Kaylee Si Gadis Konglomerat
Bab 8
Di kantornya.
pria bernama Henry sedang menunggu telepon dari seseorang. Di sampingnya,ada seorang wanita bernama Marisa terus saja menatap Henry yang tak berhenti menatap telepon nya di atas meja.
Tak lama, telepon berbunyi.Henry buru buru mengangkat nya tapi yang bunyi rupanya alarm ponsel Marisa.
Henry mendesis, sial...
"Kau menunggu telepon dari siapa? Apa kau sedang mengerjakan sesuatu secara rahasia?" tanya Marisa.
"Tidak"jawab Henry cepat.
Henry lantas melihat pakaian yang di kenakan Marisa.
"Hei,Kenapa kau berpakaian seperti kurir?" tanya nya pada marisa.
"Aku sedang mengintai,Aku butuh beberapa hari untuk menyelidikinya jadi,Jangan hubungi aku Dan juga jangan lupa makan" ucap marisa
"Mengintai? Siapa?" tanya Henry lagi dengan heran.
"Aku tidak mau bilang"jawab Marisa sok misterius.
"Hei! News Patch mungkin sebuah perusahaan bagus yang memungkinkan mu datang dan pergi dengan bebas, tapi aku sebagai atasan mu, aku harus tau apa rencana mu,lagipula Kita hanya berdua" ucap Henry.
"Baiklah, kalau begitu. Aku akan memberitakan nya kepada mu" ucap Marisa.
Marisa mendekati Henry. Henry mendengarnya dengan serius.
"Baik.jadi, aku baru menonton acara yang di bintangi Kelvin Stewart dan Chelsea Briana yang membuat film bersama. Aku merasakan sesuatu di antara mereka. Jadi, aku punya perasaan ada sesuatu yang lain diantara mereka,Aku mau memeriksa nya" ucap Marisa.
"Baiklah, terus lah menggali.Kau akan mencapai titik terendah. Maka, kau akan menimbun lubang nya. Kau akan terus menggali dan mengisi lalu kau akan di bayar" ucap Henry.
"Apa yang kau katakan? Kau mengejek insting ku?" sinis Marisa.
"Tidak, aku hanya tidak berharap banyak" ucap Henry.
"Bagaimana jika aku mendapatkan beritanya?" tanya nya pada Henry.
Sebelum Henry menjawab pertanyaan Marisa.
Tiba tiba Telepon di meja Henry akhirnya benar-benar berdering.
"📞Halo? Ya, ini wartawan Henry" ucap henry.
Selanjutnya,Henry pergi menemui Direktur Zack dari SM Group di sebuah taman. Henry mengajak Direktur Zack pergi ke tempat yang aman agar mereka bisa bicara.
****
Aleda memberi laporan ke Agatha, kalau Kaylee menerima pesan dari Indonesia sebelum naik pesawat saat kaylee berada di London. Aleda bilang itu pesan dari nomor prabayar.
"Ponsel prabayar?"gumam Agatha.
***
Malamnya.
Galvin dan Kaylee ketemuan di taman.Galvin memberitahu Kaylee kalau nomor itu dari ponsel prabayar.
"Biasanya penjahat menggunakan telepon itu atas nama orang lain" ucap Galvin memberi tau.
"Nomor siapa itu?" tanya Kaylee.
"Orang nya sudah meninggal. Tapi, nomor ini aneh. Hampir tidak ada panggilan yang di buat dari sana. Pesannya di kirim dari Kota Madya" ucap Galvin,memberitahu informasi yang sudah di dapatkan nya dari detektif.
"Kota Madya? Itu lingkungan ku" jawab Kaylee cepat.(hay gays lagi lagi jangan di buat serius,ini daerah hanya perumpamaan🤣🙏)
"apa ada seseorang yang sedang kau pikirkan?" tanya Galvin.
"Apa? Tidak ada.oke baiklah Kerja bagus,Mari menulis kontrak.besok Aku akan menghubungimu"
Kaylee lagi lagi langsung pergi meninggalkan Galvin begitu saja.
***
Paginya...
Galvin sarapan dengan sang ayah.Galvin masih mengenakan kaus oblong nya saat itu dan berkata, kalau sup nya terasa asin. Tapi Pak Anson tidak mendengarkan kata kata Galvin. Ia tampak sedang memikirkan sesuatu.
"Ayah, sup nya asin. Apa ayah mendengarkan?" ucap Galvin.
Tak lama Ponsel Galvin berdering. Panggilan interview dari SM Group!
Pak Anson tak yakin itu dari SM Group.
"Kau sudah lama melamar,Baru sekarang mereka menelepon?"tanya Pak Anson pada putranya.
"Pengacara firma hukum sering pindah pekerjaan dan selalu ada lowongan"jawab Galvin.
"Lalu bagaimana dengan pekerjaan penasihat hukum itu? Apa yang akan kau lakukan tentang itu?"tanya nya lagi.
"Lupakan saja satu klien itu. Aku memerlukan wawancara SM Grup itu" jawab Galvin.
"Tetap saja, kau sudah berjanji"Ucap Pak Anson.
"Ayah menjadi terlalu penyayang lagi. Aku tidak menandatangani apa pun, jadi, tidak ada masalah legal atau moral" jelas Galvin.
***
Galvin akhirnya tiba di SM Group,ia menarik nafasnya dengan dalam untuk menghilangkan kegugupanya.
Sementara itu.
TEAM GOLD sedang membahas Galvin.
"Galvin, dia lulus ujian izin terakhir. Dia lulus dari universitas daerah, bukan yang bergengsi. Ayah nya gagal dalam banyak bisnis,mengajukan kebangkrutan dan memulihkan diri. Dia memiliki restoran Sate Kambing dan mulai membayar utangnya di tahun 2017. Berdasarkan laporan pajak penghasilan tahun lalu, bisnisnya tidak buruk, tapi dia kesulitan karena utang nya yang besar" ucap Aleda.
Aleda menunjukkan foto Galvin yang sedang melayani klien wanita.
"Pengacara Galvin memiliki meja di sudut restoran milik ayahnga dan menyebut itu sebagai kantornya" ucap Aleda lagi.
"Kau sungguh akan menerimanya?" tanya pak liam pada Agatha.
"Akan menyegarkan memiliki orang seperti dia dalam grup elite kita" jawab Agatha.
"Lalu siapa di sini yang mau bekerja dengan Nona Kaylee?" tanya Clara pada mereka yang ada di depan nya.
"Tidak buruk untuk membuatnya bertanggung jawab" jawab Agatha.
Tak lama kemudian, Kaylee datang dan melihat mereka sedang membahas Galvin.
Galvin lantas masuk. Ia kaget melihat Agatha dan Kaylee juga ada di sana. Agatha pun memberitahu Galvin siapa Kaylee.
Galvin tambah terkejut ternyata Kaylee adalah Putri dari Halbert Smith.
Tiba tiba terdengar bunyi alarm. Seorang staff datang menemui Agatha. Ia bilang, ada situasi darurat.
Sontak, Tim Gold langsung beranjak ke layar monitor. Mereka melihat seorang pria hendak bunuh diri dari atap gedung SM.
Di atap gedung. pria itu teriak teriak, meminta putri nya di kembalikan dan mengatakan mereka semua pembunuh.
Petugas keamanan tidak ada yang berani mendekat lantaran pria itu mengancam akan loncat ke bawah.
Tak lama Aleda berhasil mendapatkan identitas pria itu.
"Adiwijaya,usia 54 tahun. Di tahun 2015, putrinya yang bekerja di pabrik tembaga kita. Dia meninggal dalam kecelakaan tahun lalu. Dia meminta kompensasi industri yang di tolak dan datang untuk mengeluh" terang Aleda.
"Itu protes ilegal di properti pribadi. Kita bisa memberi tuduhan tambahan" ucap Agatha.
"Aku menghubungi tiga kantor media di dekat kantor pusat. Itu tidak akan tersebar jika berakhir dalam 10 menit" ucap Aleda.
Agatha pun menerima foto Adiwijaya dari tangan Aleda dan bergegas ke atap dengan Pak Liam dan beberapa stafnya.
Agatha membujuk Adiwijaya untuk turun.
"Kau menerobos masuk ke properti pribadi, dan ini protes ilegal. Jika kau berhenti sekarang, kami tidak akan meminta ganti rugi untuk itu. Jangan bodoh" teriak Agatha yang jarak nya agak jauh dari Pria tua itu.
"apakah Kau tahu perasaanku!" Tanya Adiwijaya berteriak dari pinggir gedung.
"Aku tidak tahu, tapi jika kau melakukan ini, kau bukan hanya kehilangan putri mu, tapi juga putra mu. Saudari nya sudah meninggal. Jika kau di penjara, apa yang akan terjadi kepada putra mu yang cerdas? Kau harus berpikir tentang dia. Kami akan menjamin dia mendapat pendidikan yang baik"ucap Agatha yang masih berusaha membujuk Pria itu.
"Kalian sungguh akan melakukannya?" Tanya Adiwijaya pada Agatha memastikan ucapan nya.
Agatha mengangguk, tapi yang terjadi setelah Adiwijaya turun, para staf menangkapnya atas perintah Agatha.
Kaylee dan Galvin yang melihat itu dari layar monitor,kemudian mereka langsung beranjak pergi.
Di dalam lift, Kaylee bertanya apa yang bisa Galvin lakukan untuk pria seperti Adiwijaya.
"Mendengarkan. Setidaknya, dengarkan ceritanya" jawab Galvin.
Mendengar itu,Kaylee tampak memikirkan sesuatu. Begitu pintu lift terbuka, Kaylee keluar lebih dulu membuat Galvin bingung.
Kaylee berjalan dengan cepat, menuju pintu keluar,ia melihat Adiwijaya yang sedang di seret seret oleh petugas keamanan untuk masuk kedalam mobil polisi.
Saat sedang berjalan,Dua orang wanita berjalan ke arah Kaylee sambil menenteng bungkusan yang isinya roti.
Saat berpapasan dengan wanita itu, Kaylee merebut bungkusan itu, membuat semua yang ada di lobi kaget.
Kaylee terus berjalan, sambil memakan roti nya, lalu membuang sampahnya sembarangan.
Sampai diluar,, Kaylee masuk ke mobil salah satu karyawan, saat karyawan itu sedang menelpon di dekat pintu mobil.
Karyawan itu teriak saat kaylee membawa mobilnya pergi tanpa seizinnya, tapi Kaylee tak peduli. Galvin yang melihat itu kaget dan penasaran dengan rencana Kaylee.
Kaylee terus melajukan mobil itu dengan kencang dan menabrak mobil polisi yang terparkir di depan pintu,mobil yang dimana para petugas keamanan sedang menyeret adiwijaya untuk masuk,ia menabrak mobil polisi itu dengan sengaja. Sontak, semua orang melihatnya,kaget!
...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...
...Happy Reading All🥰🥰🥰...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 60 Episodes
Comments