Sambil terus melihat wajah penendang itu, gerakan itu sengaja ia lakukan untuk memberi tekanan kepada penendang agar menurunkan mental dan rasa percaya diri.
Penendang pun menaruh bola tepat di atas titik putih.
Lalu bersiap untuk menendang, tetapi tiba tiba penendang itu protes kepada wasit, dia menganggap ade belum siap. Ade pun tetap belum beranjak dari jongkoknya.
Wasit coba memberi peringatan terhadapnya.
Tetapi dia tetap saja tersenyum lalu berdiri dengan gerakan malas.
Nicole yang melihat hal itu di tv hanya bisa geleng geleng sambil berucap "TENGILNYA ANAK INI"
dia kembali membayangkan, sikap ade sungguh jauh berbeda dengan hari hari sebelumnya ketika bersama dia, waktu itu dia hanya menilai bahwa ade selalu gugup dan grogi, juga tidak setegas ini.
Tapi malam ini dia melihat kalau ade benar benar tegas sebagai seorang pemimpin juga sebagai anak yang tengil. Lagi lagi dia pun senyum sendiri membayangkan hal itu.
Sementara di pinggir lapangan, terlihat thomas sangat cemas dan tegang, itu sangat terlihat jelas ketika dia berdiri dengan kedua tangan berada di pinggang nya.
Lalu jans menghampirinya, dia berkata:
"Tenang, dan berdoa, ade pasti bisa menghadapinya."
Jans berani menjamin karena ia melihat ade sangat pintar memainkan suasana, sejak tadi ia perhatikan
Ade telah menurunkan mental penendang itu.
Kembali ke lapangan, ade sudah bersiap di bawah mistar dengan kedua kaki berada di atas garis gawang.
Penendang pun siap melakukan, lalu wasit
Meniup peluit, PRRIIITTTTT.....
penendang mulai melangkah terus berlari ke arah bola, ade tetap fokus diam terpaku menatap bola,
DEEGGG bola pun di tendang, dan melayang.
Bola berjalan sangat laju ke arah kiri pojok gawang
Tanpa berlama lama, ade langsung bergerak ke arah bola, dengan sekuat tenaga dia lompat dan terbang sehingga terlihat seperti superman dengan kedua tangan berada di atas kepala,
Semua penonton diam dan tegang, lalu yang terjadi, bola berhasil di tinju oleh ade. Dan arah bola langsung menuju atas mistar lalu keluar lapangan. Pendukung jakarta bersorak merayakan ini. Begitu juga para pemain jakarta united langsung memeluk ade secara bersamaan.
Tak ketinggalan thomas pun berlari ke arah jans dan langsung memeluknya.
Sementara jauh di luar kalimantan, nicole berteriak histeris sambil menyebut nama ade sangat keras, sehingga ernii kaget dan hanya geleng geleng.
Begitu juga nadin dan keluarga ade, mereka saling berpelukan merayakan keberhasilan ade menghalau tendangan pinalti tadi..
Pertandingan berlanjut, hanya tersisa waktu 6 menit belum termasuk tambahan waktu untuk mengganti waktu yang terpotong atas protes pemain jakarta pada saat menerima hukuman pinalti tadi.
Tendangan pojok untuk samarinda.
Tendangan sudah dilakukan, bola melaju ke arah ade, dengan cepat ade memetik bola di udara, dan berhasil. Lalu dengan cepat dia melempar bola ke arah ferro yang berdiri tanpa pengawalan.
Ferro pun tanpa pikir panjang langsung menendang jauh bola ke depan. Tepatnya ke arah barros.
Barros pun mengejar dengab semangat, dan berhasil mendapatkan nya, tinggal tersisa 2 pemain belakang lawan, lalu muncul dari belakang skrtel, dengan cepat barros memberi umpan balap, skrtel pun mengejar, tiba tiba tanpa kompromi skrtel langsung menendang bola ke arah gawang.
Bola begitu datar di atas rumput, tetapi jalan nya bola sangat cepat menuju ke arah pojok kiri gawang, kiper coba melompat dan menghalau, tetapi bola sangat cepat, lalu bola pun melesat ke dalam gawang.
daaan.... "GOOAALLLLLLLL" komentator berteriak dengan keras...
"AKHIRNYA JAKARTA UNITED BERHASIL MENCURI GOAL LEWAT SERANGAN BALIK CEPAT... "
komentator berkata.
Thomas sangat bahagia dengan gol itu, tak henti henti nya dia melompat kegirangan.
Nadin dan keluarga ade pun bersorak.
Gak ketinggalan nicole pun berteriak
Sambil mukul mukul sofa....
Pertandingan masih terus berjalan memasuki menit akhir, terlihat di pinggir lapangan wasit cadangan sedang menunjukan menit tambahan waktu.
4 menit tambahan waktu.
Ini adalah waktu yang sangat panjang untuk jakarta united, tapi terlalu cepat bagi samarinda fc.
Hingga tak terasa dan akhirnya terdengar
PRIIITTTT... PRRIIIITTT... PRIITTTT...!!!!!
suara peluit wasit menyudahi pertandingan.
Para pemain jakarta united merayakan kemenangan di loker room, sementara ade sedang berada di samping dokter untuk perawatan cidera nya.
Setelah semua beres, mereka bergegas menuju luar stadion dan menuju bus untuk kembali ke hotel.
Setelah tiba di hotel, mereka tidak langsung ke kamar, tetapi menuju aula untuk melakukan makan malam bersama.
Sambil menunggu, ade pun mengeluarkan ponsel dan mulai mengaktivkan nya.
Setelah aktiv ponselnya trus berbunyi, pertanda banyak sekali notif yang masuk...
Lalu dia membukaya satu persatu,
Di antara nya ada nama nicole melakukan panggilan sebanyak 6 kali.
Dalam hati dia berkata, "mau apa anak ini menelepon sebanyak ini..."
Makanan pun datang, mereka langsung menyantap hidangan yang tersedia...
Selesai sudah acara makan malam, ade pun langsung bergegas menuju kamar, karena dia masih merasakan nyeri di punggung kirinya.
Sesampai di kamar dia langsung rebahan, tidak ingin melakukan apa apa lagi, karena sudah terlalu lelah, yang dia pikirkan hanya memejamkan mata saja.
Hampir 10 menit dia memejamkan mata, tiba tiba paha nya bergetar, iya pun hanya kesal, karena ini sangat mengganggu sekali gumam dia.
Di keluarkan ponselnya dari saku celana, dan terlihat nama nicole di layar ponselnya.
Sebenarnya ade malas menerimanya, dia ingin tidur, dan akan menelepon balik besok pagi.
Tapi mengingat tadi ada 6 notif panggilan tak terjawab dari dia, terpaksa ade menerimanya.
"Halooo..."
"Haloooo.. Conrats yaa dee..."
Ade bingung, apa yang dimaksud dengan kata kata itu.
"Conrats untuk apa?" Ade menjawab.
"Tadi kan lo menang, trus juga lo berhasil nahan penalty..."
Ungkap nicole.
Ade sangat kaget sekali, yang tadi merasa ngantuk banget, kini berubah menjadi segar mendadak.
"Lo lihat dimana?"
"Gue lihat langsung di tv kok, di indo tv..."
"Kok lo bisa tahu? Dapat info dari siapa?"
Dengan polos nya nicole menjawab
"Dari papah...."
Ade diam tanpa menjawab. Lalu berfikir,
"Kok bisa sih omm roberto tahu gue??"
"Helloooo de...."
"I-iya kenapa?"
"Kok diem sih?"
"Gapapa tadi ada kucing terbang..."
"Ihhhkk apaan sih..."
Nicole kesal. Lalu dia bertanya lagi.
"Lo lagi apa sekarang?"
"Lagi mau tidur non."
"Capek yaa?"
"Bangeettt non"
Ade menjawab, karena ade terus coba menghindar, setelah nicole tahu kalau dia pesepak bola.
"Mau tanya sekali lagi boleh gak?"
Ucap nicole.
"Apa tuh?"
"Lo kenapa gak jujur sama gue?"
Benar saja dugaan ade, kalau nicole akan bertanya seperti itu.
Dengan pasrah dia menjawab
"Gapapa kok non."
"Ihhk gak kongrit banget jawaban nya!"
Nicole kesal.
"Yaa terus apa dong?"
"Merasa gak bersalah banget sih jadi orang setelah berbohong?!!!"
"Iya maaf non maaf, gue gak sengaja.
Nanti lah kapan kapan gue jelasin yaa.."
Ade hanya berharap ingin cepat tidur malam ini..
"Lo kapan balik?"
Tanya nicole lagi.
"Besok siang mungkin."
"Yasudah besok malam kita hangout bareng nadin!"
"Iyaa udah iya. Gue ngantuk non asli, lanjut besok lagi yaa telpon nya."
Ade terpaksa bicara seperti itu, karena memang dia ngantuk dan lelah, di samping itu, dia juga takut nicole masih akan terus bertanya sesuatu yang dia belum siap untuk menjawab nya.
Padahal ini momen yang dia harapkan, dapat telepon dari idolanya yang mengatakan conrats saat selesai pertandingan, tapi semua itu berubah setelah nicole tahu sebenarnya.
"Okey, met istirahat yaa... Night, see u tommorow."
Dengan cepat ade memutus telepon nya. Dan langsung memejamkan mata.
Setelah panggilan selesai, nicole terus mengingat kejadian di pertandingan tadi, dia terus membayangkan ade yang tampil seperti pahlawan malam ini. Dia pun melakukan imajinasi lagi,
Terus membayangkan wajah nya, lalu mengingat saat bersamanya. Tanpa sadar dia berucap, KAMU KEREN, KAMU GANTENG. Sambil senyum malu.
Tersadar dengan ucapan nya, dia pun langsung melotot dan berkata, "apaan sih nih otak!!!"
Kok bisa bilang begitu.
Tanpa sadar kedua pipinya memerah.
Lalu dia mencoba rileks dan memejamkan mata, hingga dia pun tertidur.
Pukul 10:30 seluruh pemain dan official tim JAKARTA UNITED sudah berada di bandara, bersiap melakukan perjalanan pulang.
Tiba tiba terdengar suara wanita memanggil...
"SANTANA!! "
ade pun segera menoleh, ternyata yang dia lihat adalah sosok NATASHA,
natasha adalah seorang artis muda yang juga belasteran inggris indonesia.
Ade pun sedikit kaget, berkata dalam hati.
"Kenapa dia disini?"
Lalu natasha berjalan ke arah ade, tanpa berlama lama natasha segera menyodorkan tangan nya untuk berjabat, ade pun segera membalas.
Di iringi dengan bincang bincang kecil.
"Lo dari mana? Kok bisa ada disini?"
Ade memulai obrolan.
"Gue memang sengaja kemari, cuma untuk lihat pertandingan lo se malam."
Yaa natasha memang gila sekali dengan sepakbola,
Apalagi dia memang pendukung setia jakarta united.
Gak heran, dimanapun jakarta united main, dia selalu menyempatkan untuk hadir menyaksikan nya.
"WooowwwWooowww... Lo memang benar benar "JAKWOMEN" sejati."
Ucap ade. "Jakwomen" adalah nama supporter wanita jakarta united, sementara "JAKMANIA" adalah nama supporter untuk pria nya.
"Yaa begitulah." Ucap natasha membalas.
Tak terasa berbincang, akhirnya mereka mendengarkan pengumuman dari pihak bandara bahwa pesawat akan segera lepas landas.
Mereka pun bergegas, begitu juga yang lainnya.
Sementara di rumah nicole, dia akan segera pergi menuju salah satu stasiun tv untuk mengadirkan undangan sebagai bintang tamu di acara talkshow siang ini.
Ia pun bergegas menuju mobilnya.
Seperti biasa seperti 3 hari belakangan ini, dia selalu senyum senyum tak jelas sambil membayangkan wajah ade.
Pukul 13:15 ade telah tiba di jakarta dengan yang lain nya, dan bergegas menuju bus pemain yang akan langsung membawanya ke apartement milik jakarta united.
Para pemian pun sudah berada di dalm bus.
Supir pun mulai melajukan bus nya.
Lalu thomas menghampiri ade, dia ingin sedikit berbincang soal target juara tahun ini.
Ade pun antusias menyambutnya.
"Setelah kemenangan tadi malam, posisi kita naik sementara berada di puncak klasemen."
Ucap thomas. Ade pun mengangguk dilanjutkan dengan ucapan,
"Yaa, semoga kita tetap tampil konsisten seperti ini coach, karena rival kita pun memiliki poin yang sama dengan kita, apabila sore ini mereka juga meraih hasil kemenangan."
Karena memang pertandingan liga hanya tersisa beberapa pekan lagi.
Mungkin hanya tinggal 4 pertandingan untuk menentukan siapa yang keluar sebagai juara tahun ini.
Perlu di ketahui, jakarta united sedang bersaing bersama dua tim lainya untuk berburu gelar juara.
Dua klub tersebut adalah:
Ada "METRO FC" yang berasal dari malang jawa timur.
Dan yang satunya adalah "MSP" yang berasal dari kota makassar.
Adapun metro fc memiliki poin "54" dan berada di posisi ke tiga saat ini, dan baru memainkan laga sebanyak "31" kali,
Lalu ada MSP dengan jumlah poin "58" dan berada di posisi ke dua klasemen di bawah jakatra united.
Tetapi mereka pun baru memainkan laga sebanyak "31" kali, sama dengan metro fc.
Sedangkan jakarta united sementara memimpin klasemen dengan poin "61," mengungguli MSP.
tetapi jakarta united sudah melakukan laga sebanyak "32" kali main.
Jika sore ini MSP meraih kemenangan, poin mereka akan sama, bukan tidak mungkin jakarta united pun akan turun lagi ke posisi dua klasemen.
Karena perbedaan angka dalam mencetak gol dan kebobolan.
MSP lebih unggul secara heah to head dari jakarta united.
"Yaa semoga saja mereka terpeleset sore nanti.."
ucap thomas sambil beraharap.
Ade pun senyum dan mengangguk.
Mereka pun telah tiba di apartemen, dan bergegas menuju kamar masing masing untuk segera beristirahat.
***
pukul 17:00 setelah selesai makan bersama tim dan official,
ade berencana ingin pulang ke rumah.
karena memang masih banyak urusan yang harus di kerjakan.
sesampai di depan kamar dan ingin segera ke parkiran, tiba tiba salah satu official memanggilnya,
"dee"
ade segera menoleh, dan berkata
"oitt kenapa?"
"kumpul dulu di aula sebelum jalan pulang."
kata official tersebut.
di lanjutkan dengan ucapan,
"manager mau langsung bagi bagi bonus kemenangan kemarin."
"sekalian ada beberapa obrolan yang ingin manager dan pemilik klub katakan kepada mu."
"coach thomas dan coach jans juga sudah menunggu mu."
ade langsung membalas dengan berkata,
"okeyy, nanti gue segera kesana."
official pun bergegas meninggalkan nya.
saat menuju ke arah aula apartement,
ade mempunyai feeling, kalau managament akan membahas kontrak nya yang akan habis 3 bulan lagi.
dia hanya bisa meminta jalan terbaik saja, tanpa harus ada yang merasa kecewa antara dia pribadi dan management nanti nya.
sesampai di aula, ternyata memang sudah ramai sekali, bahkan sudah ada yang berjoget sambil mengipas ngipas segepokan uang kertas pecahan seratus dan lima puluh ribuan.
ada juga yang sedang bercanda sambil tertawa riang, se akan sedang merayakan suatu kemenangan.
ade pun terus berjalan santai untuk bergabung, karena ade pun gak terlalu memikirkan bonus, yang ada dalam pikiran nya hanyalah masa depan bersama tim ini yang masih belum bertemu titik terang jalan keluarnya.
setelah tiba, tanpa pikir panjang ade langsung melirik memperhatikan tiap sudut ruangan untuk mencari thomas dan jans.
lalu ferro menghampiri, dia berkata "CAPT"
ade pun kaget mendengarnya.
ferro pun langsung berkata, "coach thomas di ruangan manager sedang menunggumu."
"semoga hasil yang kalian bicarakan dapat menemukan titik terang capt!!!"
ade pun mengangguk dan langsung menuju ruangan tersebut.
setelah di depan pintu, ade segera mengetuk nya.
TOOOK... TOOKKK.. TOOOKKK...
"masuk" ucap salah seorang yang berada di dalam.
segera ade memasuki ruangan.
memang pintu tidak tertutup, bisa saja ade langsung ke dalam, tetapi dia selalu menerapkan sikap sopan santun nya untuk terlebih dahulu.
"silahkan duduk de!" ucap manager yang bernama dody.
"terimakasih boss" ade membalas.
ade memperhatikan seluruh wajah orang orang yang berada di ruangan ini.
yaa, wajah mereka terlihat sangat tegang semua. tetapi ade hanya mencoba rileks dan membuang rasa penasaran nya itu.
tiba tiba, manager menyodorka woodybag dengan bentuk sedikit menggelembung karena muatan yang ada di dalam nya, ade gak heran, karena dia tahu, isi nya hanyalah uang bonus.
segera ade mengambilnya dan berkata terimakasih.
lalu sang pemilik klub menyodorkan map yang bergambar cover depan logo dari jakarta united yang berwarna merah sesuai warna kebanggan klub ini.
lalu ia berkata, "silahkan di baca lebih dahulu, jangan buru buru mengambil keputusan."
ade pun segera membuka dan membaca.
stelah selesai membaca, terlihat jelas raut wajah ade yang langsung berubah.
ekepresi itu terjadi bukan karena ade melihat tawaran nominal angka yang sedikit berubah fantastis dari kontrak sebelumnya.
tetapi justru dia hanya bingung dengan apa yang harus dia ambil dari tawaran ini.
karena, selama ini ade selalu menuntut posisi dan menit bermain kepada pelatih.
hampir 5 tahun ini juga dia jarang bermain penuh karena masih ada andre yang menjadi pilihan utama.
dalam lamunan nya tiba tiba manager berkata, "ini bolpoin nya, dan silahkan tanda tangan jika setuju."
tetapi ade menolak secara tegas.
dia berkata, "kasih saya waktu untuk berfikir dahulu boss."
sontak semua orang yang ada di ruangan kaget dan melotot mendengar jawaban ade.
bahkan sang pemilik klub pun yang dari awal sangat yakin kalau ade akan langsung menyetujuinya, tetapi dia hanya menolak dan meminta waktu.
karena sebenarnya, pemilik klub menawarkan kontrak 3 tahun dengan nilai yang fantastis, yaitu sebesar :
"260milyar" selama 3 tahun kedepan,
jauh berbeda dengan jumlah kontrak sebelumnya yang hanya sebesar "175milyar" selama 5 tahun.
jans dan thomas pun cuma bisa ternganga mendengar ini.
lalu manager coba menanyakan,
"apa itu kurang? sampai kamu masih meminta waktu?"
ade langsung berkata, "tidak, itu sangat besar sekali jumlahnya, tetapi bukan soal angka yang saya inginkan."
"lalu apa?" sambung pemilik klub.
"menit..." dengan tegas ade menjawab.
mendengar itu jans dan thomas hanya bisa tertunduk, merasa tidak enak hati.
"ada masalah apa dengan menit?" ucap manager lagi.
"saya cuma butuh menit bermain."
"soal nilai angka, saya gak terlalu memikirkan nya."
"hampir 5 tahun sata sabar menunggu, tetapi kesempatan itu tak kunjung tiba sampai sekarang."
semua orang yang berada di ruangan langsung menunduk, dan sedikit terasa hening dan penuh ke canggungan di antara mereka.
"jadi itu tuntutan mu?" manager kembali bicara.
"iya, hanya itu."
"saya pun tidak masalah, kalau gaji saya berkurang, asalkan tetap berada di posisi inti di klub." ade meyakinkan ucapan nya.
karena pelatih timnas sudah mengultimatum dirinya untuk segera pergi meninggalkan jakarta united jika ingin tetap aman menjadi kiper nomor satu di timnas.
sebenarnya bukan soal jumlah uang yang ade harapkan, tetapi menit bermain.
"okey, saya tunggu keputusan mu. pikirkan matang matang." ucap pemilik klub.
ade pun mengiyakan.
lalu manager bertanya,
"apa sudah ada klub yang menawarkan mu di luar sana?"
ade hanya mengangguk.
pemilik klub kaget dan bertanya, "siapa saja?"
ade langsung memberi tahu.
"ada, elang joga, bali fc dan ada juga yang dari luar indonesia" ucapnya.
"siapa yang dari luar?" ucap pemilik klub.
"jubilo iwata," tim divisi 2 liga jepang.
semua yang ada di ruangan pun kaget mendengarkannya.
bahkan sebenarnya pun, pemilik klub tidak rela melepas ade, karena ade adalah talenta terbaik yang mereka miliki saat ini.
tanpa pikir panjang, pemilik klub langsung berkata kepada thomas dan juga jans dengan nada sedikit kesal.
"KALIAN URUS MASALAH ADE SECEPATNYA, SAYA SERAHKAN KEPADA KALIAN, KARENA KALIAN YANG LEBIH TAHU KEMAMPUAN SETIAP PEMAIN!!!!"
sontak mereka berdua hanya bisa tertunduk dan berkata "iya" berbarengan.
pemilik klub pun bergegas meninggalkan ruangan dengan wajah sedikit kesal, tetapi sempat berucap pada ade, "saya tunggu keputan mu satu minggu dari sekarang" dengan nada yang lembut, beda dengan saat tadi dia memerintahkan thomas dan jans.
lalu pemilik klub pergi dan menghilang.
ade pun akan segera bergegas meninggalkan ruangan, karena dia merasa kecewa dengan thomas yang tidak bisa tegas memutuskan dalam masalah ini.
belum sempat ade beranjak dari kursi nya, thomas berkata untuk mencairkan suasana.
"giamana cidera mu?"
dengan santai ade hanya berkata, "masih harus perawatan 3 hari kedepan," sambil berdiri dan meninggalkan ruangan.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 504 Episodes
Comments
Weng Candra
mampirya kak ke novel, langit terbelah di awan biru.
2023-04-01
1
Nurul✨
Mampir ya kak ke novel Azka
2023-03-18
2