Tuan Muda Impoten

Tuan Muda Impoten

Episode 1

Di suatu kota besar , ada sebuah keluarga yang ber anggotakan empat orang dan keluarga tersebut mempunyai usaha yang berjalan di bidang Fashion dan kuliner.

Usaha tersebut adalah usaha yang di rintis oleh sepasang suami istri dari nol hingga saat ini sudah berkembang di beberapa tempat.

Ya mereka adalah keluarga Nugraha.

Pendiri pertama adalah Abraham Nugraha sebagai kepala rumah tangga di keluarga tersebut.

Abraham Adalah seorang laki-laki yang dulu nya hanya berasal dari keluarga sederhana dari sebuah desa di kota lain.

Abraham dulu hanya bersekolah hingga tamatan sekolah menengah pertama. Abraham tidak bisa melanjutkan pendidikan hingga tingkat tinggi karena faktor ekonomi keluarga nya yang tidak begitu stabil.

Abraham mempunyai dua adik laki-laki yang bernama Bimo Saputra dan Arya Wiguna.

Kedua adik nya mempunyai pendidikan yang sedikit berbeda dengan nya, Bimo Menyelesaikan pendidikan hingga tamatan menengah atas dan adik nya Arya menyelesaikan pendidikan tamatan D3.

Hingga suatu ketika, Disaat Abraham bekerja di kota besar ini dia bertemu dengan Indah yang saat ini menjadi istri nya di salah satu warung nasi Padang tidak jauh dari tempat nya bekerja.

Sekali dua kali mereka bertemu hingga di kesempatan ketiga Abraham tidak ingin menyia-nyiakan pertemuan tersebut.

Dia memberanikan diri untuk menyapa hingga mengajak nya berkenalan.

Cukup lama hubungan mereka terjalin hingga suatu waktu Abraham meminang Indah dan dengan ikhlas nya Indah menerima Abraham sebagai suami nya.

Perbedaan ekonomi dari kedua keluarga tersebut sangat lah nyata. Indah berasal dari keluarga yang cukup mapan dalam segi ekonomi dan mempunyai pendidikan yang cukup tinggi. tetapi, dengan percaya diri nya Indah menerima Abraham yang hanya seorang pekerja kasar dalam proyek dengan gaji yang cukup hanya untuk kelangsungan hidup saja.

Setelah Abraham dan indah menikah, mereka memutuskan untuk tinggal di kota besar tersebut.

Satu tahun pernikahan mereka di karuniai seorang anak laki-laki yang mereka beri nama Alex Nugraha.

Saat usia Alex menginjak tahun kedua ,disaat itu juga Indah dan Abraham berhasil mengumpulkan uang untuk membuka usaha kecil-kecilan.

Usaha pertama yang mereka buka adalah tempat makan sederhana dengan menu rumahan yang cukup sering di jumpai oleh banyak orang.

Awal nya mereka membuka usaha hanya di depan rumah kontrakan nya. Dengan kegigihan mereka berdua sampailah di titik saat ini, mereka mempunyai banyak membuka restoran mewah dengan mengangkat konsep makanan daerah yang ada di negara ini.

Tidak lama dari lahir nya putra mereka, mereka di karuniai putri cantik yang mereka beri nama Keisya Nugraha.

Anak-anak mereka tumbuh dengan sangat baik dan sangat berprestasi di sekolah nya.

Disaat anak perempuan mereka bersekolah di sekolah dasar. Mereka membuka usaha kembali dengan bidang yang berbeda dari sebelumnya.

usaha yang mereka ambil saat ini bergerak di bidang usaha fashion.

Keisya adalah salah satu faktor utama berdiri nya usaha fashion tersebut.

Pakaian yang mereka jual adalah pakaian hasil dari karya desain keisya yang di matangkan oleh indah.

Dari kegigihan ,usaha dan keikhlasan mereka dalam menerima setiap ujian dan cobaan yang datang di masa lalu. mereka sekarang mendapatkan hasil yang cukup baik dari perjuangan itu.

Ya, benar. usaha tidak akan mengkhianati hasil. jika selalu diiringi dengan doa.

***

"Dek, apa hari ini kamu akan ke kampus?" tanya Alex.

"iya kak. kenapa? aku ada kelas siang nanti" jawab keisya dengan memakan sarapan nya pagi ini.

"Pulang jam berapa?"

"Emm. Paling jam tiga aku sudah pulang"

"Mau bertemu dengan teman kakak?"

"Kak, jangan jodohkan adek mu dengan teman-teman mu itu. biarkan dia memilih pasangan nya sendiri" tegur indah, bunda nya.

"aku tidak menjodohkan nya bun. Biar keisya tau rasa nya pacaran tuh kayak apa" terang alex tidak mau kalah

"Harus nya kamu yang segera memiliki kekasih kak" kata Abraham

"Kakak mah selalu gitu yah, suka jodohin aku tapi dia sendiri jomblo" sungut keisya

"Aku jomblo tapi banyak yang suka. lah kamu?"

"Sudah-sudah pasti kalian ini kalau ketemu suka aja berantem"

"kakak sih Bun"

"iya iya sudah, selesaikan makan kalian" tegur bunda nya kembali.

Kini usia Alex memasuki usia 26 tahun dan keisya berusia 23 tahun. mereka berdua kini menghandle usaha milik keluarga nya.

Usaha yang masih berdiri hingga saat mereka besar adalah usaha yang berjalan di bidang fashion dan kuliner.

Untung nya , keisya mempunyai keahlian mendesain dari sewaktu diri nya bersekolah di sekolah dasar dan sang Kakak Alex mempunyai keahlian dalam hal pemasaran dan management yang begitu lihai.

Abraham dan indah kini hanya tinggal menikmati masa tua mereka, melihat dan menasehati kedua anak nya jika mereka melakukan kesalahan.

Bekerja? Sudah bukan usia mereka lagi untuk selalu terjun ke dunia bisnis.

Sesekali mereka hanya membantu mengecek resto atau butik. tetapi, mereka tidak ikut campur dalam segala urusan yang ada.

Keluarga Nugraha mempunyai Resto yang mempunyai anak cabang sebanyak 4 dan Resto tersebut berdiri di kota-kota yang jarak nya tidak terlalu jauh antara satu dengan yang lain.

Dan butik mereka hanya memiliki satu butik sebagai toko offline. Butik keluarga Nugraha juga merambah ke bisnis online tentu nya.

.

.

.

Di Kota yang sama terdapat satu keluarga terpandang, yaitu keluarga Marselino.

keluarga Marselino adalah keluarga yang mempunyai banyak usaha yang berjalan di bidang transportasi, pariwisata (menyediakan tempat penginapan, hotel, villa,dll) , industri tekstil, dan masih banyak lagi usaha yang keluarga Marselino geluti.

Keluarga Marselino terdiri dari lima anggota keluarga.

"Vin, apa kamu tidak ingin segera menikah? jangan lupakan jika usia kamu sudah menginjak kepala tiga" ucap Agam Marselino, papa Marvin marselino.

"Iya pa, nanti Marvin pikirkan"

"jangan hanya di fikirkan Vin, tapi juga harus usaha. kenalkan pada papa siapa pacar kamu"

"Nanti kalau sudah ada Marvin bawa pulang yah" ucap Marvin dengan santai

"Ingat Vin, sebentar lagi adek kamu elena sudah mau di lamar orang. kalau bisa sih kata mama, kamu jangan kelamaan dan jangan sampai di lompatin adik sendiri" ucap Sisca, mama Marvin

"Hahhh. ya biarkan elena menikah dulu ma, kenapa harus diurutkan. kalau Marvin belum mau menikah ya mau gimana lagi" ucap Marvin dengan sedikit kesal.

"Kamu normal kan Vin?" tanya Agam

"Normal lah pa, papa kira Marvin penyuka batang?"

"Kalau normal ya segeralah menikah, apa lagi yang kamu cari? Usaha ada, uang ada. kamu juga tampan, emang sesusah itu nyari istri?"

"ini nih yang aku malesin kalau pulang. kalau nggak masalah pernikahan ya di pamerin soal cucu dari anak-anak mama papa" keluh Marvin

"aku mau menikah kalau nanti sudah waktu nya pa" lanjut Marvin dengan pergi meninggalkan ruang keluarga tersebut.

...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...

Haii haiii..

selamat datang di karya terbaru kak ayya..

Semoga suka dengan karya baru ini ya dan mohon berikan dukungan untuk PERNIKAHAN TUAN IMPOTEN🤗

Jangan lupa tinggalkan LIKE , COMMENT, VOTE dan tambahkan ke dalam favorit bacaan kalian. Supaya next part makin cepet di update 🔥🔥

Terpopuler

Comments

ayu nuraini maulina

ayu nuraini maulina

kebanyakan d novel main jodohkan aja,kali cari sendiri pasangan nya yg pergi kalo g ujung2 ngundang orang ketiga, d novel suka bget ngundang pelakor

2023-09-25

0

Tarmi Widodo

Tarmi Widodo

nyimak KK😀

2023-09-21

0

SUKARDI HULU

SUKARDI HULU

Nih sudah mampir kk, jangan lupa like, follow, dan beri hadiah y❣️🫰🙏

2023-09-20

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!