Karina mengusap airmatanya yang sejak tadi dia tahan tangisan Karina pecah saat mendengar Dipta suami yang dia cintai tidak menginginkan keturunannya lahir dari rahim Karina.
Selama ini Karina dibohongi dengan kata manis Dipta yang menyuruh Karina menunda kehamilannya karena dia masih ingin menikmati kebersamaan dengan Karina.
Kenyataan yang Karina lihat hari ini Dipta suaminya sangat bahagia dengan kehamilan istri keduanya..Hati karina benar benar hancur melihat semua ini.
Dan yang lebih menyakitkan dengan lantangnya Gina istri muda Dipta mengatakan kalau Dipta tidak menginginkan anak yang lahir dari Karina didepan tamu undangan yang hadir.
Akankah Karina sanggup melanjutkan pernikahan yang sudah ternoda ini?.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Mande Qita, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
BAB 3 Dipta
POV Dipta
Setelah mengambil surat yang ada di mejanya dipta membuka surat itu lalu membacanya, tidak berapa lama surat tersebut pun diremas sampai kucel ditangannya, wajah Dipta berubah merah padam menahan marah surat itu pun dilempar dipta ke tong sampah yang ada didekatnya.” Keterlaluan kamu Gina,tidak begini caranya”. Ucap Dipta
Azka kebingungan melihat reaksi Dipta setelah membaca surat tersebut dia berjalan ke tempat sampah tadi dan mengambil kembali surat yang dititip Gina padanya lalu Azka membaca surat tersebut.
Azka terdiam setelah membaca isi surat tersebut yang memberitahu Dipta kalau Gina menunda pernikahannya 3 tahun lagi karena dia mendapatkan kontrak kerjasama dengan agency model di eropa yang sudah lama diinginkannya.
Dipta mengepalkan tangannya dan memukul meja yang ada dihadapannya melampiaskan kekecewaannya karena ulah gina perempuan yang sangat dia cintai.Rahangnya mengeras sorot matanya sangat tajam seakan akan mau menguliti siapa pun yang ada didepannya, dipta sangat kecewa dengan apa yang diperbuat Gina saat ini.
Terlihat sekali kemarahan yang ditahan Dipta, dia tidak tau mau melampiaskan pada siapa saat ini, pantas saja dari pagi tadi telponnya tidak diangkat ternyata Gina sudah pergi dari semalam.
Betapa hancurnya hati Dipta mengalami semua ini, Wanita yang sangat di citainya menorehkan luka yang sangat dalam dihatinya.
Seketika muka Dipta mengeras dengan sorot mata terluka dia berdiri dari kursinya mengambil handphone dan berjalan keluar dari ruangan, Azka yang melihat gelagat Dipta yang tidak beres mengikuti dari belakang.
Dengan pandangan dingin nya Dipta berjalan kearah lift yang akan membawanya ke lobby perusahaan, tidak sedikitpun menoleh pada orang orang di sekitarnya.
Dipta yang terkenal keras dan dingin makin menakutkan saat ini, mata nya menyorot tajam dengan penuh kemarahan.
Azka yang berjalan dibelakang nya bergegas mendahuluinya untuk mengambil mobil tapi Dipta tidak mau menunggu seperti biasanya, dia berjalan kearah mobil di parkiran khusus petinggi, sesampai disana Azka membukakan pintu untuk sahabatnya itu. setelah itu diapun berjalan masuk kedalam mobil.
“Perusahaan tuan Prasetya “. Azka yang mendengar perintah dari Dipta pun segera menjalankan mobilnya menuju perusahaan orangtuanya Gina, ditengah perjalanan menuju perusahaan prasetya Dipta diam membisu tidak ada satupun kata terucap dari bibirnya yang saat ini mengatup dengan rapat.
Tidak bebrapa lama merekapun sampai di perusahaan tuan Prasetya. Dipta turun dari mobil diikuti Azka sesampai di depan ruangan tuan prasetya azka memberitahukan sekretaris tuan Prasetya kalau Tuan dipta mau bertemu.
Sekretaris tuan prasetya mempersilahkan mereka naik ke ruangan tuan Prasetya, karena sudah diberitahu tentang dipta yang akan menemui atasannya tersebut.
Tuan Prasetya sudah tau kalau pagi ini pasti dipta akan mencari nya meminta penjelasan soal sikap anaknya yang menunda pernikahan mereka.
Setelah masuk keruangan tuan prasetya tanpa basa basi dipta langsung meminta penjelasan pada calon mertuanya itu.
“Tuan bisa menjelaskan semua yang terjadi saat ini?”. Dipta langsung bertanya pada calon mertuanya itu.
Tuan prasetya menceritakan semuanya dan dia meminta maaf atas kesalahan yang Gina perbuat. "putri anda telah membuat malu saya dan keluarga saya tuan Prasetya”. ucap Dipta pada calon mertuanya.
“maafkan putri saya Tuan Dipta yang telah mengecewakan anda dengan sikap keras kepalanya”. Jawab tuan prasetya
Dipta menatap tajam tuan prasetya. Dipta merasa sudah tidak ada yang perlu dibicarakan lagi segera berdiri dari duduknya. tanpa berpamitan Dipta meninggalkan ruangan tuan prasetya yang hanya menatap kepergian dipta dengan rasa bersalah yang teramat besar.
Dia tahu semua salah anaknya yang telah membuat malu keluarga Darmawan, tapi dia juga tidak bisa menahan gina untuk melangsungkan pernikahan mereka.*****
Melihat mereka berdua terdiam, karina menyunggingkan senyum tipis dibibirnya.
“Bagaiman mas Dipta apa anda sudah ingat?”. karina masih tersenyum pada suaminya itu, melihat senyum sinis diwajah karina membuat Dipta merasa sangat malu.
Dia ingat betapa terpuruk nya dirinya ketika ditinggal oleh Gina dan yang bisa membuatnya melupakan semua itu adalah karina istrinya yang sekarang telah dia khianati.
“tahu apa kamu soal kami perempuan kampung, saya hanya meminta mas dipta untuk mengundurkan waktu pernikahan kami bukan membatalkannya”. Sahut Gina
Semua tamu undangan mendengar pertengkaran mereka dan itu membuat suasana menjadi gaduh, Dipta yang merasa dipojokkan oleh karina menatap karina dengan tajam. Karina yang ditatap oleh suaminya itu balas menatap dengan senyum sinis dibibirnya.
Karina sakit hati melihat perlakuan Dipta pada dirinya “sekarang kamu silahkan pulang Karin, jangan membuat ricuh”. ucap dipta.
“aku tidak akan pulang sebelum mendengar penjelasan darimu mas Dipta”. Karina tetap bersikeras minta penjelasan pada Dipta sekarang.
Dipta yang ditentang oleh Karin menjadi marah mendengar jawaban karina yang tidak mendengarkan perintahnya.
"Kamu tidak berhak berada disini”. teriak Gina yang kelihatan sangat gusar karena malu rahasia dirinya sekarang sudah banyak yang tau.
“Mas dipta usir perempuan tidak tahu malu ini mas, aku tidak mau melihatnya disini”.
“siapa yang tidak tau malu nona Gina, saya apa anda?”. Jawab Karina lagi.
“kamu yang tidak tau malu, datang keacara pesta tanpa diundang dasar perempuan miskin”. umpat gina pada Karina.
Karina yang dicaci maki oleh Gina masih bisa menahan marahnya, karena dia sadar kalau dia ikutan marah maka dia akan mempermalukan dirinya sendiri. Karina malas membalas makian dari gina yang saat ini terlihat sangat emosi.
“Mas dipta saya masih menunggu penjelasan mu”. Karina mengalihkan pandangannya pada Dipta.
“penjelasan apa yang mau kamu dengar Karin?”. Dipta juga mulai kesal
“terserah kamu mas mau menjelaskan apa, dengan senang hati aku akan mendengarnya”. tantang Karina pada suaminya itu.
“kamu mau penjelasan apalagi, dipta sudah menikah dengan gina sudah satu tahun dan sekarang mereka lagi menunggu kelahiran anaknya”. Jawab Nyonya laras dengan lantang.
Karina tidak bergeming mendengar teriakan Nyonya laras dia masih focus menatap dipta dengan tajam. Dipta yang ditatap karina merasa ditantang oleh istrinya tersebut.
“karina dengar, aku telah menikah dengan Gina dan sekarang gina hamil anakku”. akhirnya dipta menjelaskan pada karina tentang statusnya saat ini.
“hanya menikah siri kan, tetap anakmu nanti tidak punya status”. Karina sengaja membuat gina marah.
“jangan sembarangan bicara, saya akan menikah secara sah dengan mas Dipta setelah kamu diceraikan Mas Dipta”. Gina menunjuk muka Karina saking marahnya mendengar kalau anak yang akan dia lahirkan tidak akan mendapatkan status resmi.
Karina tersenyum melihat kegusaran di wajah Gina saat ini karina melihat pada tamu undangan yang saat ini menatap kearah mereka.
“Mas dipta, sekarang kamu ceraikan dia”. Gina meminta pada dipta untuk segera menceraikan karina saat ini juga. Dipta masih diam melihat sikap karina yang sangat tenang padahal dia sangat tersakiti saat ini.
“Mama setuju kalau kamu menceraikan perempuan tidak tahu diri ini, mama tidak mau melihat cucu mama nanti tidak mendapatkan status gara gara kamu masih menjadi suami perempuan ini”. Nyonya laras turut menyuruh Dipta untuk menceraikan Karina.
Didalam hatinya Dipta tidak ada niat untuk menceraikan Karina yang telah hidup dengannya selama dua tahun ini, Karina lah yang membantu nya dalam keadaan terpuruk saat itu.
jgn pe mrk rujuk thor..awass y
gen kluarga Dominic
dia yg mengganggu tp dia yg cemburu.