Hari yang ditunggu tunggu oleh Xanderpun kini tiba.Xander beranjak keluar dari kamar dan mendapati kedua orang tuanya.
-
-
Setelah sampai dibandara Xander berusaha menguatkan diri ketika melihat tatapan kedua orang tuanya yang terlihat sendu.Ia ingin menjelaskan bahwa disana ia akan baik baik saja.Satu satunya yang membuat hatinya teriris ketika ibunya memeluk melepaskan kepergian Xander.Netra maminya sudah berkaca kaca padahal ini bukan kali pertamanya Xander pergi keluar negri.
"Kabari mami ketika kamu telah sampai disana ya nak?"Sambil mengelus wajah anaknya dengan kedua tangannya dengan anggukan sang anak ,Xanderpun mulai menarik kopernya serta melambaikan tangannya setelah berpamitan.
Sampai punggung Xander sudah tidak kelihatan baru Wahidah dan Anand kembali dengan hati yang sedih.Keinginan kedua orang tua Xander sederhana saja,mereka hanya ingin Xander masih dinegara ini meskipun harus berbeda rumah dan ini bagi Wahidah tidak masalah.
-
-
Sementara di mansion Ahmed masih mengintrogasi putrinya agar bisa lebih bertanggung jawab "Sekarang kamu sudah bebas tanpa Xander,tapi ingat kebebasanmu bukan berarti kamu lupa bahwa masih istri seseorang yaitu nyonya Xander"sambil membenahi jasnya Ahmed berdiri kembali berucap"Sekarang siap siap ikut saya kekantor"
"Tapi dad"
"Tak ada tapi tapian"
Najwapun mengekor dibelakang ayahnya.
Sedang disamping kiri Ahmed agak terlupakan"Mas..."Iqlimah bersuara yang sejak tadi hanya diam disamping Ahmed.Ahmed mengelus pundak istri kecilnya "Kamu baik baik dirumah,atau sayang mau ikut kekantor biar ramai hmmm"
"Nggak mau"Dengan wajah cemberut dan ini semua membuat Ahmed tambah gemas terhadap istrinya.
"Apa kamu ingin menggodaku dengan bibirmu yang maju"
Najwa sudah duduk dikursi belakang sedang sang sopir sudah membukakan pintu belakang untuk tuannya,tapi tuannya benar benar leled kalau sudah didepan istrinya.
"Sudah sana ditungguin sama putrimu ntar kesemutan dia"
"Baiklah jaga dirimu baik baik sayang"Ahmed mencium dahi istrinya lalu mengacak rambut istrinya yang terhalang hijab.Interaksi ini membuat Najwa protes
"Daddy lama banget sih"Gerutunya tapi masih terdengar ayahnya ketika bokong ayahnya sudah mendarat disamping Najwa.
Pintu sudah ditutup oleh sang sopir"Kamu iri?kalau kamu ingin sebenarnya kan bisa,apa kamu ingin daddy membuangmu ketimur tengah juga agar ketemu suamimu hmm"Seketika itu Najwa terkunci mulutnya. Kalau sudah menyangkut Xander sang mantan ajudan yah itu lebih tepatnya daddynya benar benar tidak bisa direm memuji muji menantu dadakannya.
-
-
Sementara pesawat kini sudah diatas ketinggian +- 3000 kaki diatas permukaan air laut dan akan memakan waktu kurang lebih delapan jam untuk sampai kedubai.
Didalam pesawat Tulsi kelihatan tidak nyaman karena hamil tujuh bulan barangkali yang dirasakan Xander yang sejak tadi memperhatikan sedikit gelasahan yang dirasakan sepupunya sekaligus kakak iparnya.
Hassan sudah mengusap usap punggung istrinya dengan lembut "Rebahan ya biar kamu nyaman?"Hassanpun meminta tolong kepada pramugari untuk membantu dirinya cara mengubah kursi biar nyaman untuk istrinya rebahan.Dan kebetulan sipramugari itu lewat masih membawa nampan yang ada ditangannya.Setelah Tulsi sudah rebahan dan kakinya sudah selonjoran dengan nyaman, pramugaripun beranjak untuk melanjutkan tugas berikutnya"Terimakasih ya mbak"Dengan sopanpun pramugari mengangguk dan tersenyum lalu pamit."Kamu mau aku pesankan sesuatu?"
"Tidak perlu bang,ini masih ada"Jawab Tulsi karena barusan pesenannyapun belum di makan karena punggungnya sudah terasa panas padahal masih dua jam ia duduk dan masih ada enam jam lagi menunggu pesawat landing.
"Baik,apa kamu ingin makan sesuatu atau makan punya abang"Hassan menyodorkan sanwich miliknya.
"Tidak.." Tulsi menggelengkan kepalanya
"Baiklah istirahatlah.Jika lapar langsung ngomong sama abang ya nanti abang pesankan"
"Baik bang..Bang elus lagi"Sambil dirinya mengusap punggungnya yang begitu cepat lelah akhir akhir ini.Hassanpun tak menolak meskipun banyak pasang mata yang melihatnya.
TBC.......
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 146 Episodes
Comments
🍃⃝⃟𝟰ˢ🫦a͒r͒r͒o͒w͒ 🏹
Selamat jalan Xander.. Buktikan kalo Kamu itu lebih baik dari perkiraan si Najwa
2021-11-26
0
Lisa Sasmiati
sepi hati ku ditinggal Xander.....duh
2021-05-08
7