"System, apakah aku boleh menambah jumlah investasi ku dengan cara berhutang?" Tanya Raizor yang baru selesai menyantap makanannya.
[Tentu boleh tuan, dengan syarat anda bisa membayarnya]
Mendengar itu, mata Raizor langsung berbinar binar, dan dia langsung meminjam 5 juta Rp uang dari sebuah aplikasi pinjaman online.
[Sebaiknya tuan menyembuhkan diri anda terlebih dahulu]
Setelah uang dia pinjam masuk kedalam rekening banknya, Raizor kemudian mengikuti saran yang diberikan oleh system.
Dia kemudian langsung membuka shop system dan mencari minuman kesehatan instan dan minuman energi dari system dan langsung membelinya.
[Mengurangi 350,000 Rp uang tuan]
Glek!
Setelah Raizor meminum keduanya secara berurutan, dia merasakan tubuhnya kembali di penuhi dengan energi dan semangat, lalu rasa sakit yang tadi ada di kepalanya juga sudah menghilang.
Kemudian Raizor memanggil dua orang perawat untuk melepas selang infus yang ada di tangannya. Lalu setelah itu Raizor pun merapikan pakaiannya dan meminta bantuan kepada dua orang perawat yang tadi dia panggil, untuk mengantarkannya ke ruangan dokter.
"Permisi Dokter, apa saya boleh masuk?" Tanya Raizor yang sudah berada di depan pintu.
"Iya! Silahkan masuk." Jawab Dokter dengan Santai.
Krekk!
"Permisi Dok!" Kata Raizor melangkahkan kakinya kedalam sebua ruangan.
"Eh, Nak Raizor! Kenapa kamu tiba-tiba kesini? Padahal kamukan sedang sakit?" Tanya Dokter itu terkejut melihat kedatangan Raizor.
"Duduk dulu nak!" Ucap Sang Dokter mempersilahkan Raizor untuk duduk.
"Nah! Justru itu Dok, saya kesini mau memeriksakan kesehatan saya!" Jawab Raizor.
"Owh cuma itu, padahal kamukan bisa, meminta perawat untuk memanggil saya ke kamar mu untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, jadi tidak perlu repot-repot begini." Kata dokter itu menanggapi jawaban Raizor.
"Hehe, maaf Dok saya tidak tahu," sahut Raizor sambil menggaruk pipinya yang tidak gatal.
"Huh! Ya sudah, jika kamu memang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan, kita mulai sekarang!" Kata Dokter itu, yang langsung di setujui Raizor dengan anggukan kepala.
Dokter itu melakukan pemeriksaan kesehatan pada tubuh Raizor selama 15 menit. Kemudian raut wajah Dokter itu terlihat aneh setelah melakukan pemeriksaan.
"Ada apa Dok? Apa ada sesuatu yang salah?" Tanya Raizor ketika melihat raut wajah Dokter itu menjadi aneh.
"Eh, tidak, tidak ada yang salah, malahan tubuh kamu saat ini sudah sehat kembali!" Jawab Dokter itu sedikit terkejut.
"Jadi apakah saya sudah bisa pulang Dok?"
"Ya kamu sudah bisa pulang hari ini!"
"Baiklah, kalau begitu pak Dokter bisa tolong buatkan saya surat keterangan sehat?" Tanya Raizor.
"Iya bisa tunggu sebentar ya!" Jawab Dokter itu kemudian mengetik komputer yang ada di depannya.
"Seperti yang saya katakan kemarin, kamu tidak perlu membayar biaya perawatan di Rumah sakit ini, karena kecelakaan ini terjadi akibat kelalaian pihak rumah sakit! Nah ini surat keterangan sehatnya!" Kata Dokter menyerahkan surat itu.
"Dan ambil nih, pakaian baru mu!" Kata dokter memberikan baju dan celana baru untuk Raizor pakai.
"Pakaian mu yang lama sudah rusak akibat kecelakaan itu." Kata dokter menjelaskan.
"Wah! Makasih Dok!" Kata Raizor bersemangat, kemudian dia berjalan menuju pintu keluar.
Raizor kemudian memasuki kamar nya yang tadi lalu mandi dan berganti pakaian.
Setelah semua barang miliknya siap, Raizor pun pergi meninggalkan rumah sakit itu, kemudian dia pergi ketempat pangkalan ojek yang berada dekat dengan rumah sakit.
20 menit kemudian, Raizor pun akhirnya sampai di kos-kosannya.
[Mengurangi 20,000 biaya ojek]
"System, investasikan 4,650,000 Rp" kata Raizor yang baru saja duduk di atas kasur.
[Menginvestasikan 4,650,000 Rp Pada System]
[Sisa uang anda, 20,000 Rp]
Hari itu Raizor menjalani kehidupan nya dengan santai.
*************
[Selamat penghasilan dari investasi tuan pada system hari ini 4,800,000 RP]
Keesokan harinya paginya Raizor kembali di bangunkan oleh suara notifikasi dari system.
Dia kemudian mengambil Hp yang ada di samping kirinya, lalu melihat jam pada Hp-nya.
Hp Raizor menunjukkan pukul 05:30 pagi, melihat itu dia langsung membuka lemari baju dan mengambil beberapa pakaian yang akan di gunakannya ke sekolah.
Setelah itu Raizor pun mandi, menyiapkan sarapan dan bekal makan siang, lalu Raizor juga menyiapkan peralatan belajarnya, serta merapikan tempat tidurnya.
Tepat pukul 06:50 pagi semua persiapan Raizor telah selesai.
"Wah, tidak biasanya aku selesai lebih awal!" Kata Raizor yang baru saja menyelesaikan makan-nya.
"Jika gerbang sekolah ditutup pada jam 07:31, artinya aku harus masuk pada jam 07:29. Lalu waktu yang ku perlukan untuk pergi ke sekolah dari kos-kosan ku sekitar 15 menit!" Gumam Raizor membuat sebuah rencana sambil makan.
"Artinya aku masih memiliki waktu sekitar 14 menit. Dan waktu untuk mencari tukang ojek sekitar 5 menit. Baiklah! 14 menit seperti cukup untuk bermain game!" Teriak Raizor, kemudian bermain Hp hingga pukul 07:04.
Kemudian Raizor pergi mencari untuk mengantarnya pergi ke sekolah.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 47 Episodes
Comments
𝙆𝙖𝙞𝙨𝙖𝙧 𝙙𝙚𝙬𝙖 𝙠𝙪𝙣𝙤
ini di Indonesia atau negara mana? jepang saja jam masuk sekolahny jam 8+ dan juga negara lain.
2024-06-18
1
𝙆𝙖𝙞𝙨𝙖𝙧 𝙙𝙚𝙬𝙖 𝙠𝙪𝙣𝙤
kalo di Konoha beda lagii ni👊😹 😭 , ambulance nabrak orang yg g salah apa² sampai di bawa rumah sakit tpi rumah sakit ambulance yang nabrak korban tidak merasa bersalah 😭😹😹
2024-06-18
1
𝙆𝙖𝙞𝙨𝙖𝙧 𝙙𝙚𝙬𝙖 𝙠𝙪𝙣𝙤
nahhh ini ni laki laki tidak pernah merasakan sakit jika tidak demam + tersakiti
2024-06-18
0