Viana di hubungi oleh Raja untuk mengantarkan makan siangnya bersama supir yang akan mengantarkannya. Tapi, saat dia sampai di depan gedung bertingkat itu, Viana tidak berani turun dari mobil karena dia takut untuk keluar dari mobil maka dia meminta pada supirnya saja yang mengantarkan makan siang untuk Raja.
Saat supirnya sampai di ruangan kerja Raja, pria itu malah terlihat sedang mencari seseorang di sini. Tapi kenapa tidak ada?
"Di mana Viana?" tanya Raja ketika melihat hanya supirnya saja yang masuk ke ruangan kerjanya.
"Nona Viana ada di dalam mobilnya, di bilang tidak berani turun karena takut." Raja hanya bisa menghela nafasnya saja mendengar penjelasan dari supirnya tentang Viana.
Karena ada sesuatu yang memang harus mereka bicarakan, akhirnya Raja memilih keluar dari ruangan kerjanya hingga membuat supirnya tadi membawa kotak bekalnya kembali.
Raja langsung keluar dari perusahaanya dan masuk ke dalam mobil tempat di mana Viana berada.
"Mas?" pekik Viana kaget ketika melihat Raja yang sudah masuk ke dalam mobilnya.
"Jalankan mobilnya sekarang!"
"Loh, Mas...kita mau kemana?" Viana bertanya pada suaminya ke mana mereka akan pergi. Bukankah Raja meminta di antar makan siang? lalu kenapa malah mengajaknya pergi ke luar?
"Kemana saja asal kepala ku tidak pusing." jawab Raja karena memang Dia merasa bahwa kepalanya sangat pusing. Apalagi ketika Giselle datang untuk mengajaknya liburan akhir tahun sementara pekerjaannya sangat banyak dan bertumpuk.
Entah mengapa semakin hari hubungannya dengan Giselle semakin memburuk. Banyak hal kecil yang menjadi pemicu keributan di antara mereka berdua. Sangat sulit untuk dijelaskan dengan kata-kata tapi yang pasti Raja mulai merasa lelah dengan pekerjaannya saat.
"Mas sakit?" tanya Viana yang merasa khawatir dengan keadaan suaminya. Dia takut jika Raja sakit atau kelelahan.
"Aku tidak mengatakan bahwa aku sakit. Aku yang merasa pusing dengan keadaan kantor. Pekerjaan ku semakin banyak dan banyak juga yang harus aku pikirkan saat ini. Entahlah, rasanya aku membutuhkan waktu untuk istirahat." ucap Raja yang memang merasa lelah dengan hidupnya akhir-akhir ini.
Melihat Raja yang kelelahan seperti itu membuat Viana merasa kasihan, dia memberanikan diri untuk mengusap keringat di kening Raja hingga membuat pria itu tersentak kaget.
"Oh, maaf." ucap Viana penuh rasa sesal karena telah lancang dan menganggu istirahat suaminya.
"Singgah saja di taman. Aku ingin makan!" titah Raja pada supirnya. Mereka akhirnya singgah di taman untuk menemani Raja makan.
Viana tidak mengatakan apa pun karena memang dia hanya ingin menemani suaminya makan di taman. Tapi ketika melihat Raja yang susah melakukannya, maka Viana mengambil alih kotak bekalnya lalu menyuapi suaminya itu.
"Aku bisa sendiri!" Raja menolak untuk di suapi oleh Viana, tapi Viana sendiri bersikeras untuk tetap melakukannya karena dia tidak ingin pakaian kerja suaminya kotor.
"Memang bisa, tapi berantakan. Sudah, biarkan aku saja yang melakukannya dan Mas bisa makan dengan tenang." ucap Viana yang membuat Raja hanya bisa pasrah saja.
Di saat mereka sedang berdua di taman, ponsel Raja terus saja berdering dan dia sudah bisa menebaknya. Itu pasti panggilan dari Giselle.
"Kenapa tidak di jawab Mas?" tanya Viana mendengar ponsel milik Raja berdering.
"Aku sedang istirahat dan tidak ingin di ganggu oleh siapa pun." jawab Raja karena sebenarnya dia hanya malas saja menjawab panggilan dari Giselle.
"Oh, begitu." sahut Viana lagi. Di terus menyuapi suaminya sampai semua makanan itu habis di makan Raja.
"Alhamdulillah habis semua," ucap Viana saat makanannya habis. Sedangkan Raja sendiri menatap tidak percaya bahwa dia sudah menghabiskan begitu banyak makan siang yang Viana buat untuknya.
***
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 44 Episodes
Comments
Yunerty Blessa
Raja takut angkat hp sebab ada Viana...takut rahsia nya terkuak
2024-02-28
1
Mimik Pribadi
Klo mknnya disuapin,rasanya 2kali lebih nikmat Raja,mknya makananmu ludesss semua 😅😅😅
2024-02-03
0
Sri Astuti
sadar Raja.. Viana adl isyri yg tepat untukmu
2023-12-30
0