begitu cepat hari berganti, hingga tak terasa, pagi ini pukul 07:00 waktu bali.
skuad timnas bersiap berangkat menuju bandara.
mereka pun segera bergegas menuju bus yang sudah disiapkan khusus dengan pengawalan super ketat.
karena memang ini sudah lain kelasnya, pengamanan pun lebih di perketat.
karena memang ini adalah timnasional, semua yang berada disini sudah dianggap seperti pahlawan. karena mereka mewakili negaranya untuk berjuang dan mengibarkan bendera merah putih.
ade pun berjalan ke arah bus, dengan sambil sesekali meminum susu murni dalam kemasan botol yang sedang dia bawa di tangan nya.
setelah duduk di kursi bus, dia langsung segera mengambil ponselnya.
dan sesegera mungkin menelpon nicole.
setelah beberapa kali melakukan panggilan, tetapi tidak ada tanda tanda nicole mengangkatnya,
mungkin dia masih terlelap dalam tidurnya gumam ade dalam hati.
yaa, ternyata memang nicole masih tidur.
dia pun masih sangat pulas dengan tidurnya. sehingga tidak mendengar suara yang berdering dari ponselnya.
lalu dengan segera, ade memutuskan mengirim pesan saja, itu sebagai tanda ia ingin pamit menuju kuwait pagi ini.
ade: "pagi sayang... masih tidur ya?
yaudah, aku cuma mau pamit aja kok.
aku berangkat yaa, love u nicole ku yang cerewet dan super manja..."
setelah selesai mengirim pesan, ade segera membuka aplikasi musik joox nya di ponsel, dan meyalakan bloototh earphone nya untuk mendengar musik dalam perjalanan menuju airport ngurah rai bali.
tak terasa, mereka pun tiba disana.
para pemain segera turun dan menuju gate terminal untuk segera menuju pesawat, karena memang pesawat yang ditumpangi sangat khusus hanya memngangkut para pemain timnas saja tanpa ada penumpang umum lainya.
akhirnya skuad garuda menaiki pesawat satu persatu.
mereka akan segera lepas landas dan menikmati penerbangan ini.
sementara nicole yang baru membuka matanya, langsung mencari ponselnya.
dia hanya ingin menelepon ade, dan tahu kabar tentang keberangkatan nya.
tetapi begitu dia membuka lock ponselnya, dia melihat ada 3 panggilan tak terjawab satu jam yang lalu, juga ada beberapa pesan masuk, diantaranya pesan dari ade.
dia yang melihat ade menelpon nya sejak tadi hanya merasa menyesal tidak mengangkatnya, diapun berinisiatif menelpon balik, tapi ternyata nomornya sudah tidak aktif.
lalu dia membuka isi pesan dari ade dan membaca nya, ternyata isinya seperti yang tadi kita lihat sebelumnya.
nicole pun hanya bisa terdiam membacanya,
sambil berucap dalam hati,
"ternyata dia berangkat sepagi itu."
"ku kira hanya sekitar jam 9 nan."
karna memang perbandingan waktu antara jakarta dan bali terpaut 1 jam.
jika di bali menunjukan pukul 7 pagi, berarti di jakarta adalah pukul 6 pagi.
sudah jelas nicole masih terlelap dengan tidurnya itu.
setelah melihat itu semua nicole pun sudah mengerti, kalau sekarang ade sedang berada di pesawat menuju kuwait.
jadi dia hanya bisa menunggu kabar itu selanjutnya dari ade ketika dia tiba nanti.
akhirnya nicole pun segera mandi dan bergegas sarapan sebelum dia pergi ke acara pemotretan nya.
setelah selesai, sekarang nicole sudah berada di meja makan bersama papah dan mamah nya.
mereka pun seperti biasa, menyantap sarapan dengan obrolan obrolan mereka seperti yang biasa mereka lakukan.
sambil sesekali roberto membuka pertanyaan seputar ade dan hubungan mereka.
nicole pun menjawab dengan penuh antusias.
"sejauh ini hubungan kita baik pah, bahkan baik sekali, komunikasi kita pun lancar, sikap yang ade berikan ke aku pun selalu ramah dan lembut."
roberto senang mendengar penjelasa dari nicole, begitu juga ernii, dia dengan sangat senang melihat putrinya bahagia dengan pasangan nya saat ini.
lalu ernii bertanya,
"mau sampai kapan kamu pacaran?"
"gak ada niat untuk ke arah yang lebih serius kah?"
nicole menjawab dengan sedikit memberi penjelasan yang masuk akal.
"sejauh ini belum mah, kita masih menikmati masa masa pacaran dulu."
"karena memang ade juga masih super sibuk di pekerjaan nya. diapun masih memilki beberapa progres dan tujuan di karirnya."
"ada beberapa target yang harus dia capai dalam karir sepakbolanya. jadi aku dan dia berkomitmen untuk fokus lebih dalam dulu dengan hubungan kita."
"aku pun tiada hentinya selalu memberi semangat dan dukungan untuknya. biar dia tetap fokus mah."
roberto pun senang mendengar ucapan nicole dengan bangga, dia merasa nicole sudah banyak berubah ketika kenal ade, sikap dewasa nicole tumbuh seiring berjalan nya waktu setelah dia kenal ade.
bahkan, sifat manja dan arogan nya pun perlahan hilang seketika setelah dia benar benar menemukan sosok pelindungnya ini.
lalu roberto pun mengatakan,
"papah bangga sama kamu, terutama papah sangat berterima kasih pada ade, berkat ade kamu bisa banyak berubah sayang."
"sampaikan salam papah pada nya yaa."
"iya pah, nanti aku sampaikan."
"akupun berterima kasih sama mamah dan papah, karena sudah merestui hubungan ku sama ade."
"sekarang yang lagi aku pikirkan, aku sedang fokus untuk mengenal keluarga ade lebih jauh lagi, kebetulan besok aku dan nadin akan nobar pertandingan timnas di rumah ade. saat itu juga aku gak akan menyia nyiakan kesempatan untuk dekat dengan keluarganya."
"apalagi, mamahnya ade sekarang single parents setelah 4 tahun lalu papah nya lebih dulu berpulang, aku akan berusaha menjadi sosok yang baik dimata mamahnya ade dan keluarga nya juga."
roberto dan ernii sengat bangga dengan tujuan putrinya itu. benar benar perubahan diluar perhitungan nya.
"ohh papah nya ade sudah tiada toh?" tanya ernii.
"iya mah, aku pun tahu dari nadin, karena memang ade selama ini gak pernah membicarakan soal keluarganya."
"mungkin memang belum saatnya ade memberitahu mah."
"karena memang akunya juga belum pernah bertanya soal ini."
"tapi ade sudah tahu kamu mau ke rumahnya besok?" lanjut ernii bertanya.
"sudah mah, aku sudah cerita dan respon diapun baik, dia mengizinkan, sambil berkata, semoga aku bisa berbaur dengan keluarganya yang sederhana itu."
"aku bahagia mah, pah.. aku sangat beruntung mengenal ade."
"bahkan aku berterima kasih sama nadin, kalau bukan karena nadin, aku gak akan menemukan sosok pelindung seperti dia."
roberto hanya berharap hubungan mereka terus berlanjut, bahkan dia pun merestui jika memang ade segera mempersunting putrinya itu.
akhirnya, sarapan pun selesai. nicole segera berpamitan ingin pergi ke pemotretan nya.
ernii dan roberto pun mengiyakannya.
sementara dalam perjalanan, nicole kembali membuka instagram ade. ternyata ada 3 foto baru yang di upload oleh ade.
diantaranya saat ade sedang latihan bersama timnas, ada juga foto ade yang sedang merayakan konvoi di atas bus.
dan yang terakhir, ade memposting foto bersama nicole pada saat mereka sedang berbarengan mencium piala saat merayakan juara. bahkan ade memberi caption yang membuat nicole haru dan makin sayang.
caption nya adalah :
"KAMULAH JUARAKU"
lantas nicole pun sangat senang sekali, dia semakin bersemangat dalam menjalani aktifitas hari harinya.
semntara di rumah nadin, hari ini nadin berencana berangkat syuting agak telat. karena nadin harus mengantar mamah nya dulu ke acara arisan.
dalam perjalanan nya, nadin pun memberi tahu kalau ade dan nicole sudah pacaran.
mamah nya pun senang mendengar berita itu.
karena mamah nadin pun tahu kalau ade adalah penggemar berat nicole. justru mamah nadin senang jika ade dan nicole berlanjut ke arah pernikahan. karena mamah nadin menilai ade adalah sosok anak yang bertanggung jawab juga sebagai sosok pribadi yang santun dan baik hati, tidak pernah ada sifat kesombongan yang ade tunjukan pada siapapun termasuk dirinya.
begitu juga sosok nicole yang dia kenal,
mamah nadin menilai nicole adalah pribadi yang baik hati, selalu riang. walaupun dia tahu, kadang nicole juga memeliki sifat manja dan ingin selalu merasa perfect.
lalu mamah nadin bertanya,
"apakah mamahnya ade sudah tau soal ini?"
nadin pun menerangkan,
"belum mah, rencana nya besok sore, ketika aku dan nicole akan nobar menyaksikan pertandingan timnas di rumah ade, nicole mau memperkenalkan diri di hadapan keluarga nya ade sebagai pacarnya ade saat ini."
"semoga mamahnya ade menerima dengan baik tentang pengakuan nicole yaa sayang." mamah nadin melanjutkan.
kembali ke nicole, setiba nya dilokasi pemotretan, nicole segera mencoba menghubungi ade, dengan mengirim pesan, jika pesan masuk, berarti ade sudah sampai.
tetapi yang terjadi, pesan dia masih hanya menandakan centang 1. itu menandakan dia memang belum mendarat dalam perjalanan menuju kuwait.
lalu nicole pun bergegas makeup ke ruang rias.
hingga akhirnya pada saat dia sedang di makeup dengan crew, tiba tiba ponselnya berdering, dan ternyata ade menelfon nya. segera dia mengangkat tanpa ragu.
"hallooo yank... sudah sampai kah?"
"nggak sih, sebenarnya aku sudah tiba di hotel dari setengah jam yang lalu, cuma memang ada sedikit kendala pada nomor telfon ku, aku lupa mengaktifkan pengaturan roaming nya."
"maaf yaa baru bisa telfon"
"ohh gitu, gak apaapa yank, yang penting aku sudah tenang mendengar kabar kamu udah tiba disana."
"tetap jaga kondisi badan yaa, biar besok kamu tampil bagus untuk negara mu."
"iya sayang trimakasih yaa."
"kamu lagi apa sekarang?"
"aku lagi di make up nih, sebentar lagi selesai,"
"oiya, kamu ada pemotretan yaa hari ini, aku sampai lupa. ssmangat yaa sayang."
"iyaa kamu juga semangat terus yaa."
"oiya yank, instagram mu apa? jangan bilang kamu gak main instagram lagi yaa sama aku!! awas aja bohong lagi."
nicole mengancam.
"hahahah," "iya iya, kan kamu sudah tau instagram ku, setelah kamu memberi komentar di postingan mbak manda kemarin."
"kenapa tidak di follback IG ku?"
nicole kaget tentang ini.
diapun hanya menjelaskan, "bukan nya gak mau follback yank, tapi aku cuma mau kamu yang memberikan nya langsung ke aku, dan aku juga nunggu persetujuan kamu dulu lah, gak asal follback aja. takut kamu memang belum mau kasih dengan beberapa alasan yang aku gak tahu."
"egak kok sayang, ini aku kasih tahu."
"@adesantana21 follback aja."
"mulai sekarang, sudah tidak ada yang perlu di rahasiakan lagi kan?" karena sekarang ini, "SEPARUH AKU YAA DIRIMU..."
ucap ade dengan percaya dirinya.
nicole yang mendegar ucapan itu, sangat bahagia, hingga dia meneteskan airmata kecil tanda kebahagian yang benar benar baru dia dapatkan dari sosok seorang pacar
ini sudah tambah membuat dirinya semakin yakin dengan keputusan hatinya, bahawa dia ingin selalu bersama ade... bahkan dia berharap bisa menikah dengan nya.
lalu ditengah perbincangan nya, ade segera pamit, karena dia juga harus istirahat sejenak setelah perjalanan tadi. memang sore ini timnas akan latihan kecil menjajal lapangan di stadio syekh abdul jaffar.
nicole pun hanya bisa mengiyakan nya, karena memang ade harus butuh istirahat yang cukup untuk pertandingan nya besok.
walaupun dia masih merasa kangen sekali ingin bertemu.
akhirnya telfon mereka pun berakhir.
nicole lanjut dengan pemotretannya, sedangkan ade langsung bergegas tidur siang ini.
setelah melakukan sesi pemotretan, nicole memang berniat langsung pulang, karena dia hanya ingin berada di rumah, dengan tujuan hanya ingin menjaga hatinya. karena dia sadar, saat ini ada hati yang sedang dia jaga. sehingga semenjak berpacaran dengan ade, dia sudah mulai jarang nongkrong dengan teman teman gank artisnya.
inilah yang membuat roberto dan ernii merasa sangat senang akhir akhir ini, yang melihat nicole lebih sering banyak menghabiskan waktu di rumah setelah aktifitas pekerjaan nya.
namun pada waktu nicole akan segera menuju parkiran mobilnya yang memang diantar supirnya. tiba tiba ada beberapa awak media menghampirinya.
dari berbagai berita gosip dan beberapa wartawan tv ada disana.
ternyata mereka hanya ingin menanyakan perihal gosip hubungan nya dengan ade.
nicole pun kaget, dan dengan terburu buru dia melangkahkan kakinya secepat mungkin sambil kadang sedikit berkata, "maaf yaa, untuk saat ini aku no coment dulu soal ini."
"nanti saja kalau sudah waktunya aku beri jawaban nya. sekali lagi maaf yaa teman teman... aku beneran belum bisa kasih jawaban."
sementara sang supir yang sedang menhisap rokoknya disampin mobil nicole tiba tiba kaget melihat kerumunan disana, dengan cepat dia menolong dan membantu majikan nya untuk cepat berjalan menuju mobil.
dengan kerja keras dan sedikit berusaha melindungi majikan nya, akhirnya nicole pun masuk ke dalam mobil, sang supir pun bergegas masuk juga dan segera melajukan mobilnya..
dalam perjalanan kembali nicole mengingat kata kata ade yang tadi.
begitu menyentuh hatinya, sehingga dia merasakan bahagia yang teramat bahagia.
karena ade benar benar tulus mencintainya.
sampai dia pun berniat akan lebih tulus lagi membalas cinta ade, apalagi kedua orang tuanya sudah memberi lampu hijau kepada hubungan mereka. kenapa gak coba membicaraka soal pernikahan nya nanti kepada ade pada saat dia tiba di jakarta.
lalu diapun kembali melihat foto foto ade dan mengungat moment moment mereka berdua, dari sejak pertama kali mereka bertemu secara tidak sengaja, hingga sampai sekarang ini.
bahkan, nicole oun gak akan melupakan sosok motor kawasaki ninja nya ade,
karena motor itu lah yang menjadi saksi tentang cerita cinta nya bersama ade.
kalau saja motor itu tidak mogok, mungkin sampai saat ini dia tidak akan pernah mengenal sosok kiper timnas yang bernama ade nugraha santana.
dalam lamunan nya, tak terasa, hingga dia pun tertidur dalam perjalanan menuju pulang.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 503 Episodes
Comments