Malam di Kuil Rumput Hijau saat ini sangat indah, karena bertepatan dengan bulan purnama.
Tidak ada satupun yang berpikir bahwa beberapa saat lagi mereka akan di serang dengan gabungan 2 sekte besar aliran hitam serta sekte sekte kecil lainnya yang ingin ambil bagian dalam menghancurkan Kuil Rumput Hijau.
Walaupun tidak ada yang tahu bahwa mereka akan diserang, hal itu tidak menurunkan penjagaan keamanan Kuil tersebut, karena memang para biksu di Kuil Rumput Hijau selalu siap dengan serangan apapun.
----
"Seperti yang kita duga dari pemilik Ilmu Pemurnian Tubuh terbaik, mereka sama sekali tidak memberikan kita celah untuk serangan kejutan, kalau begitu mari kita jalankan rencana B "
Sebelumnya Aliansi aliran hitam sepakat akan menggunakan serangan secara mendadak demi mengejutkan Kuil Rumput Hijau, namun sepertinya itu tidak akan berhasil dalam keadaan seperti ini.
Mereka mempunyai rencana cadangan dengan menggunakan tipu muslihat yaitu menyandra para penduduk yang sebelumnya berada di bawah perlindungan Kuil Rumput Hijau.
Setelah itu ada seseorang yang mendekati Ketua Jin, orang tersebut adalah salah satu dari petinggi Tiga Lembah Kutukan.
"Patriach, seperti yang telah di rencanakan kota dan desa di sekitar wilayah ini sudah berhasil kita kuasai "ucap orang tersebut sambil tersenyum lebar.
Ketua Jin membalas dengan anggukan kepala.
" Sekarang kabarkan pada Kuil Rumput Hijau untuk tidak mencoba mencari bantuan dari sekte lain, jika mereka melakukannya kita akan membunuh semua sandera di kota yang kita kuasai " balas Ketua Jin
" Baik Ketua " balas orang tersebut.
----
Beberapa menit setelah itu keadaan dari Kuil Rumput Hijau menjadi ramai, karena semua biksu bangun dan bersiap untuk berperang.
" Biksu Agung, para sekte aliran hitam menyerang kita ! " Seru seseorang dengan nafas yang terengah engah.
" Tenanglah, tidak perlu panik Buddha pasti akan memberikan kita pertolongan " jawab pria sepuh yang di panggil biksu agung.
" Segera beritahu seluruh murid dan tetua agar bersiap siap " lanjut biksu agung.
' Apakah ramalan dari orang itu akan benar benar terwujud ?, apakah benar Kuil Rumput Hijau akan hancur seperti yang dikatakan orang itu?' ucap biksu agung dalam hati, sebenarnya biksu agung merasa sedih sekaligus senang, karena walaupun isi ramalan tersebut mengatakan bahwa Kuil Rumput Hijau akan hancur namun pada akhirnya akan muncul seseorang yang diramalkan akan membawa perdamaian dan menghapuskan kejahatan di dunia untuk sementara.
Situasi di Kuil Rumput Hijau sekarang kacau, beberapa rumah dan kuil di depan gerbang hancur, dan hutan yang ada di bukit itu telah di bakar oleh para sekte aliran hitam agar tidak ada yang dapat melarikan diri.
Aliansi Sekte Aliran Hitam segera melancarkan serangan setelah memberi kabar kepada Kuil Rumput Hijau agar tidak mencari bantuan.
Kuil Rumput Hijau hanya dapat menuruti ancaman Aliansi Sekte Aliran Hitam dan berjuang semampu mereka menghadapi lautan pasukan sekte aliran hitam.
Para Tetua Biksu dan Murid segera membentuk formasi untuk melawan lautan pasukan sekte aliran hitam, dalam satu formasi terdiri dari 20 Biksu Murid dan 2 Tetua Biksu, Formasi yang mereka pakai bernama Melahap Dosa, formasi tersebut awalnya berbentuk Bulan Sabit, saat musuh berada di depan formasi tersebut, para murid akan mengepung para Cultivator Aliansi Sekte Aliran Hitam dan tetua biksu lah yang akan mengeksekusi para Cultivator Aliran Hitam yang sudah terkepung.
Mereka menghadapi setidaknya 1000 Cultivator Aliansi Sekte Aliran Hitam tanpa rasa takut, beberapa tetua dan murid tentu terkena serangan dari sekte aliran hitam, namun serangan tersebut tidak terlalu berpengaruh kepada mereka terutama Tetua Biksu yang sudah menguasai Ilmu Pemurnian Tubuh: Tubuh Kebal.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 319 Episodes
Comments
YUDA SUASTIKA
njut
2024-05-22
0
zamal78901
😊👍✨
2022-04-25
1
zamal78901
Gasss teruuuuss Kak Thor
2022-04-25
0