juga tidak percaya bahwa itu adalah salah satu teman mereka.

"Ya ampun apa yang sudah terjadi pada dirimu sehingga terlihat seperti ini?!" Diva berusaha untuk menolong teman mereka yang sedang kelelahan.

"Ak...aku juga tidak tahu kenapa aku ada di sini dan sedang di kejar oleh gadis berwajah hancur." Rena ingin menangis namun tidak bisa karena telah kehabisan tenaga.

Tentu sekarang mereka jadi bingung antara ingin terus melihat sesuatu yang di dalam ruangan kecil itu atau segera membawa Rena masuk kembali ke dalam kamar, sebab bila Rena tidak segera diberi air minum maka yang ada nanti dia akan celaka karena dehidrasi akibat terus berlari dari kejaran seseorang.

"Lain kali saja kita datang kembali ke sini untuk melihat apa yang ada di dalam itu." putus Diva akhirnya.

"Ya, Ayo kita berdua bantu Rena sekarang agar dia segera mendapat air minum." Sheila juga segera memapah Rena.

"Usaha kan jangan sampai ada yang melihat karena nanti hanya akan menjadi keributan saja." Diva tidak mau bila ada yang melihat mereka.

"Cepat kita pergi dari sini sebelum gadis itu kembali datang untuk membunuh aku!" Rena memang ketakutan dan dia mencengkeram erat tangan Diva dan Sheila.

"Siapa yang sedang kamu bicarakan ini? apa juga kamu bisa masuk ke dalam sini dan area sana." Diva sungguh tak habis pikir dengan Rena.

Rena tidak bisa menjawab dan dia hanya menoleh sekilas ke belakang untuk memastikan apa tidak ada yang mengejar dia kembali, sebab Rena sudah merasa begitu lelah setelah dia terus saja berusaha melarikan diri dari gadis berwajah hancur yang berniat untuk membunuh dia di sini.

Selamat sore besti, kalian ada kah yang dapat bantuan kersa itu?

1
kimiatie
pasti Luna yang sekongkol itu
Dewi
Gimna bram enk gk tuh..slma ini kmu nyiksa pra cwe se enk nya..skrng gntian..
Dewi
Pling ccok rani klo urusan bjingn pmerkosa
Neng Dwi ratih
Terimakasih thor karyamu emang selalu bagus tdk mengecewakn apalagi soal kisah purnama sm arya seru ada yg lucunya jg 👍
Choco Syam
ehh kata ny kan si jubah hitam itu luna yg katany udh g perawan krna d jual di romah bordir y?? tpi kok disini di bilang dia masih perawan dn bohong soal keperawananny sma tante ny? trus di awal cerita si luna ini terkesan kyk orng yg emng g tau apa" kan? kok tiba" bisa berubah 360°..? jdi agak bingung sama akur ny luna..
Dewi
Emng jhat skli si bisa2 ny mmbunuh dan ada fkiran di gling buat bkso 🤦‍♀️🤦‍♀️
Dewi
Hajar ran jgn smpai mti dlu pokok ny
Dewi
Rani knpa gk bisa ngilang sih nembus dinding gtu klo mba pur kan emng gk bisa ngilang ya
Dewi
Ayo ran breskan bram😡kadian skli rita🥺 sbntr lgi kmu slmat rani lah yg bkal bles semua apa yg kmu rasa
Dewi
Nah ini mayat yg mau di bngkit kn kembli kan
Dewi
Jangan di lwan lnciuman ratu ukar hihi
Dewi
polisi sudh ttup mulut sm uang bberkan sm wrga si hrus nya
Dewi
Rena diva kmu hrus hati2 aku tkut klian jdi korban slnjut nya loh..
Dewi
emng untg nya da bu laras jdi rani sm purnama akur
Dewi
😅😅Xiela mah sudh hafal klo rani sm nilam suka kumat klkuan nya 🤣
Dewi
Smoga rena sm diva amn ya kn sudh da xiela sm julia jdi tkut kthuan..
Dewi
Hahah emng julia ini agak" kok tau dri ny hnatu msih ngajk ngomg rena yg gk liat 😅
Ranti Calvin
Luar biasa
Mariza Rizqi
udah paling bner tuh kyk si Sania... terkadang rasa penasaran bisa membunuhmu
Amelisa Lisa
Sama aku juga 🤭
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!