NovelToon NovelToon
Pewaris Phoenix Api Xiao Chen

Pewaris Phoenix Api Xiao Chen

Status: tamat
Genre:Action / Fantasi Timur / Spiritual / Balas Dendam / Dikelilingi wanita cantik / Fantasi / Tamat
Popularitas:842k
Nilai: 4.7
Nama Author: APRILAH

Di dunia yang mengandalkan kekuatan sebagai hal utama, Xiao Chen terlahir tanpa memiliki akar spiritual. Membuatnya hanya bisa menjalani hidup sebagai manusia biasa. Tetapi takdir berkata lain, ia mendapatkan suatu berkah bertemu dengan sisa jiwa sang Ratu Phoenix, dan mewarisi kekuatan Phoenix Api yang sangat kuat. Tetapi, kenyataan pahit harus kembali dirasakannya, di mana keluarga Xiao di hancurkan, bahkan hanya menyisakan Xiao Chen seorang diri sebagai keturunan terakhir keluarga Xiao. Dendam, hampir mati. Menjadikan Xiao Chen tumbuh sebagai pria yang sangat kuat. Dan sejak saat itulah ia telah bertekad untuk membalaskan dendam keluarga Xiao. Namun, di saat ia menemukan kebenaran tentang pembantaian keluarga Xiao, dia harus memilih antara dendam dan cinta. Apakah dia dapat menemukan kekuatan untuk membalaskan dendam dan menyelamatkan orang yang di cintai? Dalam dunia kultivasi yang penuh dengan kekuatan dan kekuasaan, Xiao Chen harus menghadapi berbagai tantangan dan musuh kuat.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon APRILAH, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter 10

"Ketua Muda!" sapa seorang anggota keluarga Chu kepada Chu Wang.

Chu Wang mengangguk, segaris senyuman tergambar di bibirnya. Akhirnya, mereka pun, Xiao Chen dan juga Chu Wang, tiba di kediaman Penguasa Kota Api.

Satu kediaman yang megah, halaman luas membentang, di tengah halaman, terdapat satu lapangan luas yang biasa di gunakan oleh murid-murid keluarga Chu dan juga anggota kediaman penguasa kota untuk berlatih. Lantai-lantai terbuat dari batu bata dan juga marmer. Bangunan di depannya tinggi, besar, hampir semuanya terbuat dari lapisan marmer dan juga giok api.

"Xiao Chen, tunggu disini sebentar, aku akan memanggil ayahanda!" kata Chu Wang, ramah.

Xiao Chen pun tersenyum sembari menganggukkan kepalanya, "Baiklah, aku akan menunggu disini." jawab Xiao Chen. Lalu Chu Wang pun pergi untuk menemui sang penguasa kota

Di depan kediaman, Xiao Chen duduk santai di kursi taman, sebuah taman yang begitu indah di depan kediaman Penguasa Kota Api. Namun, di saat Xiao Chen tengah asik duduk bersantai, tiba-tiba teriakan terdengar dengan keras.

"Tolong! Tolong aku ....!"

Tiga orang pria berlarian di jalan batu, hingga mereka pun berlari ke taman, mengarah kepada Xiao Chen.

Xiao Chen pun terkejut, di saat ia melihat ketiga orang itu tengah di kejar oleh binatang monster singa api, namun yang lebih mengejutkannya lagi, di punggung singa api itu terdapat seorang perempuan yang tengah menunggangi singa api, memegang cambuk api di tangan kanannya.

"Hiya, kejar mereka, Xiao Bai!" teriak wanita itu dengan suara lantang.

Ternyata dia adalah Chu Yun, anak perempuan Chu Wang.

Melihat itu, Xiao Chen pun bangkit berdiri, ia pun berinisiatif menolong tiga pria itu, dan di saat Chu Yun yang tengah menunggangi singa api itu hendak melewati Xiao Chen, ia pun mengepalkan tinjunya dengan kuat yang diliputi dengan elemen api pada tinjunya.

Buk!

Satu tinju keras menghantam kepala singa api itu, membuat singa api dan juga Chu Yun terhempas sepuluh meter kebelakang, bahkan Chu Yun pun terjatuh dengan keras.

"Aahhh!" teriak Chu Yun kesakitan.

Singa api itu lari ketakutan, meninggalkan Chu Yun yang masih duduk di tengah jalan.

"Gawat! Ini gawat! Berani sekali bocah itu memukul penyihir kecil Chu!" ucap seorang pria yang tadinya di kejar oleh Chu Yun.

Chu Yun di kenal sebagai penyihir kecil di kediaman Penguasa kota, ia sering kali bertindak sembarangan, bahkan menjadikan anggota keluarga Chu dan anggota kediaman Penguasa kota sebagai mainannya. Ia terkenal sangat begitu nakal.

Xiao Chen acuh, ia hanya mengatupkan bibirnya. Lalu ia pun kembali duduk di kursi taman dengan begitu tenang, dan ketiga pria itu pun segera melarikan diri.

"Bajingan!" kata Chu Yun sangat marah, ia pun bangkit berdiri, "Berani sekali kau, bocah bau ....!" sambung Chu Yun dengan telunjuk yang mengarah tajam kepada Xiao Chen.

Xiao Chen tersenyum sinis, ia segera memalingkan wajahnya, menatap Chu Yun di depannya.

"Kenapa tiga orang itu takut kepada wanita ini, dia tidak kuat, Hm..." gumam Xiao Chen sembari memegangi dagunya, tatapannya tak enak terhadap Chu Yun, menatap dari ujung rambut hingga kaki.

"Aaaa!" Chu Yun menjerit, suaranya pecah menggema di depan kediaman Penguasa kota, "Apa yang kau lihat? Dasar mesum!" kata Chu Yun sembari menutupi kedua belahan puncak kembarnya.

Walaupun Chu Yun terkenal nakal, tetapi dia adalah seorang wanita yang sangat mempesona. Tubuhnya ramping, tetapi lekuk tubuhnya sangat indah, usianya yang telah menginjak tujuh belas tahun, menjadikannya sebagai gadis yang sangat sempurna. Wajahnya cantik, bibirnya tipis merah merona, kedua bola matanya hitam legam seperti air musim gugur, seolah-olah ia adalah seorang peri dari dunia fantasi. Kedua puncak kembarnya menjulang tinggi, tersembunyi di balik zirah merahnya yang ketat, mengenakan sabuk api merah, kedua belahan kakinya terbuka, memperlihatkan kulitnya yang putih, halus seperti giok. Bohong jika seorang laki-laki tidak menyukai wanita seperti itu.

"Ada apa ini, Yun'er?"

Chu Wang baru saja datang bersama Chu Tian Ge, tetapi mereka melihat keadaan yang nampak kacau.

Chu Yun pun berlari, segera memeluk dan mengadu kepada kakeknya.

"Kakek, bocah bau ini merundung ku!" kata Chu Yun dengan sikapnya yang manja terhadap Chu Tian Ge.

1
ompol dewa
males banget bacanya
ompol dewa
orang mah biarin aja mati MC plin plan dasar goblog
ompol dewa
mati tamat ga usah bangun lg dasar goblog
ompol dewa
mc ko kalah mulu, kalah ama anak buahnya goblog
ompol dewa
athornya wadon sih jd kurang greget mc nya lemoooott....
APRILAH: mwehehe, maafin kak. nanti juga oper power kok
total 1 replies
Rehaan Aamir
Laaahh Koq Bisa Lembah Es Kalah Ama Sekte Gadis Suci????Bukan Nya D Pertandingan Pertama Mereka Klahnya Ama Kelompoknya Xiao Chen Ya????Berarti Lembah Es Udah 2X Kalah Thor....Gimana She....
ompol dewa
baru level 3 dh kalah mc PA
ompol dewa
mc nya lemah
Dewa Mabuk
gass....
Kadek nak Bali
👍👍👍
APRILAH: 🙏🙏🙏 terimakasih kak
total 1 replies
putra gde
seperti kata pak kai, " dari dulu begini cinta, deritnaya tiada akhir 🤣🤣🤣🤣
APRILAH: /Grin//Grin//Grin//Grin/
total 1 replies
zayick
mc sampah permanen
APRILAH: terimakasih kak, maaf ngecewain 🙏
total 1 replies
manz nagh kalaolao
lebay amat
yayat
baru ini w komen ga bnr di novel baik percintaan msupun pertarungn tp ini mc paling tolol yg pernh w baca
yayat
tolol
Endang Wardiana
bagus
APRILAH: terimakasih kak endang 🙏
total 1 replies
Hiro Yuki
tidak sebagus awalnya
APRILAH: hehe, maaf kak kalo masih banyak kurang nya🙏
total 1 replies
Muhamad Hasbi
bagus
𝙃𝙖𝙟𝙚𝙗𝙨𝙞𝙨𝙚𝙞
👍👍👍👍👍
𝙃𝙖𝙟𝙚𝙗𝙨𝙞𝙨𝙚𝙞
Delicious dessert
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!