NovelToon NovelToon
Aku Yang Kau Campakkan

Aku Yang Kau Campakkan

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Nikahmuda / Poligami / Reinkarnasi
Popularitas:6.6k
Nilai: 5
Nama Author: ummy phuji

Zaskia Wulandari seorang gadis cantik berusia 22 tahun di ceraikan sang suami saat Abimana putra Nugraha yang kini berusia 24 tahun berhasil meraih kesuksesannya sebagai seorang dokter kandungan

Zaskia dan Abimana menikah saat usia mereka masih Belia dimana Zaskia kala itu baru berusia 15 tahun dan Abimana berusia 17 tahun

Mereka di nikahkan karena permintaan terakhir ayah Zaskia yang saat itu mengalami kecelakaan maut saat perjalanan dinas keluar kota

dalam keadaan kritis,ayah Zaskia pak Ibrahim Alziqri meminta sahabatnya pak Hartanto Nugraha untuk menikahkan anak-anak mereka karena pak Ibrahim tau jika mereka berdua menjalin hubungan kasih

pak Hartanto ayah Abimana akhirnya setuju menikahkan ke-duanya walaupun Bu Andini Ibunda Abimana tidak setuju karena menganggap usia mereka masih sangat muda

tapi keinginan Abimana dan pak Hartanto hingga bu Andini tidak bisa lagi menolak dan akhirnya setuju walaupun dalam hatinya tidak

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ummy phuji, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 11 Cinta boleh tapi bodoh jangan

Hari demi hari berlalu,bulan demi bulan pun berganti

Kehidupan Kia masih tetap sama menjadi seorang istri dari Abimana namun hanya status saja ibu mertuanya pun memperlakukan Kia seperti pembantu

sedangkan ayah mertua dan suaminya tidak pernah mengatakan apa-apa mereka hanya diam saja karena mereka tidak bisa membantah semua keinginan bu Andin ibu mertua Kia

Isma sering kali geram dengan perlakuan ibu mertua sahabatnya itu tapi kia selalu melarang isma untuk protes pada bu Andin

"jangan ima,saya mohon saya tidak ingin ada keributan

saya tidak apa-apa kok,kamu tenang aja ya" ucap kia menenangkan sahabat sekaligus kakak angkatnya itu

"ya tidak boleh begitu juga kia lihat tangan kamu penuh luka bekas percikan minyak panas hiks hiks hiks ayah Ibra dan bunda Nita memperlakukan kamu bak porselin yang mereka jaga begitu hati-hati tapi ibu mertua kamu itu memperlakukan kamu kayaknya orang rendahan

Abimana juga sebagai suami kamu yang seharusnya menjaga kamu tapi apa yang di lakukannya dia hanya diam saja kia Begitupun dengan ayah mertua kamu dia bagaikan kerbau yang dicucuk hidungnya sama istrinya " ucap Ima emosi dan menghapus airmatanya dengan kasar

Zaskia pun ikut menangis, sebenarnya dia pun sudah tidak tahan Dengan perlakuan ibu mertuanya tapi kia tidak tau mau bagaimana lagi

Dia juga sangat mencintai Abimana,abimana pun memperlakukannya Dengan baik begitu juga dengan papa mertuanya baik pada kia

Bagi kia yang penting abimana masih cinta dan menyayanginya itu sudah cukup untuk kia

Untuk menghilangkan rasa bosan mereka berdua jika malam hari karena hanya ada mereka berdua

Ima mengajak Kia berjualan souvenir secara online ,ima mengalihkan rasa sedihnya dan juga kia karena kematian ayah Ibra sosok yang selama ini menyayangi , mencintai dan melindungi mereka

Ima tidak ingin berlarut-larut dalam kesedihannya

Bahkan ima dan kia sembunyi sembunyi membeli ruko yang ada di dekat sekolah mereka sebagai gudang tempat pembuatan souvenir mereka

Jiwa dagang kedua orang tua ima benar-benar menurun padanya

Setahun ,dua tahun kini kia dan Ima sudah lulus sekolah dan mereka masuk dalam peringkat satu dan Dua

Kia berada di peringkat satu umum dan ima di peringkat dua umum serta Amelia adik ipar kia mendapatkan juara tiga umum

Benar kata orang dengan siapa kita bergaul maka kita pun akan ikut seperti mereka

Dalam jangka waktu dua tahun itu ima dan kia sudah merekrut banyak karyawan untuk mengerjakan souvenir pesanan orang

Ima dan kia hanya memberikan ide-ide terbaru untuk model souvenir mereka dan menunjukkan bagaimana caranya mengerjakannya

Jadi keduanya hanya datang kesana untuk mengontrol usaha mereka itu

Orang-orang banyak yang tidak mengetahui usaha mereka hanya karyawan dan keluarga karyawannya saja yang tau juga Amelia adik ipar kia sekaligus sahabatnya walaupun usia mereka beda setahun

Amelia tau jika mereka berdua adalah pemilik usaha itu dan Amelia juga sekarang bekerja di sana sebagai reseller secara online jadi Amelia juga sudah punya penghasilan sendiri tanpa sepengetahuan Kedua orang tuanya

Bahkan ima dan kia mengajak teman-temannya yang putus sekolah dan tidak ingin melanjutkan pendidikan mereka ke meja perkuliahan

Ima dan kia mendapatkan beasiswa penuh di universitas impian mereka

"pa ma kia mendapatkan beasiswa penuh di universitas di kota dan kia ingin mengontrak rumah yang ada di dekat kampus kia dan ima nanti " ucap kia yang kini duduk dihadapan kedua mertuanya

"enak saja,kamu tidak usah kuliah nanti juga ujung-ujungnya jadi ibu rumah tangga akan berkutat di kasur, sumur dan dapur ijazah sarjana kamu tidak akan berguna

Buang buang uang saja kamu,uang suami saya tidak akan cukup untuk membiayai kehidupan kamu di kota nanti " ucap bu andin ketus

"Mama kenapa sih kan bagus jika kak kia melanjutkan kuliahnya lagian yang membiayai kuliah kak kia bukan mama dan papa tapi pemerintah

bang abi juga kuliah di kota jadi kalau kak kia kuliah juga mereka bisa tinggal bersama bang abi juga ada yang urus tidak mesti beli makanan diluar lagi kan ada istrinya yang ngurus

Heran deh sama mama menantunya mau maju tapi mama halangi cukup sudah ma,mama memperlakukan kak kia layaknya pembantu dirumah ini

Ingat ma Amel juga perempuan dan suatu saat nanti Amel bakal menikah dan punya mertua

Bagaimana perasaan mama jika amel juga di perlakukan seperti mama memperlakukan kak kia selama ini "protes amelia yang sudah tidak tahan dengan perlakuan mamanya pada kakak iparnya itu

Amel merasa jika mamanya sudah sangat keterlaluan menghalangi keinginan kakak iparnya untuk melanjutkan pendidikannya

Amelia sangat menyayangi kia karena kia bukan hanya sebagai kakak iparnya tapi kia adalah sahabat baiknya

"cukup amel kamu itu tidak tau apa-apa kamu masih kecil dan ini akibatnya kamu sering bergaul dengan mereka kamu itu sekarang suka membantah perkataan mama" ucap bu andin sangat kesal karena putrinya memihak kepada zaskia

"Amelia bukan anak kecil lagi ma,amel sudah bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk sekarang usia amel sudah 16 tahun ma jika mama lupa amel bukan lagi bocah 7 tahun yang hanya bisa iya iya saja dengan perintah mama" sahut Amelia benar-benar kecewa pada mamanya itu

"bagus ya kamu sekarang, sudah merasa hebat kamu semuanya masih pakai uang mama sudah belagu kamu ya "ucap bu andin semakin geram pada putrinya itu yang suka membantah beda dengan putranya Abimana yang sangat penurut

Kia hanya diam saja memilin ujung baju kemejanya

Bahkan Amelia sering gemas sendiri melihat kesabaran kakak iparnya itu

Kia yang memang anak manja dan penurut pada kedua orang tuanya dulu saat keduanya masih hidup dan kia juga tidak pernah mendapatkan bentakan dari kedua orang tuanya senakal apapun dia jadi ketika ibu mertuanya membentak bentaknya kia akan ketakutan dan membuatnya selalu menuruti perintah ibu mertuanya

Tak jarang bu andin bermain fisik tapi kia tidak pernah mengatakan pada siapa pun termasuk Amelia dan isma

Lengan, paha kulit perut kia penuh lebam akibat pukulan dan cubitan Bu Andin taoi demi bakti dan cintanya pada sang suami Abimana kia memilih diam dan menangis saat sudah berada di rumahnya sendiri

isma sering mengatakan padanya jika dia itu jangan terlalu penurut dan banyak diam

"Kia ingat ya Cinta sih boleh tapi kamu jangan bodoh mau maunya di jadikan babu gratisan

Sadar kia sadar kamu itu makan dari hasil kerjamu sendiri

Suamimu itu si abimana hanya memberikan nafkah seadanya saja sama kamu dan saya kira itu hanya formalitas saja yang dikatakannya sebagai nafkah "ucap isma kala itu merasa sangat geram pada kia karena manut manut aja sama keluarga suaminya

"sudah sudah kalian jangan lagi berdebat biarkan kia melanjutkan pendidikan masa depannya masih panjang

Dan benar kata Amelia jika kia bisa tinggal bersama abimana di kota dan kia juga bisa mengurus Suaminya "ucap pak Harto menengahi perdebatan anak dan istrinya itu

"tidak bisa begitu dong pa..."

"cukup ma biar kia melanjutkan kuliahnya karena sayang jika dia tidak mengambil beasiswanya apalagi ini beasiswa penuh tidak semua anak bisa mendapatkan kesempatan seperti itu ma" potong pak Harto

1
Teh Euis Tea
alhamdulilah icha berteman dgn teman yg tapat karna ima dan kia adalah anak" yg baik
Idapriati Matiro
semoga Ima kia dan icha sukses persahabatan kalian langgeng sampai tua
Idapriati Matiro
lanjut thor
Maulana ya_Rohman
lanjut lagi thor
Teh Euis Tea
semoga persahabatan kalian abadi ya, jgn ada perpecahan saling dukung di antara kalian
Teh Euis Tea
22nya anak yatim piatu semoga kalian sukses sama" ya, hidup rukun sm ima ya kia dan abaikan suamimu itu
Maulana ya_Rohman
lanjut lagi thor....
Maulana ya_Rohman
perjalanan yang baru...
semoga semangat baru yang membara.... 🔥🔥🔥🔥🔥🔥..
apakah di kampus akan bertemu sama suami Kia🤔🤔🤔...
aku lupa siapa nama nya🤦🏻‍♀️
Maulana ya_Rohman
perjalanan yang baru...
semoga semangat baru yang membara.... 🔥🔥🔥🔥🔥🔥..
apakah di kampus akan bertemu sama suami Kia🤔🤔🤔...
aku lupa siapa nama nya🤦🏻‍♀️
Maulana ya_Rohman
kedepan nya pasti Kia jodoh nya Si kulkas nih🤔🤔🤔...
siapa ya nama nya... akau lupa.. e🤭
Teh Euis Tea
minalaidzin walfaidzin maaf lahir bathin ya othor
sehat selalu untuk othor
ummy phuji: dengan ucapan yang sama 🙏🏻🙏🏻🥰
total 1 replies
Maulana ya_Rohman
akan ada karma yang Abi tuai...
dan penyesalan akan menghampiri nya...😏
Maulana ya_Rohman
akan ada karma yang Abi tuai...
dan penyesalan akan menghampiri nya...😏
Teh Euis Tea
dasar suami luknut km abi, semoga km nyesel telah membohongi kia
Teh Euis Tea
semoga kalian selamat ya di perjalanan
Teh Euis Tea
semoga kalian sukses ya kia ima
Nancy Nurwezia
minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir batin..
ummy phuji: dengan ucapan yang sama, mohon maaf lahir dan batin 🙏🏻🙏🏻
total 1 replies
Teh Euis Tea
minalaidzin walfaidzin maaf lahir bathin ya othor
Teh Euis Tea: sama sama bun
ummy phuji: dengan ucapan yang sama, Mohon maaf lahir dan batin 🙏🏻
total 2 replies
Irma
minal aidzin wal faidzin thor mohon maaf lahir dan batin
ummy phuji: dengan ucapan yang sama
total 1 replies
🍾⃝ ͩSᷞɪͧᴠᷡɪ ͣ
jangan buat karakter kia lemah thor. /Chuckle/
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!