...----------------...
Xio yang masih bingung bagaimana caranya agar dia bisa pergi ke dunia lain tersebut memutuskan untuk memeriksa isi dalam kotak tersebut yang dikatakan akan menambahnya menjadi kuat.
Xio mengambil kotak tersebut dan membukanya, kotak tersebut mengeluarkan sinar dan setelah cahaya itu redup nampaklah kalung yang sangat indah dengan bola kecil yang didalamnya seperti memuat seluruh galaksi.
"Wah cantik sekali" ucap Xio yang terpana dengan keindahan kalung tersebut, saat Xio menyentuhnya Xio merasakan kepalanya menjadi sangat sakit dan pandangannya mulai kabur.
Xio duduk dilantai sembari memegang kepalanya seakan tidak kuat menahan rasa sakit tersebut dan 'brugh' Xio terjatuh dan mulai tak sadarkan diri.
Tak lama kemudian Xio mulai membuka matanya dan Xio juga masih merasakan sedikit sakit di kepalanya.
"Apa yang terjadi?" ucap Xio bingung karena sekarang dirinya sedang terbaring di lantai.
[Berhasil mengkonfigurasi host]
"Apa?, siapa itu?" Xio kaget karena tiba-tiba mendengar suara yang asing didalam kepalanya.
[Menjawab host, saya adalah system yang telah terhubung dengan host dan saya juga adalah system yang akan membantu host menjadi kuat]
"Apakah system yang seperti didalam novel?" tanya Xio.
[Ya hampir seperti itu]
"Lalu apa saja kegunaan mu?" tanya Xio lagi.
[Menjawab pertanyaan host]
[Berikut adalah keguanaan saya] Setelah system mengatakan hal tersebut tiba-tiba muncul layar hologram dihadan Xio.
-Status
-Shop
-Lottery
-Inventory
-Penukaran
fitur akan bertambah jika system mengalami update
[System juga dapat memindahkan host kedunia Flix]
"Hmm ternyata nama dunia tersebut adalah dunia flix" deheman Xio sambil mengangguk tanda mengerti.
"Kalau begitu Status" Ucap Xio dan muncul lagi layar hologram dihadapan Xio.
...----------------...
...«STATUS»...
...Nama: Xio Archon...
...Umur: 17...
...Ras: Human...
...Level: 1 (0/100)...
...HP: 95/100...
...MP: 0...
...Element: -...
...STR: 10...
...DEF: 10...
...AGL: 10...
...INT: 50...
...Skill: -...
...Ps: -...
...Inventory: Kotak Diamond 1×...
...----------------...
Xio memperhatikan Statusnya yang berada di layar hologram tersebut.
"System apa maksud dari ps?" Tanya Xio karena hanya ps yang Xio tidak mengerti untuk yang lainnya Xio sudah mengerti karena sering melihatnya didalam game.
[Ps adalah Poin System yaitu poin untuk ditukar dengan barang barang yang ada di shop]
"Oh seperti itu dan juga system box dibagi menjadi berapa Tier?" ucap Xio.
[Box dibagi menjadi 5 Tier yaitu:
1.Box perunggu
2.Box silver
3.Box Gold
4.Box diamond
5.Box Mistery ]
"Baiklah System buka box diamond" ucap Xio.
[Membuka box diamond]
[Selamat Host mendapatkan 1 Gelas air surgawi]
[Selamat Host mendapatkan element kegelapan dan element ruang]
[Selamat Host mendapatkan 100.000 ps]
[Selamat Host mendapat Skill Book Black hole dan skill Book shadow army]
"Baiklah aku mengerti, System apakah untuk memasang element akan menyakitkan?" Xio bertanya pada System untuk memastikan karena biasanya didalam novel-novel mereka akan kesakitan.
[Benar, saat proses pemasangan element host akan meraskan sakit dan juga saat pemasangan diharapkan host untuk tetap sadar]
"Hmm bagaimanapun aku harus menjadi kuat untuk menyelamatkan kakek" gumam Xio.
"Baiklah System pasangkan element kegelapan dan element ruang kedalam tubuhku" ucap xio Xio penuh keyakinan.
[Memulai memasang element kegelapan 1%…10%]
argghh teriak Xio.
Tiba-tiba saja Xio mersakan sakit di seluruh tubuhnya sampai membuatnya berguling- guling dilantai.
[24%…48%…60%…82%…99%…100%]
[Element kegelapan berhasil dipasang]
"hahh…hahh ini sangat menyaki-" belum selesai Xio menyelesaikan perkataannya dengan nafas yang terengah-engah sudah ada lagi suara System yang membuat Xio membelalakkan matanya.
[Memulai memasang element ruang 1%… 13%…]
Argghh
lagi-lagi Xio di buat kesakitan dengan proses pemasangannya.
[27%…45%…63%…87%…99%…100%]
[Element ruang berhasil di pasang]
"Hahh…hahh…" dengan nafas yang terengah-engah dan badan yang sudah basah oleh keringat Xio berusaha bangkit.
"S*alan, ini sangat menyakitkan" ucap Xio mendengus.
Xio kemudian mengingat tadi dia mendapatkankan air surgawi, Xio sangat berharap air tersebut dapat menyembuhkan tubuhnya.
Xio pun memutuskan untuk bertanya pada System.
"System apakah air surgawi yang tadi aku dapatkan dapat menyembuhkan tubuhku?"
[Menjawab pertanyaan host, benar air tersebut dapat menyembuhkan tubuh tuan dan bahkan dapat menumbuhkan kembali lengan tuan]
"Apaaa!!!" Xio sangat terkejut dengan apa yang dikatakan System, bagaimana tidak, apakah mungkin tangan yang sudah terputus dapat sembuh kembali.
"Apakah itu benar System?" tanya Xio bahagia tapi masih memiliki keraguan.
[Menjawab host, itu memang benar]
Xio pun Tanpa menunggu lebih lama lagi dia ingin mencobanya, Tapi Xio bingung bagaimana cara mengeluarkan air tersebut dalam inventory, kemudian Xio ingat jika didalam novel mereka hanya perlu membayangkannya saja.
Xio pun mencoba membayangkan air tersebut berada ditangannya, tak lama kemudian.
pofff
Tiba-tiba saja terdapat gelas kaca digenggaman tangan Xio dan didalam botol kaca tersebut terlihat seperti ada cairan bening yang sangat jernih.
Tanpa menunggu lama lagi Xio segera meneguk potion tersebut.
Glekk…glekk…
1 detik 2 detik 3 detik
Tak terjadi reaksi apapaun, Xio berpikir 'ternyata memang benar tidak mungkin diriku untuk sembuh'.
Tapi tak lama kemudian tubuh Xio bercahaya dan tubuhnya juga merasakan kenyamanan yang sangat hangat.
Tubuh Xio berangsur-angsur meregenerasi dirinya dimulai dari luka dimukanya yang mulai tertutup kemudian kakinya yang dan yang terakhir adalah tangannya yang mulai tumbuh kembali.
"Ahhh nyaman sekali" ucap Xio.
Xio kemudian memperhatikan bagian tubuhnya, alangkah terkejutnya Xio saat melihat tangannya yang kembali utuh.
Xio mencoba berdiri tanpa tongkatnya dan ternyata Xio dapat menggerakkan kembali kakinya.
"Akhirnya aku bisa sembuh kembali!" ucap Xio sambil loncat-loncat kegirangan.
Saat sedang asiknya meloncat-loncat Xio menengok kearah cermin yang ada disamping lemari.
Xio sangat terkejut dengan tampilan wajahnya yang sangat tampan.
(Visual Xio Archon)
"Apa-apaan ini bahkan wajahku menjadi lebih tampan dari sebelumnya" Ucap Xio terkejut.
Tak berselang lama dari keterkejutannya, Xio mencium bau tak sedap dari tubuhnya dan ternyata bau tersebut berasal dari keringatnya.
Xio memutuskan pergi ke kamar mandi dikamarnya untuk membersihkan tubuhnya yang sangat lengket oleh keringat.
Saat sampai dikamarnya Xio masuk ke kamar mandi dan membuka bajunya, Xio kembali di kejutkan dengan tubuhnya yang terlihat lebih berotot dimulai dari otot perut dan juga otot tangannya.
Tak menghiraukan perubahan tubuhnya Xio memutuskan untuk segera mandi, dan saat sedang mandi juga Xio bertanya pada System.
"System bagaimana caranya aku pindah ke dunia flix?" ucap Xio.
[Menjawab host, Apakah host ingin berpindah sekarang?]
[Y/N]
"Tunggu tunggu jangan sekarang!" ucap Xio terkejut karena mana mungkin dirinya dipindahkan sekarang saat sedang mandi.
.
.
.
.
**BERSAMBUNG
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 183 Episodes
Comments
Villain
anjirrrr endk ngotak 🗿
2024-08-31
0
Amma Pasar
PS itu playstation
2024-02-01
1
Nf@. Conan 😎
msih mnyimak
2023-12-06
1