Prolog;
Agen rahasia dengan segudang bakat meninggal karena tertembak musuh. Tapi malah bangun di tubuh menantu bodoh dan menggemparkan semua orang dengan perubahannya.
Kok bisa bahasa inggris? Eh bisa juga bahasa Prancis?!
Bagaimana cara dia mengambil hati direktur eksekutif dari Prancis?
"Gawat, dia jadi lebih pintar, bagaimana kalau rahasia itu terbongkar?"
Beberapa orang merasa terancam!
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon To Raja, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
28. Tanda lahir Kirana
"Perutku sakit, sakit sekali uhhh!" ucap Luna dengan wajah meringis menahan sakit.
"Hei kau!" Salah satu teman Luna langsung berdiri menatap Kirana dengan tatapan tidak senang, "apa yang baru saja kau lakukan pada temanku sampai dia kesakitan seperti itu?!" Bentak teman Luna.
"Kalau kau penasaran, kau bisa mengecek CCTV," ucap Kirana dengan santai sebelum berbalik pergi meninggalkan kerumunan di sana.
Luna yang menyadari keberadaan CCTV di sana pun langsung berpura-pura merasa baikan.
"Aku sudah lebih baik, sepertinya maagku kambuh, aku akan ke ruang istirahat saja. Kalian lanjutkan saja olahraganya," kata Luna sambil berdiri.
"Kau yakin baik-baik saja?" Tanya teman Luna yang baru saja membentak Kirana.
"Jangan khawatir," ucap Luna segera pergi menyusul Kirana hingga akhirnya mereka tiba di ruang ganti yang dikhususkan untuk para perempuan.
Kebetulan saat itu hanya ada Kirana yang terlihat di ruangan itu sehingga Luna mendekati Kirana sambil berkata, "Apa di sini ada CCTV?"
Kirana tersenyum konyol sambil berbalik menatap Luna, saat itu ia melihat Luna sedang memegang sebuah pisau lipat yang ditempelkan ke lehernya.
"Kenapa? Kau mau menjebakku dengan melukai lehermu sendiri?" Tanya Kirana.
"Tidak ada CCTV di sini, jadi tentu saja orang-orang akan percaya padaku kalau aku mengatakan--"
"Kalau begitu lakukanlah! Kita lihat Bagaimana seorang model melukai dirinya sendiri!" Tegas Kirana yang jelas tahu kalau perempuan itu tidak akan berani menggores sedikitpun kulitnya karena penampilannya adalah investasi untuk karirnya.
"Kau!!" Luna menggertak kesal, dia pikir perempuan di hadapannya akan terpengaruh, tapi ternyata tidak sama sekali.
"Jangan membuang-buang waktumu untuk berkelahi denganku, apalagi jika hanya ingin mendapatkan pria bernama Christian itu. Kau akan menyesal seandainya kau tahu bagaimana sifat aslinya," kata Kirana sambil menggunakan mantelnya lalu segera berjalan meninggalkan Luna.
Luna terdiam sambil mengepal kuat tangannya, "aku sangat kesal dengan perempuan itu! Pokoknya aku harus melakukan sesuatu padanya!" Tegas Luna sambil mengambil ponselnya, perempuan itu dengan cepat menghubungi sebuah nomor telepon yang terakhir kali ia gunakan untuk menyingkirkan seorang model saingannya.
"Halo Nona," jawab seorang pria dari seberang telepon.
"Aku punya pekerjaan untuk mu, tapi pekerjaan ini mungkin sedikit lebih sulit dari yang terakhir kali, tapi aku akan memberikan bayaran yang setimpal," ucap Luna pada orang di seberang telepon.
"Tentu saja Nona, jadi Apa pekerjaannya?" Tanya sang pria.
"Aku ingin kau membawa seorang perempuan cake klub malam dan biarkan para pria di sana memberinya pelajaran yang bagus. Dapatkan video mereka dengan kualitas tinggi!" Perintah Luna.
"Wah,, itu hal yang mudah, kirimkan saja foto perempuannya dan kami akan menanganinya dengan baik," ucap pria dari seberang telepon membuat Luna tersenyum puas.
"Aku akan mengirimkannya sekarang," kata Luna mematikan panggilan telepon itu dan segera mengirim salah satu foto Kirana pada pria yang baru saja ia hubungi.
"Mampus kau Kirana! Kau tidak akan bisa lolos dari orang-orang ini!" Ucap Luna dengan puas.
Perempuan itu segera kembali ke rumah karena sudah tidak ada mood untuk melanjutkan aktivitas nya di gim.
Saat tiba di rumah, ia melihat ibunya sedang sibuk membaca sebuah koran.
'Huh? Jaman sekarang masih ada koran?' kata Luna dalam hati menghampiri ibunya secara diam-diam dari belakang.
Ia melihat kalau koran itu ialah koran tahun 90-an, "apa yang ibu lakukan membaca koran lama?" Tanya Luna mengejutkan Miranti.
"Kau sudah pulang," ucap Miranti sambil buru-buru melipat kertas koran miliknya.
"Iya," jawab Luna sambil duduk, "tapi kenapa ibu membaca benda seperti itu?" Tanya Luna penasaran.
"Bukan apa-apa, ibu ke kamar sekarang," kata Miranti segera menghindari putrinya.
Setelah tiba di kamar, Miranti kembali membaca koran di tangannya yang memberitakan perihal hilangnya putri konglomerat, 'Kakak ipar yang malang, dimana kau sekarang? Apa kau masih hidup? Apa putrimu masih baik-baik saja?' ucap Miranti sebelum dia menggelengkan kepalanya.
"Tidak, Dia sudah meninggal dan Kirana bukanlah putrinya," ucap Miranti dengan ragu, ia kembali mengingat tanda lahir yang berada di punggung sebelah kanan Kirana yang penah ia lihat, "itu hanya kebetulan saja. Tanda lahir itu memang tanda lahir yang umum."
@@@Pokoknya jangan macam-macam sama perempuan pintar!
best thor👍 toce lei