"Selalu ku lukis rindu diantara kerlip bintang
Dilangit malam, Selalu ku lukiskan Cinta, namun
Ku selalu bertanya "Adakah aku di hatimu..??
"Terkadang kamu tak bisa memilih kepada siapa
Jatuh cinta. Karena itu terjadi begitu saja.
Meski mulut berkata tidak.
"Hati tak bisa menolak".
Raehan tersiksa dengan rasa di hatinya.
Ingin ia mengutarakan semua yang ia rasa pada
Hana, "Tapiiiii... , Dari mana aku akan memulainya.?
"Dia berbeda, dia diam tapi penuh makna.
Tatapannya Fokus, tapi sangat teduh.
Langkahnya pasti, Dia pribadi yang mandiri dan
Sederhana.
***
Mungkin bawaan orang kasmaran itu seperti yang Raehan rasakan. "Aseeekkk"!!
Sebenarnya tugas dari kampus itu butuh penyelesaian. "Tapi gara-gara urusan hati.."
Itu tugas nasibnya terabaikan!
Alias ditunda lagi, dan tertunda lagi.
Wajah tampan itu malam ini memaksa hatinya
untuk fokus pada tugasnya.
Dia menyelesaikan tugasnya dengan jurus
"kebut semalam" menjelang subuh tugas baru beres. Akhirnya.. selesai juga.!
"uuhhhhh.."
Di hempaskan semua penatnya.
Dan ia pun meluruskan punggungnya.
"TOK.. TOK..TOK.."
Baru saja mata ini mulai terlelap.
Bibi mengetuk pintu kamar, membangunkan untuk sholat subuh.
"kakakkkk...."!!
Suara bibi memanggil tuan mudanya.
"Yaaaa bii..." Raehan menjawab suara bibi"
Dan berharap si bibi berhenti mengetuk pintunya.
Tumben Filza sudah rapi gadis cantik itu
Sudah menunggu sang kakak di meja makan.
Dan mama menghantarkan papa sampai teras.
"KAKAKKKK..."!
Teriakan Filza begitu nyaringgggg...!
"Raehan melangkah menuruni anak tangga."
"Astsga"
Harus berapa lama lagi aku menunggu??
Filza sudah mulai tak sabar.
Ia pun berlalu dari meja makan.
Dan sang kakak menarik kursi, lalu duduk untuk
Menikmati sarapannya. "sesuap, dua suap,
Baru saja suapan ketiga.
"DIINNNNN.... DINNNNN.."
Filza membunyikan klokson mobilnya.
"Haaaa..haaa.." Rupanya dia membalas dendam
pada kakaknya.!
Raehan menghentikan suapannya.
Dan pemuda tampan itu melangkah dengan keki.
Melihat ulah adiknya.
"Berangkat ma.." pamitnya pada mama.
"Hati-hati pesan sang mama".
Mobil itu meluncur pelan, Dan akhirnya menepi
Di pagar hitam. "Gadis kecil itu sudah siaga di pintu pagar. Dan Hana terlihat cantik dengan rok hitamnya di padukan dengan tunik yang bercorak kotak-kotak serasi dengan hijab berwarna coklat.
"Pagiiii kakak..!!
Angel menyapa Filza dan Raehan sembari salim
pada keduanya. " pagiii... jawab mereka.
"Assalamualaikum.. sapa Hana.
"Walaikumsalam.." jawab Raehan dan Filza.
"Raehan selalu mencuri pandang pada Hana yang selalu fokus melihat ke depan.
"kenapa hati ku selalu bergetar aneh seperti ini?
Raehan berkecamuk dengan suasana hatinya.
"Angel.. " Suara Raehan membuat Hana menatap
wajah tampan itu dari kaca spion.
"Yaaaa... " Anak cerdas itu merespon Raehan.
"Mo ikut nggak..??
"kakak hari minggu mo jalan-jalan lhoo.."
Kata Raehan.
KE "PASAR?? YAAA.. KAK???
Jawab Angel polos,
"Haaaaa haaaa" itu kalau kakak Hana yang ngajak. kata Raehan sambil melihat Hana dari kaca.
"Heee heee..."
Hana dan Filza tertawa bersama.
"KE PANTAIII"!!
Angel mau ikut??
Tanya Raehan penuh harap, lhaa iyalah Dia sangat berharap, kalau Angel ikut otomatis Hana
Turut serta.
Angel tidak langsung menjawab.
Anak cerdas itu tau adab, Ia menoleh ke Hana
Gadis itu seakan minta persetujuan sang kakak.
"Hana melihat ke kaca, Dan tatapan mata Raehan ada disana, "Aseekkk"..
"Hadeuhhhh... ada getar-getar aneh di hati ini."
Raehan yang selalu bertampang' COOL"
Saat ini tebar pesona dengan mengumbar senyum manisnya pada Hana.
"Kakakkkk... , Angel menguncang-nguncang tangan Hana.
"OKE.." Hana menganggukkan kepalanya.
"Asikkkkkkk..." Teriak Angel senang.
Filza geleng-geleng.
Raehan terus tersenyum dan pandangannya tak
lepas dari Hana.
***
"Bahagia itu ternyata sangat sederhana".
Dengan menatap wajah Hana.
Itu cukup menbuat hati ini merasa bahagia.
Pulang kuliah Aktifitas Filza, Rebahan..
Dengerin musik, melihat-lihat Story orang-orang
Teriak minta di bikinin jus buah sama bibi.
Terus lanjut tidur.
"Sang kakak sibuk dengan suasana hatinya".
Dia sudah berjanji pada gadis kecil itu , Mengajaknya jalan-jalan ke pantai.
Dia harus menepati janjinya.
***
Hari yang di nanti pun tiba.
Pagi sekali Sang kakak mengetuk pintu Filza.
"Deee..." Hayooo buka pintunya.!
Filza sebenarnya paling malasss hari minggu
Bagun pagi-pagi, kalau nggak demi sang kakak
Dia lebih suka tarik selimut, dan lanjut bermimpi.
Berbeda sekali dengan Hana.
Setelah sholat subuh, Dia sudah sibuk dengan
Pekerjaan rumahnya, 'Yaa nggak jauh-jauh..
Dengan cucian baju, membersihkan rumah.
Angel pun sangat semangat.
Dari subuh Dia sudah sibuk memilih baju yang
Mo dipakainya. "umi.. kakak Raehan baik yaa..?
Angel bercerita pada Umi dan Abinya.
"DINNN DINNN..."
Suara klakson mobil terdengar dari luar pagar.
"Ayooo kakak... Angel sibuk menarik tangan Hana.
"Okee.. Salim dulu sama Umi dan Abi.. kata Hana
Pada Angel. Assalamuallaikum..
"Walaikumsalam.." jawab Umi dan Abi Angel.
Mobil melaju .. menuju pantai Ancol.
"Angin pantai dan deburan ombak menyambut
kedatangan mereka."
Mobil pun segera diparkir.
Angel dan Filza berebut turun dulu-duluan.
Filza sangat senang dengan Angel.
Gadis kecil yang cerdas.
Angel bak lepas dari pingitan.
Gadis kecil itu terus berlari , dan Filza dengan senang hati mengejar-ngejar Angel yang terus tertawa.
"Hana duduk di tepi pantai, di atas batu.
Raehan pun mendekat ke Hana.
"Disaat seperti ini yang selama ini Raehan inginkan. Pemuda tampan itu mengumpulkan
keberaniannya. "Hatinya bergejolak "
Dia ingin utarakan apa yang selama ini menyiksa
hatinya.
"Hana.. "
Aku tak mau berlaku munafik.
Aku memiliki rasa,Dan rasa ini semakin
Hari semakin menyiksa.
Aku ingin menitipkan rasa ini di hati mu.
kata Raehan mengungkapkan pada Hana.
"Tiba-tibaaaa... Byurrrr..." Deburan ombak menghampiri mereka.
"Aaaaa... " Hana kaget dan tanpa sadar menubruk tubuh Raehan yang sedang menunggu
Jawaban darinya.
"uuhhhhhhhh..."
itu diluar dugaan Raehan .
sengaja pemuda tampan itu membiarkan tubuhnya dalam pelukan Hana.
***
Oke sampai jumpa di Episode berikutnya yaa🥰
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 87 Episodes
Comments
Whiteyellow
Semangat..🤗
2021-02-27
1
Deska wu
like lagi
2021-01-07
1