One (1)

Stella Elliathania Elliot Evergard.

Dia adalah seorang putri bangsawan modern di negerinya. Keluarga kerajaan sangat menyayanginya karena dia adalah putri bungsu keluarga itu.

Rambut pirang emas dan mata merahnya sangat terkenal di negerinya.

Tidak semua orang bisa memiliki warna mata sepertinya, jadi secara otomatis, dia sangat istimewa.

Rutinitas pagi harinya adalah menjadi seorang putri bangsawan. Pada saat itu, dia akan memasuki kelas menari, kelas pelajaran tata krama, dan kelas bersosialisasi. Aktivitas itu selesai saat akan menjelang makan siang.

Lalu pada sore hari, dia akan menjadi seorang dosen yang memiliki banyak penggemar di salah satu universitas terbaik di kotanya.

Pada peraturan keluarga Evergard, para pangeran dan putri tidak dilarang untuk bekerja. Tetapi, jam kerja bagi para pangeran dan putri adalah sore hari, maka dari itu Stella menjadi dosen pada sore hari, dan akan berganti pekerjaan lagi bila matahari sudah tenggelam.

Hari ini, Stella mendapat hadiah dari kakeknya berupa sebuah buku dongeng kuno. Meskipun buku itu kuno, tetapi tampilan buku itu sangat bersih, rapi, tidak ada bekas sobekan, dan tampak seperti buku yang baru saja dibeli.

"Cucuku, ini adalah buku dongeng turun-temurun dari nenek moyang kita," ucap kakeknya sembari memberikan buku dongeng kuno itu pada cucunya, Stella. "Hari ini, buku ini adalah milikmu, jagalah baik-baik."

Gadis itu, Stella, menerima buku dongeng kuno itu.

"Baik, Kek. Stella menerima perintah," balas gadis berambut pirang itu.

Mata merahnya yang mulanya tajam, kini melembut saat menatap kakeknya.

"Terima kasih, cucuku."

Setelah berkata demikian, kakeknya pamit pergi karena ayahnya memanggilnya dan berkata akan diadakan rapat dadakan hari ini.

Di dalam kamarnya, Stella menatap buku dongeng itu. Sampul buku itu berwarna merah muda, di tengah-tengah sampul buku itu, ada sebuah tulisan berwarna emas yang dihiasi ornamen-ornamen bunga berwarna putih dan kupu-kupu berwarna hitam.

Tulisan berwarna emas itu menggunakan bahasa inggris, yang Stella duga tulisan itu adalah judul buku dongeng yang berada di tangannya.

Judul buku dongeng itu ... "The Poor Princess".

Awalnya Stella berniat membaca buku itu. Tetapi kemudian, dia mengingat ada pekerjaan malam ini, jadi dia mengurungkan niatnya.

Pada tengah malam, ketika Stella telah menyelesaikan pekerjannya, dia mulai membaca buku dongeng itu.

"The Poor Princess" adalah sebuah dongeng yang menceritakan tentang kehidupan seorang putri malang yang terlupakan.

Putri itu memiliki nama Stella Al-Teona Evergard.

"Apa?"

Saat mengetahui nama depan dan marga putri itu, Stella merasa terkejut.

Stella ... itu juga adalah namanya!

Sedangkan Evergard ... itu adalah nama marganya dan keluarganya!

Jadi ... apakah buku dongeng ini merupakan kisah nenek moyangnya sebelumnya?

Dalam buku itu, diceritakan kisah Putri Stella yang selalu diasingkan dari istana.

Dia hidup dalam kegelapan seorang diri. Meskipun hidupnya sungguh malang, Putri Stella tetap tersenyum pada siapa pun yang ditemuinya.

Pada usia 10 tahun, dia bertemu dengan ayahnya yang sedang bermain dengan seorang gadis kecil, dan gadis kecil itu adalah sepupu perempuannya.

Di taman itu, dia melihat ayah dan sepupu perempuannya saling melempar senyum.

Awalnya, Putri Stella ingin menghampiri mereka, tetapi ia dihadang oleh prajurit-prajurit yang menjaga taman itu. Pada akhirnya, Putri Stella pergi dari taman itu dalam keadaan menangis.

Dari lahir hingga berusia 10 tahun, tidak ada yang merawatnya selain pelayan ibunya, Lin Suzy.

Sedari awal, dia diasingkan dari istana dan nyaris tidak pernah bertemu dengan siapa pun, bahkan seluruh rakyat di sana tidak mengetahui keberadaannya.

Mereka hanya mengetahui keberadaan sepupu perempuannya, Xylia Chareeze Fictin, yang sangat dekat dengan ayahnya, bahkan di antara mereka tak segan-segan memanggil Xylia dengan panggilan "putri"!

Gelar "putri" seharusnya dimiliki oleh Stella, bukan Xylia.

Pada usia 15 tahun, dia mati di tangan ayahnya sendiri karena dituduh meracuni sepupu cantiknya. Padahal, orang yang meracuni Xylia bukan Stella, tetapi ayah Xylia sendiri, pamannya Stella.

Stella berusaha membela diri sendiri dengan berlutut dan menangis di hadapan ayahnya yang selalu menatapnya tajam. Namun pada akhirnya, dia tetap mati dengan kepala yang sudah terpisah dari tubuhnya, dia mati dengan membawa dendam kebencian yang teramat besar pada seluruh keluarganya, dan dia mati dengan harapan ada seseorang yang membalaskan dendam ceritanya.

Tamat.

"Huh ... kisah putri yang sangat malang dan tragis," komentar Stella setelah ia selesai membaca buku dongeng The Poor Princess. "Hm? Tapi seingatku, tidak ada mendiang kerabatku yang mati mengenaskan seperti ini," gumamnya.

Karena Stella merupakan seorang putri bangsawan, dia telah belajar silsilah keluarganya guna tidak salah mengucapkan salam ala bangsawan kepada semua anggota keluarganya.

Stella sudah membaca silsilah keluarganya yang bermarga Evergard, dan dia tidak menemukan ada yang mati terpenggal.

Keheningan meraja sejenak. Sesaat setelahnya, tubuh Stella menegang.

Ada.

Ada satu orang anggota keluarganya yang tidak dia baca riwayat hidupnya.

Katanya, orang itu adalah orang yang sangat istimewa. Stella hanya tahu rupa wajahnya berkat potret lukisan-lukisan anggota keluarga kerajaan Evergard terdahulu.

Dia hanya tahu rupa wajahnya, tetapi tidak dengan namanya.

Kata orang tuanya, orang itu adalah nenek moyangnya. Katanya juga, riwayat hidup nenek moyangnya sangat rahasia. Orang tuanya juga tidak mengetahui nama nenek moyangnya, karena mereka meyakini bahwa nama nenek moyangnya adalah hal yang tabu untuk disebut.

Hm ... mungkinkah dongeng ini ada hubungannya dengan riwayat hidup nenek moyangnya yang sangat rahasia?

...―――...

Beberapa menit setelah Stella selesai membaca dongeng itu, sebuah lubang besar tiba-tiba muncul di hadapannya. Lubang itu memiliki pusaran di dalamnya, seakan pusaran itu adalah magnet yang menarik benda apa pun di sekitarnya.

"Apa?! Bagaimana bisa ada lubang di sini―aaahh!"

Stella, walaupun kekuatan menghindarnya cepat, dia tetap ditarik masuk ke dalam lubang itu.

Lubang itu menghisapnya, membawanya masuk ke dalam buku dongeng yang telah selesai dibacanya.

――――――――――――――

TBC!

Terpopuler

Comments

Ayu Dani

Ayu Dani

Lanjut

2024-02-10

1

Wanda Wanda i

Wanda Wanda i

masih nyimak

2023-03-07

1

Cahaya yani

Cahaya yani

aku suka novel reikarnasi , seruuuu drpda cinta" an , krn cinta dlm novel tak.seindah knyataan ☺️☺️☺️☺️☺️

2022-03-16

1

lihat semua
Episodes
1 Prolog
2 One (1)
3 Two (2)
4 Three (3)
5 Four (4)
6 Five (5)
7 Six (6)
8 Seven (7)
9 Eight (8)
10 Nine (9)
11 Ten (10)
12 Eleven (11)
13 Twelve (12)
14 Thirteen (13)
15 Fourteen (14)
16 Fiveteen (15)
17 Sixteen (16)
18 Seventeen (17)
19 Eighteen (18)
20 Nineteen (19)
21 Twenty (20)
22 Twenty One (21)
23 Twenty Two (22)
24 Twenty Three (23)
25 Twenty Four (24)
26 Twenty Five (25)
27 Twenty Six (26)
28 Twenty Seven (27)
29 Twenty Eight (28)
30 Twenty Nine (29)
31 Thirty (30)
32 Thirty One (31)
33 Thirty Two (32)
34 Thirty Three (33)
35 Thirty Four (34)
36 Thirty Five (35)
37 Thirty Six (36)
38 Thirty Seven (37)
39 Thirty Eight (38)
40 Thirty Nine (39)
41 Fourty (40)
42 Fourty One (41)
43 Fourty Two (42)
44 Fourty Three (43)
45 Fourty Four (44)
46 Fourty Five (45)
47 Fourty Six (46)
48 Fourty Seven (47)
49 Fourty Eight (48)
50 Fourty Nine (49)
51 Fifty (50)
52 Fifty One (51)
53 Fifty Two (52)
54 Fifty Three (53)
55 Fifty Four (54)
56 Visual Karakter ROTPP
57 Fifty Five (55)
58 Fifty Six (56)
59 Fifty Seven (57)
60 Fifty Eight (58)
61 Fifty Nine (59)
62 Sixty (60)
63 Sixty One (61)
64 Sixty Two (62)
65 Sixty Three (63)
66 Sixty Four (64)
67 Sixty Five (65)
68 Sixty Six (66)
69 Sixty Seven (67)
70 Sixty Eight (68)
71 Sixty Nine (69)
72 Seventy (70)
73 Seventy One (71)
74 Seventy Two (72)
75 Seventy Three (73)
76 Seventy Four (74)
77 Seventy Five (75)
78 Seventy Six (76)
79 Seventy Seven (77)
80 Seventy Eight (78)
81 Seventy Nine (79)
82 Eighty (80)
83 Eighty One (81)
84 Eighty Two (82)
85 Eighty Three (83)
86 Eighty Four (84)
87 Eighty Five (85)
88 Eighty Six (86)
89 Eighty Seven (87)
90 Eighty Eight (88)
91 Eighty Nine (89)
92 Ninety (90)
93 Ninety One (91)
94 Ninety Two (92)
95 Ninety Three (93)
96 Ninety Four (94)
97 Ninety Five (95)
98 Ninety Six (96)
99 Ninety Seven (97)
100 Ninety Eight (98)
101 Ninety Nine (99)
102 One Hundred (100)
Episodes

Updated 102 Episodes

1
Prolog
2
One (1)
3
Two (2)
4
Three (3)
5
Four (4)
6
Five (5)
7
Six (6)
8
Seven (7)
9
Eight (8)
10
Nine (9)
11
Ten (10)
12
Eleven (11)
13
Twelve (12)
14
Thirteen (13)
15
Fourteen (14)
16
Fiveteen (15)
17
Sixteen (16)
18
Seventeen (17)
19
Eighteen (18)
20
Nineteen (19)
21
Twenty (20)
22
Twenty One (21)
23
Twenty Two (22)
24
Twenty Three (23)
25
Twenty Four (24)
26
Twenty Five (25)
27
Twenty Six (26)
28
Twenty Seven (27)
29
Twenty Eight (28)
30
Twenty Nine (29)
31
Thirty (30)
32
Thirty One (31)
33
Thirty Two (32)
34
Thirty Three (33)
35
Thirty Four (34)
36
Thirty Five (35)
37
Thirty Six (36)
38
Thirty Seven (37)
39
Thirty Eight (38)
40
Thirty Nine (39)
41
Fourty (40)
42
Fourty One (41)
43
Fourty Two (42)
44
Fourty Three (43)
45
Fourty Four (44)
46
Fourty Five (45)
47
Fourty Six (46)
48
Fourty Seven (47)
49
Fourty Eight (48)
50
Fourty Nine (49)
51
Fifty (50)
52
Fifty One (51)
53
Fifty Two (52)
54
Fifty Three (53)
55
Fifty Four (54)
56
Visual Karakter ROTPP
57
Fifty Five (55)
58
Fifty Six (56)
59
Fifty Seven (57)
60
Fifty Eight (58)
61
Fifty Nine (59)
62
Sixty (60)
63
Sixty One (61)
64
Sixty Two (62)
65
Sixty Three (63)
66
Sixty Four (64)
67
Sixty Five (65)
68
Sixty Six (66)
69
Sixty Seven (67)
70
Sixty Eight (68)
71
Sixty Nine (69)
72
Seventy (70)
73
Seventy One (71)
74
Seventy Two (72)
75
Seventy Three (73)
76
Seventy Four (74)
77
Seventy Five (75)
78
Seventy Six (76)
79
Seventy Seven (77)
80
Seventy Eight (78)
81
Seventy Nine (79)
82
Eighty (80)
83
Eighty One (81)
84
Eighty Two (82)
85
Eighty Three (83)
86
Eighty Four (84)
87
Eighty Five (85)
88
Eighty Six (86)
89
Eighty Seven (87)
90
Eighty Eight (88)
91
Eighty Nine (89)
92
Ninety (90)
93
Ninety One (91)
94
Ninety Two (92)
95
Ninety Three (93)
96
Ninety Four (94)
97
Ninety Five (95)
98
Ninety Six (96)
99
Ninety Seven (97)
100
Ninety Eight (98)
101
Ninety Nine (99)
102
One Hundred (100)

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!