NovelToon NovelToon
Rahasia Istri Pengganti

Rahasia Istri Pengganti

Status: sedang berlangsung
Genre:Selingkuh / Ibu Pengganti
Popularitas:4.9k
Nilai: 5
Nama Author: ummi asya

Awalnya Erina Jasmin di tuduh mencuri dompet milik pelanggan di kafe di mana dia bekerja. Dia di laporkan oleh manajer kafe dan di pecat oleh atasannya. Erina kesal karena di tuduh mencuri dompet milik pelanggan yang ternyata Erika Gladys perempuan pemilik dompet itu.

Alih-alih tidak di laporkan pada polisi, Erina di tawari sebuah kesepakatan untuk menjadi istri pengganti seorang kaya. Dia awalnya menolak, tapi karena Erika Gladys menawarkan uang banyak untuk membantunya membiayai ibunya dalam pengobatan di rumah sakit.

Karena wajah Erina Jasmin dan Erika Gladys sangatlah mirip bagai di pinang di belah dua. Maka misi yang di tugaskan Erika pada Erina pun di jalankan, menjadi seorang istri dari Kenzio Pahlevi Abraham. Lalu, apa intrik masalah yang akan di hadapi oleh Erina setelah menjadi istri pengganti Erika yang hidupnya memang untuk bersenang-senang saja dengan beberapa selingkuhannya.

Dan apakah Erina dan Erika sebenarnya saudara kembar?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ummi asya, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

20. Rencana

Dua bulan, Erina sudah menggantikan Erika menjadi istri dari Ken dan mamanya Gio. Dia sedikit pusing dengan masalah-masalah di luar yang di lakukan oleh Erika.

Erina berpikir bagaimana dia merubah sikap Erika yang selalu melakukan hal yang negatif, seperti berkumpul dengan para lelaki dewasa dan juga mengajak para ibu-ibu anak TK di sekolahnya.

"Bagaimana mungkin Erika mengajak mereka berbuat tidak baik? Berkumpul dengan para cogan-cogan? Apa yang ada di pikiran mereka itu?" ucap Erina.

Dia duduk di kursi di sebuah kafe yang tidak terlalu besar namun cukup ramai pengunjung. Setelah dia mengantar pulang Gio dan harus pergi lagi, tujuannya hanya ingin menikmati kesendirian dan nongkrong di kafe.

Saat dia sedang berpikir memandang sekeliling kafe, di tempat sudut dia melihat dua orang laki-laki dan perempuan sedang duduk sambil berbincang. Erina mengerutkan dahinya menatap kedua orang tersebut.

"Itu kan Nadia? Dan laki-laki itu siapa?" gumam Erina masih memperhatikan keduanya dari tempat duduknya.

Segera dia meminum sisa kopinya lalu segera pergi dari kafe tersebut, dia tidak mau di ketahui oleh Nadia jika datang ke kafe tersebut.

Sementara itu, Nadia dan teman laki-lakinya sedang berbincang santai tapi serius.

"Apa yang ingin kamu bicarakan Nadia?" tanya laki-laki itu menyantap makanannya.

"Aldo, kenapa kamu tidak menemui Erika lagi?" tanya Nadia menatap Aldo.

"Heh, aku mau tanya dulu satu hal. Kenapa kamu memilih kafe murah ini untuk bertemu?" tanya Aldo.

"Ck, kalau aku bertemu denganmu di restoran mewah. Aku takut Ken mengetahui kita, itu akan membuatku sulit mendekatinya lagi. Aku sudah berhasil dekat dengannya baik di kantor mau pun di rumahnya, tapi perempuan sialan itu kembali lagi. Sudah bagus liburan selamanya kenapa dia pulang lagi," ucap Nadia.

Aldo menarik napas panjang, dia kembali menyantap makannya yang terakhir dan mengambil minumannya.

"Aldo, bukankah kamu selalu mengajak Erika pergi jalan? Kenapa perempuan itu selalu saja ada di rumah?"

"Aku tidak tahu apakah dia memblokir nomorku atau tidak. Tapi yang jelas aku sering menghubunginya tapi nomornya tidak aktif, aku sulit untuk menghubunginya apa lagi bertemu dengannya," ucap Aldo.

"Apa dia ganti nomor?"

"Entah, tapi terus terang saja aku merasa rindu dengannya. Bermesraan dengan perempuan yang selalu membuat laki-laki bergairah, hahah," ucap Aldo sambil tertawa.

"Ajaklah dia jalan atau pergi liburan, kenapa dia selalu saja ada di rumah. Biasanya dia pulang dari liburan satu bulan kemudian dia langsung pergi lagi," kata Nadia.

"Mungkin sepupumu menahannya agar tidak pergi lagi," kata Aldo.

"Tidak mungkin, Ken itu orangnya pasrah saja sama istrinya. Aku memanfaatkan kelemahannya untuk mendekatinya dan membuatnya membenci istrinya."

"Lalu, apakah dia berganti nomor telepon?" tanya Aldo.

"Aku tidak tahu."

Keduanya diam, Nadia menyeruput kopinya. Siang ini dia malas makan siang, jadi pertemuan dengan Aldo hanya memesan kopi kesukaannya.

"Bagaimana dengan pembantu yang dekat dengannya? Apakah dia bisa di manfaatkan?"

"Tita?"

"Ya, dia pernah membantuku untuk menemui Erika dan mengajaknya pergi," kata Aldo.

"Hmm, memanfaatkan pembantu bodoh itu ya?"

"Ya. Kalau kamu memberinya hadiah, pasti dia akan menuruti apa yang kamu mau," kata Aldo.

"Apa yang aku inginkan?"

"Cobalah menyuruh dia untuk meminta nomor ponsel Erika yang baru."

"Itu tidak mudah."

"Hahah! Nadia, apa kamu tidak punya otak?" tanya Aldo dengan sinis.

"Apa maksudmu? Kamu mengatakan bodoh?"

Aldo kembali tertawa lebar, membuat Nadia kesal. Tapi kemudian dia memberitahu sarannya untuk memanfaatkan Tita.

"Cobalah menyuruh pembantu itu mengambil ponselnya dan mencatat nomornya. Itu pun kamu tidak bisa memikirkannya? Ckckck, seorang direktur keuangan menghadapi masalah itu tidak bisa."

"Kamu jangan meremehkan statusku di kantor," kata Nadia dengan kesal.

"Kamu gunakan kepintaranmu itu untuk menyuruh pembantu itu mengambil ponselnya dan mencatat nomor baru Erika. Aku benar-benar ingin menemuinya, aku merindukan kemesraan dengannya. Dan kamu bisa mendekati Ken lagi, aku akan membuat rencana besar agar Erika mau liburan panjang denganku," ucap Aldo dengan semangat.

Nadia tersenyum kecil, dia mengerti dengan rencana Aldo. Lalu dia pun setuju untuk memanfaatkan Tita mengambil ponselnya ketika sedang lengah.

"Baiklah, aku akan menggunakan rencana itu. Aku akan menyiapkan hadiah untuk gadis bodoh tersebut," ucap Nadia.

Ia sangat yakin Tita akan membantunya meski dia tahu kalau gadis pembantu itu adalah kepercayaan Erika.

Tita juga yang membantu Erika untuk menggagalkan dirinya mendekati Ken, meski Ken adalah sepupunya tapi dia sangat mencintai laki-laki itu.

_

_

*****

1
Husein
😀 kisah yg rumit...
bagaimana kl mereka jatuh hati...
sampai kapan bs menghindar dr hubungan suami istri?
Sazmah Maa
lanjut
Husein
aku bukan istrimu yg sesungguhnya... 🤭
Husein
apakah itu Ken?
ato Nadia?
puspa Sari
lanjut..👍👍👍
puspa Sari
🤣🤣🤣🤭😄😄
Laila Isabella
di tunggu update nya thor
puspa Sari
lanjut kan 👍👍👍👍
puspa Sari
lanjut👍👍👍👍
mama yogi
sedikit setiap bab nya 🤭🤭, semoga ga panjang episode nya😂
puspa Sari
di tunggu Ken jantuh cinta kebaran istrinya
puspa Sari
lanjut makin penasaran ceritanya...
Laila Isabella
permulaan bab yg menyenangkn..d tunggu update nya lagi author..
Laila Isabella
kembaran kah mereka??..masih tertanya2..🤭
Husein
kak up nya baanyakin dong 🙏🤗🤗🤗
Husein: eh ummi🙏
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!