Sebelum Gea masuk ke dalam ruangan VIP tujuannya, pintu di samping ruangannya itu terbuka oleh seseorang. Gea berbalik dan melihat ke dalam ruangan itu. Dia melihat Kevin duduk di dalam sana dan tangannya tengah memeluk seorang wanita. Wanita itu juga berbaring di atas Kevin. Dia tampak terkejut. Kevin yang melihat ke bawah tiba-tiba mengangkat kepalanya dan melihat Gea yang ada di pintu.
Mata mereka bertemu. Gea dengan cepat melihat ke arah lain dan berjalan ke ruangan lainnya mengikuti Kenzo dan Nina. Kevin tampak terkejut melihat Gea berada di tempat itu. Dia tidak menyangka hal itu sama sekali dan Gea juga terlihat benar-benar berbeda.
Club itu benar-benar tempat yang berkelas tinggi dan lantai 2 itu dikhususkan hanya untuk anggota VVIP dan VIP.
'Tapi apa yang dia lakukan di sini dan dengan siapa?' Tanya Kevin dalam hati.
Di ruangan lain Gea berjalan masuk lalu duduk di samping Nina. Aldo yang bicara dengan yang lainnya membalikkan kepalanya saat dia melihat Kenzo dan yang lainnya datang.
"Happy birthday Bro." Ucap Kenzo kepada Aldo.
"Happy birthday Aldo." Ucap Nina juga mengucapkan selamat kepada Aldo.
"Happy birthday Aldo." Kali ini giliran Gea yang memberikan selamat kepadanya.
"Terima kasih semuanya." Ucap Aldo kepada mereka.
Kemudian mata Aldo melihat ke arah Gea.
"Gea lama tak bertemu. Bagaimana kabarmu?" Ucap Aldo.
"Aku baik, terima kasih." Balas Gea.
"Ayo duduk. Apa yang ingin kalian minum pesan saja." Ucap Aldo.
Kemudian Gea duduk di samping Nina tapi pikirannya teralihkan entah ke mana.
Gea tengah memikirkan tentang wanita yang bersama Kevin.
'Apakah dia wanita yang di rumorkan sebagai kekasihnya? Kenapa wanita itu terlihat familiar? Di mana aku pernah melihatnya?' pikir Gea.
Nina pun melihat ke arah Gea.
"Apa yang kau pikirkan?" Tanya Nina.
Gea dengan cepat kembali kepada kesadarannya.
"Tidak, hmmmm.... lupakan saja." Ucap Gea.
Setelah itu Aldo duduk di samping Gea dan mengobrol dengannya. Aldo memang sangat baik dia bertanya tentang pekerjaan Gea dan menanyakan hal lainnya. Aldo memang menyukai Gea sejak pertama kali dia melihatnya.
Setelah beberapa saat dia melihat ke arah ponselnya dan dia membisikkan sesuatu kepada Nina.
"Nina, aku harus kembali lebih dulu. Orang tuaku ada di apartemenku. Jadi aku tidak bisa terlalu lama di sini. Maaf." Ucap Gea
Nina melihat ke arah arloji di tangannya yang sudah menunjukkan hampir jam 10.00 malam. Kemudian dia membisikkan sesuatu di telinga Kenzo. Kenzo pun mengangguk dan berdiri.
Kenzo kemudian berjalan ke arah Aldo dan mengatakan sesuatu.
Kenzo dan Aldo berjalan ke arah Nina dan Gea.
"Aku minta maaf Aldo. Aku harus kembali, terima kasih atas undanganmu." Ucap Gea kepada Aldo.
"Tidak apa-apa. Biarkan aku mengantarmu pulang." Ucap Aldo yang ingin menggunakan kesempatan itu agar bisa dekat dengan Gea.
Tapi Gea menolaknya.
Kenzo dan Nina juga ingin mengantar Gea pulang ke rumah. Tapi Gea menolak mereka juga.
"Tidak, tidak terima kasih. Kalian bisa di sini saja, aku akan kembali ke rumah sendiri. Jangan khawatir bersenang-senanglah di pesta ini, oke." Ucap Gea.
Gea tidak mau merusak kesenangan mereka. Jadi dia tidak mau Kenzo dan Nina mengantarnya pulang ke rumah.
"Tapi Gea...." Nina ingin mengatakan sesuatu.
"Tidak apa-apa Nina." Ucap Gea.
Kemudian Gea setuju saat Nina mengatakan bahwa dia akan menemani Gea sampai mendapatkan taksi. Sebelum berjalan keluar bersama Nina dan Kenzo, Aldo sudah lebih dulu meminta nomor telepon Gea dan dia mengatakan bahwa dia bisa menelpon Gea.
Bersambung...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 85 Episodes
Comments