Putri Yang Ditukar
Happy reading...
🌿
Annisa, gadis remaja yang akrab disapa Nisa. Usianya kini lima belas tahun. Dan di tahun ini, ia menyelesaikan pendidikan Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama-nya.
Nisa tinggal bersama ibunya yang bernama Asih di sebuah desa yang cukup terpencil. Bu Asih sudah lama sakit-sakitan. Selain karena faktor usia, juga karena kesehariannya yang mengharuskan ia bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan mereka.
Bu Asih bekerja serabutan. Menggarap kebun, ataupun mencarikan rumput untuk ternak tetangga. Semua ia lakukan untuk biaya hidup sehari-harinya.
Bagi Bu Asih, Nisa adalah segalanya. Terlepas dari kemiskinan yang menjeratnya, Bu Asih ingin yang terbaik untuk putrinya itu.
Sejak kecil, Nisa sudah menjadi yatim. Tidak ada kenangan tentang sosok ayah dalam benaknya. Diantara teman-temannya, mungkin ia yang paling serba kekurangan. Walau begitu, Nisa tumbuh menjadi anak yang periang dan juga mandiri.
Saat ibunya pergi ke kebun untuk bekerja, Nisa yang mengerjakan pekerjaan rumah. Membersihkan rumah, mencuci baju, juga mencuci piring selalu dilakukannya setiap hari.
Annisa pantang terlihat sedih. Ia tahu, kesedihan yang terpancar dari wajahnya akan menambah beban pikiran sang ibu.
Annisa juga giat belajar. Dengan segala keterbatasan fasilitas dan biaya sekolah, tak menghalangi Nisa untuk bercita-cita seperti anak-anak lain pada umumnya.
Terkadang, Bu Asih merasa miris dengan nasib yang dialami putrinya. Selain rajin, menurut gurunya kepandaian Nisa di atas rata-rata teman seusianya. Hal itu juga yang membuat Bu Asih meminta bantuan pihak sekolah agar mengupayakan berbagai cara untuk Nisa bisa tetap melanjutkan pendidikannya.
Di sisi lain...
Ada Rayhan dan Raydita, adiknya. Kakak beradik itu hanya terpaut usia sekitar dua tahun saja. Mereka merupakan anak-anak dari Adisurya, seorang pengusaha kaya yang terkenal dengan segala jenis usaha yang digelutinya.
Rayhan biasa disapa Ehan oleh orang tuanya. Sementara teman-temannya memanggilnya dengan panggilan 'Ray'. Sedangkan sang adik, dipanggil Dita.
Adisurya terkenal hampir di setiap bidang usaha. Dari bisnis kuliner hingga properti digelutinya. Kekayaan yang dimilikinya membuatnya masuk dalam jajaran orang terkaya di ibukota.
Tahun ini, Rayhan duduk di kelas 3 SMA. Semantara Dita baru akan memasuki kelas 1 SMA. Mereka menimba ilmu di tempat yang sama. Dengan Rayhan yang terkenal sebagai idola di sekolahnya.
Kekayaan yang dimiliki orang tuanya tentu membuat Rayhan dan Raydita hidup bergelimangan harta. Mereka mengenyam pendidikan di sekolah bertaraf internasional di ibukota. Mereka juga mengikuti berbagai macam les sesuai dengan minat dan bakat mereka.
Namun semua kemewahan itu nyatanya tak membuat mereka merasa puas. Kepuasan itu justru ada saat mereka bisa membuat orang lain mengikuti perintah mereka.
Di sekolahnya, Rayhan dikenal sebagai sosok badboy yang diidamkan banyak sisiwi di sana. Sikapnya yang arogan dianggap wajar oleh teman-temannya, mengingat Rayhan bukanlah dari kalangan biasa.
Begitu juga dengan Raydita. Selain cantik dan modis, Dita juga sosok yang arogan. Setali tiga uang dengan kakaknya, Dita juga suka sekali mengusili teman yang dianggapnya lemah.
Hingga suatu hari, seorang anak perempuan berpenampilan lusuh datang dan menetap di rumah mereka. Dan tentunya hal itu menjadi kabar baik bagi mereka berdua. Karena dengan begitu, ada target baru yang bisa dijadikan oleh mereka sebagai 'teman' bermain.
Bagaimana kisah selengkapnya?
Nantikan episode selanjutnya, ya...
Jangan lupa tinggalkan jejak kalian, terima kasih.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 182 Episodes
Comments
Yach Yulianah
hai KK mampir nich d karyamu ,,LG nyari novel yg seru😊
2022-11-02
0
Khairuna Una
mampir lg di karyamu selanjutnya thor...
2022-03-13
0
Bonaria Marmata
Habis dari Tuan Muda yg terhina,,,,,
langsung nyari profil nya Mak Othor,,,,
cus,,,, ternyata udah banyak ya karyanya Mak Othor,,,😀😀😀
2022-01-19
0