Sebuah bandul berbentuk bintang, berbahan dasar perak, hadiah ulang tahun terakhir dari ibuku, menjadi penyemangat untukku bertahan melawan kerasnya hidup seorang diri.
"BINTANG"
Itu namaku.
Aku adalah seorang mahasiswa berusia 22 tahun, yang terlahir mandiri. Sebuah kemandirian yang tercipta karena paksaan keadaan. Ibuku meninggal dunia saat usiaku baru beranjak sebelas tahun.
Sedangkan Ayah... ia tak mau mengakuiku.
Aku terusir dari rumah mewah milik ayahku, saat remaja, karena tuduhan keji ibu tiriku. Menjadi guru private, juga pengemudi ojek online, begitulah caraku bertahan hidup.
Aku memiliki kekasih, seorang gadis lugu berhijab bernama Agisna. Mulanya aku menganggap hubunganku dengannya hanya berdasar 'keisengan'.
Namun di dua bulan perjalanan cintaku dengannya, Agisna mulai dengan ketidaknyamannya, karena statusnya sebagai hijabers syar'i.
Untuk menghindari fitnah dari status 'pacaran', Gisna akhirnya memberikan pilihan kepadaku sesuai anjuran sang Ayah.
Dan pilihan itu adalah;
Menikah atau berpisah?
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Eka Magisna, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Bintang Perak Komentar