NovelToon NovelToon
Tunggu Pembalasanku

Tunggu Pembalasanku

Status: sedang berlangsung
Genre:Cinta Terlarang / Chicklit
Popularitas:20.2k
Nilai: 5
Nama Author: Diana Ana

Selena Fransiska, gadis cantik nan seksi yang bekerja di toko bunga. siapa sangka di balik sifatnya yang ramah dan lembut ternyata dia menyimpan dendam yang membara di dalam hati nya.

karena keserakahan orang terdekat membuat hidup nya hancur dan hidup dalam ketakutan selama bertahun-tahun. sampai ia menemukan waktu yang tepat untuk membalas dendam

"Atas semua perbuatan yang kau lakukan kepada ku dan kedua orang tua ku. akan ku balas semua perbuatan mu paman..!

******

Di lain sisi ada Bara Antonio seorang CEO muda yang tampan pria berusia 29 tahun ini, tidak pernah merasa bahagia hidup bersama istrinya dan akhirnya menemukan wanita yang ia cintai dan membuatnya bahagia. Namun ternyata cinta tulus Bara hanya di balas dengan kepura-puraan belaka.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Diana Ana, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Mimpi Buruk

 Seorang gadis kecil berusia delapan tahun tampak sangat bahagia. Karena hari ini kedua orang tua nya akan membawa nya berlibur ke luar negeri, tempat sang kakak bersekolah.

Sambil memasukkan baju-baju kedalam koper gadis itu tidak berhenti tersenyum sambil bersenandung.

"Mah,Pah... Berapa lama kita berlibur ke cina?

"Entahlah sayang mungkin sekitar satu mingguan. "ucap sang ibu sambil mengemasi barang bawaan putrinya.

"Kenapa sebentar sekali mah. Harus nya kita liburan di sana satu bulan, bukan satu minggu "rengek gadis itu sambil memasang wajah cemberut.

"Ya gak bisa gitu dong sayang. Kan papah harus kerja dan kamu juga harus sekolahkan?

"Oh, iya juga ya? "jawab gadis kecil itu lagi tapi kali ini sambil tersenyum kecil.

"Sudah, Sudah... ayo kita segera berangkat nanti bisa ketinggalan pesawat loh. Dan kamu putri kecil kesayangan papah sudah siap apa belum? "tanya sang papa sambil menggendong putri kecil nya yang manis.

"Udah dong Pah. Liat nih aku sudah cantik begini" jawab sang putri sambil mencium pipi sang papa.

Akhirnya mereka sekeluarga berangkat ke bandara mengunakan mobil dan di antar oleh supir pribadi keluarga.

Namun sebelum mereka berangkat Joseph, yang merupakan paman gadis kecil itu dan juga adik dari papah nya datang untuk memberikan laporan perusahaan.

"Mas Andre, mbak Silvia. Kalian hati-hati ya selama di perjalanan dan sampaikan salam ku untuk Nicolas. "ucap Joseph kepada kakak dan kakak ipar nya yang akan berangkat.

"Iya, Joseph aku titip perusahaan ya. mungkin aku di sana sekitar satu minggu.

"Iya mas. bersenang-senanglah di sana dan jangan khawatirkan soal perubahan, aku pasti akan mengurusnya dengan baik.

"Dan untuk keponakan Paman yang cantik ini. Jangan lupa bawakan paman oleh-oleh yang banyak ya. "ucap Joseph sambil mencubit pipi gembul keponakan nya.

...******...

Selama dalam perjalanan si gadis kecil tidak henti-henti nya mengoceh sambil menunjuk pemandangan di luar jendela mobil.

"Papah, mamah lihat itu pemandangan nya indah sekali. "celoteh di gadis kecil sembari menarik-narik kecil lengan baju orang tua nya.

Namun pandangan si gadis kecil itu Tiba-tiba melihat seseorang yang ia kenal

"Papah, bukankah orang yang ada di dalam truk itu paman Joseph?

"Di mana say---"

"BRAAAKKK........

Tiba-tiba mobil yang mereka tumpangi, di tabrak oleh truk dari arah depan dengan sangat kuat. Sehingga mobil itu oleng dan menghantam pembatas jalan.

Para penumpang mobil itu semua nya terlempar keluar karena kuatnya hantaman, namun si gadis kecil itu tidak terluka terlalu parah karena berada dalam dekapan sang ibu.

Tetapi ketika ia menengok ke atas terlihat tubuh ayah dan ibunya hancur karena menjadi tameng saat bangkai mobil itu menindas tubuh mereka bertiga. Dalam keadaan terluka gadis kecil itu hanya bisa berteriak!

"MAMA......"

"PAPA......"

...******...

"TIDAKK......"

Selena terbangun dari tidur nya dengan keringat dingin yang membanjiri kening dan tubuhnya.

Gadis itu itu berjalan cepat ke arah laci guna mencari obat yang selama ini ia konsumsi.

"DI MANA OBAT KU? "racau nya sembari mengacak-ngacak seluruh isi laci.

Dan setelah mencari dengan terburu-buru akhirnya Selena menemukan obat yang dia cari. Tanpa menggunakan air gadis itu langsung meminum obatnya dua dosis sekaligus.

"Kenapa mimpi itu selalu menghantuiku setiap malam? Apa salah ku Tuhan sehingga engkau tidak pernah bisa membiarkan ku tidur dengan tenang walau hanya semalam.

Sambil meringkuk di samping tempat tidur Selena hanya bisa menangis. Menangisi nasip yang terlalu kejam padanya, tanpa ia tau apa salahnya? Menangis, kadang berteriak itulah yang Selena lakukan setiap pagi, karena setiap malam mimpi buruk itu selalu datang menghantui tanpa henti.

Setelah reaksi obat itu berjalan dan Selena sudah berangsur tenang. ia menengok ke jam weker yang ada di meja dan waktu sudah menunjukkan pukul 05:30.

"Sudah jam segini, sebaiknya aku bersiap untuk berangkat ke toko bunga. "ucap Selena sambil berlalu ke kamar mandi.

...********...

Pagi ini Bara sudah rapi dengan setelah jas berwarna biru dongker di padukan dengan celana yang berwarna senada. setelah melakukan solo karier di kamar mandi tadi malam. Pagi ini Bara bangun dalam keadaan yang lebih segar.

"Tok. Tok.tok....

"Jesica, aku berangkat ke kantor dulu ya. Kamu jangan lupa sarapan, aku sudah siapkan sarapan nya di atas meja. "ucap Bara di depan pintu kamar Jessica sebelum ia berangkat ke kantor.

1
wah psikopat
Vika mika
ada apa ini? kenapa tiba-tiba ada penjahat? 🥺
jreng jreeeengggg kaget tuh
Vika mika
cerita yang selalu di nanti..🥰
Ade Hendaya
penuh teka teki
Vika mika
kira2 Selena kenapa ya? 🥲
Vika mika
Thor, mana kelanjutan ceritanya...🥺
akankah Bara dan Selena akan pecah telor hari ini? 😂
gak nyangka, kalau selama ini Selena ada Magdalena...🥺
Kamu sih Celine, cari masalah sama Selena...🙃 sebetulnya Selena itu sifatnya ga bakalan berbuat jahat kalau gak di ganggu duluan. 🥺
~🌛JimSu🌜~
davidkah itu?? wahhh selena kurang pintar taktiknya fokus sama bara sih
~🌛JimSu🌜~
kasihan sih sebenarnya Bara kalau diperalat krn hidupnya aja udh spt boneka bagi istri dan mertuanya. semoga selena lsg melunak hatinya dgn bara
~🌛JimSu🌜~
thor tanda bacanya banyak yg salah deh.. antara kadang ada, kadang ga ada. yg harusnya kalimat penjelasan jd ada tanda petiknya. jd bikin mikir
jadi penasaran, siapakah orang itu? 🙃
up lagi Thor, tambah seru cerita nya. 😍
cerita yang menarik
Di tunggu up selanjutnya Thor..🥰
Bridget
Jangan sampai terhenti ya, thor! Aku suka banget ceritanya ❤️
VagaBond
Pesan cerita ini mengena dan membuat saya merenung.
Shreya Das
Imajinasiku meledak membayangkan adegan-adegannya. 😲
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!