NovelToon NovelToon
The Eternal Witch

The Eternal Witch

Status: sedang berlangsung
Genre:Anak Genius / Murid Genius / Fantasi Wanita / Pembaca Pikiran / Peramal / Cinta Istana/Kuno
Popularitas:6.5k
Nilai: 5
Nama Author: Elicia

Kegaduhan dunia sihir membawa malapetaka di dunia manusia, petualangan seorang gadis yang bernama Erika Hesly dan teman temannya untuk menghentikan kekacauan keseimbangan dunia nyata dan sihir.

apakah yang akan dilakukan Erika untuk menyelamatkan keduannya? mampukah seorang gadis berusia 16 tahun menghentikan kekacauan keseimbangan alam semesta?

Novel ini terinspirasi dari novel dan film Harry Potter, jadi jika kalian menyukai dunia fantasi seperti Harry Potter maka kalian wajib baca yaa...

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Elicia, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Part 17

PLAKKK!!

Wajah tampan Alzer menoleh kesamping saat tangan lembut Erika menampar wajahnya, selama beberapa detik terjadi keheningan, tidak ada yang percaya tentang apa yang telah terjadi.

Rasa panas membekas di pipi sebelah kiri Alzer, laki-laki dengan jubah abu-abu itu mengusap pipi kirinya yang terasa panas.

"apa...yang kau lakukan Erika!?" Tanya Alzer yang tidak percaya dengan apa yang di lakukan Erika.

"Aku hanya memberikan sesuatu yang harusnya kau dapatkan" ucap Erika sambil menatap tajam Alzer.

"Kau..." Erika menunjuk Alzer

"Kau pikir kau hebat karena sudah berhasil mendapatkan bendera itu dengan mengorbankan temanmu huh?" Ucap Erika dipenuhi kemarahan.

"Kau sama sekali tidak sekeren dan sehebat itu! Kau hanya pecundang yang menyusahkan orang lain!" Lanjut Erika

Mendengar apa yang dikatakan Erika membuat laki-laki itu terdiam, dia tidak terima dengan kata-kata yang keluar dari bibir mungil Erika.

"Pecundang? Aku? Kau pikir kau siapa yang dengan berani mengatakan itu?" Balas Alzer yang juga tak terima dengan apa yang gadis itu katakan.

"Dan kau bilang mengorbankan temanku? Aku sama sekali tidak pernah melakukan itu..." Alzer berhenti sejenak sebelum tersenyum miring meremehkan.

"...karena aku tidak pernah berteman dengan seorang mudblood seperti mu" lanjut Alzer membisikan kata-kata itu di depan wajah Erika.

"Harusnya dari awal temanmu menolak untuk menjadi umpan jika dia tidak mau" kali ini Alzer menegakan badannya, dia melihat reaksi pada Erika yang kini semakin memerah padam.

"Kau jahat Alzer, ku pikir kau lebih baik daripada teman-temanmu yang lain...."

"...tapi nyatanya kau lah yang terburuk" Erika kecewa dengan apa yang telah Alzer lakukan.

Dengan perasaan kecewanya Erika berbalik dan pergi bersama Kira yang sedari tadi hanya menjadi pendengar pertengkaran mereka.

Alzer terdiam saat Erika menghilang di telan jarak, perasaan tidak nyaman kini memenuhi relung hatinya, ia menghela nafas kesal sebelum berbalik ke arah teman-temannya.

"Woo..kau di tampar seorang mudblood" ucap salah satu temannya yang membuat Alzer memicingkan mata.

"Lalu apa urusanmu?" Kesal Alzer yang kemudian melangkah pergi.

Dalam perjalanannya matanya memicing ke lantai bawah, disana ia melihat Erika tengah mengobati Etor yang memiliki luka memar di beberapa bagian.

"Tsk, apa hebatnya si rambut kuning itu" gumamnya lirih kemudian melanjutkan perjalananya yang tertunda.

***

"Aw...sakit!" Teriak Etor saat tangan Erika menyentuh bagian kulitnya yang melepuh.

"Tahan sedikit lagi" ucap Erika yang kemudian mengoleskan Ramuan sihir di luka Etor.

Secara ajaib luka Etor sembuh dalam sekejap mata, kini terlihat Erika sudah selesai melakukan pengobatan yang dia lakukan.

"Selesai" ucap Erika

"Terimakasih" ucap Etor dengan penuh semangat seperti biasanya.

Dari kejauhan Kira datang membawa tiga botol minuman yang ia beli dari kantin Akademi, dia melambaikan tangannya kearah mereka berdua.

"Kalian tau, aku baru saja mendengar sesuatu yang bagus" ucap Kira membuat kedua temannya penasaran.

"Apa itu?" Tanya Etor penasaran.

"Ehem...aku mendengar jika... Liburan sekolah akan segera di umumkan!!!" Saat ini Kira melompat-lompat senang.

Mendengar apa yang dikatakan Kira membuat kedua orang itu serempak bersuara.

"AKHIRNYAAA!!!!!" ucap Erika dan Etor serempak, hal itu membuat mereka bertiga menjadi pusat perhatian karena kehebohan yang terjadi.

***

Di belahan dunia lain di waktu yang sama seorang wanita cantik berjubah hitam tengah berjalan-jalan di sebuah hutan dengan pepohonan yang menjulang tinggi.

Senandung merdu terdengar melalui bibir sang wanita, jari-jarinya menyentuh bunga yang bermekaran di semak berduri, setiap langkah yang ia buat menimbulkan kematian bagi yang tersentuh oleh kulitnya.

Bunga yang ia sentuh menjadi hitam pekat bagai kegelapan, rumput yang ia injak tiba-tiba mengering tanpa sebab, dan hewan yang mendengar senandungnya langsung pergi berlari untuk mencari tempat aman.

"Oh...kelinci yang manis..." Ucap wanita itu saat melihat seekor kelinci yang kakinya terjebak di bebatuan.

Tangan wanita itu menyingkirkan batu yang menindih sang kelinci, tangannya yang lain memegang tubuh binatang itu agar tidak kabur.

"Ow...malang sekali hidupmu..." Ucapnya lembut.

Bukannya merasa terlindungi kelinci itu malah menendang-nendang merasakan ketakutan saat wanita itu mendekatkan wajahnya, rasa sakit tiba-tiba menjalar ke seluruh tubuh sang kelinci saat lehernya tergores gigi tajam sang wanita.

Wanita itu tanpa ampun mencabik-cabik tubuh sang kelinci dengan taring yang ada di bibirnya, kini wajah wanita itu penuh darah dari sang kelinci yang kini sudah terpisah dengan kepalanya.

"Mnh....ketakutan...penderitaan....semua sangat nikmat..." Ucapnya sambil menjilati darah kelinci yang tersisa di tangannya.

Wanita dengan wajah cantik itu kembali melangkah di dalam hutan, tidak ada yang tau siapa wanita itu dan di manakah tempat tinggalnya, wanita dengan liontin ekor duyung yang tersemat di lehernya yang jenjang, suara merdu dan kecantikan bagai Dewi seolah bisa menelan setiap pria yang menatapnya, namun semua itu hanyalah topeng yang menutupi sifatnya yang bagaikan seorang monster yang haus akan darah segar.

***

Brukk

kali ini Erika menjatuhkan diri di atas kasurnya, hari ini dia memutuskan untuk tidur lebih awal daripada hari-hari biasanya.

"Oh...lelah sekali..." ucapnya pada dirinya sendiri

dia menaikan kakinya ke kasur, mencari kenyamanan untuk posisi tidurnya saat tanpa sengaja kakinya menyenggol sebuah kotak yang ia terima beberapa hari yang lalu.

"...ini kan..." tangannya meraih kotak itu, kotak yang terbungkus rapi dengan kain hitam membuatnya lupa akan rasa lelah yang ia rasakan beberapa menit yang lalu.

"emang apa yang di kirim Eyang?" tanyanya kepada diri sendiri.

dengan hati-hati tangannya membuka ikatan kain itu, menampilkan sebuah kotak kayu dengan ukiran kuno, dengan hati-hati ia membuka kotak itu secara perlahan.

mata gadis itu membulat saat melihat isi dari kotak yang Eyangnya berikan, dia meraih surat yang ada di kotak itu kemudian membukanya dengan semangat.

Bagaimana kabarmu cucuku tersayang?

Eyang harap kamu baik-baik saja di tempat baru mu, beberapa hari yang lalu Eyang menemukan buku herbal yang Eyang gunakan saat sekolah di sana, jadi pakailah untuk belajar.

Jangan lupa untuk makan Erika.

~*salam hangat dari Eyangmu tersayang*.

Senyum hangat terukir dari bibir manis Erika, gadis itu melihat ke arah kotak yang berisi buku besar kuno dari neneknya, dengan hati-hati gadis itu menaruhnya di tumpukan buku paling favorite.

Matanya kembali ke kotak, ia menemukan beberapa camilan kesukaan gadis itu sejak kecil, melihat itu Erika menjadi sangat bahagia dan menantikan liburan musim panas nanti.

"em....bagus, aku akan membaginya dengan yang lain" ucap Erika saat melihat camilan yang di berikan sang Eyang.

1
Cimeranim
Semangat thorr/Drool/
Avalee
Thor, “aku tanganku” mksdnya gmn ya?
elica: waduh lupa ngga aku perbaiki tuh kak, makasih ya udah di koreksi 🙏
total 1 replies
Bulan_Eonnie🌝🦋💎
Cuma mau bilang. Alzer punyaku 😎
Bulan_Eonnie🌝🦋💎
Chinese banget ya namanya 🤧
elica: wkwk emang maunya orang nya dari China kak🤫🤫
total 1 replies
Y. Kasanova
Semangat thor 🙌🏻🙌🏻🙌🏻
sjulerjn29
semangat thor
Petrichor_petc 🌧️🍃
semangat kak! seru banget/Smile/
Petrichor_petc 🌧️🍃
shok /Skull/
Zea
wihhh azler main nyosor yaa
Avalee
Sampai sini dulu, nanti back lagi. Sekalian jgn lupa baca ceritaku ya thor, judulnya Beauty in the Struggle, makasiii 😍😍
elica: on the way kak😁✨
total 1 replies
Avalee
Etor, kalo di indo santet namanya 😭🤣
Avalee
Naksir lu?
fawala
Di bagian ini seru ceritanya, enak di baca dan jelas. Okey smgtt terus berkarya nya ya Kak.
elica: kakak juga semangatt yaa😁✨✨
total 1 replies
Lishara
semangat🙌🏻
Bulan_Eonnie🌝🦋💎
Biar aku tebak. Ini pasti Etor, kan?/Chuckle/
elica: emm siapa yaaa🤗🤗
total 1 replies
RedVelvet
Ceritanya menarik dan seru jadi banyak imajinasi tentang dunia sihir. Semangat kakak /Angry//Kiss/
Alni Lestari
semangat kk
Baby Vell 🤫🐱🍰
Seru, menghibur banget
Baby Vell 🤫🐱🍰
Keren banget thor semangat ya thor/Drool/
Bulan_Eonnie🌝🦋💎
Next kak
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!