BAB 05.

Aditya melangkahkan kakinya menuju ruang kerjanya. Setelah masuk, dia berjalan menuju kursi kebesarannya dan memulai pekerjaan kembali.

Tok..Tok..Tok...

Sarah mengetuk pintu ruangan Aditya.

"Masuk." ucap Aditya dari dalam.

Sarah masuk ke ruangan atasan nya dengan membawa beberapa dokumen untuk di tandatangani.

"Pak ini berkas yang harus anda tanda tangani". ucap Sarah menyerahkan dokumennya.

"Em.....Apa saja jadwal ku hari ini?" tanya Aditya.

"Jam 10 pagi ini anda ada rapat dengan dewan direksi pak." ucap Sarah sekertaris Aditya.

"Em ....Baiklah. Silahkan lanjutkan pekerjaan mu." ucap Aditya sambil menyerahkan dokumen yang sudah ia tandatangani.

"Kalau begitu saya permisi dulu pak." pamit Sarah.

Sarah pun keluar dari ruangan Aditya. Pintu kembali dibuka setelah Sarah pergi. Ya, yang masuk saat ini siapa lagi kalau bukan Albert sang Asisten.

"Dit, waktu rapat lima menit lagi ku tunggu di ruangan." ucap Albert dan di angguki oleh Aditya

Aditya membereskan dokumen nya, Setelah itu keluar dari ruangannya menuju ruang rapat. Aditya masuk berjalan dengan wajah cuek nya dan duduk di kursi khusus untuk nya.

Rapat pun di mulai dan berlangsung kurang lebih 1 jam. Setelah membahas semuanya, akhirnya rapat pun selesai.

Waktu sudah menunjuk kan tengah hari, para Staf maupun semua karyawan bergegas untuk makan siang. Ada yang pergi ke kantin, ada yang membawa bekal dan ada juga yang makan di luar kantor.

"Dit, waktunya makan siang, ayo kita makan siang bersama di luar" .ucap Albert sambil melihat jam di pergelangan tangan nya.

"Sebentar lagi, aku masih sedikit lelah. Memang mau makan dimana?" tanya Aditya.

"Ke Cafe depan gimana? Katanya disana makanan nya lumayan enak." ucap Albert.

"Dan katanya sih pelayannya disana cantik cantik, siapa tau ada salah satu nya yang membuat mu tertarik. Atau malah mereka yang tertarik dengan mu karena melihat ketampanan mu. Bagaimana kalau kamu mencoba menggoda mereka?" ucap Albert.

Aditya yang mendengarnya hanya mendengus kesal. Bisa bisa nya Asisten nya ini memiliki pemikiran agar dirinya menggoda wanita disana.

"Kenapa tidak kau dekati saja kalau mereka cantik cantik? Kenapa malah menyuruh ku? Bukankah Mama dan Papa juga meminta mu agar cepat menikah juga?" ucap Aditya.

"Aku masih belum ingin menikah. Belum ada wanita yang dapat membuat ku tertarik." ucap Albert

"Sudahlah cepetan, ini udah siang. Perut ku sudah sangat kelaparan tau. Tadi pagi aku hanya makan Roti dan Susu saja." imbuh Albert

"Itu salah kamu sendiri, kenapa tadi pagi tidak sarapan. Apakah kamu ingin aku mencarikan seseorang untuk menyiapkan sarapan pagi mu setiap hari?" ucap Aditya.

"Apakah kau akan mencari kan aku asisten rumah tangga?" tanya Albert.

"Em..." jawab Aditya.

"Ok, aku akan terima." ucap Albert.

"Baiklah, tapi sebelum itu siap kan semua berkas mu." ucap Aditya.

"Berkas? Untuk apa?" tanya Albert bingung

"Tentu saja untuk membuat surat nikah." ucap Aditya.

"Surat nikah? Memang siapa yang akan menikah?" tanya Albert.

"Tentu saja diri mu. Bukankah kau ingin ada yang memasakkan sarapan pagi buat mu, maka jalan satu satu nya kau harus menikah, dan setelah itu memberikan cucu untuk Mama dan Papa." ucap Aditya.

"Sialan kau." ucap Albert kesal. "Aku tidak butuh kalau begitu." ucap nya lagi.

Albert sungguh kesal karena ucapan Aditya.

.

.

.

.

Mereka akhirnya pergi ke Cafe. Sampai di tempat tujuan, mereka masuk dan mencari tempat duduk yang nyaman untuk mereka.

Cafe itu berada tepat di depan kantor Aditya, Jadi tak butuh waktu lama mereka sampai.

Cafe yang di datangi Albert dan Aditya adalah Cafe milik Anita. Cafe itu selalu ramai oleh pengunjung, selain tempatnya yang nyaman pemilik Cafe dan karyawannya juga selalu ramah kepada setiap pengunjung.

Aditya dan Albert akhirnya memesan menu makanan yang tersedia di Cafe itu. Setelah makan siang selesai, akhirnya Albert dan Aditya kembali lagi ke kantor untuk mengerjakan pekerjaan nya yang belum selesai.

***Cafe milik Anita

SELAMAT membaca 🤗🤗***

Terpopuler

Comments

Febri Ana

Febri Ana

lanjuuutt thor

2023-12-18

1

Nuri Maulidia

Nuri Maulidia

weih

2023-11-22

0

Surabaya Honda

Surabaya Honda

Chiayoo,, good is the best thor💪

2023-11-12

2

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!