NovelToon NovelToon
PENCURI HATI TUAN RENZO

PENCURI HATI TUAN RENZO

Status: tamat
Genre:Tamat / CEO / Pernikahan Kilat / Cinta pada Pandangan Pertama / Penyesalan Suami
Popularitas:118k
Nilai: 5
Nama Author: Mande Qita

Tuan Renzo yang terkenal dingin dan sangat Arogan itu sekarang lagi di landa keresahan karena seorang gadis muda yang dia liat sesaat.

Seika gadis muda yang berhasil memikat hati tuan muda Renzo

Mereka di pertemukan dan menikah dalam keadaan terpaksa karena sesuatu hal yang mengharuskan Seika menerima pernikahan ini

Apakah pernikahan mereka bisa di pertahankan atau jalan perpisahan yang harus mereka tempuh?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Mande Qita, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 12

"siapa Ki, mbak jadi penasaran siapa orang nya?" tanya Dian penasaran

"penasaran ya mbak, aku juga penasaran sih sama Seika yang selalu acuh kalau kita lagi gosip soal Tuan Renzo" jawab Kiki

"haah jadi Seika orang nya , kenapa Sei apa kamu ada masalah dengan Tuan Renzo, mungkin saja waktu ke kantor dulu kamu di marahin sama tuan Renzo?" tanya mbak dian

"loh kok aku sih Ki, aku malah takut Ki sama Tuan Renzo, bukan acuh jadi aku tidak mau terlalu ingin tau tentang Tuan Renzo" jawab Seika

"ha ha ha samaan dong kita berarti, aku juga takut tapi masih ingin tau gosip nya" sahut Kiki sambil tertawa

"kamu tuh ada ada saja Ki kejauhan mikir nya, orang segan dan takut di bilang acuh" ucap Kiki

"pengaruh kebanyakan nonton drakor nih ha ha ha" balas mbak Dian

Mereka tertawa lagi bertiga sembari makan makanan yang yang ada di depan nya, semua tingkah mereka tidak lepas dari pandangan Renzo.

"Renzo...ada salam tuh dari Cindy kemaren aku ketemu di Italia" ucap Vivian yang membuat Renzo menatap kearah Vivian

"Cindy bekerja di sebuah perusahaan disana, dia sudah putus dari kekasih nya" ucap Vivian lagi, Renzo hanya diam tidak menanggapi berita yang di ucap kan Vivian

"kamu kenapa Ren, beneran sudah lupa sama Cindy atau kamu masih menyimpan cinta untuk nya?" tanya Vivian

"tidak apa apa Vi, aku sudah tidak minat untuk mendengar kan kabar tentang dia" jawab Renzo

"maaf aku tidak tau kalau kamu sudah tidak mau berhubungan lagi dengannya" balas Vivian yang hanya di tanggapi dengan angkat bahu oleh Renzo

"ayo Ren, temani aku mau belanja, siapa suruh ngerjain justin akhirnya kamu yang aku ajak belanja" ucap Vivian

"aduh Vi..bisa yang lain tidak selain belanja" balas Renzo

"maaf tuan muda Renzo untuk kali ini aku hanya ingin belanja" sahut Vivian yang membuat kepala Renzo langsung pusing

Dengan santai nya Vivian menggandeng tangan Renzo keluar dari restoran itu dan melanjutkan belanja keperluan pernikahan Vivian dan Justin tunangan nya

"Vi..tangan nya di lepas nanti di kira orang kita lagi pacaran, nanti orang pada kepo" ucap Renzo

"bilang saja kalau kamu malu nanti kelihatan sama wanita yang kamu taksir" balas Vivian

"ini anak keras kepala nya tidak hilang hilang, untung Justin sabar kalau tidak bisa perang terus tiap hari" jelas Renzo

"itu kamu kalau justin kan sayang sama aku, mana mau dia berantem sama aku" balas Vivian

"itu karena males berantem sama kamu saja Vivi, aslinya dia pusing liat tingkah kamu" jelas Renzo

"jangan fitnah ya, nanti aku aduin sama Justin loh" balas Vivian

"sana aduin, siapa takut" sahut Renzo

"ayo buruan, jangan banyak drama" tukas Vivian

Setelah Renzo dan teman wanita nya keluar dari restoran tidak lama Seika dan kedua teman nya pun keluar mereka hendak belanja

"Sei..perhatiin deh itu tuan Renzo sama teman wanita nya mereka pagi beli apa?" ucap Kiki

"kamu coba tanya saja Ki kesana sini aku tunjukkan caranya...selamat siang Tuan Renzo, maaf saya mau tanya anda mau belanja apa ya, kepo nih...dijamin besok kamu berhenti kerja ha ha ha" ucap Seika sambil tertawa di ikuti Dian

"itu sama saja bunuh diri Sei, tidak lucu ah, males" balas Kiki sambil cemberut

"lagian lamu iseng banget sih Ki ingin tau saja apa yang di lakuin Tuan Renzo" sahut mbak Dian

"kepo mbak, lagian punya bos ganteng begitu masih belum nikah kan jadi pingin dilamar hehe heh heh" seloroh Kiki

"bangun ki, bangun masih siang" tukas mbak Dian lalu mereka pergi menuju ke tempat lain.

Puas bermain akhirnya mereka pun pulang, Seika langsung balik ke rumahnya, sedangkan kiki kembali ke kontrakan nya

Malam hari nya Seika dan ibu nya membawa ayah nya kerumah sakit lagi karena tiba tiba pak ilham sakit lagi

Setelah di periksa dan di beri obat pak ilham di perbolehkan untuk pulang, Seika sangat bersyukur karena ayah nya tidak di rawat di rumah sakit.

"syukur lah ayah tidak di rawat ya buk, kasian ayah" ucap Seika setelah mereka sampai di rumah

"iya Sei...kalau pun di rawat ayah tidak akan mau, ayah tidak mau merepotkan kita" balas ibu nya Seika

"tapi obat ayah yang ditebus barusan cukup mahal Sei" ucap ibu nya Seika

"tidak apa apa buk, Sei punya tabungan kok, sengaja Sei simpan untuk keperluan mendadak" sahut Seika

Selama ini Seika berusaha menabung uang walau sedikit karena sudah dipakai untuk keperluan lainnya

Seperti biasanya tiap hari libur Seika dan adik nya akan berjualan makanan mereka di dekat taman kota karena disana kalau pagi pagi akan banyak orang yang olah raga

Sudah satu minggu berlalu dari acara ulang tahun perusahaan adinata dan Seika sudah kembali bekerja seperti biasa,

'Sei, kenapa jadi murung begini, mbak perhatiin kamu sudah beberapa hari ini banyak diam, ada apa Sei?" tanya Dian

"ayah lagi sakit mbak, tapi tidak mau dirawat di rumah sakit katanya biayanya mahal, sedangkan kami tidak mempunyai uang banyak untuk membayar nya" jawab Seika yang membuat Dian terdiam

Dia mengerti apa yang dirasakan oleh Seika,karena dulu dia pernah mengalami nya

"mbak mengerti apa yang kamu rasakan Sei, kalau kamu butuh bantuan kamu bicara saja dengan kita kita, sebisa mungkin kita akan bantu" ucap Dian

"iya mbak Dian, terima kasih ya" balas Seika

"kamu harus tetap sehat agar bisa membantu keluarga kamu Sei, jangan murung begitu" ucap Dian lagi

"oke siap mbak ku yang cantik dan baik hati" sahut Seika sambil tersenyum

"nah gitu dong, kan jadi enak liat nya, setiap orang pasti ada saja masalah hidup nya Sei, berbeda beda tiap orang tinggal bagaimana kita menyikapi nya saja, jadi jangan terlalu larut pasti ada jalan keluar nya dari masalah yang kita hadapi" nasehat Dian

Seika sekarang lagi bingung dengan biaya berobat ayah nya yang mahal, sedangkan gaji seika bulan ini hanya tinggal untuk ongkos dia berangkat kerja

"aku harus cari kemana uang tambahan untuk biaya rumah sakit ayah, kalau minjam pada orang atau tetangga pasti tidak ada yang mau memberikan pinjaman pada kami,apa aku pinjam saja ke kantor ya" gumam Seika dalam hati

"mbak Dian , kalau Sei pinjam uang ke kantor di kasih tidak ya, soalnya Sei belum satu tahun kerja disini?" tanya Seika dengan wajah bingung nya

1
Puji Lestari
makanya bodoh jangan di pelihara
Yunie
Luar biasa
iren thezer
bagus ceritanya
Mande Qita: terima kasih kak..
total 1 replies
Anonymous
keren
Tiwik
Luar biasa
Jopiterreincaley
Buruk
niktut ugis
senang bacanya
Ira Sulastri
Lebih baik keluarga Cindy di buat bangkrut biar ga banyak tingkah dan sombong lg
Ira Sulastri
Renzo harusnya menceritakan dg jujur peristiwa lalu yg dia di jebak biar semua cepat selesai, dan ganti no baru biar ulat bulu ga bisa menghubungi LG. Masalah komunikasi pekerjaan bisa melalui Aspri atau sekretaris biar ga jd bumerang sendiri
Ira Sulastri
Salah kamu sendiri Renzo, ga ada kapoknya. Syukurin kl ga bs menemukan Seika LG, makanya jd suami itu harus gentleman dan tegas dg pelakor
Ira Sulastri
Hadeeeeeeehhh lemah terhadap pelakor ya itu hasilnya Renzo
Ira Sulastri
Renzo hubungan pasutri yg terpenting itu kejujuran keterbukaan jg komunikasi dg baik, kamu yg menciptakan masalah jangan kaget kl istri mu berubah karena kamu ga tegas pada mantan
Ira Sulastri
Lagian Renzo kamu salah, ngapain menemui Cindy sendirian jadinya salah paham seperti memberikan peluang, harus tlp anak buah kamu untuk mengantarkan dia pulang ga harus kamu sendiri
Ninik
kok greget ma Renzo dia itu katanya laki2 dingin CEO juga tp kok goblok leda lede g ada gambaran kalau dia seorang CEO yg tegas dan wibawa
Nuni
Luar biasa
Naura Naura
up 5 bab sekaligus....thor
Wiji Utami
seru Thor lanjut langsung 5 bab
Sulastri Oke86
bagus ceritanya
Ira Sulastri
Jangan2 nanti ketemu sama Seika dan Nala nih pelakor bermuka tembok
Reni Anjarwani
lanjut
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!