Bab. 13

Bukannya kembali ke kantor, Raja malah ikut Viana pulang ke rumahnya karena memang dia ingin istirahat dan dia membutuhkan itu saat ini. Rasa lelah memenuhi isi kepalanya, dia tidak bisa berpikir dengan jernih untuk saat ini. Jadi solusinya lebih baik di rumah saja.

Bukannya istirahat, Raja memilih untuk berolahraga karena dia lebih nyaman seperti itu. Apalagi dia banyak menghabiskan makanan beberapa hari ini jadi dia lebih memilih untuk melakukan olahraga agar lemak dan kalori yang dimakannya berkurang.

Viana sendiri mencari keberadaan suaminya namun dia tidak juga menemukan pria itu, hingga akhirnya Viana melihat Raja yang berlari di atas treadmill di dekat kolam renang.

Melihat bagaimana tubuh kekar pria itu berlari di alat olahraga tersebut membuatnya merasa kagum. Apalagi ketika tubuhnya berkeringat dan ternyata Raja memiliki tato di tubuhnya yang baru di lihat oleh Viana.

Merasa ada yang menandakan sejak tadi membuat Raja yang sedang berlari atas treadmill langsung berhenti.

"Ada apa?" tanya Raja ketika melihat Viana yang berada di sana.

"Hah, tidak ada. Hanya ingin mengantarkan jus saja." ucap Viana karena memang dia ingin mengantarkan jus buah segar untuk suaminya.

"Aku tidak mau minum jus yang dibuat dengan gula. Aku juga tidak mengkonsumsi gula dan makanan manis lainnya. Jadi jauhkan aku dari makan makanan manis seperti itu." jawab Raja karena memang dia tidak menyukai yang namanya makanan manis sejak kecil. Giginya terlalu sensitif, dan bahkan dulu deh sering sakit gigi hanya karena makanan manis. Jadi iya itu dia tidak pernah lagi mengkonsumsi yang namanya gula berlebih dan makanan manis yang lainnya.

Viana sendiri baru mengetahui bahwa suaminya tidak mengkonsumsi gula dan juga makan makanan manis, jadi dia memilih untuk membawa kembali jus yang telah dibuatnya dan memberikan jus baru untuk Raja.

Sebelum membuatkan jus tersebut, dia mencari tahu lebih dulu tentang jus yang akan di buatnya untuk Raja.

"Semoga dia suka," ucap Viana membawa jus buatannya lagi.

Raja sendiri kembali kaget ketika melihat Viana yang membawa jus buatannya lagi.

"Aku sudah membuatkannya yang baru dan ini rendah gula. Bagus untuk orang yang sedang berolahraga." ucap Viana yang membuat Raja langsung menerima gelas berisikan jus wortel dan seledri buatan istrinya itu.

Raja sendiri langsung meminumnya dengan sekali teguk dan itu membuat Viana tersenyum.

"Malam ini makan apa? Apa aku mau masak?" tanya Viana pada suaminya. Raja sendiri berpikir jika Viana yang masak maka dia kan makan lebih banyak. Jadi lebih baik mereka makan malam di luar saja. Tidak, Raja tidak akan makan lebih banyak lagi hingga membuatnya menimbun kalori lagi.

"Kita akan makan di luar saja! Aku tidak ingin makan malam di rumah. Setelah ini jangan menggangguku karena aku ingin istirahat." ucap Raja yang meninggalkan Viana di sana. Dia masuk ke dalam kamarnya sedangkan Viana sendiri langsung membereskan semuanya.

Saat Raja mandi, Viana juga langsung menyiapkan pakaian gantinya dan itu membuat Raja lagi dan lagi tersentuh dengan perbuatan Viana padanya.

"Aku harap kau tidak sakit hati nantinya jika mengetahui apa yang terjadi sebenarnya Viana. Aku tidak bisa meninggalkan Giselle karena dia sedang mengandung anak ku saat ini." ucap Raja yang merasa bersalah dengan semua ini.

Berat sekali untuk meninggalkan Giselle karena telah mengandung anaknya.

***

Terpopuler

Comments

Yunerty Blessa

Yunerty Blessa

belum tentu itu anakmu....lebih baik lepaskan Viana daripada nanti dia sakit hati

2024-02-28

0

Nur Ain

Nur Ain

aih mengandung pulak

2024-02-12

0

Mimik Pribadi

Mimik Pribadi

Disini bakal ada 2 kemungkinankah,anak itu bkn anak Raja,atau bisa jga itu beneran anak Raja tapi Gisele tidak merawatnya dngn baik,secara dia seorng model songong yng lbih peduli shoping dan penampilan,mana ada ngurus anak,mngkn lbih baik ke salon perawatan wajah dan badan

2024-02-03

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!