babak kedua segera di mulai.
semua pemain dari kedua tim sudah berada di lapangan.
ade pun sudah berada di posisinya.
wasit pun meniup peluit dan pertandingan pun di mulai...
masih seperti tadi, timnas indonesia masih belum bisa keluar dari tekanan. meraka merasa sangat frustasi di pertandingan ini.
tidak banyak menguasai bola, bahkan saat ingin menyusun penyerangan pun bola selalu patah di area tegah lapangan, hingga memasuki menit ke 58, kuwait melakukan serangan gencar... hingga striker kuwait pun lolos dari jebakan offside.
sehingga hanya menyisakan ade. ade pun segera sedikit maju untuk menutup ruang gawang agar menyulitkan penendang mengarahkan bola ke gawang, tetapi pemain kuwait masih terus membawa bola hingga semakin mendekati ade. hingga ade pun harus mengambil keputusan dan diapun langsung melompat ke arah bola dan menangkapnya, tetapi striker lawan mencoba mengelabuhi wasit dengan menjatuhkan dirinya, sehingga wasitpun menilai ade melakukan pelanggaran.
wasitpun menunjukn titik putih tanda pinalti di berikan kepada kuwait.
ade yang merasa tidak melakukan pelanggaran langsung bangun dan berlari penuh emosi ke arah wasit.
dia pun melampiaskan kekesalan nya dengan protes yang sangat keras pada wasit.
terus beradu argumaen hingga tetap tak terima. bahkan dia pun sempat mendorong wasit sehingga wasit pun mengamil keputusan menghukum dangan memberi kartu kuning..
bukanya emosinya mereda, tapi dia malah makin menjadi jadi mengomel pada wasit.
sampai beberapa pemain kuwait dan pemain timnas pun mencoba melerai dan menenangkan nya, bahkan pelatih timnas pun turut ikut masuk lapangan untuk meredam emosinya itu.
sehingga pertandingan berhenti untuk sementara.
lalu pelatih pun sedikit protes, karena memang striker kuwait melakukan diving.
terlihat jelas ade hanya menyentuh bola tanpa berinteraksi dengan pemain lawan, tetapi wasit hanya melihat ade menangkap bola dengan menjatuhkan diri dan sengaja menabrakan tubuh nya ke kaki lawan, sehingga lawan pun terjatuh.
di tengah protesnya pelatih timnas, ternyata di sudut lain ada yang lebih ramai lagi.
yaa, ade kembali mencoba minta penjelasan kepada asisten wasit satu. karena dia yang lebih jelas melihat kejadian itu.
ade pun masih terus protes kepadanya..
sehingga banyak pemain yang langsung menenangkan nya. pemain kuwait pun ikut juga memeluk ade, untuk segera mundur.
dengan memberi penjelasan, kamu sudah dapat kuning, janagn samapi wasit mengeluarkan kartu merah untuk mu.
dia pun sedikit agak tenang, lalu berjalan menuju pinggir lapangan untuk mengambil botol minum, bukanya di minum tetapi dia malah membantingnya dengan sangat kencang penuh emosi...
nicole yang melihat hal itu hanya bisa diam, dia sedang membayangkan betapa emosinya ade saat ini, terlihat dia benar benar tidak bisa terima keputusan wasit. memang nicole gak terlalu ngerti soal bola, tetapi ketika melihat replay nya, memang ade tidak menyentuh kaki lawan sama sekali.
dia pun bisa merasakan apa yang ade rasakan. apalagi dari tadi kamera selalu menyorot ade dari awal dia protes hingga saat dia melempar dan menendang botol minum dengan penuh emosi.
dia hanya melihat ade begitu beda dengan hari harinya yang selalu tertawa dan tegas dan juga sedikit kalem, tetapi malam ini, dia begitu emosi dan di luar kontrol alam sadarnya. bahkan dia pun tidak bisa terima keputusan wasit.
sebegitu besarnya rasa cinta dia pada negara ini, sampai membela gawang nya agar tidak kebobolan lewat keputusan wasit yang salah. dia hanya bisa memohon agar ade tenang dan bisa menjaga emosinya.
benar benar jauh bebeda dengan yang dia alami selama bersamanga.
nadin pun hanya bisa diam melihat ini, dia hanya kesal melihat timnas bermain jauh dari harapan, di tambah lagi dengan keputusan wasit yang jelas terlihat berat sebelah dari awal pertandingan tadi. wasit lebih memihak tim tuan rumah.
kembali kelapangan. ade masih tetap berada di pinggir lapangan, belum mau masuk.
karena dia masih belum bisa menerima, dan agak sedikit menenangkan diri sebelum pinalti itu di lakukan.
kemudian, kapten tim yaitu anthony coba berbicara padanya.
"ayo kita lanjutkan, kita bertaruh jiwa raga untuk lambang garuda ini" sambil menunjuk logo di dada kiri jersey ade.
tetapi tanpa di sangka, ade membalas ucapan anthony dengan nada kesal dan sedikit menyindir.
"lo bilang bertaruh jiwaraga????"
"omong kosong!!!"
"lo sadar gak?? permainan lo dan yang lainya sudah seperti pecundang!!!"
"gak ada tanda tanda sedikitpun dari kita mencoba berani keluar dari tekanan."
"menyusun serangan balikpun tidak pernah terlihat!!!"
"lo masih mau bilang kalau itu demi jiwa raga????"
"kita gak ada bedanya dengan PECUNDANG!!!"
anthony yang mendengar itu, tiba tiba tersentuh, begitu juga pemain lain.
mereka merasa bahwa yang dikatakan ade memang benar, mereka sama sekali tidak terlihat seperti ingin bermain membawa nama bangsa.
bahkan pelatih dan official pun sempat tertunduk mendengar ucapan ade yang sangat emosi. ade benar benar mencoba membangun lagi kepercayaan diri teman teman nya...
kemudian mereka pun segera menenangkan ade kembali dan membujuk agar ade mau melanjutkan pertandingan dan juga berjanji untuk merubah mental bertandingnya disisa menit yang ada.
dengan rasa yang masih sangat kesal, ade pun terpaksa berjalan ke arah gawangnya, sambil melirik ke arah wasit dengan tatapan tajam penuh dendam.
sesampai di garis gawang, pemain kuwait sudah siap dari tadi, hanya saja tinggal menunggu ade yang masih berada di pinggir lapangan. sehingga dia harus sabar dengan kejadian ini.
kemudian wasitpun berjalan menuju dalam kotak pinalti. dan akhirya suara peluit pun berbunyi. "PRRIIITTTTTT...."
pemain kuwait segera menendang,
bola dinarahkan ke pojok kanan gawang, ade langsung bergerak menuju arah datangnya bola...
dan ternyata, ade berhasil menangka bola dengan posisi sambil terbang dan jatuh dengan pelukan bola berada di perutnya..
teman teman nya pun merasa gembira. hingga langsung menghampiri dan memeluknya.
tetapi ade membalas nya dengan sikap
dingin. dan tetap belum bangun dari tiduran nya.
lalu para pemain timnas mencoba ambil posisi masing masing...
sementara di tempat lain, thomas dan jans yang melihat pertandingan itu sangat terpukau dengan permainan ade. dia menilai, ade adalah sosok paling beda di antara pemain lain nya.
dimana hanya ade yang fokus dan menanggung beban untuk pertandingan ini.
sementara yang lain hanya coba berusaha sebisa mereka untuk bertahan dalam pertandingan ini.
sehingga thomas memiliki niat akan segera memberi posisi utama pada ade di jakarta united, tentang soal ancaman dan niat licik pemilik klub, thomas tidak takut kalau dia harus dipecat demi memperjuangkan ade.
lalu nicole yang melihat ade berhasil menangkap tendangan pinalti, tiada hentinya dia berucap syukur, karena di tengah kecewa nya masyarakat indonesia yang melihat permainan timnas sangat buruk malam ini, tetapi ade bisa mengobatinya dengan cara dia bermain semampunya dan berusaha sebaik mungkin.
dia pun berjanji, akan selalu memberi suntikan semangat untuknya dan akan selalu berada di belakangnya untuk memberi perhatian juga mendukung karirnya.
setelah kembali berdiri. ade segera menendang bola jauh kedepan, ke arah doni yang sedang dikawal oleh dua pemain kuwait.
tetapi lagi lagi bola berhasil di patahkan, namun bola jatuh di kaki riki. riki yang memiliki kecepatan yang sangat baik, diapun mencoba berani ambil keputusan dengan menggiring bola disisi sayap lapangan, dia pun memberanikan diri berhadapan satu lawan satu dengan pemain lawan, ini dia lakukan mengingat ucapan marah ade dipinggir lapangan tadi, juga ketika melihat ade yang bejuang menangkap tendangan pinalty tadi, sehingga riki pun mencoba bangkit dari tekanan yang lawan berikan sejak tadi...
riki masih terus mempertahankan bola di kakinya, hingga akhirnya, diapun berhasil melewati lawan dan dengan percaya diri, dia kembali berlari menuju sektor pertahanan.
begitu melihat anthony yang tanpa kawalan, dia segera mengopernya. dan berhasil, bola mendarat dengan mulus dikaki anthony.
lalu anthony pun segera menyusun serangan cepat seperti riki tadi. dia sedikit mengoper bola ke erik yang ada di kanan.
kemudian mencoba kedepan sedikit.
erik yang melihat pergerakan anthony, dengan cepat dia mengembalikan bola pada nya... anthony pun segera lari dengan cepat, hingga saat dia melihat doni siap menerima bola, diapun langsung mengirim bola ke arah depan doni,
doni pun segera mengejar bola itu. tapi datanglah pemain belakang kuwait yang bertubuh tinggi, tetapi doni tetap tenang dan terus mengejar bola, hingga pada akhirnya, doni sedikit menyontek bola dengan sentuhan pelan, bola pun lolos melewati kedua kaki pemain kuwait itu. doni melanjutkan larinya coba menguasai bola, tetapi riki meminta agar doni mengopernya.
doni melihat riki dikawal, akhirnya doni memutuskan untuk tetap berlari sendiri.
di depan nya sudah menunggu 3 pemain belakang lawan dan siap menghadang doni.
tetapi doni dengan tegas langsung mengambil keputusan untuk menendang lansgsung ke arah gawang dari luar kotak pinalti.
bola pun melambung melewati kepala para pemain kuwait dan menuju ke arah gawang dengan akurat.
kiper melompat tetapi kalah cepat dengan bola, dan akhirnya bola pun mengenai mistar gawang...
nadin dan nicole yang melihat kejadian itu hanya teriak histeris karena bola tidak masuk... begitu juaga penonton yang ada di stadion. juga para penonton yang menyaksikan langsung di tv seluruh indonesia merasa tidak percaya.
tetapi ternyata, bola yang tadi mengenai mistar mentalnya malah ke arah riki yang berada tidak jauh dari kotak pinalti.
riki pun berlari mengejar bola dengan di ikuti 2 pemain kuwait, tetapi riki memang pemain yang memiliki kecepatan, dia terus coba mengeluarkan kemampuan nya untuk tetap berlari.
diapun sudah berada di depan bola, dan langsung menendang bola dengan sekenanya, karena posisi dia memang sangat sulit, di kawal dua pemain sekaligus, juga posisi nya agak tidak stabil dalam berdiri. tetapi dia berhasil menendang bola dengan posisi sambil terjatuh. dan bola pun mengarah ke gawang, yang memang kiper kuwait belum sempat berdiri setelah mencoba
menghalau tendangan doni tadi.
sehingga bola pun masuk ke gawang tanpa ada halangan sedikitpun.
seketika semua pemain timnas berlari ke arah riki, dan menindih riki satu persatu
untuk merayakan gol tersebut...
begitu juga para pemain cadangan dan official tim yang melompat kegirangan.
tapi tidak untuk ade.
dia hanya tetap diam tanpa melakukan selebrasi sedikitpun. dia hanya berjalan ke arah gawang sambil membelakangi teman teman nya. kamera pun fokus menyorot ke arahnya yang memang tidak terlalu peduli dengan gol itu.
respon nya pun hanya biasa, malah tidak ingin melihat teman teman nya merayakan gol tersebut.
sementara di rumah ade. nadin berteriak dengan senang menyambut gol itu, begitu juga keluarga ade dan mamahnya nadin.
nicole juga tidak ketinggalan merayakan itu.
tapi ketika nicole melihat ade yang disorot kamera bersikap biasa saja, segera ekspresi dia berubah, dia bertanya dalam hati.
apa yang terjadi dengan kiper kesayangan nya itu, kenapa dia bersikap biasa saja dengan gol ini? yaa, ikatan batin pun mulai terasa, nicole berfirasat, kalau ade lagi tidak baik baik saja dalam pertandingan ini.
dia menilai ade masih kecewa dengan penampilan nya yang kebobolan dua gol sejauh ini. sehingga dia tidak merayakan gol tersebut.
tetapi sebenarnya alasan ade tidak merayakan adalah, karena ade sendiri masih kecewa dengan penampilan teman teman nya yang telat panas. sehingga dia tetap mengambil keputusan biasa saja agar teman teman tetap mempertahan kan permainan berani seperti tadi samapi akhir babak pertandingan.
pertandingan kembali berlanjut.
tak terasa sudah memasuki menit akhir.
dimana ini sudah menit tambahan.
tetapi skor masih belum berubah, timnas pun masih tetap tertekan dan selalu serangan nya di patahkan di bagian tengah lapangan.
hingga akhirnya peluit pun berbunyi, pertandingan pun selesai.
skor akhir tidak berubah untuk kemenangan kuwait 2 indonesia 1.
para pemain kuwait merayakan hasil ini, tapi pemain indonesia hanya tertunduk sambil berjalan ke arah pinggir lapangan.
beda halnya dengan ade. dia tetap bejalan dengan kepala tegak dan berbesar hati atas kekalahan ini. memang dia merasa, timnya memang masih beda jauh dengan kuwait masih beruntung hanya kalah tipis 2-1. padahal jika kuwait benar benar bermain serius mungkin lebih dari 5 gol yang akan bersarang ke gawang nya.
memang masih belum bisa dibanggakan sepakbola di negeri ini.
ketika dia sedang bejalan menuju lorong, tiba tiba salah satu pemain kuwait datang menghampiri.
ternyata dia ingin bertukar jersey dengan nya. dia adalah penendang pinalti yang tadi berhasil di gagalkan ade. ade pun dengan senang hati memberi jerseynya sambil memberikan pelukan hangat padanya.
mereka pun melanjutkan langkahnya menuju lorong sambil berbincang entah dengan bahasa apa? yang jelas mereka berdua terlihat tertawa satu sama lain nya. di lorong stadion.
setelah di loker room ade masih saja diam seribu bahasa. dia hanya melepas semua pakaian nya dan segera berganti pakaian, untuk segera menuju bus. teman teman nya pun tidak ada yang berani menghampiri, hanya sesekali mencoba curi curi pandang saja.
sementara di rumah ade, setelah pertandingan selesai mereka tetap melanjutkan dengan obrolan obrolan kecil.
bahkan mamahnya nadin pun sempat meledek nicole dengan ucapan,
"sudah jangan lama lama lagi, cepat minta ade untuk melamar mu."
"keburu di ambil yang lain. di luar sana banyak loh perempuan yang ingin menjadi bagian hidup dari ade."
"kamu yang beruntung bisa ada di posisi itu."
nicole hanya tersenyum sambil sesekali melihat wajah mamah nya ade, tanda meminta pembelaan.
nadin hanya geleng geleng melihat mamahnya selalu meledek nicole sambil berkata, sudah mah, kasihan dia. rumahnya jauh, oacarnya juga lagi jauh hahahah...
tetapi mamahnya ade membela nicole dengan berkata, "sini sayang sama mamah, peluk mamah, nanti kita bicarakan yaa sama ade."
nicole pun segera memeluknya dan berkata "makasih yaa mah."
setelah selesai rapih rapih, timnas pun segera menuju bus, untuk langsung pulang ke hotel, begitu jugavade, dia hanya ingin segera berada di kamar dan segera tidur.
dia hanya masih kesal dengan pertandingan ini.
dan lagi tidak mau di ganggu dan bicara dengan siapa siapa, dia hanya ingin langsung tidur...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 503 Episodes
Comments