Para penjaga masih belum sadar dengan kematian Zhu Suya, dan terus mengangkatnya sampai kepenjara menggunakan tandu,
"Malang sekali nasibmu ini Putri, padahal anda sangat berprilaku baik selama ini" ucap salah satu penjaga
"Stt, jangan mengatakan apapun, atau yang mulia akan menghukum mu" tegur teman nya yang lain, setelah mereka sampai di penjara bawah tanah, mereka pun mencoba untuk membangunkan Zhu Suya,
"Hey, bangun, sudah sampai, kau turun saja sendiri ke tempatmu" ucap penjaga, lama menunggu, mereka tak juga mendapatkan jawaban ataupun melihat pergerakan dari Zhu Suya, hingga akhirnya penjaga yang baik hati pun datang untuk membangunkan nya dengan cara menggoyangkan tangan Zhu Suya,
"Putri, bangunlah, kita sudah sampai, anda harus bertahan sampai hukuman anda berakhir, " ucap nya menepuk tangan Zhu Suya pelan, namun matanya terbelalak saat melihat wajah pucat Zhu Suya, dengan tangan gemetar, penjaga itu mendekatkan jari telunjuknya ke arah hidung Zhu Suya, dan dia terkejut saat menyadari ternyata Zhu Suya sudah tidak bernafas,
"Feng ,putri Zhu Suya tidak bernafas,sepertinya dia telah tiada"
Ucapan nya membuat yang lain kalang kabut dan langsung berlari untuk melaporkan kejadian tersebut kepada sang Raja,
"Mohon ampun yang mulia, putri Zhu Suya sudah tidak bernafas, beliau telah meninggal dunia" ucap Penjaga melapor, sontak saja Mata Raja Xiaohan membola sempurna ketika mendengar kabar duka tersebut, dia tidak tau bagaimana cara dia memberitahu Zhu Pingchen atas kabar duka ini yang jelas dia akan menghadapi kemarahan Jendral kesayangan nya, karena dia tau, Zhu Suya adalah putri pertama dari cinta pertama Zhu Pingchen yaitu tabib Zhu Ruanyu, dengan langkah cepat Raja berjalan menuju penjara bawah tanah, namun sesuatu yang mengejutkan telah terjadi , mereka melihat putri Jendral itu terduduk,Zhu Suya nampak baik baik saja, saat ini dia sedang menatap sel tempat dia dikurung dengan tatapan aneh,
Flashback On***
Ketika para penjaga berlarian untuk melapor tiba tiba tangan Zhu Suya bergerak, dan perlahan dia membuka matanya,
"Ughhhh, dimana aku"? Gumam Lu Tatsuya menetralkan penglihatan dengan cahaya sekitar, dahinya mengernyit saat merasakan punggungnya yang terasa sangat sakit, dia memakai pakaian kuno, berwarna putih yang kini berubah menjadi merah akibat darah yang mengalir dari punggung nya,
" Pukk, pukk, Bukankah aku sudah mati"! Gumam nya, dan terlihat jelas sampai semua orang datangpun dia tetap tidak menyadari bahwa dia telah bertransmigrasi ke Zaman kuno
Flashback off<<<<<
"HEY KALIAN BERANI BERANI NYA MENGERJAI SEORANG RAJA"!! Bentak Raja Xiaohan,dan teriakan nya itu membuat Tatsuya terkejut dan menoleh kearah semua orang, matanya menelisik dari atas sampai bawah, dia merasa semua orang memakai pakaian yang sangat aneh hari ini
" Kalian siapa"? Tanya Tatsuya dengan nada yang sangat dingin,
"Tidak sopan, tundukan kepalamu dihadapan sang Raja" tegur penjaga
Tatsuya tidak perduli dan menatap mereka dengan tatapan tajamnya, dan hal itu membuat Raja Xiaohan tersentak kaget, karena dia merasa sedang berhadapan dengan jendral perang yaitu Zhu Pingchen,
"Tenang, penjaga tinggalkan kami berdua,jangan sampai kejadian hari ini terdengar oleh siapapun,jika tidak maka nyawa kalian sebagai taruhan nya" ucap Raja memerintahkan semua orang untuk pergi, para penjaga langsung membungkuk hormat dan meninggalkan Zhu Suya bersama raja mereka,
Suya masih menatap aneh kearah Raja, dia berpikir bahwa dia sedang berada di alam mimpi,
"Putri, kenapa kau harus berpura pura mati, apakah kau pikir dengan begitu kau bisa terhindar dari hukuman"? Tanya Raja Xiaohan
Lagi lagi kening Zhu Suya mengerut, dia tidak mengerti, putri siapa dan hukuman apa, dia benar benar tidak mengerti, hingga sesuatu terjadi kepadanya, lintasan lintasan ingatan milik Zhu Suya yang asli telah menyerang kedalam indra penglihatan nya,
" Apa, ternyata aku telah bereinkarnasi kedalam tubuh putri jendral yang lemah"!! Bathin Tatsuya,
Lintasan ingatan itu memperlihatkan semua kehidupan yang di alami oleh Zhu Suya, dia memiliki ibu tiri dan kakak tiri yang sangat jahat, mereka selalu iri dan mencoba untuk membunuh Zhu Suya, pada hakikatnya Zhu Suya adalah gadis yang sangat cantik, namun luka yang ada diwajahnya menutupi kecantikan nya, luka itu dia dapat dari hewan buas didalam hutan, Zhu Suya mencoba untuk melakukan kultivasi tertutup namun sayang Dantian nya tersumbat dan dia malah di serang seekor beruang hutan, nasib baik saat itu Jendral datang untuk menyelamatkan nya, meskipun Jendral terlihat acuh dan pendiam, namun dalam lubuk hati nya Jendral sangat menyayangi Zhu Suya, Jendral jarang pulang karena selalu bersedih setiap melihat wajah Zhu Suya yang sangat mirip dengan istrinya yaitu Zhu Ruanyu, dan satu lagi Zhu Suya memliki satu orang adik tampan yang bernama Zhu Anba meskipun berbeda ibu namun dia sangat menyayangi Zhu Suya dan diam diam selalu membantu nya ketika dia diberi hukuman oleh ibu tirinya, tangan Tatsuya mengepal erat, dia benci dengan penindasan yang di alami Zhu Suya, dia berjanji dalam hati akan merubah takdir Zhu Suya yang lemah menjadi yang terkuat, akan dia taklukan dunia Fantasi yang sedang dia lintasi saat ini, satu hal yang harus dia lakukan sekarang yaitu membuat semua orang tidak mencurigai siapa dirinya, bagaimanapun Tatsuya harus mempelajari kehidupan di kerajaan kuno ini terlebih dahulu, dengan otak cerdasnya tidak membutuhkan waktu lama untuk seorang Cyber ternama seperti Lu Tatsuya untuk menaklukan dunia
"Aku berjanji kepadamu putri Zhu Suya, aku akan membalaskan dendam mu kepada mereka orang yang selalu menghina dan menindasmu, bahkan memfitnahmu sampai kau tiada"
"Hey, kau tidak tuli kan"? Tanya Raja lagi, dia merasa aneh melihat tingkah Zhu Suya yang seperti orang kebingungan, tak ingin membuat sang raja curiga dengan cepat Tatsuya menunduk hormat kepada Raja Xiaohan,
" Hamba mohon ampun yang mulia, hamba memang sempat di panggil oleh malaikat maut, namun dewa mengatakan bahwa belum saatnya hamba meninggal, hamba sama sekali tidak berani membohongi anda yang mulia" ucap Zhu Suya
Raja semakin keheranan, tadi dia melihat tatapan mata yang sangat tajam namun sekarang gadis itu kembali pada sifat nya yang lemah lembut, tak ingin merasa gila Raja Xiao pun memutuskan untuk meninggalkan tempat tersebut
"Penjaga, suruh tabib untuk mengobati luka putri Suya, perlakukan dia dengan baik" ucap Raja meninggalkan penjara tempat Zhu Suya ditahan, dengan cepat para penjaga membagi tugas mereka, ada yang menjaga sel Zhu Suya ada juga yang berlari untuk mencari seorang tabib,
"Putri anda baik baik saja"? Tanya Zian
Tatsuya menatap penjaga itu, terlihat dari matanya bahwa penjaga tersebut berhati baik dan tidak berpura pura,
" Aku baik baik saja gege" ucap Zhu Suya, sontak saja Zian terkejut, baru kali ini dia dianggap manusia oleh seseorang yang berpangkat putri seperti Zhu Suya, meskipun dia terkenal lemah dan tak berguna, namun Zhu Suya juga terkenal dengan kebaikan hatinya, dan hari ini Zian percaya bahwa rumor itu memang benar adanya, Zhu Suya adalah seorang putri Jendral yang berbudi luhur dan berhati baik,.
Bersambung❣️
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 92 Episodes
Comments
Leni Ani
coba mampir thor😊
2024-11-10
1
*Eu-Mi*
/Joyful//Determined/
2024-10-03
1
Shai'er
💪💪💪💪💪💪
2024-04-25
1