"Pasangan paling dinanti", begitulah tagline beberapa berita di media cetak dan televisi dimana fotonya dihiasi wajah Dira dan Cloe. Dalam beberapa hari sejak skandal kencan keduanya diungkap ke publik, berita seluruh dunia mendadak dikuasai mereka.
"Bagaimana perasaan anda setelah menjadi kekasih pewaris Kenan Grouph?" seorang wartawan menodong Cloe tepat saat wanita itu turun dari mobilnya. Cloe tersenyum memperlihatkan wajah malu tapi penuh kebahagiaan.
"Doakan saja. Aku harap hubungan kami akan bertahan lebih lama," ucap Cloe memohon doa dari wartawan serta orang-orang yang menonton berita itu.
Di satu sisi ketika Cloe sedang berbunga dengan hubungannya bersama Dira, ada seorang wanita yang menarik kopernya sepanjang trotoar. Ia mulai menyerah mencari tempat tinggal. Kemanapun ia meminta izin tinggal, ia selalu ditolak setelah mengakui sedang mengandung tanpa suami. Bia tahu akan seperti itu. Namun, ia tidak akan menyerah begitu saja. Pasti ada satu tempat dimana ia dan bayi kecilnya nanti bisa bernaung.
Mungkin banyak orang yang akan mengatainya bodoh. Terutama tentang bagaimana ia bisa memberikan kesuciannya begitu mudah pada pria yang belum menikahinya.
Bia dan Dira lain. Ia menyimpan kepercayaan jika Dira akan selalu berada di sampingnya. Mereka bukannya baru mengenal satu atau dua bulan, keduanya sudah bersama sejak TK - usia 4 tahun.
Bia bukan gadis kuat. Ia cenderung mudah didominasi dan dibully. Sementara Dira sangat tegar laksana karang di lautan. Karena itu sejak berusia empat tahun, Dira seperti pagar yang menjadi pelindung Bia meski pada akhirnya pagar itulah yang memakan tanaman.
Bia bukannya terpana pada bujuk rayu dan janji. Hari itu Dira mengambil kesucian Bia sebagai alasan bukti akan cintanya.
"Kita putus saja, ya?" Kalimat menakutkan itu sudah kesekian kali terucap dari mulut Bia. Pria mana yang tidak kesal mendengar kata putus bahkan tanpa ia tahu apa penyebabnya. Dira juga tidak merasa berbuat sesuatu yang salah.
"Kali ini karena apa lagi?" tanya Dira emosi.
"Memang kamu tidak malu diledek menuntun beruang setiap kali berjalan denganku?" tanya Bia.
Dira menggeleng. "Aku sudah katakan dari dulu! Biar saja mereka berkata apa, jangan dengarkan. Aku sama sekali tidak akan berhenti mencintaimu," tekan Dira.
Bia mencoba meraih tangan Dira. "Tapi aku tidak pantas untukmu," ucapnya serak. Dira menepis tangan itu. "Aku sendiri merasa malu karena kau terlihat sangat bercahaya sementara aku, buruk rupa," keluh Bia.
"Kenapa kau sangat menilai rendah diriku? Kamu pikir cintaku hanya sebatas melihat keindahan wajah? Bagaimana dengan hati dan kecerdasan? Kau baik hati juga pintar. Sebelah mana yang kurang?" omel Dira.
"Yang orang lihat hanya cangkang," kilah Bia.
"Itu orang lain, bukan aku." Dira merasa darahnya mulai naik tat kala Bia masih memalingkan wajah darinya. "Jangan ucapkan kata itu lagi. Aku tidak akan putus denganmu," tegas Dira.
Bia menggeleng. "Aku sudah tidak tahan dengan hinaan orang karena pacaran denganmu."
Kali ini kalimat Bia berhasil memancing emosi Dira hingga puncak. Ia raih pergelangan tangan Bia dan memegangnya dengat kuat.
"Harus aku apakan dirimu agar kau tidak meninggalkanku?" Dira mulai hilang akal. Bia mencoba menepis tangan Dira tapi genggaman itu begitu kuat hingga membuat Bia tak kuasa melawan.
"Lepaskan aku! Jika kau sayang padaku, biarkan aku pergi," pinta Bia. Gadis itu sama sekali tidak bisa mengerti dalamnya perasaan Dira. Ia tidak bisa hidup tanpa Bia, baginya gadis itu adalah segalanya.
Kesal, Dira menarik Bia dari lapangan basket ke bagian belakang sekolah. Di sana mereka menuruni tangga menuju ruangan di bawah tanah. Ruangan itu hanya memiliki satu pintu tanpa jendela dan hanya digunakan sebagai gudang.
Bia kebingungan dengan sikap Dira yang membawanya ke tempat segelap dan sedingin itu. Entah siapa orang yang meninggalkan kunci gudang di pintu. Dira seakan mendapat kesempatan. Ia paksa Bia masuk ke dalamnya lalu mengunci pintu rapat-rapat dari dalam.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 257 Episodes
Comments
Rizkha Nelvida
ambil sisi baik dr setiap cerita ,,dan tinggalkan komen yg baik ,,,sekiranya nggak suka ceritanya ya tinggalkan se simple itu😊bc bab ini teringat nasehat ibu dulu,,sekarang giliran kita pula menasehati anak 😔
2022-10-31
0
Najwa_auliarahma
dan sekarang apa buktinya diraaaaa.... malah kamu sendiri yang ninggalin bia 😡
2022-08-29
0
𝕭'𝐒𝐧𝐨𝐰 ❄
inikah awalnya???
2021-12-25
0