Barang yang Key bawa berserakan di lantai, kini ia tepat berada di atas seorang pria yang berbadan seksi, memiliki mata indah dan juga tampan.
Mereka berada dalam posisi itu hingga beberapa saat.
"Lo bisa berdiri nggak?" celetuk pria bermata indah itu.
Key yang tersentak mendengar ucapan pria itu langsung berdiri dan melihat sekeliling yang berantakan.
"Terimakasih udah minta maaf," tukas pria kekar.
"Gue gak minta maaf, ya!" jawab Key.
"Kalo gitu lo harus minta maaf, baju gue lecek gara-gara lo," ucap pria kekar sambil merapikan bajunya.
"Lo gak ngeliat, ya, gue tadi bawa barang sebanyak ini," celetuk Key sambil merapikan barangnya yang berantakan.
"Minta maaf gak, lo!" seru pria itu sambil menarik dan mencengkeram tangan Key.
"Lo harusnya kalo jalan itu lihat-lihat, percuma mata lo indah kalau gak dipergunakan dengan baik," sindir Key.
"Lo-...." belum selesai pria itu melanjutkan ucapannya, ada seseorang memanggilnya dari belakang.
"Awas lo, ya!" ancam pria itu.
"Apa lo ... gue gak takut," tantang Key, sambil menghentakkan kakinya ke lantai dan berkecak pinggang.
.
.
Setelah pria menyebalkan itu pergi, Key langsung merapikan barang-barangnya yang berserakan, kemudian ia membawa barang tersebut ke stan kosong yang sudah disediakan oleh perusahaan.
Beberapa saat kemudian, Key telah selesai menata barang di stannya dengan sangat rapi dan cantik.
Banyak sekali orang yang keluar masuk untuk melihat dan bertanya apa saja yang di tawarkan oleh perusahaan itu.
"Permisi, Nak," sapa seorang Nenek sambil memasuki stan Key.
"Silahkan duduk, Nek, selamat datang di stan Jasa Weding Organizer kami," jawab Key sambil tersenyum ramah pada sang Nenek.
Ketika Nenek itu sedang melihat dan bertanya jasa apa saja yang di tawarkan oleh perusahaannya, ada seorang pemuda menghampiri Nenek itu kemudian mengajak bicara sang Nenek ke samping stan.
Key sengaja mencuri dengar pembicaraan mereka.
"Nek, stan sebelah sana itu menawarkan harga yang lebih murah dari pada stan ini," ucap pemuda pada sang Nenek.
Lalu mereka pergi dari stan Key tanpa permisi.
Key merasa geram karena dari tadi orang yang memasuki stannya tidak jadi memesan jasa di perusahaan Weding Organizer itu.
Kalau gini caranya, gimana gue bisa dapetin klien!
Setelah beberapa saat tak ada seorangpun yang memasuki stannya, ia merasa jenuh dan memutuskan untuk keluar melihat bagaimana situasi di stan lain.
Pasti ada yang gak beres, nih!
Anehnya saat ia keluar untuk melihat sekeliling, ada satu stan yang di kerumuni oleh banyak orang.
Key beranikan diri untuk melihat stan itu dari dekat. Ternyata pria menyebalkan tadi berada di stan itu, tempat mereka menawarkan harga yang lebih murah dibandingkan dengan stan lain.
Kemudian, Key pergi meninggalkan stan itu dan ia memiliki sebuah rencana untuk membalas perbuatan pria menyebalkan.
Dia menceritakan hal yang dialaminya kepada orang yang menjaga stan lain.
Ajakan Key tidak sia-sia, untung saja mereka mau diajak kerja sama untuk mengungkap kecurangan yang di lakukan pria menyebalkan dan temannya itu.
.
.
Key dan kawan-kawan mulai menjalankan rencana, mereka memasuki stan pria menyebalkan dengan mengendap-endap seperti pencuri dari bagian belakang stan.
Mereka menaruh kue polos tanpa hiasan krim maupun buah di atasnya, bunga yang sudah layu, gaun yang rapuh di stan pria menyebalkan itu. Lalu, Key dan kawan-kawan menjalankan rencananya.
"Perhatian semuanya! Apakah kalian benar-benar menginginkan kue pernikahan polos seperti ini?" seru Key sambil menunjuk kue yang di bawanya tadi.
"Apa maksud, Nona?" tanya salah seorang pengunjung stan tersebut.
"Kalian menginginkan harga murah 'kan? Inilah kue yang akan kalian dapatkan dengan harga yang tidak sesuai dengan pasar, apakah pengantin mau kuenya polos seperti ini?" jelas Key sambil menunjukkan kue yang di bawanya tadi.
Pengunjung itu mulai memahami maksud dari setiap perkataan Key. Terlihat pria menyebalkan tadi geram melihat apa yang sedang ia lakukan.
"Emang, sih. Gak ada yang salah dengan harga murah, tapi jangan murahan juga, dong!" jelas Key lagi.
"Gimana ini? Siapa gadis itu?" tanya teman dari pria menyebalkan.
"Dia gadis gilaa," jawab pria menyebalkan.
"Gaun pengantin ini juga sangat murah, tapi lihat ketika saya menariknya ... gaunnya sobek 'kan, buket bunga ini juga sangat murah, tapi lihatlah wanginya aja sudah tidak ada, apa anda semua yakin dengan pilihan ini?" jelas Key sambil menarik gaun pengantin hingga robek lalu memperlihatkan bunga yang layu.
Akibat dari kelakuan Key, semua pengunjung yang ada di tempat itu pergi untuk mencari stan lain yang lebih berkualitas.
"Lo, wanita siyalan!" geram pria menyebalkan.
Sebelum meninggalkan tempat, Key sempat menjulurkan lidah tanda mengejek pada pria menyebalkan itu, lalu ia berlari meninggalkan stan itu dan pergi ke stannya sendiri, namun pria itu mengikuti Key.
"Lo berani main kotor rupanya!" seru pria itu sambil berkecak pinggang dan memelototi Key.
"Koreksi, Bang! Anda menjual bahan yang tak layak pakai," tukas Key sambil menyeringai.
Pria itu geram dengan tingkah sang gadis, ia mendekat ke arah Key selangkah demi selangkah hingga akhirnya gadis itu terpentok ke tembok.
"Lo ... lo ... ma-mau apa?" tanya Key dengan keadaan badan yang gemetar jantungnya berdegup sangat kencang.
Pria itu mengangkat dagu Key dan menekannya dengan kasar.
"Permisi?" sahut seorang wanita modis nan cantik sambil berjalan memasuki stan Key.
Pria itu menoleh dan terkejut dengan kedatangan sang wanita modis, ia mengurungkan niatnya untuk mengancam Key.
Ketika pria itu menoleh Key mengambil kesempatan untuk menendang bagian bawah milik pria itu
BUG!
"Akhhh...." rintihnya.
Pria itu merasa kesakitan kemudian lari memincang memegang telurnya sambil berkata pada Key. "Urusan kita belum selesai gadis gilaa!"
"Maaf atas kejadian yang baru saja anda lihat, silahkan duduk," ucap Key.
"Hai! Tidak masalah, aku Jelytha senang sekali rasanya berada disini ... ini Jasa Weding Organizer dari Perusahaan Dreamy itu, ya?" sapa sekaligus tanya wanita cantik nan imut itu.
"Halo, saya Key ... Anda memasuki stan yang tepat, silahkan lihat-lihat dulu."
"Aku sudah sering mendengar Jasa di Perusahaan ini dari teman-temanku ... Mereka bilang Perusahaan kalian bisa mewujudkan impian semua wanita," celoteh wanita cantik.
"Benar sekali, sesuai dengan namanya."
"Apa kamu sendiri yang akan melayani kami?"
"Bukan ... ada yang lebih ahli dari saya, dia yang akan melakukannya." jelas Key.
"Sayang sekali, ku pikir dirimu ... eh! aku tulis pemesanannya, ya? Aku akan nikah satu bulan lagi," ucap wanita itu dengan wajah yang berbinar-binar.
Setelah menulis pemesanan wanita itu meninggalkan tempat, akhirnya usaha Key tidak sia-sia. Mendapatkan satu klien itu, berarti ia diterima kerja oleh Perusahaan Dreamy.
Setelah mendapatkan klien ia memanggil temannya untuk datang membantu mengemasi barang-barangnya, juga untuk merayakan keberhasilan Key.
Beberapa saat kemudian teman Key datang, mereka segera memeluk dan memberi selamat atas keberhasilannya.
.
.
.
Mereka selesai mengangkut barang dan memasukkannya ke dalam mobil kerja milik Rina.
Sebelum meninggalkan parkiran, Key melihat wajah yang tak asing, seperti pernah bertemu sebelumnya.
Pria itu melihat ke arah Key dan kemudian menghampirinya.
.
.
.
.
Bersambung....
LIKE, KOMEN, VOTE, FAVORIT, RATE 5
Terimakasih 😁👍
🌺T. B. C👇
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 180 Episodes
Comments
Bundanya Zidni
ihhhh kesel dech...
2021-06-30
0
Rahma Adelia
gak derek sama key
2021-06-29
0
Diadana
😄😄😄... bar bar jg nih c key... jgn smpe telur cwok tuh pecah loh... tanggung jwab loh... 😁😁😁
2021-03-24
0